Mungkin hal biasa kalo cewek cupu pacaran sama bad boy, namun kali ini kebalikanya gimana peran sicewe yang urak-urakan, suka balap liar, dan tidak mau diatur malah dia jatuh cinta dengan cowo cupu kutu buku yang anti sosial.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon prettyaze, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
kenapa pacaran?
Di dalam kamar sera menangis sembari memeluk guling kesayanganya, dia berfikir mengapa hidupnya jadi bergini hancur.
dulu keluarganya harmonis sekarang hancur sang ayah menikah lagi dengan wanita licik, dan mempunyai saudara ipar yang jahat, ibunya hanya sibuk pada perkerjaan tanpa memikirkan sang anak. ibunya jarang mengunjungi atau menanyakan keadaan dirinya. ia hanya sendiri menghadapi semua ini.
sera hanya bisa menangis sekarang.
Karna lelah terus menangis sera ketiduran dikasurnya dengan mata yang sembab.
***
Pagi hari ini sera sudah bersiap untuk sekolah. saat turun tangga ia melihat keluarga itu sudah berkumpul di meja makan dengan harmonis.
"sera ayo sini... makan dulu nak" tawar dari ibu tirinya yang bernama kiran itu.
"Gak! gue sarapan dikantin" jawab sera bergegas ke garansi motornya. berbeda jika biasanya kiran tidak akan bicara padanya. jika ada sang ayah ibu tirinya itu tidak akan menawarinya makan, pencitraan memang.
Sudah siap untuk berangkat, di pertengahan jalan dia melihat gara, sedang menunggu bus.
biasanya dia berangkat pagi sekali kenapa sekarang baru nunggu bus.
"gara! Ayo bareng! " teriaknya
"Gausah sera sebentar lagi bisnya juga datang"
"udah sih ayo buruan!!.. Ini udah jam setengah 7 lo mau telat, ayo naik! " paksanya pada gara yang hanya diam itu.
Dengan terpaksa gara naik kemotor sera, tidak terasa sudah sampai di halaman sekolah.
sera menatap gara penasaran.
"Kok lo baru nunggu bus?"
"Aku tadi bangun kesiangan... semalam habis bergadang ra.."
"hah! ngapain orang kaya lo bergadang"
"Belajar seraa, karna bentar lagi ada olimpiade nasional. aku harus benar-benar fokus"
"Kasihan banget deh lo! jadi babu sekolah terus. yaudah ayo ke kelas"
gara yang mendengar itu menggelengkan kepalanya.
"gara lo kekelas sendiri ya, gue mau sarapan dulu bye.."
sebelum sera pergi gara menahan tangan sera
"Kamu belum sarapan?, kenapa gak bilang. ini dimakan ya, aku ke kelas dulu.." gara memberi roti yang dia bawa pada sera, yang menatap dirinya hangat.
Saat tiba di kantin sera, melihat para teman geng nya sedang berkumpul ramai. sepertinya dia ketinggalan berita nih.
"Wih udah pada berangkat lagi nih!! kenapa gak ada yang bilang...!" ucap sera mendekat kearah mereka yang melambaikan tangan.
"Iyalah kan udah seminggu.., lo ga kangen gue kan" itu Harsa, lelaki sahabat sera sedari kecil
Teman geng sera sudah berkumpul lagi, sebenarnya mereka hanya perkumpulan remaja biasa sih, mereka di skor selama 1 minggu oleh sekolah karena ketahuan mabuk diroftop sekolah, gila memang.
teman geng atau circle sera, mereka semua sekelas bareng. mereka berteman sudah cukup lama.
°asa ugahari
°harsa Alexander
°akram bumantara
°litani amerta
°luna nayaka
"wih akhirnya kita bisa kumpul lagi nih... " semangat luna menatap semua.
"Iyalah, kita kan di takdirkan selalu bersama, Anjay.. pokoknya harus, Kalau bisa selamanya hehe" balas akram cengengesan.
" lagian kalian aneh dan goblok, banget mabok di sekolahan tolol!!" celetuk sera sambil menjitak kepala akram yang disebelahnya.
"akram yang mabok!!, kita juga yang kena dasar! " litani menatap akram galak
"Udah udah kalian berisik deh, ayo makan keburu masuk" asa melerai keributan
"Ra gue denger-denger lo pacaran sama si cupu gara yaa??" tanya Luna memastikan dengan muka penasaran
"hm iya..." jawaban santai dari sera mengagetkan semua kecuali asa.
"Hah"
"Beneran"
"Kok bisa?!"
Semua kaget dan bertanya-tanya cewe urak urakan ini pacaran sama cupu sekolah. entah apa yang merasuki sera. wah parah.
"Emang kenapa males gue pacaran sama cowo biasa suka selingkuh, kalo sama dia kan ga mungkin ya!, tapi gue juga gak tau kenapa mau sama dia"
"Iya deh... siapa tau lo ketularan jadi pinter dan alim kaya dia, iya gak guys haha..." bercanda Luna mengoda sera
"Sialan lo" mereka ngakak bareng.
Ting tong....
Bunyi bel masuk sekolah sudah terdengar mereka berjalan menuju kelas bersama, karna mereka semua sekelas 12 ips 1 . Suara ricuh dari kelas berubah hening, saat ada geng sera datang. mereka paling di segani dikelas apalagi Harsa cowok pemarah yang tidak suka diganggu.
~