NovelToon NovelToon
My Ex

My Ex

Status: tamat
Genre:Lari Saat Hamil / One Night Stand / Cinta Seiring Waktu / Tamat
Popularitas:39.1M
Nilai: 4.9
Nama Author: mommy tree

Masa lalu Arneta yang begitu kelam, karena diceraikan dalam keadaan hamil anak dari pria lain. Membuat wanita itu memutuskan kembali ke Indonesia dan membesarkan anaknya seorang diri.

Wanita itu ingin mengubah masa lalunya yang penuh dengan dosa, dengan menjadi seorang Ibu yang baik bagi putri kecilnya. Tapi apa jadinya jika mantan pria yang membuatnya hamil itu justru menjadi atasannya di tempat Arneta bekerja?

Akankah pria itu mengetahui jika perbuatan semalam mereka telah membuat hadirnya seorang putri kecil yang begitu cantik? Dan akankah Arneta memberitahu kebenaran tersebut, di saat sang pria telah memiliki seorang istri.

Ini kisah Arneta, lanjutan dari You're Mine.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mommy tree, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 25

Keesokan harinya.

Arneta pun mulai bersiap mengepak semua pakaiannya dan pakaian Ivy ke dalam koper, dengan dibantu oleh Sasha. Ya, rencananya sore ini Arneta akan pergi ke Bali terlebih dahulu untuk menghindari Lio, sambil mencari negara mana yang cocok untuk ia tinggali bersama Ivy yang sesuai dengan isi tabungannya.

Untuk urusan sekolah Ivy dan penjualan rumah beserta isinya akan ia percayakan pada Sasha untuk mengurusnya. Dan untuk pekerjaannya sendiri ia memilih keluar dengan menitipkan surat pengunduran dirinya nanti pada Nadine, dengan menanggung segala resikonya termasuk penalti yang harus dibayar Arneta. Tapi tak mengapa, yang penting bagi Arneta saat ini adalah pergi jauh dari Lio sebelum pria itu menyadari jika Ivy adalah putri pria tersebut.

"Mommy kita mau pergi kemana?" tanya Ivy yang sejak tadi menatap kesibukan Mommy dan aunty Sasha yang memasukkan semua pakaian dan barang-barang ke dalam koper.

"Kita akan pergi berlibur sayang," jawab Arneta sambil mengusap rambut Ivy dengan penuh sayang.

"Asik kita akan berlibur..." Ivy tertawa senang sambil menggendong boneka kesayangannya.

Arneta pun ikut tertawa melihat keceriaan putri kecilnya yang sudah membaik pasca di rawat karena alergi.

"Aunty Sasha ikut juga bukan?"

Arneta menatap Sasha, begitu pun sebaliknya.

"Tidak sayang, kita hanya pergi berdua," jawab Arneta yang mendapatkan ekspresi kekecewaan di raut wajah putrinya.

"Yah.., kenapa Aunty tidak ikut?" tanya Ivy dengan sendu, karena sudah membayangkan akan bermain di pantai bersama Aunty kesayangannya.

"Aunty sibuk sayang, tapi nanti jika sudah tidak sibuk Aunty pasti akan menyusul Ivy ke Bali," jawab Sasha dengan sedikit berbohong, karena ia sendiri tidak tahu kapan akan bertemu kembali dengan Ivy.

Tadinya Sasha pikir pembicaraan kak Arneta yang mengatakan akan pindah ke luar kota hanya iseng belaka. Namun setelah semalam mereka bicara, akhirnya Sasha tahu keputusan kak Arneta untuk pindah rumah tidak main-main. Terlebih setelah mendengar alasan kepindahan mereka karena keberadaan ayah kandung Ivy, yang ternyata pria yang pernah ia temui beberapa waktu yang lalu.

"Janji..." Ivy mengulurkan jari kelingkingnya.

"Aunty janji." Sasha menautkan jari kelingkingnya dengan jari mungil Ivy, lalu memeluk gadis kecil itu dengan sayang.

Sungguh Sasha pasti akan sangat merindukan gadis kecilnya itu, karena sudah cukup lama ia membantu mengasuh Ivy.

