NovelToon NovelToon
Sistem Kekayaan Warisan Keluarga

Sistem Kekayaan Warisan Keluarga

Status: tamat
Genre:Teen / Action / Komedi / Tamat / System
Popularitas:6.8M
Nilai: 4.5
Nama Author: dee hwang

Felix yang tidak memiliki keluarga, teman dan uang suatu hari harus lepas dari panti asuhan karena telah menginjak umur 17 tahun. Ia hanyalah anak muda yang tidak begitu memahami dunia luar, masih naif dan juga lemah.

Suatu saat, ia menemukan sebuah ponsel pintar aneh yang entah dijatuhkan oleh siapa. Dan dari ponsel itu terdapat misi-misi aneh yang benar-benar memberinya hadiah dan membimbingnya menjadi ‘pangeran tampan dan sukses’ seperti yang dijanjikan.

Ting!

----
MISI KHUSUS:
Selamatkan seorang gadis yang kesusahan!
Hadiah: uang tunai sebesar sepuluh juta
----

Ting!

----
MISI KHUSUS:
Beli seribu koin funzone, dan dapatkan hadiah dengan semua koin itu!
Hadiah: mendapatkan satu unit apartemen di ‘BluePearl’ seharga 10 miliar

----

Berasal dari manakah sistem tersebut??

Baca juga:
sistem pemburu penjinak monster
Sistem kekayaan hukuman
reinkarnasi Menjadi Pangeran Terbuang

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon dee hwang, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Mencari keluarga kandung

.

.

“Oh? Yue sudah sampai..” celetuk Leon, saat ini mereka sudah selesai makan.

“Yue? Dia kemari?” balas Jeanno semangat

Leon sepertinya juga kebingungan “Iya.. dia tidak mengabariku dan tiba-tiba saja sampai dan menyuruhku menjemput di bandara, yah memang sih dia dari Australia” ucap Leon.

“Mungkin kejutan” timpal Felix

“Bawa dia ke mansion! Aku sudah tidak sabar bertemu dia... cepat sana jemput!” suruh Jeanno tidak sabaran, Leon berdecak malas “Awas kalau dia sampai dan kau menyentuhnya! Dasar lolicon!”

“Yue itu sudah 16 tahun, aku bukan lolicon lagi! Dan aku ini masih umur 24 tahun!” protes Jeanno

“Selisih 8 tahun itu banyak ya, lagipula kau sudah punya Nana, dan Yue akan ku jodohkan dengan Felix” setelah mengucapkan itu Leon buru-buru pergi dari sana.

“Hah bocah itu! Padahal Yue manis sekali kenapa kembarannya menyebalkan.. oh, Felix, ayo ku antar, mungkin saja aku bertemu Nana disana” kata Jeanno, masih tersenyum lebar.

Tapi Felix menolaknya dengan menggeleng kecil “Maaf kak Jean, tapi aku akan ke apartemen” setelah mengatakan itu Felix membekap mulutnya sendiri, dia tidak tau Jeanno sudah mengetahui itu atau belum tapi –

“Aku sudah tau kok.. tenang saja, aku tidak akan membocorkan itu pada Nana, aku diancam Lianna” kata Jeanno, mendengar itu Felixpun lega.

“Tapi, ada urusan apa di apartemen? Kau ingin pindah kesana?” tanya Jeanno

“Bukan, ada sesuatu yang harus ku lihat disana”

“Baiklah, mau ku antar?”

Felix menggeleng “Tidak perlu, aku bisa sendiri”

Setelah itu Felixpun pergi ke apartemennya.

Hari sudah mulai berganti menjadi malam, langitpun perlahan mulai menggelap, lampu-lampu gemerlap kota mulai menyala.

Felix sudah sampai di apartemennya, dia menyalakan semua lampu lalu merebahkan diri di salah satu kamar utama yang paling besar.

Ranselnya sudah ia lemparkan ke sofa yang ada di kamar, sepatunyapun sudah ia lepaskan di depan sana.

Setelah beraktifitas seharian rasanya capek sekali. Mungkin karena godaan ranjang yang empuk, lembut dan nyaman ini, kantuk perlahan mulai menghampiri Felix.

Ia hampir saja tertidur jika tidak mengingat kenapa ia kemari.

