NovelToon NovelToon
Tergoda Mantan Istri

Tergoda Mantan Istri

Status: sedang berlangsung
Genre:Selingkuh / Pelakor / Penyesalan Suami / Psikopat itu cintaku
Popularitas:3.1k
Nilai: 5
Nama Author: Fennira 2

Sudah satu tahun berlalu Yuna menjanda, setelah dicampakkan Wawan sang mantan suami dengan alasan telah jatuh cinta pada gadis lain yang lebih cantik dan terawat..
huh.. alasan seperti apa itu..
Yuna mendengus kesal..
tunggu lah pembalasanku.. akan ku lakukan hal yang sama padamu..
kan kubuat kau jatuh cinta lagi kepada ku bukan untuk mencintai mu sekali lagi..
tapi untuk mencampakkan mu..
agar kau tahu seberapa sakit dan hancur nya diriku saat kau tinggalkan..!!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Fennira 2, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kembalinya Sarah

Sudah beberapa hari Yuna dirawat dirumah sakit, tubuh nya lemah...

Sementara ia hanya menyebut mama nya dan Wawan saja.. sedangkan kedua orang itu sudah meninggal..

Yuna bagai insan yang tersesat di masa lalu, Sony tetap setia menemani Yuna meskipun saat ini Yuna tak mengenal nya sama sekali..

Para dokter tak bisa memastikan kapan Yuna akan mendapatkan kembali ingatan nya..

Andai saja masih ada Sulastri ataupun Wawan , kesempatan untuk pulih mungkin lebih besar...

*************************

Sudah beberapa minggu Yuna dirumah sakit, tubuh nya sudah sehat kembali namun ingatan nya belum pulih..

Dokter menyarankan Yuna pulang kerumah mamanya saja, mungkin kenangan dirumah itu mampu membuat nya mengingat semua kenangan yang seolah terhapus dari memori nya...

Sony yang awalnya selalu mendapat penolakan dari Yuna, perlahan mulai diterima kehadiran nya sebagai teman bagi Yuna..

Untuk sementara Sony harus puas dengan hubungan itu, sementara Aisyah dan Daffa sudah dianggap Sony sebagai anaknya sendiri, sedangkan Yuna minta dipanggil aunty kepada kedua anak tersebut..

Aisyah yang sudah pandai bicara, sempat menolak panggilan itu, tapi Sony dengan bijak menjelaskan nya...

"Aisyah sayang.. mamanya sedang sakit, kalau mama Aisyah sudah sembuh baru boleh panggil mama ya..! "

Begitu lah cara Sony menjelaskan pada anak tiri nya tersebut, penuh kelembutan dan kasih sayang...

Yuna yang berdiri tak jauh dari situ, merasa sangat kagum pada Sony yang memperlakukan anak kecil seperti itu...

Sedang kan ia tak menyadari kalau kedua bocah itu adalah anaknya sendiri.

Sony sudah menjelaskan dengan hati-hati, kalau Sulastri dan Wawan sudah meninggal, Yuna harus menerima kenyataan itu..

Sony juga menceritakan kalau ia begitu mencintai Yuna dan ingin menikahi nya, tapi Yuna meminta waktu untuk mempertimbangkan nya..

Lagi-lagi Sony harus bersabar untuk kesekian kali nya...

Hari-hari berlalu begitu cepat, Yuna semakin mengagumi Sony yang sangat telaten mengurus kedua anak nya..

Perlahan namun pasti sosok Wawan mulai tergeser dari hati Yuna dan sudah tergantikan dengan Sony...

Selain itu Yuna merasa punya ikatan yang sangat dalam dengan kedua anak Sony yang sangat lucu dan menggemaskan itu..

Yuna ingin menjadi ibu bagi kedua anak tersebut...

Yuna duduk didekat jendela kamar nya, ia sedang menanti Sony pulang dari kantor nya.,

Hari ini ia telah memutuskan untuk menerima lamaran Sony...

Beberapa saat kemudian, mobil Sony memasuki halaman rumah Yuna lalu keluar hendak menyambut Sony, namun langkah Yuna terhenti saat ada seorang wanita cantik mengikuti langkah Sony memasuki rumah...

Siapa dia... pikir Yuna, apakah ia ibu dari kedua anak nya Sony..?

Belum selesai Yuna menebak-nebak..

Wanita tersebut sudah berdiri didepan Yuna dengan senyuman yang sedikit dipaksakan..

"Kamu pasti Yuna, pasien syaraf yang sedang dalam pengawasan bapak Sony..!! "

Wanita itu mengulurkan tangan nya..

"Saya Sarah specialis ahli syaraf..! "

Yuna menyambut uluran tangan wanita itu, tapi tangan wanita itu terasa terlalu erat menggenggam tangan nya..sehingga Yuna merasa sangat kesakitan..

"Yun.. ini teman ku..dia sangat ahli dibidang nya, saya sengaja membawa nya kesini untuk membantu mu mengingat kembali semua nya..! " Sony ikut memperkenalkan wanita itu..

"Ooo..! " ujar Yuna datar, entah mengapa ia tak menyukai Sarah, wanita itu terlihat sangat dekat dengan Sony sementara kepada nya berlaku sedikit sinis...

"Silahkan duduk dulu..! " Yuna mempersilahkan Sarah duduk, sementara dari dalam berhamburan dua bocah yang segera memeluk Sony..

"Papa... papa.. hore papa sudah pulang..! " Suara Aisyah riang menyambut Sony, sementara Sarah mengernyitkan dahinya karena setahunya dia ,Sony belum mempunyai anak...

Sony yang melihat ekspresi Sarah segera memberikan kode telunjuk yang ditempelkan dibibir nya agar Sarah tak banyak bicara dulu..

Sementara Daffa lebih suka gelendotan sama Yuna..

Yuna memeluk Daffa,bocah ini belum pandai bicara dan lebih pendiam dibanding kakaknya.. hanya insting nya saja yang membuat ia lebih merasa nyaman bersama Yuna...

Sarah yang belum sepenuhnya tahu tentang Yuna, mulai menebak-nebak siapa sebenarnya kedua bocah itu.

Sebenarnya Sarah baru pulang dari Singapura, ia dan keluarga nya tinggal di sana, namun karena Sony meminta nya datang untuk menangani pasien yang mengalami kerusakan syaraf setelah kecelakaan..

Sesungguhnya kalau bukan Sony yang memintanya, Sarah enggan menolong.. bagaimana bisa ia bisa menolak permintaan Sony , pria yang selama ini menjadi satu-satunya pria yang diidamkan nya.

Sony dan Sarah dulu pernah dekat sebagai teman..

Bahkan Sarah pernah menyatakan cinta nya pada Sony, tapi waktu itu Sony hanya tertawa menanggapi nya..

Kini harapan itu muncul kembali setelah Sony memintanya datang ke Indonesia...

"Tak kan kulepaskan lagi , dirimu Sony! "Sarah bertekad dalam hati.

1
✨♡vane♡✨
Wow, luar biasa!
Alisa channel
Author, setiap bagian ceritanya bikin saya ngerasa kayak itu beneran terjadi, terus lanjutin ya!
Rohila Rohila: siap kk.. terimakasih likenya 💖💖
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!