NovelToon NovelToon
Berpindah Kedalam Tubuh Gadis Menyedihkan

Berpindah Kedalam Tubuh Gadis Menyedihkan

Status: tamat
Genre:Ibu Tiri / Bullying dan Balas Dendam / Tamat
Popularitas:1.7M
Nilai: 4.8
Nama Author: ririn dewi88

Tiba-tiba beralih ke tubuh seorang gadis tentu saja membuat Almira kaget. Yang Almira ingat adalah saat dirinya berperang dengan musuh Kakaknya dan dirinya tertembak beberapa kali, tentu saja tak mungkin hidup Almira pasti sudah mati.

Tapi kenyataannya Almira masih hidup, tapi bukan dalam tubuhnya. Wajahnya pun sangat berbeda ini sangat muda sedangkan Almira sudah 28 tahun.

Siapakah sebenarnya pemilik tubuh ini ?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ririn dewi88, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Awal semuanya terjadi

flashback on

Saat itu Rayan baru saja pulang. Baru saja mau istirahat tapi ponselnya terus berdering banyak sekali notifikasi. Dengan rasa penasaran yang besar Rayan membuka ponselnya.

Alma : Halo teman-teman namaku Alma. Aku mau memberitahukan pada kalian tentang Kak Beni yang kehilangan uang, itu ternyata ulahnya Laura. Kalian tahu kan Laura yang sering bersamaku. Dia yang telah mengambil uang Kak Beni.

Alma : Dia juga suka dengan Kak Daniel. Dia sudah mengincar Kak Daniel. Hati-hati Kak Denisa pacar kamu akan di incar oleh Laura. Dia itu perempuan genit dan apapun yang dia mau harus dapat. Laura itu sangat licik sekali.

Melihat balasan-balasan dari temannya begitu kasar. Rayan mencari kontak Laura di group itu, tapi tak ada sepertinya memang sengaja Laura tak dimasukkan. Kembali Rayan melihat pesan Alma yang begitu banyak dan berbagai tanggapan dari teman-temanya.

Alma : Ada lagi dia juga yang tadi sudah melaporkan kita ke Guru. Makannya kita tadi di hukum karena bolos. Laura itu suka mengadu domba kita. Hati -hati sama Laura.

Alma : Pokoknya banyak lagi deh yang Laura lakuin. Dia ga pantas kita jadikan teman dia itu musuh untuk kita. Pokoknya hati-hati aku akan selalu jadi mata-mata buat kalian semua, agar tahu setiap apa yang di rencanakan Laura.

Denisa : Kita harus kasih pelajaran sama anak itu, jangan sampai hidupnya tenang. Dia ga boleh nyaman disekolah. Kita harus siapkan semuanya dari sekarang.

Denisa : Aku tidak akan membiarkan Laura dekat dengan pacarku. Awas saja akan habis dia di tangan aku.

Rayan menutup ponselnya, harus memberitahu Laura bagaimana. Sedangkan Rayan hanya melihat Laura di sekolah saja, tak pernah mengobrol atau pun yang lainnya. Semoga saja besok disekolah Laura tidak kenapa-napa.

Pagi harinya Rayan datang paling awal, ingin mencegah apa yang akan terjadi nantinya. Dengan tergesa-gesa menemui Kak Denisa yang sedang mencampurkan sesuatu.

"Kak bisa kita bicara"

"Siapa ya " tanya Denisa dengan sinis.

"Aku Rayan, tentang masalah di group itu sepertinya bisa di bicarakan baik-baik "

"Ini urusanku tak usah ikut campur, jika tak ingin kena maka diam "

Denisa mendorong Rayan dan pergi bersama teman-temannya membawa cairan menjijikan itu. Harus dengan cara apa agar semua ini terhenti. Rayan tahu pasti ini hanya salah faham. Dilihat selama ini Laura tak pernah banyak tingkah. Dia anak yang baik meskipun Rayan tak mengenalnya hanya tahu saja.

Rayan segera turun kelapangan dan ternyata Laura sudah dibawa ke belakang sekolah. Dengan cepat Rayan berlari kesana.

Laura sudah dipegangi oleh beberapa teman Denisa, untuk Denisa sendiri menampar Laura tak henti-henti. Sedangkan anak-anak yang lain bersorak-sorak memanas-manasi.