Arneta sendiri hanya bisa menatap haru pada Ivy yang memeluk Sasha erat, begitu pun sebaliknya. Ya, putrinya memang sangat dekat dengan Sasha, mengingat kesibukannya selama ini membuat Ivy lebih banyak menghabiskan waktunya bersama Sasha.

"Sudah-sudah berpelukannya, nanti Aunty nangis loh..." canda Sasha sambil melepas pelukannya pada Ivy.

Ketiganya pun saling berpandangan lalu tertawa sampai akhirnya tawa itu terhenti saat mendengar suara bel pintu dari luar.

"Biar aku saja Kak," ucap Sasha saat melihat Arneta yang hendak keluar dari kamar.

Arneta pun menganggukkan kepalanya dengan membiarkan Sasha untuk melihat siapa tamu yang datang. Ia pun kembali sibuk mengepak sisa pakaian yang harus dibawanya, sampai tak menyadari ada seseorang yang masuk ke dalam kamarnya.

"Mau kemana kau?"

Deg.

Arneta yang hapal betul siapa pemilik suara itu langsung membalik badan, dan begitu terkejut saat mendapati sosok yang ingin dijauhinya kini berdiri di hadapannya dengan beberapa orang di belakang yang tengah membekap mulut Sasha.

1
Eza Bae
test
Eza Bae
tes
Eza Bae
test
Dyah Oktina
kayaknya d umpetin d villa kuningan ...villa legandaris u sembunyi dati jaman grandpa..grand ma..🤭😁😁
Dyah Oktina
apa boy yg sudah nyulik ivy sm arneta..soalnya hanya dia yg punya kuasa.. u kasih pelajaran buat lio
Dyah Oktina
ya ngak salah dong lio...anna kan emang istrimu ..mau d atas kertas maupun d atas batu...hak dia ingin mempertahankan pernikahannya...syukurin... dah terima aja nasibmu... terima anna...ikhlaskan arneta dgn laki-laki lain...
Dyah Oktina
gemana ngak sulit nerima kamu..anna.. cintanya lio adalah ameli arneta dah dari dulu hingga kini.. d tambah anaknya nambah pula...kla kamu bertahan ya gitu deh jadinya...
Dyah Oktina
rasain...kena coved sydrom...buat sampai anaknya lahir thor...kasih juga anak k 2 nya kembar 5..😁😁😁
Dyah Oktina
oala...ternyata bener dah hamil lagi
Dyah Oktina
anak2???emang ada brp anaknya anet sm lio?apa dah on going?
Dyah Oktina
ya jangan dong anna... arneta jd jalang saat dulu krn d buat sm lio dari cupu sampai jd expert...blm tentu kamu jd jalang lio mau sm.kamu..🤭
Dyah Oktina
dah jangan mau pisah anna...ikat terus.. buat dia pusing 7 keliling...kla perlu pusing sampe mampus.. 😁😁😁
Dyah Oktina
lah sahabat kok nikah. ..sahabat kok cium2 mesra...aneh???
Dyah Oktina
bunting lagi nnt...hah....gemes bacanya nih.. 🤭
Dyah Oktina
iyalah siapa istri yg sudi berkenalan dgn perempuan yg dah melahirkan anak dari suaminya.. mending minta pisah aja...cari suami lain..dari pd sakit hati..tinggal 1 rumah dgn perempuan yg sdh melahirkan anak dari suami.. siapa tahu d belakang masih ada main
Dyah Oktina
ternyata sampai tua d jadiin pemuas nafsu nya lio ya arnet..😢
Dyah Oktina
jangan bodoh lagi anet... cukup saat remaja kamu jd pemuas nafsu bejat lio..cukup u saat ini
Dyah Oktina
minta tolong k lea...sama2 perempuan pasti akan d bantu...jangan mau dgn pilihan si berengsek itu 😡
Dyah Oktina
eh....s berengsek...dah kehormatannya saat masih kecil d ambil...dah dewasa masih aja mau d jadikan mainan ranjangmu...dasar bastard.. 😡😡😡 bisa ae thor..bikin pembacamu esmosi..baca karyamu ini.. 😍
Dyah Oktina
emang kamu berengsek...lio...😠😡😡
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!