NovelToon NovelToon
Aisyah, Istri Kedua Ku.

Aisyah, Istri Kedua Ku.

Status: tamat
Genre:Tamat / Poligami / Aliansi Pernikahan / Diam-Diam Cinta
Popularitas:41.2k
Nilai: 5
Nama Author: L-viie Ann

Menikah tanpa cinta, tidak pernah ada dalam agenda ku. Tapi aku kalah dengan kekuasaan Omah, sehingga terpaksa menikahi Aisyah, gadis bercadar pilihan nya.
Amira kekasih hati ku, tidak bisa terima itu. Ia melakukan percobaan Bu Nuh diri namun bisa diselamatkan.
Aku tidak ingin kehilangan Amira, sehingga ku putuskan untuk menikahi nya bersamaan dengan malam inai di rumah ku.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon L-viie Ann, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

MANIPULASI JODOH

Seperti biasa, aku lebih suka berlama-lama di dalam masjid. Yang ku lakukan hanya duduk bersila sembari mencurahkan segala asah dan rindu untuk Aisyah kepada Allah menggunakan suara hati.

Tak ada yang mendengar cukuplah yang Maha mendengar. Tak ada yang tahu cukuplah yang Maha Tahu.

Tetiba suara lantunan ayat suci Al-Quran mengganggu konsentrasi ku. Suara yang sangat aku kenal dan amat ku rindu kan. Dadaku berdesir panas, segera aku bangkit dan mencari asal muasal suara.

Dan begitu terkejut nya aku melihat seorang wanita duduk memangku mushaf sembari membaca isinya.

Tungkai kaki ini gemetar, dada bergemuruh hebat. Cepat ku singkap tabir pemisah saf muslimin dan muslimat untuk menghampiri gadis itu. Namun jejak ku tertahan oleh seruan seseorang.

" Nabila "

Perempuan itu menghentikan ngajinya kemudian menoleh, terlihat seorang wanita datang menghampiri gadis yang ku pikir adalah Aisyah.

" Ayo cepat, Nyonya besar itu sudah menunggu mu"

Kening ku berkerut, Nyonya besar ? Siapa yang mereka maksud?

Gadis itu pun mengiyakan, dia menutup mushaf meletakkan di tempat penyimpanan lalu bangkit seraya membuka mukena nya.

Dada ini kembali berdesir panas, wajah gadis itu mirip sekali dengan Aisyah tapi dalam versi tidak berhijab. Sayang postur tubuhnya lebih kecil dan dibawah kelopak mata ada satu tahi lalat kecil.

Dia pergi dengan wanita yang baru saja datang dan menyebut nya Nabila.

Jadi dia bukan Aisyah, yah!! Memang bukan Aisyah. Aku mengetuk kepala sendiri, menyadarkan pikiran yang bukan-bukan.

Aku keluar dari Masjid dan kembali ke kantor, disana ku temukan pintu ruang kerja ku terbuka. Siapakah yang lancang masuk ke ruangan itu disaat aku tidak ada.

Pikiran ini langsung menyebut satu nama, Amira! Pasti dia...

Tapi ternyata bukan, Astaghfirullah... Ku usap dadaku dengan penyesalan. Karena sudah berburuk sangka kepada orang.

" Oma.. "

Perempuan yang menyayangi ku selama ini memutar kepalanya. Ia tersenyum lebar seraya melambaikan tangan. Aku mendekat lalu ku cium punggung tangan nya.

" Ini cucu Opung, namanya Wahyu... Ganteng kan?"

Mataku secara refleks bergulir ke arah orang yang diajak bicara oleh Oma.

DEGH!!!

Rupanya gadis yang tadi ku jumpai di Musholla. Kami saling bertukar pandang, ia tersenyum tipis. Senyuman yang menarik ku hanyut ke dalam alam bawah sadar.

Tapi lekas ku buang muka, dan menepi ke meja kerja ku.

" Loh??? Yu?? Kok main pergi aja, kenalan dulu sini" Seru Oma yang meminta ku kembali.

