NovelToon NovelToon
RESIGN Dan Jadilah ISTRIKU

RESIGN Dan Jadilah ISTRIKU

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Nikah Kontrak / Romansa / Aliansi Pernikahan / Cinta setelah menikah
Popularitas:406.8k
Nilai: 5
Nama Author: zarin.violetta

Tom memilihnya karena Selene "aman". Selene menerima karena dia butuh uang. Mereka berdua tak siap untuk yang terjadi selanjutnya.

*

Warisan miliaran dollar berada di ujung sebuah cincin kawin. Tommaso Eduardo, CEO muda paling sukses dan disegani, tak punya waktu untuk cinta.

Dengan langkah gila, dia menunjuk Selene Agueda, sang jenius berpenampilan culun di divisi bawah, sebagai calon istri kontraknya.

Aturannya sederhana, Selene harus resign lalu menikah, dapatkan warisan, bercerai, dan selesai.

Selene menolak pada awalnya, tapi Selene tak punya pilihan karena hanya ada dua pilihan yang tak mengenakkan baginya.
1. Selene akan dipecat tanpa pesangon.
2. Selene harus resign, tapi akan dapat fasilitas mewah dan uang yang banyak sebagai istri dari sang CEO, serta mendapatkan uang perceraian yang juga besar.

Namun kehidupan di mansion mewah tak berjalan sesuai skrip Tommaso. Di balik rahasia dan kepura-puraan, hasrat yang tak terduga menyala.

Saat perasaan sesungguhnya tak bisa lagi dibendung, mereka harus memilih, berpegang pada kontrak yang aman, atau mempertaruhkan segalanya untuk sesuatu yang mungkin sebenarnya ada?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon zarin.violetta, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bulan Madu

Pesta pernikahan yang sempurna itu akhirnya berakhir. Tamu-tamu penting telah berpamitan dengan senyuman dan jabatan tangan yang erat.

Lorenzo Eduardo memeluk cucunya dengan erat, lama sekali. "Jagalah dia, Tom. Dan jagalah dirimu sendiri," bisiknya, suaranya penuh emosi yang jarang dia tunjukkan.

Kemudian, dengan mata berbinar, Lorenzo menyerahkan sebuah amplop kertas tebal kepada Tom. "Ini. Hadiah pernikahan. Jangan buka sampai kalian di dalam mobil."

Tom hanya mengangguk, berbeda dengan Selene yang merasa bersalah karena membohongi Kakek Lorenzo tentang pernikahan ini.

Lorenzo memeluk Selene dengan hangat hingga membuat mata Selene berkaca-kaca. ‘Maafkan aku, Kakek,’ batinnya.

“Selamat atas pernikahan kalian. Jagalah cinta kalian hingga maut memisahkan,” bisik Lorenzo dan membuat dada Selene terasa sakit.

Dia jelas tak bisa memenuhi hal itu karena usia pernikahan mereka telah ditetapkan selama setahun saja.

*

*

Di dalam mobil yang membawa mereka meninggalkan tempat pernikahan, Tom membuka amplop itu.

Ada pemberitahuan reservasi villa eksklusif di Male, Maldives. Reservasi untuk satu minggu di resort overwater villa paling eksklusif dan privat di pulau terpencil.

“Kita akan langsung ke bandara. Kakek sudah menyiapkan bulan madu kita,” kata Tom dengan datar. “Kakek selalu dramatis. Kita harus pergi. Dia akan tahu jika kita tidak menggunakan ini."

“Ya,” jawab Selene singkat.

Dan begitulah. Malam itu juga, mereka sudah berada di jet pribadi Keluarga Eduardo untuk menuju Maldives.

*

*

Di pesawat, ekspresi Tom kembali fokus dan dingin. Dia mengeluarkan Tab-nya, membalas email, memeriksa pasar saham.

Dia memesan wine untuk mereka berdua, tetapi gelasnya sendiri hanya disentuh sekali. Kontak mata bahkan jarang terjadi. Percakapan yang selama pesta mengalir ringan, sekarang begitu pendek.

"Pemandangannya luar biasa dari sini," ucap Selene, mencoba, menunjuk titik-titik lampu gemerlap di bawah.

