NovelToon NovelToon
Suamiku Bukan Untukku

Suamiku Bukan Untukku

Status: tamat
Genre:Menikah Karena Anak / Cerai / CEO / Janda / Cinta Seiring Waktu / Romansa / Anak Yang Berpenyakit / Tamat
Popularitas:6.9M
Nilai: 4.9
Nama Author: santi.santi

Clarisa hanya bisa menyesal setelah diceraikan oleh Arga, suaminya yang dua tahun ini menikahinya karena sebuah perjodohan.
Arga yang sudah berusaha mencintai Risa sepenuh hati sudah tidak tahan dengan sikap Risa yang susah di atur, keras kepala, kekanakan dan suka menghamburkan uang. Bahkan Risa masih sering pergi bersama teman-temannya ke club malam untuk berpesta.
Tapi setelah resmi bercerai, Risa baru tau kalau dia sedang mengandung anak dari Arga. Penyesalan tinggallah penyesalan saat Risa mengetahui Arga sudah menikah lagi dengan mantan pacarnya setelah menceraikan Risa.

"Mama, apa Papa nggak sayang sama Tiara? Kok Papa nggak pernah pulang?"

"Bukannya tidak sayang sama kamu Tiara. Tapi Papa sudah bahagia dengan keluarganya!" Risa hanya bisa menjawab pertanyaan anaknya di dalam hati.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon santi.santi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pergi

Setelah Lusi tak sadarkan diri Arga langsung membawa Lusi ke rumah sakit. Begitupun Risa dan juga Fatma yang juga turut serta. Di samping itu, Risa memang harus kembali ke rumah sakit untuk Ara.

Saat ini Lusi sedang di tangani dokter di dalam sana. Perasaan cemas tentu saja Arga rasakan saat ini. Meski Lusi selama ini selalu mengendalikan kehidupannya, tapi dia tetaplah wanita yang melahirkannya.

Sebenarnya Arga tau kalau Lusi pasti akan sangat syok ketika mendengar kebenaran tentang Keysha. Tapi dia tidak tau dengan cara apalagi dia mencari pendonor untuk Ara kalau bukan dengan menikahi Risa lagi. Maka rahasia yang ia simpan dengan rapat itu, terpaksa harus di buka.

"Gimana keadaan Ibu saya dokter?" Arga langsung menghampiri dokter yang baru saja menangani Lusi.

"Keadaan Ibu Lusi saat ini tidak bisa dikatakan baik-baik saja. Saya akan melakukan serangkaian pemeriksaan setelah ini. Tapi sebelum itu, Ibu Lusi ingin bicara dengan anak dan menantunya terlebih dahulu"

"Saya anaknya dok!"

"Silahkan masuk kalau begitu Pak!"

Arga langsung masuk ke IGD bersama Fatma, sedangkan Risa masih menunggu di luar. Dia bukan siapa-siapa, tentu dia tidak berhak untuk masuk ke dalam sana. Tapi dia bertahan di sana hanya karena rasa empatinya saja pada mantan mertuanya itu.

"Ibu" Arga berasa di samping Lusi.

"Mana Ri-sa?" Arga terkejut karena Ibunya justru mencari Risa di saat baru saja sadar.

"Ada di luar Bu"

"Ibu mau bi-cara sama kalian" Suara Lusi sudah patah-patah saat ini.

"Biar aku panggil Bu!" Arga langsung keluar untuk mencari Risa.

"Risa!" Panggil Arga pada Risa yang tampaknya ingin beranjak pergi.

"Iya Mas?"

"Ibu mau bicara, ayo masuk!"

"T-tapi aku.."

"Ini permintaan Ibu!"

Risa dengan ragu melangkahkan kakinya ke dalam IGD. Saat dia baru saja masuk, dia sudah mendapatkan tatapan tajam dari Fatma.

"Ini Risa Bu!" Ucap Arga membawa Risa di sampingnya.

"Ri-sa?"

"Iya Nyonya?"

Lusi tampak tidak suka saat Risa memanggilnya seperti itu.

"Maafkan I-bu. Maaf karena du-lu Ibu tidak menerima ka-mu sebagai menan-tu Ibu"

"Saya sudah memaafkan Nyonya. Jadi tidak perlu di bahas lagi Nyonya"

"Terima ka-sih. Ternyata ka-mu wanita yang baik"

Risa melihat ujung mata milik Lusi menitikkan air mata.

"Fatma!" Lusi memanggil menantunya yang sejak tadi diam karana melihat Ibu mertuanya tampak luluh dengan Risa.

"Iya Bu?" Fatma mendekat pada Lusi namun berdiri di seberang Arga dan Risa.

"Maafkan I-bu karena dari du-lu selalu menyiksa ka-mu dengan permin-taan Ibu. Buat ka-mu juga Arga, Ibu minta maaf"

"Aku sudah memaafkan Ibu" Jawab Arga lebih dulu.

"Aku juga Bu!" Fatma tak mau kalah.

"Tapi I-bu minta tolong, ijinkan Arga menikahi Ri-sa. Tolong selamat-kan cucu Ibu!" Pinta Lusi pada Fatma dengan tangisannya.

"Apa Bu?" Fatma tampak terkejut dengan permintaan Lusi itu. Begitupun Risa yang masih ada di sana.

"Enggak, aku nggak mau Bu!" Tolak Fatma.