" Wahyu banyak kerjaan Oma, Oma silahkan ngobrol aja.. " Jawab ku cuek tanpa sedikitpun mengalihkan perhatian dari map yang ku buka.

Bukan aku sok jual mahal, tapi aku seperti ada ketakutan untuk mengenal seorang wanita.

" Yu... Ini Nabila, sepupu Aisyah. Dia ahli waris atas semua harta peninggalan Aisyah "

Tenggorokan ini seakan tercekik, tangan ku meremas kuat ujung map yang ku pegang.

" Apa maksud Oma?? Aisyah belum meninggal Oma, dia hanya hilang !" Tegasku supaya Oma mengerti keadaan nya.

Oma diam, ia menatap ku penuh. Kedua gadis itu juga saling melemparkan pandangan. Entah apa penilaian mereka tentang ucapan ku barusan? Aku tidak perduli.

" Ya sudah, Oma akan mengajak mereka makan diluar " Ucap Oma kemudian, dan mereka pun keluar dari ruangan ku.

Seperginya Oma, aku tidak bisa fokus dengan pekerjaan. Terpaksa aku pergi keluar guna menenangkan diri.

Biasanya aku akan pergi ke toko milik Aisyah, yah!!! Aku baru tahu setelah Aisyah menghilang bahwa toko itu sebenarnya milik Aisyah.

Aku akan istirahat di lantai atas, sambil lalu mengenang pertemuan ku yang terakhir kalinya dengan istri kedua ku itu.

" Syah... Hari ini ada wanita yang bernama Nabila. Dia mirip sekali dengan mu, tapi tentu tetap kau yang lebih baik, lebih cantik, dan lebih segalanya "

Aku mengadu sendiri sembari menatap langit kamar.

" Jangan cemburu ya Syah ... Hati ini tetap milikmu "

Aku tersenyum membayangkan wajah Aisyah yang manyun karena cemburu. Ku pejamkan mata, meresapi setiap khayalan ku hingga aku terlena dalam mimpi.

Entah sudah berapa lama aku tertidur, tiba-tiba suara berisik mengganggu lelapku.

" Gimana nih ? Dia malah nyenyak banget lagi tidur nya"

Perlahan ku buka mataku, ingin melihat siapa yang berani masuk ke kamar ini?

" Eh dia bangun "

Dua orang gadis mundur menjauhi ku, padahal baru saja ku lihat bayangan mereka begitu dekat.

Rupanya mereka dua gadis yang bersama Oma tadi.

" Kalian sedang apa disini ?" Cetusku sinis.

" Emmmm kami... Kami... Diminta istirahat disini " Jawab teman yang memanggil nama Nabila di Masjid.

Perlahan aku beringsut bangun.

" Siapa yang meminta mu?"

" Kak Arumi "

Arumi ??? Segera ku hubungi nomor Arumi, akan ku tegur dia atas kelancangannya itu.

" Hallo "

" Iya Yu, ada apa ?" Balas Arumi dari seberang.

" Kau yang menyuruh dua gadis datang ke Toko dan disuruh istirahat disini ?"

" Oh iya, emang kenapa ? Dia adik sepupu Aisyah sekaligus ahli waris nya" Jelas Arumi.

" Siapapun dia aku tidak suka dia tinggal di tempat ini !! Kau tahu kan arti tempat ini bagiku "

" Emmm itu hanya sementara saja, nanti kalau sudah dapat kost-kostan akan ku suruh pindah "

Aku diam dan memutuskan talian secara sepihak. Dia gadis itu nampak takut dengan ku.

" Kalian boleh tinggal sementara disini ! Tapi ingat !! Jangan mengubah apapun benda yang dipajang, meskipun itu hanya digeser seinci"

Mereka mengangguk setuju, segera ku tinggalkan mereka disana. Dan bergerak pulang.

" Loh itu Wahyu "

Suara Mama menyambut kepulangan ku, rupanya semua orang tengah berkumpul di ruang keluarga. Pasti ada sesuatu yang sedang dimusyawarahkan.

