NovelToon NovelToon
My Ex Mr Duke

My Ex Mr Duke

Status: tamat
Genre:Fantasi / TimeTravel / Tamat / Balas Dendam / Romansa Fantasi
Popularitas:2M
Nilai: 5
Nama Author: sayonk

Duke Arland.
Seorang Duke yang dingin dan kejam. Selama menikah, dia mengabaikan istrinya yang sangat menyayanginya, hingga sebuah kejadian dimana dirinya harus berpisah dengan istrinya, Violeta.

Setelah kepergian istrinya, dia bertekad akan mencari istrinya, namun hasilnya nihil.

......


Violeta istri yang sangat mencintai suaminya. Selama pernikahannya, ia tidak di anggap ada, hingga sebuah kenyataan yang membuatnya harus pergi dari kediaman Duke.

Kenyataan yang membuatnya hancur berkeping-keping. Violeta yang putus asa pun mencoba bunuh diri, sehingga jiwa asing menemani tubuhnya.

Lima tahun kemudian.
Keduanya di pertemukan kembali dengan kehidupan masing-masing. Dimana keduanya telah memiliki seorang anak.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon sayonk, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pertemuan

"Alfred akan menyusul Aleta ke kota, Bu." Anak kecil bernama Alfred itu bangkit dari duduknya.

"Hati-hati," ujar sang ibu mengingatkan. Anak kecil itu mengangguk dan tersenyum. Kemudian beranjak pergi.

Sedangkan di kota.

Seorang gadis kecil tengah asik memakan kue cokelat di Restauran Rose Moor. Tangannya mungil begitu elegan menyodorkan kue cokelat itu ke dalam mulutnya. "Mike, ayo makan!" seru sang gadis itu tersenyum.

Sang pelayan tersenyum kikuk, ia memakan kue di depannya. Kemudian menyeruput teh hangatnya. "Apa nona sudah selesai? kita tidak bisa berlama-lama di sini nona."

"Tunggulah sebentar, aku belum puas." Celoteh Aleta sembari melahap kue cokelat di tangannya. Pelayan Mike hanya tersenyum pasrah menanggapinya.

Dari luar pintu, seorang anak kecil menatap kagum melihat nama Restaurant itu, tampa banyak berfikir, dia langsung berlari menuju ke dalam di ikuti satu pelayan dan satu kesatria.

"Tuan kita duduk di sana," ujar sang pelayan menunjuk ke salah satu tempat yang kosong.

Laki-laki bernama Arenz itu menggeleng, matanya tertuju pada sosok anak kecil yang berambut hitam berkilau. Dia pun berlari, menghampiri sosok anak kecil perempuan itu. "Hay, bolehkah aku duduk di sini," ujarnya tersenyum ramah.

Sekilas dua orang wanita berbeda usia itu menatapnya. "Nona,"

Aleta melirik ke arah pelayan Mike, ia paham, pelayan Mike ingin menolaknya, ibunya sangat melarang Aleta dan Alfred menerima orang asing. "Tidak masalah, duduklah," ujarnya. Hatinya tak tega melihat anak laki-laki memohon mengiba.

"Tapi, Nona."

Pelayan yang menjaga Arenz itu tampak tak senang pada pelayan Mike yang merasa risih dengan kehadiran tuan mudanya. "Hey, pelayan! jaga batasan mu, kamu tidak tahu tuan muda Arenz. Dia sosok tuan muda yang di hormati," ucapnya dengan nada meninggi.

"Menurut ku, "

"Sudah cukup!" tegas Aleta. Dia tidak suka ada yang mengganggu acara makan paginya. Dia menatap luar jendela, sebelum salju turun lebih lebat. Dia harus kembali.

"Ayo Mike!" Aleta turun dari kursinya, namun seorang anak kecil menghentikannya.