"Ibu min-ta tolong Fatma. Hanya itu yang bi-sa menyelamatkan cucu I-bu"

Fatma melalui untuk menyingkir. Saat ini emosinya tak stabil. Dia kecewa dan marah yang meluap-luap, tapi dia tidak bisa langsung menuangkannya di hadapan Lusi yang sedang tak berdaya seperti itu.

"Arga.."

"Menikahlah dengan Ri-sa, lakukan apapun untuk kesem-buhan Ara!"

"Iya Bu, aku akan melakukan apapun untuk kesembuhan Ara!"

Lusi tersenyum tipis menatap putra satu-satunya itu, hingga perlahan matanya mulai tertutup dan hilang kesadaran.

"Ibu! Ibu bangun Bu!!" Arga terlihat panik karena Lusi tak menunjukkan respon apapun.

"Dokter tolong!!" Teriak Arga.

Dia menyingkir beberapa langkah saat dokter dan juga perawat menangani Ibunya. Sungguh pikiran Arga sudah mengarah ke suatu hal yang tak ingin ia dengar, tapi Arga mencoba untuk menampik semua itu.

Arga terlihat begitu cemas saat ini, Risa bisa melihat dari sikap dan sorot matanya. Ingin rasanya dia mendekat dan menenangkan pria itu, tapi dia tidak berhak melakukan itu. Apalagi Fatma juga ada di sana.

"Maaf Pak, kami sudah berusaha semaksimal mungkin. Tapi Ibu Lusi tidak bisa di selamatkan!"

"A-apa dok?" Arga terlihat begitu syok. Dia juga langsung menghampiri Ibunya yang saat ini telah memejamkan mata tanpa respon apapun.

"Ibu" Liriknya sambil memeluk Lusi.

Ibunya meninggal karena salahnya yang telah mengungkap kebenaran tentang Keysha hingga Ibunya terkena serangan jantung.

Tapi kalau Arga tidak mengatakan yang sesungguhnya, bagaimana bisa dia menyelamatkan Ara dengan menikahi Risa lagi.

Pemakaman Ibunya di lakukan keesokan harinya, hanya Arga dan Fatma, juga Fatir yang hadir di pemakaman itu. Sementara Risa tetap berada di rumah sakit untuk menjaga Ara yang kemarin cukup lama ia tinggal.

Risa sendiri tidak menyangka jika Lusi pergi secepat itu. Padahal sebelum kejadian itu, Lusi tampak baik-baik saja.

Arga masih bersimpuh di samping pusara Ibunya. Dalam hatinya terus meminta maaf untuk semua yang terjadi. Andai saja dulu dia tidak mendukung kebohongan Fatma, pasti tidak akan seperti ini jadinya.

Tapi rasa bersalah karena mengabaikan Fatma membuat Arga menuruti apa yang Fatma inginkan.

"Mas!"

Arga mendongak menatap Fatma yang berdiri dihadapannya.

"Aku ijinkan kamu menikah dengan Risa, tapi...."

1
Anonymous
Ini udh jadi pr aku
Soalnya bakal mau baca semua novel karya otor soalnya bagus😘😘😘😘
astronot
anjay risa pernah jadi istri pertama dan kedua
Ali Ardian
anjing Lo fatmaaaa mati sana aja lo dasar babi
Frisca Dewi
elga nhy cewe apa cowo sih thor🤣🤣🤣 smpat mikir cowok loh hahah jd mikinya nyimpang nhy si elga2 tp ternyata d baca teliti cewe
Frisca Dewi
serba salah jd si risa dan arga...😌
Frisca Dewi
sebwnarnya fatma jg kasian ... tp yha gimna lg anak pertamanya lg sakit parah dn blm dpt perhatian sma skli tp klw langsung meninggalkan anaknya yang lain dpn ank itu sndiri kasian juga sihh tp seru sih tor smpe termehek2 baca kisa si risa dan ara kira2 sad ending atw happy ending
Nani Te'ne
suka
MAYZATUN 🥰🥰🥰al rizal
ARGA.RISA..FATIR ELGA🥰🥰🥰🔥🔥🔥🔥🔥
Les Tari
bagus😎
Ai Masitoh Ai
wah fatma menghalalkan segala cara, cinta memang buta🤭🤭🤭🤭
Ai Masitoh
lanjut baca
Ai Masitoh Ai
tak dihargai emng sesakit itu
Mamak Tri
ya rasa nya kok cuma gitu aja tamat nya ya kurang enak abis" an nya
YuWie
tuhh salahmu Risa.. anakmu jadi gak mau papanya... kau yg salah, malah arga yg kena benci
YuWie
wleh masss mess mass messs..kau yg bebal Ris..
YuWie
jgn nyalahin arga tho thir fathir... blm tàu aja kau risa seperti apa dulunya.
YuWie
kok malah arga yg mau dihancurin..biang nya kan juga risa tho. Qis gak direstuin ibuknya arga ehhh malah kelakuan Risa bikin eneg
YuWie
elahhh playing victim...kenapa aku tak suka risa... krn dia sendiri yg cari penyakit dan gak pernah bersyukur. coba gak hamidun, pasti masih happy2 aja dia.
YuWie
minta tolong sana sama teman2 dugemmu... ternyata dari keluarga biasa2 aja banyak tingkah. Dah jalani aja hukumanmu, biar belajar kerasnya hidup.
Nii
ok
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!