NovelToon NovelToon
Kisah Cinta Dibalik Skrip

Kisah Cinta Dibalik Skrip

Status: sedang berlangsung
Genre:Cinta setelah menikah / Pengantin Pengganti / Beda Usia / Naik ranjang/turun ranjang
Popularitas:2.8k
Nilai: 5
Nama Author: Anak Balita

Awalnya pura-pura, lama-lama jadi cinta. Aku, Renata Priyanka, menghadapi kenyataan hidup yang tidak terduga setelah calon suamiku memutuskan hubungan satu minggu sebelum pernikahan.

Untuk memperbaiki nama baik keluarga, kakek mengatur pernikahanku dengan keluarga Allegra, yaitu Gelio Allegra yang merupakan pria yang terkenal "gila". Aku harus beradaptasi dengan kehidupan baru dan konflik batin yang menghantui.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Anak Balita, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Calon Menantu Idaman

12 Maret 2025, pagi.

Aku tetap menjalani keseharianku bekerja di perusahaan keluargaku, menjadi ketua tim promosi dan negosiasi. Aku bekerja sangat giat dan kompeten, sebab atas persetujuan kakek, aku bisa mempersiapkan pernikahanku dengan Edward.

Saat itu aku sedang melakukan pertemuan dengan seorang klien besar untuk melakukan negosiasi harga produk luncuran terbaru perusahaan ELICO AI.

"Jadi pak, produk baru kami berupa robot pembersih yang bisa disetel jam penggunaan nya. Misalnya, disetel setiap jam 6 pagi dan jam 4 sore, tanpa perlu perintah lagi, robot akan membersihkan semua bagian rumah saat sudah waktunya bersih-bersih. Ada lagi kecanggihan lainnya pak, seperti bisa membersihkan sela-sela sempit rumah, menghilangkan serangga dan hama kecil yang merusak furniture rumah. Karena robot kami sudah dilengkapi dengan fitur canggih.... Bla-bla-bla," aku menjelaskan keunggulan produk perusahaan.

Si klien tampak tertarik dengan presentasi yang sudah ku lakukan mengenai keunggulan produk perusahaan. Belum lagi, ELICO AI memang sudah memiliki reputasi baik dalam membuat suatu produk yang tidak abal-abal, semuanya bagus serta dilengkapi dengan kepintaran buatan canggih lainnya.

"Saya sangat tertarik dengan produk yang anda tawarkan, mungkin ibu-ibu di rumah yang biasanya sibuk bekerja diluar tidak perlu menyewa pembantu rumah tangga yang gajinya cukup besar perbulannya. Jika membeli produk ini, ibu-ibu di rumah akan menghemat banyak uang karena produk ini tidak akan cepat rusak dalam waktu lebih dari satu tahun. Ini luar biasa, berapa harga yang anda tawarkan kepada saya?" tanya si bapak klien.

"Benar sekali pak! Selain membantu membersihkan rumah dari debu dan kotoran, robot ini juga bisa membantu menghemat pengeluaran pemiliknya. Dari perusahaan kami menetapkan harga awal sebesar 5 juta per satu robot. Kami akan memberikan garansi tukar produk selama 1 bulan setelah pembelian jika ada robot yang rusak atau eror. Anda bisa menjualnya dengan harga di atas harga awal kami. Mungkin sekitaran 6-8 juta, itu semua terserah bapak mau menetapkan harga di angka berapa, asal jangan melebihi angka 8 juta pak, karena itu akan merugikan perusahaan kami," jelas ku.

"Wahh, saya sangat takjub dengan anda Nona Regina," puji klien.

"Anda bisa saja, tolong jangan panggil saya dengan panggilan 'Nona', panggil saya ketua tim saja," aku mencoba menjaga batas profesionalitas.

"Baik ketua tim. Pertama, saya akan membeli produk ini sebanyak 10 ribu robot. Jika pembuatan nya sudah selesai, tolong kabari saya atau lewat telepon perusahaan juga bisa," kata klien yang membuatku benar-benar terkejut saat mendengar nya.

"Apa pak? Anda tidak sedang bercanda kan? Itu jumlah yang sangat banyak!" tentu saja aku tak percaya.

"Untuk apa saya bercanda tentang bisnis seperti ini? Tentu saja saya serius, untuk meyakinkan anda, saya akan membayar lebih awal sebanyak 50% dari pembayaran total. Apa dengan begini anda akan percaya kepada saya?" tanya bapak klien serius.

Mendengar hal itu, aku menjadi lebih tenang dan segera memberikan formulir tanda jadi pembelian produk kepada klien untuk ditandatangani oleh beliau. Tanpa ragu pak klien langsung menandatangani surat perjanjian tanda jadi itu.

