NovelToon NovelToon
Belum Siap Hijrah

Belum Siap Hijrah

Status: tamat
Genre:Teen / Tamat / spiritual / cintamanis / Teen School/College / Keluarga / Persahabatan
Popularitas:42.7k
Nilai: 5
Nama Author: shakila kanza

"Jangan paksa Humaira Mi... Aku itu Humaira, Humaira bukan Kak Asyifa yang bisa tahan menutup diri pakai jilbab."

Seluruh keluarganya selalu memaksanya menjadi seperti kakaknya yang muslimah namun Humaira merasa belum siap dan sikapnya tidak pantas untuk di jilbapin.

Akankah Humaira menemukan jati dirinya????

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon shakila kanza, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Belum siap jadi istri

"Huuuuu Aku gak mau jadi istri sungguhan Bi... " Protes Batin Humaira pada Abinya saat selesai subuh berjamaah pagi ini, kultum Abinya membuat kepala Humaira terasa pusing.

"Terdapat hak dan kewajiban yang harus dipenuhi oleh suami dan istri dalam membina rumah tangganya. Apabila hak dan kewajiban suami istri ini ditunaikan, maka dapat mendatangkan keluarga yang sakinah mawaddah wa rahmah..." Tutur Abi tadi saat Kultum subuh.

"Lantas, apa saja hak dan kewajiban suami dan istri dalam Islam? Berikut penjelasannya... Setelah menikah, berlakulah hak dan kewajiban yang tidak dimiliki sebelumnya. Pengertian hak adalah segala sesuatu yang melekat dan mesti diterima seseorang, sedangkan kewajiban adalah segala sesuatu yang harus dilakukan..." Lanjut Kultum Abi Harun.

"Pernikahan dalam Islam pada dasarnya bertujuan untuk membentuk rumah tangga harmonis. Salah satu upaya untuk membangun dan menjaga keharmonisan tersebut adalah dengan menunaikan hak dan kewajiban..." Kata Abi Harun lagi pada semua jama'ah yang hadir termasuk Bang Ashraf dan Humaira yang setelah menikah jadi rutin ikut subuhan di masjid.

"Dengan begitu, baik suami maupun istri sadar akan kewajibannya atas pasangan sehingga haknya pun dapat pantas untuk terpenuhi sebagaimana mestinya..." Lanjut Abi Harun.

"Nah... Kewajiban-Kewajiban dalam Hubungan Suami-Istri diantaranya yaitu, Suami wajib memberi nafkah lahir kepada istri seperti pakaian, dan tempat tinggal; dan memenuhi nafkah batin kepada istri seperti cinta, kasih sayang, dan perhatian..."

"Menggauli istri secara makruf, yaitu dengan cara yang layak dan patut misalnya dengan kasih sayang, menghargai, memperhatikan, dan sebagainya..."

"Memimpin keluarga dengan cara membimbing dan memelihara semua anggota keluarga dengan penuh tanggung jawab..."

"Membantu istri dalam tugas sehari-hari, terutama dalam mengasuh dan mendidik anak-anak agar menjadi pribadi yang saleh..."

"Menjaga martabat dan kehormatan istrinya. Sebab, sudah menjadi kewajiban seorang suami untuk memberikan pendidikan agama kepada istrinya agar taat kepada Allah dan Rasul-Nya, berperilaku baik, dan menjaga diri dari perbuatan dosa..."

Wejangan-wejangan itu di dengarkan baik-baik oleh Bang Ashraf masuk ke relung jiwanya, sekarang beban di pundaknya semakin besar tidak lagi hanya dirinya namun juga istrinya menjadi PR-nya juga.

"Lalu... Kewajiban istri terhadap suami, ada tidak?? Ada... Yaitu, Istri wajib patuh dan taat kepada suami. Menaati suami merupakan perintah Allah SWT. Sebab dalam rumah tangga, seorang suami adalah kepala rumah tangga yang harus didengar dan ditaati selama dalam batas kebaikan dan sesuai dengan ajaran Islam..."

"Memelihara dan menjaga kehormatan diri dan keluarga serta harta benda suami. Hal ini sebagaimana Allah SWT berfirman dalam QS. An-Nisa 34, "Wanita shalihah adalah yang taat kepada Allah dan menjaga diri ketika suaminya tidak ada oleh karena Allah telah memelihara mereka."

"Mengurus dan mengatur rumah tangga dengan baik sesuai dengan fungsinya..."

"Memelihara dan mendidik anak terutama pendidikan agama..."

"Berhias untuk suami. Berhias bagi seorang istri untuk suaminya termasuk perbuatan yang bernilai ibadah..."

"Bersikap rida dan syukur pada suami... Seberapa pun yang suami berikan... selama itu halal..."

"Menciptakan suasana rumah tangga menyenangkan dan penuh ketenteraman..."

