NovelToon NovelToon
Suamiku Mencintai Wanita Lain

Suamiku Mencintai Wanita Lain

Status: sedang berlangsung
Genre:Pelakor / Cerai / Selingkuh
Popularitas:2.8k
Nilai: 5
Nama Author: Wiwit Kurniasih

"Rena....,Aku mau minta maaf sebelumnya,tapi jujur ini juga berat untuk aku,tapi aku juga harus jujur sama kamu".

Rena tak memandang curiga saat suaminya berkata seperti itu,tapi setelahnya ucapan kejujuran dari suaminya seperti pisau tajam yang menusuk hatinya.

"Aku mencintai wanita lain yang kutemui 6 bulan terakhir ini,Dia bukan hanya cantik tapi juga pintar memasak,semua yang ada didiri wanita itu aku sangat menyukainya".

Rena diam membeku,tapi Ia juga ingin tau apa yang menjadi alasan suaminya bisa mencintai wanita lain padahal ada istri yang sudah Ia nikahi lebih dari 10 tahun.

"Kenapa Mas...?,Kenapa harus ada wanita lain yang Mas cintai".

"Aku sudah tidak cinta sama kamu Rena,Kamu berubah,Kamu tidak lagi menarik dimataku,Kamu juga selalu mementingkan anak-anak daripada aku suamimu".

Rena kembali diam,Ia ingin meledak tapi teringat ada 2 anaknya yang harus Ia jaga mentalnya.

"Baiklah Mas....,terus apa maumu kalau sudah seperti ini?Kamu mau pisah?".

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Wiwit Kurniasih, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Langkah Baru Rena

Namun saat Cika telah pergi meninggalkan rumah,Dion justru kembali datang.

Dion tak bisa melupakan pesan terakhir yang Bu Ratih katakan,Ia terus memikirkan kondisi Cika dan bayi yang sedang ada didalam kandungannya.

Dion langsung menggedor pintu rumah dengan kencang berharap Cika mau membukakan pintu,Namun yang ada justru rumah seperti tak berpenghuni.

Dion mengintip dari celah pintu maupun jendela,Namun nyatanya rumah itu memang sepi dan tidak ada siapapun didalamnya.

Rasa kawatir sangat Dion rasakan,Apalagi Cika pergi karena ucapan yang Ia katakan.

Dion terus menunggu sampai 1 jam lamanya,Namun Cika tak kunjung datang dan Ibunya justru merintih menahan rasa kantuk dan juga lapar.

"Dion.....,sepertinya memang Cika sudah pergi dari rumah ini,Lebih baik kita juga pergi,Nanti kita bisa cari Cika ketempat yang mungkin dia datangi,Sekarang Ibu perlu beristirahat dan mengisi perut Ibu yang sudah keroncongan".

Dion akhirnya pergi,tapi pikirannya terus memikirkan keberadaan Cika,rasa gelisah dan rasa bersalah terus menghantui Dion sampai rasanya tubuhnya begitu lemah memikirkan semuanya.

Tapi apa yang Dion alami sangat berbeda dengan apa yang Rena rasakan.

Setelah rumah kenangan selama 10 tahun terjual dengan harga fantastis,Rena langsung menemukan rumah baru atas bantuan Adrian.

Rena juga baru tau bahwa Adrian adalah mantan sales Perumahan.

Rena merasa sangat terbantu dengan kehadiran Adrian,apalagi rumah yang sangat Ia impikan dengan fasilitas yang super lengkap harganya sangat terjangkau dan jauh dari bayangan yang Ia kira.

Rena tidak tau bahwa apa yang Ia terima adalah cara Adrian membantunya,Adrian yang mengenal siapa pemilik Perumahan yang Rena pilih sengaja memberikan harga yang sesuai dengan keuangan yang Rena miliki,Karena sejujurnya Adrian yang membayar kekurangannya.

Semakin hari Adrian semakin tak bisa mengontrol hati dan pikirannya,apalagi jika apa yang Ia lakukan dapat membuat Rena tersenyum rasanya Adrian begitu sangat bahagia.

Tapi disamping itu Adrian juga bingung saat Perusahaan butuh kehadirannya segera,Adrian tidak bisa pergi begitu saja saat apa yang Ia kerjakan belum sepenuhnya tuntas.

Karena Adrian masih memiliki misi tersendiri yaitu membuat Rena bisa kembali bekerja,apalagi Adrian merencanakan Rena untuk bekerja disalah satu anak cabang Perusahaan yang Ia miliki.

Sampai suatu ketika Adrian harus kecewa karena ternyata Rena sudah memiliki tujuannya sendiri dalam mencari pekerjaan,Yaitu atas bantuan Ayahnya, Rena akan bekerja disalah satu Perusahaan sebagai manager.

Tepat dimana untuk pertama kalinya Rena kembali bekerja,Setelah mengantarkan Aluna dan Axel,Adrian menuju Perusahaan yang Rena sebutkan.

Adrian tak berpikiran aneh maupun bertanya lebih dalam,sampai pada akhirnya mereka tiba disebuah gedung yang cukup nyaman dan modern.