Entah instruksi dari siapa mereka melempari Laura dengan apa saja. Botol, kertas, batu dan masih banyak lagi yang mereka lakukan.

Rayan yang kasihan dengan Laura segera maju dan membiarkan tubuhnya juga di lempari, menghalangi Laura yang sudah babak belur. Tubuhnya juga sudah disiram oleh cairan menjijikan itu.

Denisa terus saja mencoba mendorong Rayan agar tak menghalangi teman-teman yang lain untuk melempari Laura. Tapi Rayan sama sekali tak goyah. Sesekali menatap Laura yang sedang menangis memegangi luka-luka di tubuhnya.

Buk, Rayan menatap siapa yang memukulnya, ternyata orang itu Daniel pacar dari Denisa. Kembali Daniel memukul Rayan tapi semua itu tak membuat Rayan pergi masih saja di sana dan melindungi Laura.

Bel berbunyi dan mereka semua bubar pergi dari sana. Sambil lewat mereka masih saja melempari Laura. Rayan menutupinya dengan tubuhnya meskipun tak semua badan Laura tertutupi olehnya.

"Kita belum selesai " ucap Daniel, dia juga menendang kaki Rayan.

Setelah semuanya bubar, Rayan melepaskan pelukannya tadi. Menatap Laura yang masih menangis tanpa suara.

"Maaf aku memelukmu seperti ini "

"Apa salahku "

"Kita obati dulu ya, aku tahu ini sangat menyakitkan"

Laura menganggukkan kepalanya, berjalan dengan tertatih tatih. Yang paling sakit adalah kepalanya tadi terkena batu. Rayan yang ingin memapahnya juga tak jadi takut Laura tidak berkenan.

Selama berjalan ke UKS Rayan mengusap tangannya yang luka cukup parah. Seragamnya juga sudah sangat kotor sekali.

"Kenapa kamu menolongku "tanya Laura yang sudah ada di UKS.

"Aku hanya tak mau ada perundungan, lebih baik kamu bersihkan dulu dirimu setelah itu aku obati"

Tanpa banyak bicara Laura masuk kedalam kamar mandi yang ada di UKS. Rayan sendiri menunggu takut ada yang datang lagi dan terjadi hal seperti tadi lagi.

Flashback off

Laura mengebrak meja tak menyangka ceritanya seperti itu. Ternyata awal dirinya bisa seperti itu karena Alma. Sebenarnya punya masalah apa dia dengan dirinya.

Laura rasa selama ini tak pernah menyakiti hati Alma. Semuanya baik-baik saja. Laura menatap Rayan yang masih duduk tenang sambil menikmati makannya.

"Kenapa kamu menolongku " Laura ingin tahu selain karena tak mau ada perundungan, apa alasannya lagi sampai Rayan mengorbankan tubuhnya untuk menolongnya.

Rayan mengetuk-ngetuk meja dengan jarinya, menghela nafas dan tersenyum kearah Laura.

"Sebenarnya saat itu aku sudah tertarik padamu. Jadi aku tidak mau sampai kamu terluka" Rayan masih dengan senyumnya.

Laura malah mengalihkan pandangannya, pipinya tiba-tiba saja panas. Cepat-cepat Laura tutupi wajahnya dengan buku yang tadi dia bawa. Jangan sampai Rayan nanti malah menggodanya terus.

"Kenapa di tutupi sih, padahal wajah kamu itu enak dipandang dan cantik banget. Buka dong pacarmu ini pengen lihat"

Senyum kecil terbit di wajahnya. Laura yang tak mau makin berlarut-larut bangkit dan berlari menghindari Rayan. Ingin menenangkan dirinya terlebih dahulu, tiba-tiba saja bisa seperti ini.

Padahal selama ini kalau Rayan menggodanya tak pernah sampai malu. Banyak hal yang ingin Laura tanyakan tapi ditahan dulu. Nanti saja yang penting sekarang harga dirinya terselamatkan dahulu.

...----------------...

