NovelToon NovelToon
Istri Tuan Muda Casanova

Istri Tuan Muda Casanova

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Nikah Kontrak / Cinta Paksa
Popularitas:35.2k
Nilai: 5
Nama Author: Momy ji ji

"maaf Tuan Muda, karena kesalahpahaman ini. Anda harus menikahi saya." Ucap Carine Anastasya Conwer dengan tatapan sendu.

"Aku tidak butuh maafmu Carine Anastasya, nama palsumu itu tidak bisa mengelabuiku. dan satu lagi, jangan mimpi untuk menjadi istri spesialku. kau bukan tipe, selera, dan wanita yang kucintai. paham!" Tekan Reno Zesnard Phoenix dengan mata menatap tajam.


"Baik Tuan, saya tahu posisi saya." Ujar Carine Anastasya Conwer seraya menundukkan kepala.



Notes: biar tidak bingung, dianjurkan untuk baca novel pertama dengan judul 👉SUAMIKU CEO TAMPAN BERDARAH MAFIA. agar ceritanya nyambung dan teman-teman tidak bertanya-tanya untuk beberapa isi cerita yang mungkin tak dijelaskan secara rincih, termasuk beberapa tokoh cerita yang tak di detail kan.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Momy ji ji, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Dasar gila.

Satu minggu berlalu...

sejak saat itu, Tuan Muda semakin bersikap dingin dan acuh terhadap Carine. bahkan setiap hari Tuan Muda selalu membawa wanita silih berganti ke Mansionnya, entah sekedar bersenang-senang atau bertukar hasrat di atas ranjang.

malam hari.....

Carine baru saja menginjak mansion, sejak pagi Carine bertemu Max. dan menghabiskan waktu dengan pria itu sebelum Max kembali ke London untuk tugas baru yang diberikan Tuan Aston padanya.

baru saja Carine masuk dan di ikuti Kim dibelakangnya, di ruang tamu, Tuan Muda tampak sedang bersenang-senang dengan beberapa wanita. Alan menatap Nonanya dengan Iba, karena Ia tak mampu mencegah sikap Tuan Muda yang sudah menyakiti Nona Carine.

"Hei jalang! Kau sudah selesai bersenang-senang dengan pria brengsekmu itu?" tanya Tuan Muda dengan sorot tak suka.

"Ya, ada yang mengganggu Anda Tuan Muda?" tutur Carine menatap Tuan Muda intens, lalu netranya melihat satu persatu para wanita yang berada di samping Tuan Muda. karena malas menanggapi ocehan Tuan Muda, Carine berlalu ke dapur untuk minum segelas air mineral.

"Nona, Anda yakin untuk melanjutkan pernikahan ini? bukannya Anda tidak bahagia? Tuan Axel bisa saja membuat Anda bercerai dengan Tuan Muda." tutur Kim, Ia sudah tidak bisa menyaksikan sikap Tuan Muda yang semena-mena, itu seakan menjatuhkan harga diri Nonanya di hadapan wanita-wanita jalang itu.

"biarkan Tuan Muda Kim, aku ingin melihat sejauh mana Tuan Muda mempertahankan pernikahan ini lalu akhirnya menyerah." tutur Carine meneguk habis air di gelasnya.

"Semoga Nona tidak melibatkan perasaan." ujar Kim.

"Ngawur." Balas Carine terkekeh pelan.

saat sedang berbincang dengan Kim, Tuan Muda menghampiri keduanya dengan tatapan tajam. tidak ada senyum bahkan untuk bersahabat sedikit saja.

"Ngapain saja kamu dengan pria itu!?" tanya Tuan Muda berkacak pinggang, meneliti setiap inci penampilan Carine.

"Itu bukan urusan Anda Tuan Muda." balas Carine menatap Tuan Muda yang penampilannya sudah terlihat lebih berantakan, dasi yang miring dan rambut kusut. persis seperti di porandakan para penghuni di ruang tamu.

"memangnya kamu istri siapa! aku atau Max!" tekan Tuan Muda mendekati Carine, lalu menyenggol lengan Kim dengan kasar karena sudah tertawa dengan Carine sejak tadi, sejak Tuan Muda memerhatikan mereka berdua.

"saya juga tidak tahu Tuan Muda, sebenarnya saya ini istri Anda atau bukan." balas Carine tersenyum smirk.

"Kamu istriku!" balas Reno mendekati Carine, menelisik jengkal wajah Carine.

"ternyata Anda mengakuiku juga rupanya," tutur Carine masih dengan ekspresi wajah yang sama.

"Bebyyyy." teriak salah satu wanita yang mencari keberadaan Reno, "Kim, kau dan Alan usir mereka semua pulang!" perintah Reno.

Kim menatap mata Nonanya, Carine mengangguk melihat tatapan Kim. lalu Kim membereskan kekacauan di depan sesuai keinginan Nonanya. bukan berdasarkan perintah Tuan Muda.

Reno menarik tangan Carine, menaiki anak tangga dan membawanya ke kamar pribadi milik mereka berdua. setelah sampai di dalam, Reno menghimpit tubuh Carine ke dinding dan menatapnya dalam.

"apa yang kau lakukan dengan Max seharian ini?" tanya Reno di depan wajah Carine, keduanya begitu dekat hingga hembusan napas Tuan Muda mengenai kulit wajah Carine.

