NovelToon NovelToon
Dara, Mengubah Takdir

Dara, Mengubah Takdir

Status: tamat
Genre:Tamat / Balas Dendam / BTS / CEO / Percintaan Konglomerat / Cinta pada Pandangan Pertama / Balas dendam dan Kelahiran Kembali
Popularitas:82.8k
Nilai: 5
Nama Author: sweet_mochi

Dara Svaroski adalah seorang wanita yang terbunuh dalam sebuah konspirasi kecelakan yang di dalangi sang suami dan ibu tiri nya.

Dara terbangun dan mendapati dirinya kembali di kehidupan sepuluh tahun silam.

Apakah ini adalah kesempatan kedua bagi Dara untuk memperbaiki takdir kejam dari kehidupan sebelumnya ?

"Banyak musuh yang harus aku singkirkan, demi menyelamatkan nyawa orang yang paling aku sayangi.." -Dara-

Akankah Dara berhasil membalas dendam terhadap para penjahat yang berkedok orang terkasih ?

Lalu , bagaimana jika dalam perjalanan balas dendam itu Dara bertemu seorang pria yang mencintainya penuh kelembutan ? akan kah pria itu mampu menghentikan tekadnya ?

Mari simak kisah Dara dan perjalanan asmaranya dalam mengubah takdir~

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon sweet_mochi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 23 GELISAH MEMIKIRKAN AYAH

Usai acara makan malam yang hangat kekeluargaan bersama para pelayan, kini Dara sudah kembali ke dalam kamarnya.

Tiba tiba saja hatinya gelisah kala teringat akan sang ayah. Dara merasa berdosa karena membiarkan sang ayah terus meminum racun yang diberikan oleh Megan.

"Ayah.. Apa ayah masih marah padaku ? Dara ingin bertemu dengan ayah dan membeberkan semua rencana jahat nenek lampir Megan. Tapi Dara belum berhasil mengumpulkan bukti, ayah.. Bertahanlah~"

Kedua netra Dara basah karena air mata kesedihan yang mengalir sampai membasahi bantal tidurnya.

Dara terbaring namun sulit untuk tidur, hatinya gelisah setiap kali teringat akan ayahnya.

Bermenit-menit berlalu hingga kini sudah lewat tengah malam, Dara masih tidak bisa tidur karena memikirkan banyak hal.

Ddrrrttt~ ddrrttt~

Ponsel Dara tiba tiba berdering, Dara menengok sebuah notifikasi pesan lalu dengan malas membuka notifikasi tersebut.

Sebuah pesan dari sebuah nomor yang Dara sendiri lupa pernah menyimpan nya.

"Jangan terlalu banyak berpikir, istirahat lah. Esok pasti akan baik baik saja."

Sebuah pesan singkat yang mampu membuat Dara menaikkan satu alisnya dan berkata, "Siapa ya ?"

Dara sama sekali tidak ingat dengan nama kontak yang tertera pada layar ponselnya, "Apa jangan jangan salah kirim ? Tapi kok~"

Karena sedang malas menerka, Dara memilih untuk mengabaikan pesan tersebut dan kembali berbaring mencoba untuk tidur.

Sepertiga malam dilewati Dara penuh kegelisahan,

Dara tidak cukup tidur, hingga melewati pagi dengan suasana hati yang kurang mood. Padahal hari ini adalah hari penting di kampus.

Sebelum meninggalkan rumah besar, sekali lagi Dara memeriksa semua perlengkapan kuliah nya. Tidak boleh terlupakan satu apapun terutama berkas proposal kemarin.

Sepanjang perjalanan di dalam mobil pun Dara tidak banyak bicara, biasanya dia akan ngobrol dengan supir tapi kali ini dia hanya menatap ke luar jendela.

Setibanya di kampus, Dara di sambut oleh pandangan teman teman yang berpapasan di gerbang.

Apakah itu adalah Dara yang itu ? Dia terlihat berbeda hari ini.

Sejak kapan murid cupu itu punya mobil ? pakai supir pula, aneh.

Ternyata Dara keren juga kalau dilihat, apa karena outfit yang dia pakai ? Bukan kah itu adalah setelan merk ternama yang baru dijual di pasaran ?

Aku yakin dia menjual diri untuk mendapatkan kemewahan, kemarin dia masih biasa saja tapi hari ini kenapa istimewa? Menyebalkan !!

Dan masih banyak lagi omongan lainnya, Dara berjalan dengan penuh percaya diri usai menepikan dahulu rasa gelisah nya.

"Aku harus mampu melewati hari ini dengan kemenangan, setelah itu baru melanjutkan rencana untuk bertemu ayah diam diam tanpa ketahuan Megan." batin Dara .

