NovelToon NovelToon
Maafkan Aku Hanum

Maafkan Aku Hanum

Status: sedang berlangsung
Genre:Selingkuh / Dijodohkan Orang Tua / Penyesalan Suami / Menikahi tentara
Popularitas:83.7k
Nilai: 5
Nama Author: Eli Priwanti

Hanum Khumaira, seorang wanita soleha yang taat beragama, terpaksa menerima perjodohan dari kedua orangtuanya dengan seorang perwira polisi bernama Aditama Putra Pradipta. Perjodohan ini merupakan keinginan kedua orangtua mereka masing-masing.

Namun, di balik kesediaannya menerima perjodohan, Aditama sendiri memiliki rahasia besar. Ia telah berhubungan dengan seorang wanita yang sudah lama dicintainya dan berjanji akan menikahinya. Akan tetapi, ia takut jika kedua orangtuanya mengetahui siapa kekasihnya, maka mereka akan di pisahkan.

Diam-diam rupanya Aditama telah menikahi kekasihnya secara siri, ia memanfaatkan pernikahannya bersama Hanum, agar hubungannya dengan istri keduanya tidak dicurigai oleh orangtuanya.

Hanum yang tidak mengetahui rahasia Aditama, mulai merasakan ketidaknyamanan dengan pernikahannya ini.

Konflik dan drama mulai terjadi ketika Hanum mengetahui suaminya telah menikahi wanita lain, akankah Hanun tetap mempertahankan rumah tangganya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Eli Priwanti, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Tinggal di Rumah mertua

Hari ini rencananya Hanum dan Tama untuk sementara waktu akan tinggal di kediaman Papahnya Aditama yakni Pak Cahyo, mengingat rumah yang akan di tempati nanti oleh Tama dan juga Hanum masih tahap renovasi, karena ada sebagian bangunan yang harus di ganti.

Baik kedua orangtuanya Hanum dan Aditama, mereka sangat bahagia saat melihat putra dan putri mereka terlihat romantis, bagaimana tidak, Tama dan Hanum terus saja bergandengan tangan layaknya sepasang kekasih, dan itu membuat kedua orangtua mereka merasa sangat lega, padahal di balik itu semua hanyalah sebuah akting belaka, Aditama memang sengaja sudah merencanakan hal ini.

 Apalagi semenjak dirinya menikah dengan Hanum, kini sang Papah sudah tidak lagi menjadi pengintai aktivitas dirinya saat bertugas, itu artinya ia sudah bebas kemanapun ia pergi dan ke tempat lain tanpa diawasi sang Papah yang super protektif, Tama pun tahu hal itu sudah sejak lama, dan ia pun begitu hati-hati saat akan menemui Bella, mulai sekarang Tama tidak harus bersusah payah lagi untuk bisa menemui sang pujaan hatinya. Bagi Tama ini adalah sebuah keberuntungan, di balik pernikahannya, dia merasa lebih di untungkan serta bisa menghirup udara dengan bebas dan semoga saja tidak ada kekangan lagi dari Papahnya.

"Nduk, Abi sama Umi pamit pulang ke kampung ya, jaga dirimu baik-baik di sini, jadilah istri yang nurut dan patuh terhadap suamimu!" ucap Abi Zakaria sembari memeluk putri satu-satunya.

Seketika tangisan pun tidak bisa terelakan lagi diantara keduanya, Umi Syarifah pun ikutan menangis

Sedangkan Tama, ia malah terlihat biasa saja dengan ekspresinya yang datar.

Lalu Pak Cahyo dan Bu Kiran mencoba untuk tidak ikutan menangis juga.

"Pak Cahyo dan Bu Kiran, Saya titip Hanum dan juga untuk Nak Tama, Abi titip putrinya Abi, tolong sayangi Hanum dan bimbinglah dia agar menjadi istri yang solehah!" pintanya sambil menatap ke arah Tama.

Akhirnya Tama pun menjawab perkataan dari Ayah mertuanya.