"Mas tolong kamu pertimbangkan lagi tentang Anya. Kalau kamu usir dia mau tinggal dimana Anya "

"Oh jadi kamu datang kemari bukan untuk membantuku berdagang "

"Aku mau bantu Mas tapi tolong jangan usir Anya. Dia tak punya siapa-siapa lagi. Baru kali ini Anya membuat kesalahan "

"Tak akan pernah aku rubah, pergi ya pergi " mulai saat ini Damian akan tegas, tak akan pernah mempertimbangkan apa-apa lagi.

"Kamu tega Mas, Laura saja sudah melakukan berbagai macam masalah tapi kamu tak pernah mengusirnya "

"Karena dia adalah darah dagingku dan sampai kapanpun tak akan pernah bisa berubah. Jika hanya ingin menggangguku bekerja lebih baik pulang saja. Bantu anak mu itu untuk membereskan barangnya"

Damian meninggalkan Mawar sendirian dan melayani pembeli pertamanya. Mawar masih setia diam di sana. Akan dirinya lakukan apapun caranya agar Anya masih bersamanya.

1
Adi Sahputra
Luar biasa
Memyr 67
𝗂𝗌𝗍𝗋𝗂 𝗂𝖻𝗅𝗂𝗌 𝖻𝖾𝗍𝗂𝗇𝖺 𝖻𝖾𝗀𝗂𝗍𝗎 𝖽𝗂𝗉𝖾𝗋𝗍𝖺𝗁𝖺𝗇𝗄𝖺𝗇 𝖽𝖺𝗆𝗂𝖺𝗇. 𝗌𝗎𝖺𝗆𝗂 𝖻𝗈𝖽𝗈𝗁 𝗉𝖾𝗇𝖺𝗄𝗎𝗍
Memyr 67
𝖺𝗇𝖽𝗂 𝗌𝖺𝗅𝖺𝗁. 𝖺𝗒𝖺𝗁𝗇𝗒𝖺 𝗂𝗍𝗎 𝖻𝗎𝗄𝖺𝗇 𝗍𝖾𝗋𝗅𝖺𝗅𝗎 𝗄𝖾𝗋𝖺𝗌 𝗄𝖾𝗉𝖺𝗅𝖺. 𝗍𝖺𝗉𝗂 𝗍𝖾𝗋𝗅𝖺𝗅𝗎 𝗀𝗈𝖻𝗅𝗈𝗀.
Memyr 67
𝖻𝖾𝗀𝗈 𝖺𝗆𝖺𝗍, 𝗅𝖺𝗎𝗋𝖺 𝗉𝗎𝗇𝗒𝖺 𝖺𝗒𝖺𝗁. 𝖺𝗇𝗒𝖺 𝖺𝗇𝖺𝗄𝗇𝗒𝖺 𝗋𝖾𝗐𝖾𝗅, 𝖼𝗎𝗆𝖺 𝗄𝖾𝗌𝖺𝗅. 𝗍𝖺𝗉𝗂 𝗄𝖺𝗅𝖺𝗎 𝗅𝖺𝗎𝗋𝖺, 𝖽𝗂𝗁𝖺𝗃𝖺𝗋 𝖽𝖺𝗇 𝖽𝗂𝗄𝗎𝗋𝗎𝗇𝗀 𝖽𝗂 𝗄𝖺𝗆𝖺𝗋 𝗆𝖺𝗇𝖽𝗂 𝗀𝖾𝗅𝖺𝗉. 𝖻𝖾𝗀𝗈 𝖻𝖾𝗀𝗈 𝖻𝖾𝗇𝖾𝗋 𝗃𝖺𝖽𝗂 𝖺𝗒𝖺𝗁. 𝗍𝖺𝗄𝗎𝗍 𝖽𝗂𝗆𝖺𝗋𝖺𝗁𝗂 𝗂𝗌𝗍𝗋𝗂? 𝗂𝗌𝗍𝗋𝗂 𝗉𝖾𝗆𝖻𝖺𝗇𝗀𝗄𝖺𝗇𝗀 𝗆𝗈𝖽𝖾𝗅 𝗆𝖺𝗐𝖺𝗋 𝖺𝗃𝖺 𝖽𝗂𝗍𝖺𝗄𝗎𝗍𝗂. 𝖻𝖾𝗀𝗈 𝖻𝖾𝗀𝗈 𝖻𝖾𝗇𝖾𝗋 𝖽𝖺𝗆𝗂𝖺𝗇.
Memyr 67
𝖺𝖽𝗂𝗄 𝖽𝗎𝗋𝗃𝖺𝗇𝖺. 𝗉𝗈𝗇𝖺𝗄𝖺𝗇 𝗄𝖺𝗇𝖽𝗎𝗇𝗀 𝖽𝗂𝗌𝗂𝗄𝗌𝖺 𝗌𝖺𝗆𝗉𝖺𝗂 𝖻𝗈𝗅𝖺𝗄 𝖻𝖺𝗅𝗂𝗄 𝗆𝖺𝗌𝗎𝗄 𝗋𝗎𝗆𝖺𝗁 𝗌𝖺𝗄𝗂𝗍. 𝖻𝗂𝗌𝖺 𝗌𝗂𝗁, 𝗇𝖺𝖽𝗂𝗇𝖾 𝗉𝗎𝗇𝗒𝖺 𝖺𝖽𝗂𝗄 𝗄𝗅𝖺𝗄𝗎𝖺𝗇 𝗂𝖻𝗅𝗂𝗌 𝖻𝖾𝗍𝗂𝗇𝖺.
Memyr 67
𝗆𝖾𝗆𝖺𝗇𝗀 𝗅𝖾𝖻𝗂𝗁 𝖻𝖺𝗂𝗄 𝗅𝖺𝗎𝗋𝖺 𝗍𝗂𝖽𝖺𝗄 𝗅𝖺𝗁𝗂𝗋 𝖽𝖺𝗋𝗂𝗉𝖺𝖽𝖺 𝗅𝖺𝗁𝗂𝗋 𝖽𝖾𝗇𝗀𝖺𝗇 𝖺𝗒𝖺𝗁 𝗄𝖺𝗇𝖽𝗎𝗇𝗀 𝗆𝗈𝗇𝗌𝗍𝖾𝗋 𝗌𝖾𝗉𝖾𝗋𝗍𝗂 𝖽𝖺𝗆𝗂𝖺𝗇.
Syilvi Hesty
iya betul seharusnya kan jiwa alhmira yg melayang karna arwah Laura udh pegi duluan GK jelas ne authornya