Terlihat bagaimana Cyeril yang sudah menunggu kedatangan Dara di depan pintu kelas. Dengan senyum lebarnya, Cyeril menyambut sang sahabat lewat pelukan hangat.

Tentu saja hal ini tidak luput dari pengamatan Sofia dan geng nya. Dengan angkuhnya Sofia kembali mencela Dara yang hanya berjarak tiga meter dari geng nya.

"Uuh~ lihatlah siapa yang berani muncul di kampus dengan dandanan menor nya !!" seru Sofia sengaja.

"Sudah pasti si cupu yang memalukan, hahaha~" kata Elies.

"Heh cupu !! Kamu benar benar punya nyali ya datang ke kampus hari ini . Seperti nya kamu sangat siap untuk dipermalukan di hadapan seluruh warga kampus, hahaha~"

Sofia menatap tajam sambil melangkah mendekati Dara dan cyeril, diikuti anak buah yang setia mengekor di belakang nya.

"Cih~ percaya diri sekali kamu, Sofia !" balas Cyeril yang memasang diri layaknya perisai di depan Dara.

"Kamu !! Kamu itu Cuma wanita aneh yang berteman dengan si super aneh. Kalian berdua sama sama cupu, aneh dan tidak pantas berada di kampus ini !"

Sofia dan Cyeril beradu pandang, sama sama tajam penuh kebencian.

"Kita lihat saja, siapa yang akan malu hari ini ! Ayo Dara kita pergi," Cyeril mengajak Dara pergi.

"Ya pergilah, Cupu !! Simpan energi kalian untuk dipermalukan hari ini !!! Hahaha~" Lagi lagi Sofia bersikap sombong over confidence.

Setelah menunggu sekitar satu jam di depan ruangan dosen, Dara ditemani Cyeril diijinkan masuk. Setelah terlebih dahulu Sofia dan geng nya yang masuk duluan.

Kini dosen Law berdiri di depan meja kerjanya, sedangkan kelima murid duduk berjejer di sofa.

"Baiklah, bapak ingin tahu, proposal siapa yang berhasil ? Siapa yang mau maju duluan, Sofia atau Dara ? " kata dosen Law berwibawa.

"Tentu saja saya,pak." Sofia langsung berdiri tanpa ragu. Dirinya yakin seribu persen, dialah pemenangnya.

"Silakan,tunjukkan hasil mu nona Sofia." Dosen Law meminta Sofia menunjukkan hasil dari proposal kemarin dan tentu saja dosen Law tidak meragukan hal itu.

Bukan hal yang sulit bagi Sofia, dia pasti lewat jalur dalam. Batin Pak Law.

"Sudah pasti saya lah yang menang pak, lihat kan bukti stempel ini ? Nah, saya minta bapak menyalakan speaker teleconference karena saya mau Dara meminta maaf dengan di dengar seluruh kampus. " pinta Sofia kepada Dosen Law yang sebelumnya memang sudah kenal baik dengan ayahnya.

"Sure, seluruh penghuni kampus akan menjadi saksi." dosen Law menuruti keinginan Sofia dengan menekan tombol teleconference.

Dua orang itu begitu yakin dengan apa yang dilakukan, padahal..

"Dosen Law ! Sebelumnya, bukan kah ada Baiknya bapak juga melihat hasil pengajuan proposal saya ? Setidaknya hargai kerja keras saya pak. Bukan kah dosen Law selalu adil dan bijaksana ?"

Tentu saja dia hanya adil dan bijaksana terhadap murid berduit.

"Ahh iya, baiklah. Kemari dan tunjukkan berkas mu." ekspresi Dosen Law sedikit berubah saat menerima berkas milik Dara.

"Silakan bapak periksa secara langsung, bagaimana hasilnya ?" tanya Dara tetap sopan.

"Speaker teleconference sudah menyala, artinya seluruh sudut kampus akan mendengar apapun yang dibicarakan di ruangan ini. Bagus Dara~ " batin Cyara semangat , diam diam juga dia sudah menyala siaran langsung di laman sosial media nya.

"I.. Ini.. Ini sangat mustahil. Bagaimana kamu bisa mendapatkan stempel resmi sekaligus tanda tangan CEO perusahaan Gu , Dara ?" kata Dosen Law terkejut.

Jika hasilnya seperti ini maka bisa dipastikan, Dara lah yang menang sedangkan Sofia yang harus meminta maaf.

"Dia pasti curang !! Mana mungkin murid cupu seperti Dara bisa mendapatkan keduanya?!!" kata Sofia tidak terima dan merebut berkas milik Dara dari tangan dosen Law.