"Tenang saja Abi dan juga Umi, aku janji akan menyayangi dan membimbing istriku menjadi seorang istri yang solehah, bukankah begitu Hanum?" tanya Tama ke arah Hanum, dan dengan beraninya Tama mendekati Hanum, lalu ia merangkul bahunya serta mengecup keningnya, sontak Hanum terkejut bukan kepayang atas perlakuan suaminya yang tiba-tiba.

Melihat keharmonisan Hanum dan juga Tama, Abi Zakaria dan juga Umi Syarifah merasa sangat lega, dan mereka pun percaya jika Tama bisa membahagiakan putri mereka, begitupun dengan Pak Cahyo dan Bu Kiran, keduanya sangat bahagia atas sikap putranya yang bisa menerima kehadiran Hanum di sisinya.

Setelah kepergian Abi Zakaria dan juga istrinya, Hanum di ajak pergi menuju kamar tidur mereka oleh Tama, kali ini Tama belum selesai dengan aktingnya yang harus berpura-pura bersikap manis terhadap Hanum.

Kemudian saat mereka menuju anak tangga, tiba-tiba ponsel milik Tama berdering, dan saat Tama melihatnya rupanya itu adalah panggilan dari Bella, Pak Cahyo yang sedari tadi memperhatikan Putranya malah terkesan curiga.

"Siapa yang telah menelpon mu Tama!" tegur sang Papah.

Seketika Tama langsung menoleh, dan dengan terpaksa ia harus berbohong.

"panggilan dari Mabes Pah, sepertinya sangat penting, sebentar Tama angkat dulu teleponnya!" jawabnya sedikit gugup.

"Yasudah, kau angkat saja panggilan teleponnya sepertinya sangat penting, kalau begitu Papah tinggal dulu, hari ini kenapa begitu sangat melelahkan!" keluhnya sembari memijat tengkuk lehernya, lalu di susul oleh istrinya.

Kemudian Tama pun buru-buru menuju halaman belakang rumahnya, dan ia langsung mengangkat panggilan telepon tersebut.

"Hallo Bella, kenapa kau malah nekat menghubungiku duluan? Kan sudah aku jelaskan jika saat ini kau tidak bisa sesuka hati meneleponku, ini terlalu beresiko!" ucapnya cukup kesal akan sikap Bella.

"Maafkan aku Mas, habis sedari tadi aku chat tidak kau balas!" jawabnya merajuk

"Maafkan aku Bella sayang, tadi aku sedang sibuk dengan keluargaku!" jawabnya merasa tidak enak.

"Pasti bersama dengan istrimu kan?"

"Sudahlah Sayang, kau tidak usah cemburu seperti itu, aku dan istriku hanyalah pasangan suami istri di atas kertas, dan aku dengan Hanum sudah sepakat untuk berpura-pura bersikap baik-baik saja dengan pernikahan ini."

"Syukurlah Mas, terus rencana kau akan segera menikahiku, jadi kan minggu ini?"

"Tentu jadi lah Sayang, kau tidak perlu khawatir, aku pastikan pernikahan kita akan berjalan dengan lancar, yasudah kalau begitu aku tutup dulu teleponnya, nanti aku hubungi kamu lagi ya!" ujarnya, dan Tama pun buru-buru menutup sambungan teleponnya sebelum ada yang menguping percakapannya.

lalu Tama kembali menghampiri Hanum yang masih setia menunggunya di dekat anak tangga menuju lantai dua.

"Hey, kenapa kau masih berada di sini?" tanya Tama.

"Ya aku menunggumu Mas!" jawabnya

"Untuk apa kau menungguku hah? Lebay banget sih!" cetusnya merasa kesal.

"Bukannya begitu Mas, aku kan tidak tahu letak kamar kita dimana?" balasnya membela diri.

Tama pun akhirnya mengerti, karena perkataan dari Hanum ada benarnya.

Hingga akhirnya ia pun mengantarkan Hanum ke kamar tidurnya.

"Nah sekarang ini adalah kamar kita, kau tidak ku izinkan tidur di atas ranjang tempat tidurku selama aku berada di rumah ini, tapi saat aku sedang bertugas di luar dan tidak pulang, kau boleh menempati ranjang tempat tidurku, faham kamu!" perintahnya yang langsung di angguki oleh Hanum.

