NovelToon NovelToon
Suami Pengganti

Suami Pengganti

Status: tamat
Genre:Tamat / Sudah Terbit / Pengantin Pengganti
Popularitas:152.3M
Nilai: 4.9
Nama Author: mamie kembar

(Ini novel asli yang diadaptasi menjadi sinetron yang berjudul sama dan dibintangi oleh Laura Theux, Ben Joshua, Rifky Balweel dan Rachquel Nesia yang tayang di ANTV)

Ardian dan Alya sudah menjalin kasih selama empat tahun. Dan mereka sudah sepakat untuk melangkah kepelaminan. Beberapa saat sebelum ijab kabul dimulai, orang tua Ardian memberitahukan jika anaknya kabur entah kemana. Mereka sudah mencari nya namun Ardian belum juga ditemukan.

Alya merasa sakit hati dan kecewa, Ardian sudah mengingkari janjinya. Dan kini mempermalukan keluarganya.

Papa Alya tuan kusuma terkena serangan jantung mendengar berita tersebut.

Untuk menutupi malu,Tuan kusuma memanggil Radit asisten pribadinya untuk Menggantikan Ardian yang kabur entah kemana.

Awalnya Alya dan Radit sama sama menolak. Tapi melihat papanya sakit keras , Akhir Alya menerima keputusan papanya.

"Sah....Sah..." ucap pak penghulu dan para hadirin yang hadir di acara pernikahannya.

Alya hanya bisa menangis, membayangkan nasibnya yang malang. Dalam hitungan detik dia sudah menjadi istri dari seorang yang sama sekali belum dia kenal karakternya.
Tak terbayangkan bagaimana pernikahan yang akan dia jalani dengan Radit.

Bagaimana perjalanan rumah tangga mereka???

Season 2

Radit dan alya menjalani rumah tangga bahagia dengan hadirnya Haikal buah cinta mereka.

Kebahagiaan tersebut terusik dengan kehadiran Jeselin yang membuka tabir masa lalu Radit dan siapa dia sebenarnya.

Satu persatu rahasia terbongkar hingga akhirnya dia tahu siapa yang telah membunuh kedua orangtuanya.

Siapakah pelakunya? Hingga Bu Fatimah terpaksa membawa jauh dirinya dan menyembunyikan status aslinya.

follow Ig : mamiekembar
FB : mamie kembar nst

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mamie kembar, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Amarah Radit

Radit berangkat ke kantor setelah mengantarkan Alya pulang kerumah. Hari ini Alya ijin tidak masuk. Radit menyuruhnya untuk beristirahat di rumah.

Radit langsung menuju ke ruangannya begitu tiba di kantor. Tomi mengikuti nya dari belakang. Radit memanggil farel.

"batalkan semua jadwal saya hari ini dan rescedhule semua janji dengan klien. saya ada urusan penting di luar." perintah Radit pada farel sekretaris nya.

"Baik pak." ucap farel dan berlalu keluar dari ruangan.

"Dimana bajingan itu sekarang?" tanya Radit.

" Aku mengurungnya di gudang," jawab Tomi.

"Dia sudah bicara, dia hanya disuruh oleh seorang gadis bernama Sisil. Sisil yang menawarkan nya seorang gadis, Setelah aku selidiki sebenar nya Sisil adalah teman yang mengundang Alya untuk datang ke pesta ulang tahun nya. Berarti ini sudah di rencanakan sejak awal."

"Tangkap Sisil dan bawa sekalian ke gudang. Aku tidak sabar ingin melihat siapa yang berani mengusik istriku." ucap Radit emosi.

Kita berangkat sekarang." ucap radit. Dia berjalan dengan langkah lebar. Seakan sudah tidak sabar untuk segera sampai di tujuan.

Radit dan Tomi sudah sampai di tujuan Ada sebuah rumah tua yang letaknya di pinggiran tua dan jauh dari perumahan warga.

"Selamat pagi, bos" sapa anak buah Radit yang berjaga disana.

"Pagi, di mana dia?" tanya Radit terus berjalan.

"Didalam Bos, mari saya antar." jawab penjaga.

Radit mengikuti penjaga dan masuk ke sebuah kamar gelap, kotor, pengap dan bau.

"Siapa kau, lepaskan aku?" ucapnya.

"lepaskan penutup matanya." ucap Radit.