"Kamu mau kemana? temani aku makan dulu," ujarnya. Dia merasa aneh, setiap melihat anak kecil itu jantungnya berdetak, ia seperti merasakan sesuatu yang aneh. Entah apa itu? ia tidak bisa memahaminya.

"Maaf, saya harus pulang. Ibu ku pasti mengkhawatirkan diri ku." Aleta memberikan hormat layaknya putri bangsawan. Pelayan Mike langsung mengekorinya.

"Tuan muda, biar saya yang memberikan pelajaran. Karena sudah berani menolak tuan muda," ujar sang pelayan dengan amarahnya.

"Tidak perlu, dia tidak bermaksud menolak. Hanya saja, dia takut ibunya mengkhawatirkannya. Aku ingin sekali berteman dengannya, baru kali ini aku di tinggal sendiri, biasanya banyak sekali anak bangsawan yang mau bermain dengan ku," ujarnya menatap sendu. "Aku merasakan, aku dekat sekali dengannya. Besok kita akan menemuinya lagi di sini," ujar Arenz. Kini dia melanjutkan santapannya.

"Aleta!" panggil seorang laki-laki bertubuh kecil.

"Kakak!" Aleta berhambur memeluk Alfred dengan tangan mungilnya. Kedua anak kembar itu berpelukan di tengah-tengahnya hujan salju. "Tumben Kakak ke sini, biasanya kakak tidak suka di ajak oleh ku ke kota."

Alfred tersenyum, ia memang tidak suka dengan keramaian. "Aku mengkhawatirkan mu, takut saljunya lebat dan kamu tidak bisa pulang."

"Ya sudah, kita pulang," ujar Aleta menyudahi pelukannya.

Alfred mengangguk, saat kakinya melangkah, ia merasakan sesuatu yang tengah menatapnya. Dia memutar lehernya, mencari sosok orang yang tengah menatapnya. Dari balik kaca jendela itu, ia melihat sosok anak laki-laki yang menatap ke arahnya dan Aleta.

1
Desi deshiny
kaisar fictor aku pada mu...ngakak gara gara kaisar pokok nya
Desi deshiny
kaisar somplak😅😅
Desi deshiny
wkwkwk.kaisar ganjen..aleta masih bocil.udah di jadikan jodoh simpanan 😆😆
Anik Banat
perutku jadi kram gara2 otak kaisar sedeng omg
segala apk
samaah, aku mampir jg thoor
Ayu Dani
huh gini nih yang ngeselin Bisa bisa nya cinta sama 2orang
D_Mayanti
Luar biasa
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
🤣😂 di ulti ga tuh
ℳ𝒾𝒸𝒽ℯ𝓁𝓁 𝒮 𝒴ℴ𝓃𝒶𝓉𝒽𝒶𝓃🦢
wkwk ga bayangin nih punya bapak mertua nanti seumuran sama dia, manggilnya bro apa dude nih 😂
Ayu Dani
waduh baru part awal udah bikin gregetan nih
akoh mampir Thor
Awind Widayanti
aletta kamu sudah ditunggu aki aki wkwkwkwk
Forta Wahyuni
aq suka dgn sifictor ini, tdk sep duke arland yg plin plan.
Nia1605
aku rasa aronz lebih cocok ama vio daripada felicca... /Scowl/
fiza
fictor gan gio klaka la😂
fiza
aish..paman😭😭..dasyat dh im gan aleta..
fiza
paling kecian aronz..dia xmita dilahirkan, dilahirkan kerna egois ibu dia,yg bapaknya xabis2 sibuk gan penyesalan..skurangnya ank yg lain ibunya syg..aronz..cian😭
fiza
Luar biasa
fiza
klo violeta trima,aish. malai ah...lelako yg cm lalang2 cm ner bleh jdi duke??
fiza
brapa umo budak tu??cara ckp cmnorg dewasa,mukin didik kan ibunya mbuat ia dewasa sbelum usianya..mesti bijak budaknya
bunda sekar
pedopil ya 😝
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!