"Curang bagaimana maksudnya ? Bukankah kita berdua sama sama berada di perusahaan Gu kemarin ? Atau jangan jangan, kamu yang curang Sofia ?!!" ucap Dara dengan senyum seringai.

Mendengar kata curang sontak membuat Sofia naik pitam.

"Apa katamu !! berani sekali kamu !! Ayahku sudah bersusah payah melobi kepala divisi agar mau memberikan stempel pada proposal yang aku ajukan, TIDAK MUNGKIN KAMU LEBIH BAIK DARI AKU, DARA !!!"

Sofia yang tersulut emosi justru keceplosan menyebut kesalahan nya sendiri. Dan hal itu tentu saja sudah terdengar di seluruh kampus.

Namun Sofia yang tidak sadar masih saj mengumpat Dara dengan ucapan kasar,

"Kamu pasti memberikan tubuhmu saat aku keluar dari ruangan itu, Dasar cupu murahan !!" bentak Sofia , sedangkan Dara hanya diam.

Dara berusaha menahan emosinya hingga tiba tiba,

Plaakk~ !!

Tiba tiba saja muncul seseorang dan langsung menampar pipi Sofia, hingga membekas kemerahan.

"MEMFITNAH TANPA BUKTI ADALAH KEJAHATAN !!"

Semua orang menoleh ke arah sumber suara , lalu..

1
Agung Antarini
agak bingung sih mengikuti alur cerita nya Thor....
Galuh Setya
dara ni uda hidup lagi, uda tau apa yang akan terjadi tp kok masih lemah and bodoh ya. malah kejebak lagi... harusnya lebih waspada n berani
Puji Saadah
v
Luwang Maju
Mengecewakan
Raine
sebelum mengulang waktu kan sudah 32 tahun, kok balik kecil tapi mental tetap cupu, gak berubah
Laura Castillo: kata siapa ? baca aja kelanjutan nya kak 🙏
total 1 replies
Nahda Nabila
next.........
Dede Mila
masih nyimak baca
Mimi Johan
Ok sip ceritanya.Menarik
Gatau ah
kak kpan buat cs lgii?😿
park jitha
semangat kak!!!!
Berlian Arandita`
ckckck tadinya mau baca tapi gak jadi deh, ini sebenernya jiplakan dari komik "Presdir Mencintaiku Dengan Kelembutan"
Berlian Arandita`: sekalian saya kasih contoh novel yg emang hasil referensi "Pembalasan Istri Yang Disingkirkan" konsep awalnya mirip drakor "Birth of Beauty" tapi hanya di awalnya saja, dan ketika saya tanya authornya pun memang mengakui konsep awalnya di ambil dari drama itu dan dia suka drama itu. nah yg seperti itu yg namanya referensi dan itu no problem, tidak banyak kemiripan hanya mulainya seperti apa dan di akhiri seperti apa.
Berlian Arandita`: sekalian saya kasih contoh novel yg emang hasil referensi "Pembalasan Istri Yang Disingkirkan" konsep awalnya mirip drakor "Birth of Beauty" tapi hanya di awalnya saja, dan ketika saya tanya authornya pun memang mengakui konsep awalnya di ambil dari drama itu dan dia suka drama itu. nah yg seperti itu yg namanya referensi dan itu no problem, tidak banyak kemiripan hanya mulainya seperti apa dan di akhiri seperti apa.
total 11 replies
IndraAsya
👣👣👣
park jitha
anu sekali 🌚🌚🌚🌚🤧🙄
Muhammad Bagus
rasain lu. enak aja selama ini nikmatin harta yg bukan hak lo.

selamat kembali ke kehidupan asliik kalian!!
Muhammad Bagus
jgn sampe dia bisa keluar dan bikin rencana lagi ga banget

siapa sih dia kalo gada suaminya? hanya mak tiri biasa.


bandingkan dgn kekuasaan William yg tiada duanya itu.

dikehidupan kedua ini isinya ya pembalasan hehe
park jitha
udah jadi buangan pun masih tinggi aja keangkuhan nya/Puke/
Muhammad Bagus
aah thor ga seru. masa lgsg di penjara aja. enak banget. hrsnya disiksa dl dong.

anak kandung aja sampe disiksa demikian rupa. si penjahat lgsg dipenjara 😡

jgn anda buat si Megan ini bisa keluar penjara dan buat kejahatan lagi. capedeee
Laura Castillo: tunggu aja kan ini baru awalnya
total 1 replies
Yan Yan
Belajar KUAT la agar bisa melawan para penjahat bukan hanya mengandalkan OTAK doang kalau mau balas dendam.
Laura Castillo: pastilah, disini dia masih menyesuaikan diri
total 1 replies
Yan Yan
errrrr?
park jitha
semangat kak😍😍😍semoga makin naik rangking karya baru nya
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!