Radit melihat seorang gadis yang ternyata teman dekat istrinya." Bagaimana kabar mu nona Sisil," ucap Radit.

"Lepaskan aku, Kenapa kau menangkap ku?"

"Aku akan melepaskan mu jika kau menjawab semua pertanyaan ku dengan benar. Apa yang telah kau lakukan pada istriku? Apa yang kau masukkan di dalam minumannya?"

Sisil terkejut dan pucat, darimana Radit mengetahui jika dia yang memasukkan obat ke dalam minuman Alya.

"A..apa maksudmu tuan?" ucapnya mengelak.

"Kau tidak usah berbohong. Aku sudah melihat rekaman CCTV di club, dan kau yang memberikan minuman di campur obat kepada istriku. Benar bukan?" ucap Radit dengan tatapan membunuh. Sisil semakin ketakutan.

"Ma...maaf kan aku tuan, a..ku....aku minta maaf?" ucap Sisil terbata.

Plak...

sebuah tamparan mendarat dipipinya.

"Apa maaf bisa mengembalikan keadaan istriku, untung aku berada di sana, jika terlambat sedikit saja, Aku tidak tahu apa yang akan terjadi padanya dan itu karena kau!"

Plak....sekali lagi Radit menampar Sisil.

Sisil menangis ketakutan,

Radit mendekat dan menarik rambutnya dengan kasar, "Katakan apa salah istriku?"

"Ma...maaf tuan, a...aku hanya... menjalankan perintah" ucap Sisil pada akhirnya. Radit terkejut mendengarnya.

"Katakan siapa yang menyuruhmu, Cepat!" bentak Radit. Sisil beringsut ketakutan.

"Celin" jawab Sisil.

"Maksudmu Celin, selingkuhannya Ardian." ucap Radit tak percaya.

Sisil mengangguk."Maaf" ucap Sisil lagi.

"Lepaskan dia, dan juga pria yang bersamanya". Setelah itu Radit berjalan keluar dari gudang tersebut.

Sisil menangis ketakutan dan terduduk lemas. Dia menyesal telah terprovokasi dengan celin. Padahal Alya baik padanya. Sisil sungguh menyesal.

Di ruangan lain seorang pria juga sudah babak belur dan tidak bisa lagi berjalan. Dia adalah pria yang bersama dengan sisil kemarin malam. Pria itu adalah teman Sisil.

"Tomi, cari tau semua tentang Celin dan keluarganya." aku ingin secepatnya." perintah Radit. Tomi mengangguk dan langsung menyuruh anak buahnya mencari informasi.

"Mereka masih ingin bermain main dengan ku. Tunggu saja waktunya tiba. Aku akan menghancurkan mereka hingga tak bersisa." ucap Radit emosi.

Radit masuk ke dalam mobilnya dan melajukannya dengan kencang. Dia kembali pulang ke rumahnya.

1
Diana Taslim
Luar biasa
Nia Nara
Padahal cuma butuh kata cinta doang ya
Nia Nara
Alya kasar, Radit tdk sabar
Nia Nara
Radit terlalu tidak sabar
pipi gemoy
👍🏼👏🏼👏🏼👏🏼👏🏼👏🏼🙏🏼🌹
pipi gemoy
Tomi cerdas 🌹
pipi gemoy
bukan punya papa mu itu
tapi punya kakek dari ibu mu
nanik sriharyuniati
Luar biasa
pipi gemoy
ta vote Thor ✌🏼
Yulia Lestari
Lumayan
pipi gemoy
lah.....
aneh si Celine wong rmh Alya punya Bapak nya juga
sepertinya Celine sudah error otak nya 👻
pipi gemoy
ngeyel si Alya 👻
pipi gemoy
Radit laki laki mahal n gentle ☕👏🏼👏🏼👏🏼👏🏼👏🏼
pipi gemoy
Bella bisa akting
Tommy juga ngga mau kalah ikutan akting👻
pipi gemoy
wuih Tommy smart bgt👍🏼🌹
Radit tegas
pipi gemoy
Luar biasa
Radit cwo mahal 😎
Ab Duloh
bagus
Julia Savitri
Luar biasa
AKUN MATI...
suka visual Radit..kebetulan AQ ngefans banget sama Lee min hoo
AKUN MATI...
y awohhh Radit...itu mah idola AQ
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!