"Good! Jadilah istri yang patuh, Ingatlah jika pernikahan kita hanyalah sebatas menikah di atas kertas, kau dan aku tidak saling mencintai dan kita menikah karena demi membahagiakan kedua orang tua kita masing-masing, ku harap kau bisa memahami itu, Hanum."

"Aku sangat mengerti Mas, jadi kau tidak usah merasa khawatir!" jawabnya tanpa berani menatap wajah suaminya.

"Baiklah kalau begitu aku pergi dulu sebentar, ada tugas dari Mabes yang cukup mendesak, kau tidak usah menunggu kepulanganku, nanti akan aku kabari jika hari ini aku tidak pulang ke rumah!" jawabnya dengan menatap lekat Hanum yang masih menundukkan kepalanya.

"Baik Mas, aku sudah faham dan mengerti, saat sidang BP4R tempo hari, pak Kapolres sudah menjelaskan semuanya, jika menjadi seorang istri polisi itu harus siap ditinggalkan tugas berhari-hari bahkan sampai berbulan-bulan!" jawabnya yang tidak berani menatap wajah sang suami.

"Good girl! Itu jawaban yang aku inginkan! Rupanya kau pintar juga Hanum, baiklah kalau begitu aku pamit!" ujarnya.

Kemudian Hanum mendekat dan meraih tangan suaminya, lalu ia mencium punggung tangannya secara takzim, di perlakukan seperti itu, sontak Tama langsung terkejut, selama ia berhubungan dengan kekasihnya, ia belum pernah mendapatkan perlakuan seperti ini, Tama pun tersenyum tipis atas sikap Hanum padanya.

Setelah Suaminya pergi, kini Hanum tinggal seorang diri di dalam kamar, dan ia pun bergegas membuka cadar yang sedari tadi melekat di area wajahnya.

Lalu tiba-tiba saja ada seseorang yang mengetuk pintu kamar.

Tok!

Tok!

Tok!

Kemudian Hanum mencoba mendekat ke arah pintu kamarnya.

"Kak Hanum, boleh Ana Masuk ke dalam?" ucapnya sedikit canggung.

Mendengar Ana yang berada di balik pintu kamarnya, Hanum pun merasa lega, lalu ia bergegas membuka handel pintu, Hanum pun lupa akan cadarnya yang sudah ia lepas, saat pintu kamar di buka, Ana terkejut melihat wajah Hanum.

"Masya Allah, apakah kau itu Hanum Khumaira?" tanyanya dengan kedua pupil matanya yang membesar.

Melihat ekspresi adik iparnya seperti itu, Hanum malah tertawa kecil.

"Iya Ana, ini aku, Hanum!" jawabnya.

"Wah...sulit di percaya!" balasnya kagum.

Bersambung....

⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐

Pov: Hanum Khumaira

1
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
Dua hati masih saling mencintai.. Hanum berilah peluang utk Tama demi anak kalian El Zaidan
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
semoga Hanum mau mendengar
dulu penjelasan dari Tama.
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: /Smile//Smile//Smile/
total 1 replies
Nar Sih
ahir nya akad nikah hanum dan yuda gagal ,semoga tama sgra menemukan hanum juga putra nya kmbli
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: gatot ya kak, berterima kasihlah pada Alex dan komplotannya 🤣🤣
total 1 replies
sushan hobbs
gw agak heran sma org tua si hanum ini ya, knp mreka kalah sma anak sendiri sma si faiz yg keras kepala minta ampun, harus nya sbg org tua bisa bertindak tegas sma faiz ini, msa smua org kalah sma dia,,
harus nya kalo org tua nya klemer" gitu paling gak istri nya si faiz yg keras dukung si hanum, gak mungkin kan si faiz ini gak mau ngalah sma istri nya,, gedeg gw lama" sma si faiz sma si yuda ini🤧
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: terimakasih atas komentarnya kak 🙏
total 1 replies
Nar Sih
dari sikap yuda terhdp abi zakariya sja sdh ketahuan klau dia kurang baik ,moga akad nikah mereka gagal ,
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: betul kak, kita tidak tahu sifat aslinya si Yuda ini seperti apa
total 1 replies
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
akhirnya Tama dan Hanum bertemu..
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: antara ia dan tidak kak 🤭
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂: benarkan faiz hanya mau Gus Adam yg menjadi suami Hanum
total 5 replies
Riskiya ahmad
apakah hanum dan el dculik tama tur
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: /Smile//Smile//Smile/
total 1 replies
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
itu Maya yg sllu mengejar Tama. El zidan ketemu sama nenek buyut nya.
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
ih faiz usah masuk campur urusan Hanum. jgn coba pisahkan El dgn ayah kandungnya. kamu tu mmg kejam tanpa disedari coba memisahkan Tama dgn anaknya.
Herman Lim
Abi mank terbaik tau BW putri akan bahagia klo dgn ayah el bukan pria baru
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: /Good//Good//Good//Good/
total 1 replies
Sunaryati
Abi Zakaria sangat bijaksana bisa melihat suasana hati anak, cucu, dan mantan menantu. Serta memahami keinginan mereka. Bahkan mendukung demi kebahagiaan mereka. Mudah- mudahan Yuda Ikhlas melepas Hanum rujuk dengan Tama. Dan Faiz mmemahami hati adiknya sehingga memberi restu.
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: Abo Zakaria type mertua yang mudah memaafkan 😁
total 1 replies
Sunaryati
Lanjuut, nah gitu Tama. Jangan memaksakan kehendak seperti Faiz. Hanum juga pergi mengikhlaskan kamu untuk Bella. Maka dia pergi. Tahukan rasanya ditolak, walau dari mantan ipar. Dulu merasakan lebih dari itu. Rasakan sakit dulu Tama, agar impas. Jadi pribadi lebih baik, agar Faiz merestui Hanum rujuk sama kamu. Sepertinya kamu belum pernah memberi nafkah untuk selama pertemuan kalian. Apalagi semasa masih dalam kandungan. Kenapa? Lupa? atau disengaja. Mudah- mudahan Bella dan Alex segera tertangkap
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: siap Bunda 👍😄
total 1 replies
Nar Sih
semoga dgn restu dri mantan ayh mertua mu bisa mebuat mu lebih semagat untuk mendapat kan hanum lgi ya tama
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: semangat 💪💪
total 1 replies
Riskiya ahmad
wah tama dapat lampu hijau dari camar nih semagat tama
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: /Good//Good//Good/
total 1 replies
Nar Sih
waahh...kira,,siapa nih yg muncull ,😭digantung lgi pas lgi seru,,nya
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: /Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm/
total 1 replies
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
Hanum pasti menyesal kerana mengugat cerai Tama 🤭🤭ketika sang suami dlm keadaan di timpa musibah atas kejahatan org lain yg ingin membalas dendam, dan merosakkan hubungan kekeluargaan mereka tanpa sengaja Tama melakukan kesalahan dan menyakiti hati Hanum, Hanum tanpa usual periksa mengambil keputusan drastik meninggalkan Tama.. 😭😭 akak team Tama thor bukan Gus Adam🤣🤣🤣
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: masih belum aku putuskan kak 🤭
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂: happy ending or sad ending terima apa saja thor... 😊
total 7 replies
꧁♥𝑨𝒇𝒚𝒂~𝑻𝒂𝒏™✯꧂
Hanum masih ada rasa Cinta pd Tama wlpun saat ini dia amat membenci suaminya itu.
Yukeu Nadhira
kau egois Faiz aku yakin kau bisa berbicara seperti itu karena kau bukan Tama coba kau jadi Tama hrs terjebak dalam situasi dendam orang tua di masalalu hingga hrs jatuh cinta pada anak lain sang ayah
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: /Sob//Sob//Sob/
total 1 replies
Riskiya ahmad
pingin bejek2 ni cerita,kebanyakan eguis nya,yg jalanin hanum sm tama ko jd paiz yg gak rila
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: sabar kak 😔
total 1 replies
Nar Sih
keselll dgn mu faiz ,kak thorr tlong satukan mereka tama dan hanum lgi ,demi el putra nya
💞Eli P®!w@nti✍️⃞⃟𝑹𝑨🐼🦋: siap kak 👍
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!