"Hahaha anda benar-benar gadis yang cantik dan juga cerdas. Saya akan berbicara dengan Nona Regina Priyanka, tidak dengan ketua tim promosi dan negosiasi dari perusahaan ELICO AI. Bagaimana jika anda mempertimbangkan untuk pergi kencan buta dengan putra saya? Siapa tahu kalian cocok dan melanjutkan hubungan yang lebih serius," tanya si pak klien.

Aku tertegun mendengar penawaran itu, aku tersenyum dengan raut wajah tersipu. "Terimakasih atas tawaran sekaligus saran yang anda berikan pak. Tapi maaf sepertinya saya akan mengecewakan anda, sebenarnya saya sudah mempunyai tunangan dan saya akan menikah dengannya 3 minggu depan," sahutku.

"Astaga, saya mendengar kabar baik dan buruk sekaligus. Buruknya, sangat disayangkan jika saya tidak mengangkat anda sebagai menantu saya, hahaha. Sedangkan kabar baiknya, saya senang mendengar anda akan segera menyelenggarakan acara pernikahan dengan tunangan anda, jangan lupa untuk mengundang keluarga saya!"

"Tentu saja! Pastikan anda datang bersama keluarga anda," aku menjawab dengan bahagia.

Pertemuanku dengan klien diakhiri dengan kesepakatan dan keberhasilan negosiasi. Saat aku keluar mengantar kepergian si klien, para karyawan sedang berdiri menungguku kembali. Jantung mereka dag-dig-dug, berharap negosiasi kali ini berhasil karena si klien tadi merupakan ketua asosiasi perdagangan internasional perwakilan kota XXXX.

Saat aku kembali, para anggota tim promosi dan negosiasi berkumpul mengerumuniku. Regan yang merupakan wakil direktur 1 juga ikut menyimak hasil yang didapatkan oleh adiknya ini.

"Ketua tim! Bagaimana hasilnya?!" tanya para karyawan penasaran.

"Itu... Berhasil!" aku menjawab dengan girang.

Mendengar jawabanku itu, semua karyawan sontak bersorak kegirangan dan mengucap selamat atas kerja kerasku yang mampu membuat si klien menyetujui penawaran produk terbaru perusahaan. Regan juga ikut tersenyum saat mendengar kabar keberhasilan itu.

"Lalu, ketua tim! Berapa produk yang beliau minta?" tanya salah seorang karyawan.

"Hmmm itu...." aku menarik nafas dalam-dalam, semua orang fokus menatapku dan menunggu jawaban dariku.

"Beliau memesan... 10 ribu robot!" aku mengejutkan semua orang.

"Apa?!" semua orang terkejut, Regan yang berada di belakang juga sangat terkejut mendengarnya.

"Wah anda berhasil menjual produk sebanyak 50 miliar dihari pertama peluncuran! Ini baru satu orang loh, bagaimana dengan klien-klien dilain hari?" mereka heboh.

"Kurasa beliau menyukai ketua tim kita! Maka dari itu beliau berani meminta begitu banyak produk dihari pertama peluncuran!"

"Aku sependapat dengan mu, bagaimana jika beliau meminta anda menjadi menantunya? Saya dengar, putra beliau sangat tampan dan baik seperti ayahnya!"

Saat para karyawan sedang heboh, aku langsung menjawab pertanyaan salah satu karyawan begitu mendengar tawaran pernikahan. "Iya! Kalian benar! Tadi beliau sempat menyebutkan masalah kencan buta dengan putranya! Tapi tentu saja aku tolak!"

"Benarkah?! Lalu, kenapa anda menolaknya?"

"Tentu saja karena aku sudah bertunangan dan aku akan menikah 3 minggu depan!" aku membeberkan semuanya.

"Wah serius?! Sejak kapan anda memiliki tunangan? Tolong undang kami semua ke acara pernikahan anda!"

"Jika anda menikah, apakah anda akan berhenti bekerja menjadi ketua tim kami?"

Semua orang lagi-lagi dibuat heboh olehku yang tidak bisa menjaga mulut. Regan terlihat geram melihat senyum riang dibibir ku saat menceritakan rencana pernikahan ku dengan Edward.

"Kau terlihat sangat percaya diri sejak kakek menyetujui pernikahan mu dengan pria itu. Kau kira semua hal bisa berjalan dengan lancar? Melihat laki-laki yang tidak meyakinkan itu," gumam Regan meninggalkanku yang masih dikerumuni oleh para karyawan perusahaan.

Regan pergi ke ruangannya Rain yang merupakan wakil direktur 2 di perusahaan. Rain terlihat sibuk membaca ide-ide baru untuk mengembangkan produk perusahaan. Hingga Rain sendiri tidak menyadari kedatangan Regan yang masuk ke ruangan nya tanpa permisi.

"Rain, sepertinya kita harus membujuk kakek untuk menarik persetujuannya mengenai pernikahan Regina 3 minggu depan!" kata Regan mengejutkan Rain.

Rain terkejut, lalu bertanya, "Bagaimana caranya?"

1
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!