PERINGATAN!!!
NOVEL INI BIKIN NGAKAK PEMBACA!
"Ini Mengisahkan tentang bocah yang bernama Ardi yang konyol, dia suka sekali memakan coklat dan wafer karamel.
Dia mempunyai kakak yang bernama Astrid, dia suka sekali menganggu kakaknya dengan berbagai cara.
Dia mempunyai sahabat yang bernama Derek, Derek adalah bocah konyol yg suka band seperti Ardi."
Mau tau kisah selanjutnya?
___Silakan Baca___
Terima Kasih
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Tiada Tanding, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Eps 30 Ulang (Part 3)
Untungnya... Lenganku tidak cedera serius. Aku hanya terkilir, dan perbannha terlalu kencang. Jadi, mereka membuka perban dan menggantinya dengan kain pembalut luka yang keren. 🙂
^^^(Aku akan tetap hidup, ternyata.)^^^
Malam sudah agak larut 🌑 saat kami tiba di rumah dan ada musik "MENGGELEGAR" dari rumah kami. Mom dan Dad MURKA. Astrid mengundang banyak temennya untuk pesta dan ASTAGA, dia dalam kesulitan besar.
Aku sama sekali melupakan lenganku yang sakit karena mendengarkan Astrid diomelin dan dihukum oleh Mom dan Dad mungkin adalah BAGIAN TERBAIK dari seluruh liburanku.
^^^TAMAT^^^
**Kelihatan kau mendapatkan pengalaman yang sangat meriah, Ardi!
Kerja yang bagus. Rasanya aku ada di sana, tapi syukurlah tidak!
5 Bintang ⭐⭐⭐⭐⭐
...5**...
...Aku dapat...
...5 Bintang ⭐⭐⭐⭐⭐...
Wow! Mr. Superman menyukai ceritaku!
Aku belum pernah mendapatkan 5 bintang.
Aku meninggalkan bukuku dalam keadaan terbuka agar ANISA ULANDARI bisa melihat betapa pandainya aku. Tapi, kelihatan dia tidak begitu tertarik. Mungkin ini akan membantu :
...**AKU...
...MENDAPATKAN...
...5 BINTANG⭐⭐⭐⭐⭐**...
Tidak, dia masih tidak melihat.
Marcus berkata dia juga mendapatkan lima bintang. "Bagus, " aku berkata.
"Kita seperti anak kembar sekarang"
(Dia sangat menyebalkan.)
Aku menunjukkan ceritaku kepada Mom dan Dad karena kupikir mereka akan puas dengan nilaiku (untuk sekali ini).
Tapi, Mom malah memberiku surat untuk disampaikan kepada Mr. Superman.
Mr. Superman yang terhormat.
kami senang Ardi mendapatkan lima bintang. Selain itu, bisakah saya menyampaikan bahwa ini bukan liburan biasa kami alami. Kami sebenarnya orangtua yang SANGAT bertanggung jawab.
Lengan Ardi sudah sembuh sekarang - siapa tahu Anda bertanya-tanya (dan siapa tahu dia berusaha menghindari pelajaran olahraga).
Hormat kami,
Mr. dan Mrs. Ardi
Kupikir Mom khawatir ceritaku membuat mereka terkesan buruk.
Waktu ISTIRAHAT!
Aku mengobrol dengan beberapa teman yang belum kutemui sejak liburan. Mark Clump 🧒 memiliki hewan peliharaan lagi (tapi dia tidak mau memberi tahu apa itu!).
Norman Waston 👦 tidak diizinkan makan yang manis-manis atau APA PUN dengan kode zat tambahan di pembungkusnya, karena semua itu akan membuatnya sangat LIAR. Tapi, aku bisa melihatnya berlari mengelilingi teman bermain dengan sweter di atas kepalanya, sambil berteriak, "Aku seorang astronaut, aku seorang astronaut." Itu membuatku berpikir dia diam-diam sudah memakan beberapa permen hari ini.
Soloman Stewart 👨 (nama julukannya adalah SOLID) adalah anak lelaki paling tinggi di sekolah. Dia TUMBUH lebih tinggi lagi, Kukira.
Kemudian Derek datang (dia di kelas Mrs. Worthington, bukan kelasku, karena kami mengobrol terlalu banyak). Aku sering bertemu dengannya selama liburan ☀ (rambutnya sudah tumbuh-dia sendiri belum).
Aku menunjukkan ide-ide dan gambar-gambarku tentang nama band. (Dia paling menyukai DOGZOMBIES... Aku juga.)
Kemudian Marcus datang ganggu percakapan kami.
"Apa itu?"
"Ide untuk band kami."
"Band apa?"
"Aku dan Derek bergabung dalam sebuah band dan kami memikirkan nama band kami."
"Itu mudah"
"Sungguh?" (Marcus memiliki ide.)
"Yeah... Sebut saja band kalian
...'The Total Losers'....
Ha! Ha! Ha! " ujar Marcus. Yang benar saja, Total Losers-Para Pecundang Total.
Dia bahkan lebih menyebalkan tahun ini dari pada tahun lalu (jika itu mungkin).
...Marcus si Konyol➡ 😂...
Sudah ada PR dari Mr. Superman.
(Sepertinya kami tak mendapatkan liburan.)
PERKERJAAN RUMAH
Aku ingin kalian semua menulis smua RESENSI.
Bisa resensi buku, drama, konser, atau film: sesuatu yang pernah kalian tonton atau baca.
Ajukan banyak pertanyaan pada diri kalian sendiri:
Gambarkan film/buku/konser itu.
Apa yang sukai dan tidak sukai?
Tentang apa buku/film/konser itu.
Aku sangat tak sabar ingin membacanya.
Mr. Superman
...----------------...
Kyak apa hiteris y tuh ank" lihat peliharaan Ardi 👀👀
pengen cepat pulang 😂😂😂