"Kami hanya jalan-jalan," jawab Carine.

"Hmmm, mengenai yang tadi. kamu jangan ge'er, aku dengan sengaja mengatakan hal itu supaya wanita tadi dan kawan-kawannya kesal, lalu pergi tanpa di minta." ujar Reno tersenyum sinis, lalu berlalu duduk di sofa sembari menatap wajah Carine yang mulai memerah.

"Ngomong-ngomong, kamu menyimpan nomor pria itu?" tanya Reno santai.

"siapa Tuan Muda?" tutur Carine bingung.

"siapa lagi? kamu itu bodoh atau apa! yang mengajakmu keluar seharian sampai lupa jalan pulang!." Tutur Reno kesal.

"Oh, maksud Tuan Muda itu Kakak!, aku memang menyimpan nomor Kak Max, emangnya kenapa ya Tuan Muda." balas Carine polos.

Puk! Puk! Puk!

Reno bertepuk tangan beberapa kali lalu menghentak meja dengan kasar. "Pertama, kau sudah melakukan kesalahan!" Tutur Reno.

"Kedua, kesalahan yang begitu fatal!" tutur Reno.

"Ketiga, kesalahanmu ini sangat keterlaluan, keterlaluan!" Ujarnya lagi sembari melangkah mendekati Carine.

Carine yang bingung dimana letak kesalahannya, hanya memandang Tuan Muda dengan tatapan aneh. seperti bertanya-tanya dimana kesalahannya yang Tuan Muda maksudkan, dan membuat pria itu kembali murka.

"Sinikan ponselmu!" Titah Tuan Muda.

"Ta.. tapi," Carine dilema, antara ingin menyerahkan benda pipih itu dan tidak.

"Sinikan!" tangan Tuan Muda terangkat di depan wajah Carine, Carine yang bingung merogoh ponselnya lalu menyerahkan ke tangan Tuan Muda.

Prang!!!!!!

Ponsel Carine jatuh membentur lantai dengan sangat kuat hingga layar depannya pecah berserakan. Reno kembali menginjak-injak ponsel Carine dengan penuh emosi. lalu dengan tidak punya rasa bersalahnya, Reno menatap Carine yang syok melihat ponselnya sudah tak berbentuk itu.

"Tuan Muda, apa yang Anda lakukan pada ponselku." tutur Carine kaget sekaligus merasa marah, karena di ponsel itu banyak kenangan-kenangan lama yang tersimpan. juga beberapa file penting dan nomor-nomor penghuni kontaknya.

"Alan akan menggantikannya dengan yang baru." setelah mengatakan hal itu, Reno meninggalkan Carine seorang diri di dalam kamar. lalu berlalu ke ruangan lain yang tak lain ruang kerjanya.

di dalam kamar Carine bersimpuh memilih pecahan beling yang berserakan. dengan mengepalkan tangan, Carine memaki-maki Tuan Muda, dan mengumpat segala jenis kekesalan yang sudah Ia pendam beberapa hari ini.

"Dasar gilaaa!!!" teriak Carine frustasi.

...bersambung......

1
arsyila quinza amalia
lama banget
arsyila quinza amalia
mom, next lagi napa
arsyila quinza amalia
jangan lama next mommy
Marta Kalonglau: Mulai pendek ceritanya🥹/Cry/
total 1 replies
arsyila quinza amalia
next mommy
jenny
apakah ituuu???

lanjut lagi kak
Lavender Purple
laju up nya thor
Emiliana Nur afidah
𝚜𝚎𝚖𝚊𝚗𝚐𝚊𝚝 𝚊𝚞𝚝𝚑𝚘𝚛😍😍😍
Momy Ji Ji: Makasih/Rose//Heart/
total 1 replies
arsyila quinza amalia
next yang banyak author
Momy Ji Ji: Okeyy/Rose//Plusone/
total 1 replies
arsyila quinza amalia
😭🤣😂
arsyila quinza amalia
🥱🥱
Mia rahmah
cepetan up mom
Momy Ji Ji: Agak larut yah/Rose//Pray/
total 1 replies
🏠⃟ᴬʸᵃⁿᵏરuyzⷦzⷩ🥀㊍㊍
intip dong
🏠⃟ᴬʸᵃⁿᵏરuyzⷦzⷩ🥀㊍㊍
gadua pungut mewangi disetaip Hari mu
arsyila quinza amalia
/Scowl//Scowl//Scowl//Chuckle//Slight/
arsyila quinza amalia
/Scowl//Scowl//Scowl/
🏠⃟ᴬʸᵃⁿᵏરuyzⷦzⷩ🥀㊍㊍
yg anwhnya ma kamu aja.... mula deh cemburu nya
🏠⃟ᴬʸᵃⁿᵏરuyzⷦzⷩ🥀㊍㊍
hahahahahaahhahahah ubat nya kamu aja sih
arsyila quinza amalia
next mommy, kemarin ngk update pun😭😭
arsyila quinza amalia
mommy ngk update hari ini
arsyila quinza amalia: mommy jangan lama lama update nya😭
Momy Ji Ji: Update nya agak larut/Rose//Grievance/
total 2 replies
🏠⃟ᴬʸᵃⁿᵏરuyzⷦzⷩ🥀㊍㊍
gila kan kamu
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!