NovelToon NovelToon
Lelaki Pilihan Papa

Lelaki Pilihan Papa

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / nikahmuda
Popularitas:1.8M
Nilai: 4.7
Nama Author: Natalia Okan

Menceritakan seorang gadis yang bernama Anna, putri dari pemilik perusahaan besar yang tiba-tiba hidupnya berubah drastis setelah orangtuanya mengalami kebangkrutan. Karna keadaan akhirnya Anna terpaksa harus menikah dengan laki-laki pilihan papanya yaitu asisten pribadinya. Awalnya mereka tidak saling mencintai, namun seiring berjalannya waktu rasa itu tumbuh perlahan.

Namun apa jadinya jika laki-laki yang telah di pilihkan papanya itu ternyata adalah anak dari lawan bisnis papanya sendiri yang telah menyebabkan perusahaan papanya bangkrut. Selama ini laki-laki itu menyembunyikan identitasnya karna suatu alasan. Mungkinkah hubungan mereka masih bisa bertahan?

Penasaran dengan ceritanya, baca yuk...

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Natalia Okan, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Hamil?

Kini mereka dalam perjalanan menuju pulang. Kruk..kruk... cacing di perut Anna mulai menggila lagi. Bahkan Dio yang berada di depan kemudi bisa mendengar bunyi perut Anna dengan jelas.

"Punya banyak restoran tapi istrinya malah kelaparan.." batin Dio sambil menahan tawanya.

"Kamu lapar ya?" tanya Rayyan.

Anna mengangguk.

"Dio, cepat kamu cari restoran terdekat.." titah Rayyan.

"Baik tuan, eh mas Rayyan..." lagi-lagi Dio salah sebut.

'Dio kenapa sih dari tadi selalu saja salah memanggil mas Rayyan. Dia juga terlihat canggung dan sangat menghormati Rayyan. Memangnya mas Rayyan punya jabatan apa di restoran itu sehingga Dio menghormatinya? bukankah mereka sama-sama pelayan? Terus mobil ini, ini kan mobil yang kemaren di pakai mas Rayyan buat nganterin aku ke kampus. Apa bosnya tidak marah jika di gunakan untuk karyawan rendahan seperti mereka? iya ya mereka kan sahabat. Aku jadi penasaran, seperti apa sih sahabat sekaligus bos mas Rayyan itu.." pikiran Anna berkecamuk.

"Ayo turun..." ucap Rayyan yang mengagetkan Anna. Ternyata mereka sudah sampai di restoran cepat saji yang sangat terkenal itu. Bahkan dulu Anna sering nongkrong di sana bareng Icha.

"Kenapa mas Rayyan membawaku ke sini?" batin Anna.

Bukan apa-apa, Anna hanya takut jika uang Rayyan akan habis padahal mereka sudah berhemat selama ini. Terlebih tadi Rayyan sudah mengeluarkan uang banyak untuk biaya berobatnya. Bagi Anna makan di warung pinggir jalan pun tak masalah yang penting perutnya terisi. Anna kini sudah banyak berubah. Dia sadar kalau sekarang dirinya bukan siapa-siapa lagi yang bisa mendapatkan apapun keinginannya.

"Kamu nggak bisa ya jalan sendiri? mau aku gendong..?" tanya Rayyan lagi yang melihat Anna hanya diam.

"Oohh nggak perlu, aku bisa kok jalan sendiri.." jawab Anna lalu turun dari mobil.

Sesampainya di dalam restoran Rayyan langsung membawa Anna menuju tempat duduk. Tadi dia sudah meminta Dio untuk memesan makanan di kasir. Tampak Dio mulai mengantri di sana. Karna memang pengunjung sedang ramai.

"Kenapa dari tadi mas nyuruh-nyuruh Dio terus..?" Anna yang dari tadi penasaran sudah tak bisa lagi menahan keingintahuannya.

"Ya nggak apa-apa, Dio itu sudah biasa menolongku. Oh ya, apa kakimu masih sakit..?" Rayyan sengaja mengalihkan pembicaraan.

"Udah nggak.."

Tak lama kemudian Dio datang dengan membawa paket ayam combo super di tangannya beserta minumannya. Mata Anna langsung berbinar, sudah lama sekali dia tidak makan ayam crispi kesukaannya itu.

"Makasih Dio..." ucap Anna senang.

"Sama-sama mbak.." jawab Dio sambil menaruh ayam goreng itu di depan Anna.

"Panggil Anna aja, sepertinya kita seumuran.." ucap Anna lagi.

"Nggak apa-apa mbak, aku panggil mbak Anna aja.." ucap Dio dengan senyum manisnya.