Felix malas-malasan bangkit dari ranjangnya menuju sofa tempat ia melemparkan tas ransel, di depan ada sebuah meja, dan atas meja itu semua surat yang dijanjikan sistem ada disana.

Felix memeriksa semua suratnya, saat melihat harga mansion ia hampir lupa caranya bernafas. Sudah bukan miliaran lagi, tapi triliun. Memang sih sistem sudah menyebut jika hadiahnya adalah mansion paling mewah, tapi apa ini tidak berlebihan?

Mendapat apartemen harga 10 miliar begini saja Felix sudah tidak memercayai keberuntungannya, apalagi mansion semahal itu dengan lahan yang juga sama luasnya.

“Padahal rumah biasa atau villa kan sama saja, tidak perlu mansion semahal ini” gumam Felix, sedetik kemudian ada suara Ting! Dari ponselnya, Felix membuka ponsel itu dan hampir tersedak ludahnya sendiri melihat balasan dari sistem

[Seorang pangeran harus tinggal di mansion mewah! Bukan rumah atau villa biasa]

“Woah! Ku pikir sistem pasif dan tidak akan membalasku..”

[Kan pangeran sudah naik ke level dua, jadi sistem berevolusi]

“Kau memanggilku pangeran terus.. aku bukan pangeran!”

[Pangeran Felix adalah pangeran, pangeran ini masih keturunan bangsawan dan putra Kaisar, jadi tentu saja pangeran ini pangeran]

Putra Kaisar? Sistem ini aneh sekali dan terlalu mengada-ada... karena Felix bingung dan pusing dengan balasan sistem. Jadi dia memilih kembali mengantongi ponselnya, namun suara Ting! Berkali-kali membuatnya terganggu.

Setelah itu ia mengeluarkan ponselnya kembali,

tapi ia bingung melihat tanda peringatan ada disana.

Segera saja sakit kepala persis seperti yang dulu ia alami kembali menderanya. Felix memegangi kepalanya yang terasa seakan mau meledak.

“AARRGGHHHHH!!”

Rasanya sakit sekali, ia sampai berguling-guling di karpet bulu di bawah sofa.

Ting!

Sakit itu telah hilang setelah sekitar setengah menitan, Felix mengatur nafasnya yang memburu. Itu tadi benar-benar sakit dan rasanya kepalanya mau meledak.

“Apa yang terjadi? Aku tidak punya hukuman apapun..” kembali Felix meraih ponsel yang tadi sempat ia lemparkan ke sofa.

Setelah melihat peringatan yang tertera disana, ia tertegun dan berbagai pertanyaan mulai muncul di kepalanya.

 

PERINGATAN!

Saudara anda mendapat hukuman karena gagal dalam misinya.

Bantu dengan meminjamkan skill keberuntungan?

[Ya] [Tidak]

 

Saudara??

Siapa saudara Felix?

Apa yang terjadi?

Saudaranya gagal dalam misi, berarti saudaranya memiliki sistem juga? Tidak mungkin.. ini aneh.

Tapi...

Felix tidak bisa mengontrol senyuman lebar di wajahnya.

“Aku... masih memiliki saudara?”

Setelah menekan pilihan YA, Felix kembali duduk di sofa. Merenungkan apa yang barusan terjadi. Saudaranya sedang kesusahan dan membutuhkan keberuntungan untuk itu bukan? Jadi Felix pikir tidak masalah untuk meminjamkan pada saudaranya yang entah ada di bumi bagian mana.

Meski itu artinya Felix saat ini tidak memiliki keberuntungan lagi.

Sistem ponselnya mengatakan skill Felix akan kembali segera setelah saudaranya berhasil menjalankan misinya.

“Siapapun dan dimanapun dirimu... semoga kau berhasil”

Kemudian Felix merenung, ia masih tidak percaya dia masih punya saudara yang masih hidup. Mungkin mereka hanya terpisah.. tunggu!

Felix bukannya dibuang orangtuanya ke panti? Mungkinkah saudaranya ada di panti lain? Felix hanya bisa berharap jika saudaranya dapat menyelesaikan masalahnya dengan baik.

“Sistem! Hei, jawab aku!”

[Iya, pangeran?]

“Itu tadi saudaraku kan? Dimana dia sekarang? Bisakah kau membantuku menemukannya?”

