NovelToon NovelToon
Hubungan Panas Setelah Reuni

Hubungan Panas Setelah Reuni

Status: tamat
Genre:Tamat / Selingkuh / Cinta Terlarang
Popularitas:1.6M
Nilai: 4.8
Nama Author: Miss Nath

Arjuna Gardana menghadiri acara reuni Pelita Bangsa Internasional School dengan keadaan hati yang hancur karena sang kekasih, Shakila menolak lamarannya, karena Shakila ingin mewujudkan cita-cita'nya sebagai seorang balerina terkenal dan meminta Arjuna menunggunya sampai mimpinya yang sudah di depan mata tercapai. Arjuna sangat patah hati karena ini adalah yang ketiga kali-nya Shakila menolak lamarannya.

Diacara itu Arjuna pun bertemu dengan Elsitha Putri yang ternyata juga sedang patah hati karena baru memergoki sang kekasih dengan wanita lain diacara reuni itu. Mereka pun menghabiskan malam dengan bermabuk-mabuk'an bersama dan berakhir di sebuah hotel.

Keesokan paginya, mereka pun sepakat untuk menganggap kalau malam itu hanyalah one night stand saja dan tidak perlu berhubungan lagi.

Tapi siapa sangka, ternyata Arjuna adalah bos di tempat Elsitha magang. Kesepakatan awal pun tidak berlaku dan mereka pun menjalin hubungan tanpa status yang lebih panas.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Miss Nath, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

28. Sitha VS Siro

🍁 Happy Reading 🍁

Setelah selesai bekerja, Sitha pun langsung pergi ke apartemen Juna, untuk memberi makan Siro, anjing Juna.

Kini Sitha sudah sampai di depan pintu apartemen Juna, sebelum menekan angka-angka password pintu, Sitha menarik nafasnya dalam-dalam lalu menghelanya kasar.

"Tenang Sitha, tenang. Juna bilang anjingnya lucu, gak galak dan imut. Kalau dia gonggong, gue cukup panggil namanya dengan lembut, tuh anjing langsung berhenti gonggong." lirih Sitha memberi kekuatan pada dirinya sendiri sambil membayangkan anjing kecil, imut dan lucu.

Sitha pun menekan enam angka password pintu apartemen Juna.

Ceklek. Pintu terbuka.

Sitha pun masuk pelan-pelan kedalam apartemen.

"Kemana anjingnya?" gumam Sitha karena yang ada di pikiran Sitha, begitu Sitha membuka pintu dia akan disambut dengan gonggongan anjing, tapi ternyata tidak, apartemen Juna nampak sepi.

Sitha pun meneruskan langkahnya memasuki ruang tengah. Namun, baru saja Sitha melangkah beberapa langkah dari pintu, tiba-tiba muncul anjing jenis Pitbull yang berlari kearah-nya sambil menggonggong.

"Aaarghh.... argh... Argh.. gue teman loe Siro, gue teman loe! Siro, jangan makan gue, gue mohon Siro! Gue datang untuk ngasih makan loe." teriak Sitha sambil menempel di dinding.

Gonggongan Siro yang tadinya sangat menggelegar lama kelamaan semakin pelan dan bahkan tidak lagi menggonggong. Karena tak mendengar gonggongan Siro, Sitha pun mengintip. Ia melihat Siro hanya berdiri di depannya sambil memperhatikannya dengan tatapan aneh.

"Kenapa ngeliat gue kayak gitu? Ngetawain gue loe!" omel Sitha.

"Sialan nih si Juna! Katanya anjingnya imut dan lucu! Ini dimana letak imutnya coba! Muka-nya sangat begini!" dumel-nya lagi.

"Heh.. Siro! Gue kesini mau ngasih makan loe! Tapi dengan satu syarat, loe jauh-jauh dulu dari gue! Kalau loe deket-deket, gue pulang! Sekarang, sana jauh-jauh!" perintah Sitha.

Tapi Siro malah tetap berdiri ditempatnya.

"Kok gak mau pindah? Sana loe jauh-jauh dulu! Gue takut sama loe!" omel Sitha lagi.

Tiba-tiba saja Sitha pun teringat akan kata-kata Juna yang mengatakan untuk bicara lembut dengan Siro.

"Siro sayang, gue kesini disuruh sama tuan loe, Juna, untuk ngasih makan loe. Tapi gue takut kalau loe berdiri deket-deket gue. Loe bisa gak jauh-jauh dari gue dulu? Bisa yah anjing pintar." ucap Sitha dengan penuh kelembutan.

Seolah mengerti yang Sitha katakan, Siro pun langsung beranjak dari tempatnya dan masuk lagi kedalam ruang khusus yang dibuatkan Juna khusus untuk rumah Siro.

Setelah Siro pergi, barulah Sitha bernafas lega.

"Huuuh.. untung tuh anjing ngerti! Awas aja loe yah, Jun, loe udah ngerjain gue!" gerutu Sitha.

Sitha pun meneruskan langkahnya untuk masuk ke dalam dapur. Sesampainya di dapur, Sitha pun langsung mencari lemari yang Juna katakan tadi padanya. Lemari yang ada stiker anjingnya.

Dan betapa terkejutnya Sitha begitu melihat di dapur ternyata ada tiga lemari makan dan satu kulkas dua pintu yang di beri stiker anjing. Sitha pun membuka lemari-lemari dan kulkas itu.

"Serius demi apa, ini stok makanannya Siro?" lirih Sitha terkaget-kaget melihat isi didalamnya. Tiga lemari penuh dengan makanan cepat saji plus cemilan untuk Siro dan satu kulkas dua pintu penuh dengan daging dan tulang-tulang yang Sitha yakini itu untuk Siro.