"Ya udah terserah kamu aja.."

Sebenarnya umur Dio memang lebih tua dari pada Anna, namun Dio menghormati Anna sebagai istri bosnya.

Tanpa basa basi Anna langsung melahap makanan yang ada di depannya. Sedangkan Rayyan hanya melihatnya saja. Kebetulan dia sudah makan tadi. Sedangkan Dio memilih menunggu di mobil. Dia tidak enak mengganggu kebersamaan bosnya. Dan lagi tadi dia sudah makan di restoran.

"Mas nggak makan..?" tanya Anna yang melihat Rayyan dari tadi hanya memperhatikannya.

"Liat kamu makan aja udah kenyang.." ucap Rayyan sambil menyunggingkan senyumnya.

"Ternyata mas jago gombal juga ya..?"

"Nggak kok, aku bicara jujur.." Rayyan menyunggingkan senyum manisnya. "Oh ya, sebenarnya tadi aku juga bawa makanan lo buat kamu..."

"Apa iya..? terus kenapa mas nggak bilang dari tadi. Padahal aku masih bisa menahannya sampai rumah. Kan sayang duitnya, mana pesanannya banyak banget lagi. Udah gitu aku sendiri yang makan.." ucap Anna sambil mengunyah makanan di mulut nya.

Rayyan hanya tersenyum mendengar ocehan Anna yang sudah seperti ibu-ibu. Entah sejak kapan istrinya itu menjadi sangat perhitungan. Sepertinya rencana pak Rama mengubah putrinya hidup sederhana sudah berhasil.

Anna kini sudah sangat kenyang. Niatnya ingin menghabiskan semua ayam goreng itu, tapi lambungnya terlalu kecil untuk menampung makanan sebanyak itu. Akhirnya Anna membungkus sisa makanannya untuk di bawa pulang. Karna sayang jika di buang. Setelah itu mereka langsung menuju mobil dan pulang ke rumah.

Sesampainya di rumah Anna langsung menuju kamar untuk merebahkan badannya. Entah kenapa tiba-tiba dia merasa kurang enak badan. Perutnya terasa bergejolak dan rasa mual tiba-tiba menderanya. Sedangkan Rayyan masih berada di teras bersama Dio entah apa yang mereka bicarakan.

Uwek..uwek..

Anna sudah tak tahan lagi ingin memuntahkan isi perutnya. Segera Anna berlari ke kamar mandi.

Uwek..uwek...

Anna memuntahkan semua isi perutnya. Rayyan yang mendengarnya langsung bergegas menuju kamar mandi.

"Kamu kenapa?" tanya Rayyan khawatir.

"Aku juga nggak tau mas, tiba-tiba mual.." ucap Anna lirih. Badannya terasa lemas sekarang, wajahnya juga terlihat pucat.

"Kita ke rumah sakit sekarang..."

"Nggak usah mas, aku nggak mau ke rumah sakit lagi. Lagian aku juga nggak apa-apa..."

"Apa mbak Anna hamil..?" tanya Dio yang ternyata mengikuti Rayyan dari belakang.

"Hamil..? nggak kok aku nggak hamil..." jawab Anna cepat.

Rayyan menatap Anna penuh tanya.

'Apa Anna benar-benar hamil? tapi hamil anak siapa? aku bahkan belum pernah menyentuhnya'

****

1
Dewi Yanti
si ana plin plan bgt, udh ngasih harapan ke jerry tp sm si rayyan jg mau
Jumaria Ani
ana knp diterima ciumanya reyyan
Jumaria Ani
rindu katanya tapi ujung"nya menikah juga dgn hansel
Verlyn Lo'a
Kecewa
Verlyn Lo'a
Buruk
Nelly Susy
Lanjut
Nelly Susy
Keren.... cerita nya buat penasaran
Yazid Bustami
suka banget sm novel ini bikin penasaran terus.
Utayi💕
dan pada akhirnya si Icha jadi nyamukk🤣🤣
Utayi💕
si Anna kan yang bayar?? tapi sama aja buang buang duit 🤣🤣🤣
Nona Bongso
bagus
Anie Pailing
Biasa
Anie Pailing
Kecewa
na.prj_
kok jdi aku yg senyum² sendiri/Scream//Scream/
na.prj_
wuaaa...
Siti Nurjanah
si rayan bnyk boong nya,bukn tipe suami yg baik
Siti Nurjanah
klo bs hidup enk knp milih yg sush pa..ksyn istri
Nurlaila Hasan
k
Siti Nurjanah
aku curiga ini akal"n pra orgtua mngrjai si manja,untk mnddknya....tapiii nthlah aku bca z seru hehe
na.prj_
bagus....
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!