[Itu adalah pangeran pertama, hanya itu informasi yang bisa diberikan sistem, jika ingin menemuinya pangeran harus berusaha sendiri]

“Baiklah, terima kasih” ucap Felix datar, dia segera meletakkan ponselnya karena kesal. Ternyata sistem tak bisa membantunya, dia harus berusaha sendiri... masuk akal sih.

Felix tidak boleh bergantung dengan sistem, jika terus bergantung, itu sama saja Felix tidak bisa melakukan apapun.

Mau tak mau Felix kembali meraih ponselnya, masuk ke aplikasi chat dan mengirim pesan pada Leon.

“Haruskah aku minta tolong Leon? Tapi dia sedang sibuk karena kembarannya datang kan? Atau kak Jean saja?” Felix tidak jadi mengirim Leon pesan, tapi ganti menjadi Jeanno.

 

Felix: Kak Jean, boleh aku minta tolong?

Kak Jean: tentu, minta tolong apa

Felix: selidiki latar belakangku, aku hanya penasaran dengan siapa keluargaku sebenarnya

Kak Jean: bisa saja, tapi apa kau tidak punya petunjuk tertentu?

Felix: aku punya akte kelahiranku, apa itu bisa membantu?

Kak Jean: tentu, besok titipkan saja pada Lianna, lalu aku akan menyelidikinya

Felix: terima kasih kak Jean, aku janji akan membuat kakak menang di Macau nanti

Kak Jean: haha, terima kasih Felix, aku sangat menantikannya.

 

Di akte kelahiran yang Felix punya, nama orangtuanya hanya nama orang Indonesia biasa, tidak ada nama Raynold disana.

Tapi kenapa Felix bisa memiliki nama belakang Raynold?

Jika terus memikirkan itu tidak akan ada habisnya, jadi Felix memilih meninggalkan barang-barangnya di sofa dan mulai memasuki kamar mandi. Di dalamnya sudah dilengkapi set perlengkapan mandi segala, dan semuanya merek yang mewah dan mahal.

Felix mulai melepas pakaiannya dan mencoba jacuzzi, ia ingin berendam air hangat kali ini, untuk menghilangkan stressnya.

Terlalu banyak yang terjadi hari ini.

Tapi Felix bahagia, mungkin karena dia tau bahwa ada keluarganya yang masih hidup? Felix berharap bisa bertemu dia segera, entah dia seperti apa dan bagaimana... Felix akan menerimanya dan kalau bisa tinggal dengannya.

Felix ingin sekali-kali merasakan memiliki keluarga kandung, bagaimana rasanya? Apa kakaknya itu baik? Apakah dia tampan? Apakah dia sukses karena bantuan sistem? Apakah... dia juga kesepian seperti Felix.?

Felix ingin tau.

.

.

1
Fauziah
pokoknya tetap smangat
Fauziah
gue dan crisis ada hubungan
Sebut Saja Chikal
hmmm makanya jangan suka biarin orang yg ga suka sama kita HIDUP . karena itu akan merugikan kita.
Hary
bucin lagi... 🤣
Sebut Saja Chikal
knp ga gambar komeng aja thor 🤣
AfiqSamzz_
harusnya 14,5 JT cu
AfiqSamzz_
author saya saranin tulis, flasback di sekolah lama Felix*
Hary
dasar bini bucin yg merepotkan... 😜
Hary
belah duren little pussy... 😜
Sebut Saja Chikal
namanya juga bocah. bocah ktl 🤣
Sebut Saja Chikal
bocah laknat emang ni anak 1 😅
Hary
busyet... kapan sadarnya...?
lama amat anemia nya... 😎
Sebut Saja Chikal
haiis. coba orang" kaya di konoha beneran sebaik mereka. 😅
Sebut Saja Chikal
aing curiga si sandra emak nya si fabian 😒
Sebut Saja Chikal
aing curiga si sandra emak nya si fabian 😒
Sebut Saja Chikal
Luar biasa
niarotun angzumi
pisangnya ambon
Hary
hmm... pulang bulan madu, baiknya nikahi Yue...
POLIGAMI... Punya dua serabi bulu macam Felix...
🤣🤣🤣🤣🤣
Hary
gw suka gaya pertemanan dalam cerita ini.... 😇😇😇😇😇
Hary
apa pun komentarnya
yg penting Thor jangan cengeng... 🤣
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!