Setelah membuka kulkas dan lemari-lemari itu Sitha pun menoleh ke lemari dan kulkas yang tidak ada stiker anjing lalu membuka-nya. Sitha berdecih, begitu melihat isi lemari penyimpan makanan hanya berisi mie instan dan kulkas hanya berisi telur, air mineral dan minuman soda.

"Ini sih namanya Siro yang jadi majikan! Bisa-bisanya stok makanan untuk anjing lebih banyak ketimbang stok makanan manusia!" gerutu Sitha.

Guk.. guk..

Gonggongan Siro yang menggelegar seolah ingin meneriaki Sitha untuk segera membuatkan makanan untuknya.

"Iya.. iya.. sebentar!" ucap Sitha.

Sitha pun cepat-cepat membuatkan makanan untuk Siro lalu meletakkannya di ruangan Siro.

Karena tugas memberi makan Siro sudah selesai, Sitha pun berniat untuk segera pulang, namun niatnya itu tertunda kala melihat foto-foto Juna dengan seorang perempuan diatas bufet televisi yang Sitha yakini kalau perempuan itu adalah tunangan Juna yang menolak lamaran Juna sebanyak tiga kali.

Sitha pun mengambil salah satu foto itu dan memperhatikan dengan seksama wajah perempuan yang bersanding dengan Juna di foto.

"Cantik juga." ucap Sitha lalu menghela nafasnya kasar.

"Kasihan perempuan secantik ini dapet Juna yang ternyata brengsek. Bisa-bisa'nya dia udah punya tunangan secantik ini, malah ngajak gue menjalin hubungan untuk mengisi waktu kosong. Sinting memang tuh orang!" monolog Sitha lagi.

Sitha pun meletakkan foto itu lagi lalu berjalan menuju ruangan Siro.

"Siro, gue pulang yah. Besok gue dateng lagi. Tapi besok kalau gue dateng, loe gak usah nyambut gue kayak tadi, oke." pamit Sitha.

Setelah berpamitan dengan Siro, Sitha pun keluar dari unit apartemen Juna.

🍁 🍁 🍁

Kini Sitha sudah berada di lobi apartemen.

KRIIING... Tiba-tiba ponsel-nya berdering.

Sitha pun mengambil ponsel-nya dari dalam tas.

BRUUK.. Saat sedang mengambil ponsel, tak sengaja Sitha menabrak seorang pria bertubuh kekar dan alhasil, tas Sitha pun terjatuh dan sebagian isinya terhambur keluar.

"Maaf.. maaf.. gak sengaja." ucap Sitha sembari membungkukkan tubuh-nya lalu berjongkok untuk memungut barang-barang Sitha yang terhambur.

Pria yang Sitha tabrak pun ikut berjongkok untuk membantu Sitha memungut barang-barang Sitha.

"Eh.. gak usah Mas, biar saya sendiri." ucap Sitha tak enak hati karena dia yang menabrak tapi pria itu malah ikut membantu.

"Gak pa-pa." balas pria itu.

Setelah barang-barang Sitha masuk kembali kedalam tas, Sitha dan pria itu pun sama-sama berdiri.

"Makasih yah Mas dan sekali lagi saya minta maaf." ucap Sitha.

"Sama-sama Mbak. Lain kali hati-hati." balas pria itu.

"Kalau begitu saya permisi dulu." pamit Sitha dan dibalas dengan anggukkan kepala oleh pria itu.

Sitha pun meneruskan langkahnya keluar dari lobi. Sedangkan pria itu masih tetap berdiri di tempatnya sambil melihat punggung Sitha sambil tersenyum.

"Manis."

🍁 🍁 🍁

Bersambung...

1
Lin Frie
kocak jg yah shita😄😄😄
Sukesih Sukesih
Luar biasa
Khun Tee
judul kaga sesuai isi🤣 dari judul meyakinkan tapi pas baca hmm biasa cuma alur seru sh 🤭
Evy
sepertinya Neva yang akan jadi jodohnya Farel...
Evy
Kasihan calon anak Sitha...anak yang tidak mempunyai nasab Ayahnya... cuma bernasab ibunya...
Evy
kalo cowok sudah tidak mau... jangan memaksa lagi.walaupun sakit sudahi lah hubungan yang sudah tidak sehat itu.yang ada hanya makan hati nantinya..
Evy
Astaga naga Sitha....dimana harga diri sebagai wanita... drama putus cinta aja pake acara berhubungan intim..
Evy
sepertinya ada sesuatu yang disembunyikan Kila ya...
Evy
Burung satu tapi punya kandang dua...
Evy
Kila,baik dan ramah ya...
Evy
pasti itu cowok yang ingin dikenalkan Erick..
Evy
kupikir Sitha masih ORISINIL... ternyata ku salah menilai... pergaulan mereka sudah begitu bebasnya..
Evy
waduh.. dikira hubungan mereka belum sejauh itu...wah ternyata ya....jika menikah pun hanya sekedar status ada buku nikah ... karena sama saja nikah atau tidak tapi sama seperti pasangan yang sudah resmi menikah.
@Al🌈🌈
/Good/
Tuti irfan
Luar biasa
Sarah Ara Mutia
keren
pipi gemoy
👍🏼🙏🏼🌹5x
pipi gemoy
seharusnya si Leo mohon ampun ke Ernita 🤬😤👻
pipi gemoy
1-1😆👻
pipi gemoy
realistis ya Sit😆👻👍🏼🌹
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!