Syilvi Hesty
emang Andi ne saudara laknat juga giliran Laura dulu di buliyy dia cuek dan diam aj ajd penonton dan GK pernah juga ngerangkul Laura tapi giliran Anya baru sedikit dibuly aj langsung di rangkul di Adan dikasihi, moga aj Laura juga kasih Andi pelajean sakit ht aku,
zz
💪💪💪💪👍👍👍
zz
kalau alam nyata ada ayah macam ni,terbuat dari apa hatinya
Ria Gazali Dapson
baru tau ada sekolah sadistis , kejam , pembullyan , besar²an , berarti sekolah yg pencetak para algojo², ngeri, kompak banget yaa , kejahatan nya , tapi yg aneh ko guru nya g da yg tau dn peduli
Ria Gazali Dapson
itu ayah nya orang ato syaitonirozhim
pelangi jingga
keren sekali kak karyanya, alurnya ga bikin bosen. semangat selalu ya kak semoga makin banyak karya karya barunya
Sisilia Hernianti
sebenarx thor jangan buat laura masuk club krn masih sma..mls bca
echa purin
👍🏻
Priskha
ini sklh atau sarang mafia sih kok isinya kekerasan semua 🤭🤭🤭
Endang Werdiningsih
apakah almira jago beladiri karena bisa menyelamatkan Bima
Ani Maryani
ternyata Rayan juga jahat jangan terjebak Laura cepat selidiki c Rayan
🦋⃞⃟𝓬🧸 Muffin🧚🏻‍♀️: Hai sahabat pembaca!
Aku baru aja rilis cerita baru berjudul “Menjebak Cucu Presdir” ✨

Cleona hanya ingin menyelamatkan ibunya dari penyakit mematikan, tapi sebuah kesalahan membawanya ke kamar Batara, CEO muda yang dingin dan penuh rahasia. Kini, hidupnya terjerat antara bahaya, rahasia, dan perasaan yang tak pernah ia duga. Apakah ini awal kehancuran… atau takdir yang menunggu?

🔥 Jangan lupa mampir dan ikuti kisahnya yaa~
total 1 replies
Nii
ok
Alana kalista
rasain /Hammer/
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!