Rena turun dibarengi dengan sebuah pesan kepada Adrian untuk jangan lupa menjemput Aluna dan Axel,Adrian hanya mengangguk dan membiarkan Rena keluar dari mobil.

Namun saat Adrian hendak melajukan mobilnya,dari balik kaca spion terlihat Rena berhenti dan berbicara dengan seseorang.

Adrian semakin penasaran dengan siapa Rena berbicara sampai akhirnya Ia menyadari bahwa Rena sedang berbicara dengan mantan suaminya.

Terlihat perdebatan diantara mereka tapi sebagai orang luar yang tidak tau permasalahannya membuat Adrian hanya bisa diam mengawasi.

Karena yang terjadi Dion sangat terkejut dengan kedatangan Rena diPerusahaan yang akan Ia tinggalkan.

Rasa penasaran Dion tak bisa lagi dibendung saat Rena terlihat sekali penampilannya yang rapi dan berkelas.

"Rena....,Mau apa kamu kesini?Kamu mau bertemu sama aku?Atau jangan-jangan kamu mau melamar kerja disini biar bertemu terus sama aku ?",sinis Dion dalam bertanya.

Rena yang sudah tau apa yang terjadi dengan Dion dan pekerjaannya menatap tajam dengan ketus.

"Apa katamu?Mau ketemu sama kamu?,dih nggak sudi!!,bukannya kamu sudah dipecat dari jabatanmu sebagai manager ya?Kamu kan ketauan manipulasi data dan korupsi,Asal kamu tau ya Dion,jabatan manager yang kamu bangga-banggakan itu adalah usaha dari Ayahku yang mengenal siapa Bosmu,Jadi karena kamu membuangku demi pelakor ya terima aja kalau sekarang kamu hanya staff biasa,Eh tapi aku denger juga kalau kamu mau resign ya?Atau jangan-jangan udah resign dan kedatanganmu kesini karena mau mengambil pesangon yang tak seberapa itu?".

Dion murka,Nyatanya justru mantan istrinyalah yang menggantikan posisi kerjanya

Dion tak terima,Ia tak mempercayai apa yang Rena katakan tentang Ayahnya yang turut Andil dalam perjalanan karirnya,Dion bersikeras bahwa jabatan yang sempat Ia miliki adalah hasil dari kerja kerasnya.

"Apa buktinya kalau Ayahmu yang membantuku naik jabatan?Atau jangan-jangan kamu sengaja bilang seperti itu karena kamu kesal kan?Kamu sebenarnya masih mau kembali sama aku kan?".

Rena justru tertawa,Ia menertawakan apa yang Dion katakan.

"HAHAHAHA.....,Bukti?Sekarang adalah buktinya,kamu diturunkan dari jabatanmu dan kamu memilih pergi karena malu,belum lagi gosip-gosip lain yang para karyawan bicarakan,sudahlah Dion...,lebih baik kamu nikmati penderitaanmu satu persatu dan sadarlah bahwa dari awal aku lah yang berjasa dalam rumahtangga kita dulu,Jika kamu tidak menikah sama aku belum tentu kamu bisa menikmati kehidupan yang nyaman selama 10 tahun pernikahan kita".

Dion murka,Ia hampir melayangkan tamparan ke pipi Rena tapi ditahan oleh Rena secepat mungkin.

"Jauhkan tangan kotormu dari wajahku,tak sudi wajahku kena tangan kotor yang sudah menjamah banyak wanita diluaran sana,lebih baik kamu pergi dari hadapanku sebelum semakin melihat diri kamu sangat menyedihkan dihadapanku".

Dion akhirnya memilih pergi dari hadapan Rena tapi Ia masuk ke Perusahaan dan menemui pihak HRD yang akan mengurus segala keperluan yang harus Ia selesaikan.

Kedatangan Dion kebagian HRD secara tiba-tiba membingungkan semuanya.

"Ada apa Pak Dion datang tiba-tiba seperti ini?,Bukankah pengunduran Pak Dion masih dalam proses ya?Pak Dion bisa tunggu beberapa hari lagi untuk mengambil apa yang menjadi hak Pak Dion".

Dion justru duduk dan menghadap langsung pada Manager HRD.

"Maaf Bu....,surat pengunduran diri saya cabut,Saya masih sangat ingin bekerja disini walaupun hanya staff biasa".

Semua orang semakin bingung dengan apa yang Dion katakan,tapi bagaimanapun pengunduran diri Dion memang masih diproses dan belum ada keputusan pasti.

"Pak Dion....,Mungkin sebaiknya tunggu beberapa hari untuk tau bagaimana akhirnya,Pak Dion bisa kembali pulang dan tunggu kabar dari kami".

Dion kesal,kesempatannya semakin sulit untuk tetap bekerja,Karena nyatanya Dion ingin Ia bekerja dan mendekati Rena kembali.

1
Mundri Astuti
jodohnya rena nehhh
Mundri Astuti
definisi cowok mokondo ga tau diri, dah belagu ngebuang istri dan anak" nya, eehhh mau balikan lagi ..
amit"
Mommy Iz: Nah komenan begini yang aku tunggu-tunggu,Ayo kak lanjutin lagi ngomelnya🤣🤣🤣
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!