“Mm-hmm," balas Tom, tidak mengangkat pandangannya dari layar. "Aku sudah mengirim konfirmasi transfer dana untukmu ke ponselmu. Urusan ibumu sudah dihandle oleh pegawaiku.”

“Ya, terima kasih," kata Selene, suaranya kecil.

Dia memutar tubuhnya ke jendela. Dia mendapatkan segalanya sekarang. Semua dia miliki kecuali hati Tom tentunya.

‘Bagaimana jika aku jatuh cinta padanya? Tidak, itu tak boleh terjadi. Setelah kesepakatan ini berakhir, aku akan memulai hidupku yang baru bersama ibu.’

*

*

Resort di Maldives adalah seperti gambar di brosur yang begitu hidup. Air laut biru toska yang begitu jernih sehingga dasarnya terlihat sempurna.

Villa-villa kayu mewah di atas laguna, masing-masing dengan dek pribadi dan tangga langsung ke air.

Seorang manager resort menyambut mereka secara personal. "Selamat datang, Tuan dan Nyonya Eduardo! Kami sangat senang menerima kalian. Kami telah menyiapkan one bedroom overwater paradise villa untuk kalian, dengan pemandangan matahari terbenam terbaik."

Tom, yang tadi di perjalanan masih memakai kemeja yang sedikit kusut, sekarang berdiri tegak. "Ada kesalahan," ucapnya dengan suara datar yang membuat senyum manager sedikit kaku. "Kami memesan dua kamar. Dua villa yang terpisah. Atau setidaknya, satu villa dengan dua kamar."

Manager terlihat bingung, memeriksa tabletnya. "Maaf, Tuan. Reservasi dari Tuan Lorenzo Eduardo hanya untuk satu villa satu kamar tidur untuk … pasangan pengantin baru."

Tom menarik napas. "Saya paham. Tapi tolong atur satu kamar lagi karena aku harus tetap bekerja di sini,” ucapnya bohong. “Aku akan menanggung semua biaya tambahan. Kami membutuhkan kamar terpisah untuk tempat meeting dan kerja."

“Ah … begitu. Baiklah, akan kami atur, Tuan. Silakan beristirahat di villa,” ucap Manajer dan pria itu berbalik pergi.

1
Debora Laia
luar biasa
Nonie Hlm
knpa blm up?
HR_junior
lah ktnya cuma di depan pintu Lo nganternya la ni kok malah naik tangga trs masuk rmah trs ngopi2 trs setlh itu pa LG coba..El jngn minta yg aneh2 yaa...jngn di gas pol dulu
HR_junior
sekarang tambah wawasan baru ya El gak hanya soal bisnis n akusisi sekarng km bisa liat dunia luar yg gak ada di dunia bisnis...tambah penasaran kn km..JD kintilin trs si vlue
HR_junior
Elton tau aja ya lngsng gercep gas pol gak mau di tunda2...jatuh cinta pada pandangan kedu setelah buku critanya..
Kirani Inces
seperti biasa karya nya selalu bagus
Naina Langsa
sngt bgsss
Naina Langsa
lnjut donk thorrr
Ratna Komala
skg bisa jd teman lama lama ada kelanjutan nya ada cinta mulai bersemi diantara mereka 😍😍😍❤️❤️❤️
Bonny Liberty
jadi pengen pindah ke rumah vlue/Drool/
Baby zee
langsunggg gaaasssss bang 🤭
Baby zee
alhirnya ketemu juga kaaaannnn untung aja mau di ajak k panti km elton🤭😄
Lina Cuang
lanjut
Tieny Roesmiasih
lhaa.. gak berasa.. tau² udh abis ajaa... next thoor.. waiting for u.. 😍💪😍
Patrish
" terang dan gelap perlu menari bersama untuk menciptakan suasana yang indah.."
❤❤❤😍😍😍😘😘😘😘
Yuli Iliana
mulei nyaman
Yuli Iliana
modus banget Elton 🤭
astr.id_est 🌻
pendekatan nih..🤭 mantep El 👍👍
astr.id_est 🌻
kalau dengan vleu beda lagi cerita nya 😅
Naina Langsa
sangat bgusss,, karya yg 1 ini agk brbda2 dr crt2 yg lain dan jg klan bruuu
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!