" Yu, kemari lah!!" Seru Oma, perintah nya tetap menjadi kewajiban untuk dipatuhi. Aku mendekat lalu menyalami ketiga sesepuh di rumah ini.

" Sampai kapan kamu akan bersikap seperti ini ? Hem??" Oma mempertanyakan sikap ku yang bagaimana ? Aku bingung.

" Sudah tiga tahun loh Yu, masak kamu tidak bisa bangkit dari bayangan Aisyah "

Ohhh jadi ini tentang sikap ku yang sekarang, apa masalah nya sih?? Aku jadi malas berlama-lama disini.

" Yu .." Oma menahan ku saat aku ingin beranjak pergi.

" Oma, semua permintaan Oma sudah aku lakukan. Tapi untuk Aisyah??" Aku melanjutkan dengan gelengan kepala.

Oma menatap ku sendu, seperti ada gores luka yang ku ciptakan dari ucapan ku.

" Oma sudah tua, Anak Iman cuma kamu... Karena itu Oma memperjuangkan mu sedari dulu agar tetap hidup. Dan sekarang, kau bernasib malang. Garis keturunan Iman akan putus jika kamu terus tenggelam dalam duka"

Aku diam seribu bahasa, berbeda dengan reaksi Papa dan Mama. Mereka merunduk tidak berani mengangkat wajahnya.

" Nabila gadis yang baik, meskipun dia tidak seperti Aisyah. Tapi Oma yakin, dia tidak beda jauh dengan Aisyah "

DEGH!!!

Jadi ini tujuan Oma, memanipulasi jodohku.

1
Putra Zin
lahhh Uda tamat ajahh,,, GK ada lanjutnya
Wandi Fajar Ekoprasetyo
jangan² Nabila ini sebenernya Aisyah yg sdg menyamar
Lia
ceritanya seru..... tapi kenapa endingnya begini???
Faridah Setyaningsih
astaga.... kadung aku suka ceritanya...
zaKIA❤️
laaahh kok udah tamat aja
Suci Dava
T A M A T kh thor, kok terasa di gantung, mudahan Author hanta ngePrang
Yuli Ana
hah.... tamat. gini aja ceritanya...???
aisyah msih hidup lh kk author...
dy pasti gk jd ke yaman. soalnya pas di bandara ktmu sm amira. dy gk mau wahyu tau kmna dy pergi. jd ngerubah tmpt tujuan dy. pasti bgitu...🥺🥺🥺
Yuli Ana: iya nih... knpa tamat. pdahal seru y kk tari. msih penasaran sm aisyah. trus wahyu kn gk trllu besar salahnya dn udh tobat jg, msak gk dkasih ksempatn buat bhagia. dia jg blm nyentuh amira.
yuk kita demo kkak authornya 🤭🤣🤣🤣
Tari Rupingi: lha koq dah tamat..thor
total 2 replies
Heri Wibowo
kok tamat Thor. apa tidak ada kelanjutannya.
Nurul Olivia
la,, belum tau ceritanya Aisyah selamat ato GK nya sih udah tamat aj
masih penasaran author 😊😊
Wanita Aries
Wah tamat jg
aku aqilla
lanjut thor
Faridah Setyaningsih
py to Wahyu ki
Tari Rupingi
lanjut thor
luna violet☆
aisyah/Sob/
kapan kamu balik
luna violet☆
kek barang aja
disuruh nikah sini nikah situ
luna violet☆
jadi teringat novel
pudar nya pesona cleopatra
aku baca nya/Cry//Cry//Scowl/
zaKIA❤️
🤣🤣🤣
D̶͔̭̪̻Hͥ̽ͣ̃̔A̷͙ͭͫ̕N̺̻̔̆ͅI̍̅̀̎̊
keren
Yuli Ana
aisyah buruan balik. kasihan wahyu
Heri Wibowo
aisyah kamu kemana aku rindu padamu.
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!