Wejangan-wejangan Abi harun untuk istri ini justru membuat Humaira mulas, benar-benar berat menjadi istri itu, kenapa dirinya tiba-tiba bisa mendadak menikah di usianya yang masih 19 tahun. Apa tidak bisa nasibnya di putar ulang menjadi kecil lagi, pikir Humaira sambil meremas-remas mukenanya kesal.

" Nah lanjut ya... Hak suami atas istri apa?? Di antaranya yaitu..., Suami wajib ditaati oleh istri dalam seluruh perkara, kecuali maksiat. Ini sebagaimana sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim, "Hanyalah ketaatan itu dalam perkara yang makruf...."

"Suami berhak mendapatkan pelayanan yang baik dari istrinya...."

"Dimintai izin oleh istri yang hendak keluar rumah. Istri tidak boleh keluar rumah kecuali seizin suami...."

"Istri tidak boleh puasa sunnah kecuali dengan izin suaminya. Rasulullah SAW bersabda sebagaimana yang diriwayatkan Imam Bukhari dan Muslim, Tidak boleh seorang istri puasa (sunnah) sementara suaminya ada di tempat kecuali dengan izin suaminya..."

"Disyukuri nafkah halal dan kebaikan yang diberikannya. Istri harus mensyukuri setiap pemberian suaminya...."

Humaira semakin kesal kenapa semua poin terkesan menyudutkan wanita sebagai istri, terlalu banyak peraturan yang membelenggu seorang istri, ini yang membuat Humaira tidak mau menikah, karena dirinya melihat pernikahan itu seperti penjara seumur hidup yang tidak ada habisnya

"Lalu Hak istri atas suami Apa??? Tentu juga ada di antaranya yaitu, Istri berhak mendapat mahar dari suaminya. Mahar merupakan hak mutlak seorang wanita yang dinikahi dengan penuh kerelaan..."

"Istri berhak atas nafkah makan dan minum, pakaian, hingga tempat tinggal dari suaminya, sekalipun sang istri kaya atau mampu..."

"Mendapat perlakuan yang baik dari suaminya. Hal ini sebagaimana sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh At-Tirmidzi, Mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya, dan sebaik-baik kalian adalah yang paling baik terhadap istri-istrinya...."

"Mendapatkan bimbingan dari suaminya agar selalu taat kepada Allah SWT... Nah ini jangan sampai istri kita membawa kita ke neraka...."

"Mendapat perlakuan adil... tidak boleh suami berprilaku dzalim terhadap istri..."

"Demikian hak dan kewajiban suami istri dalam Islam. Selain terdapat hak yang harus dipenuhi oleh masing-masing, terdapat pula hak-hak bersama kedua belah pihak..."

"Hak ini bersifat sama seperti saling berperilaku dan bersikap baik, tidak mengungkit pemberian atau kesalahan yang lalu, menjaga silaturahmi antar kerabat dan teman suami maupun istri, dan sebagainya...."

"Jadi bagaimana tidak mudahkan ternyata menikah itu, namun demikian pahala ibadah ini tiada habisnya, karena menikah adalah ibadah terpanjang yang bisa di lakukan kedua manusia..." Tutup Abi Harun sambil tersenyum saat melihat wajah putrinya yang sudah cemberut kesal dengan kultum nya.

Setelah selesai kultum semua jama'ah bubar, Humaira ikut pulang mendahului Abi Harun karena kesal, setiap kali Bang Ashraf berusaha mengejarnya dirinya selalu berusaha tak tergapai, dirinya juga kesal terhadap suami dadakannya itu, kebebasan dirinya benar-benar terenggut semenjak dirinya kenal dengan makhluk laki-laki khususnya yang bernama Bang Ashraf ini.

Sudah setiap subuh, setiap kali ingin tidur dan subuh di rumah selalu di ancam mau di cium, kalau tidak di turuti Salat subuh berjamaah di masjid, sekarang pun sudah sampai rumah mau tidur di gangguin juga.

"Huaaaaa Jadi istri gini banget sih.... Tersiksa....!!!" Teriak Humaira sembari mandi di kamar mandi, Bang Ashraf tergelak di luar karena saking kerasnya suara teriakan istrinya itu.

Bang Ashraf geleng-geleng kepala kemudian tersenyum membayangkan wajah tersiksa Humaira, belum juga menjalankan hak dan kewajiban sebagaimana ceramah Abi tadi Humaira sudah merasa tersiksa, bagaimana bila sungguh-sungguh mempraktikkan sesuai ajaran agamanya yang di sampaikan Abi Harun tadi pikir Bang Ashraf.

Sementara bagi Bang Ashraf apa yang di sampaikan Abi Harun tadi sebagai pecut buat dirinya agar layak di sebut sebagai suami, terlepas haknya di tunaikan atau tidak oleh istrinya, yang terpenting Hak. Kewajiban dirinya sebagai suami sudah dia upayakan.

***

Boleh dong lempar bunga ke sini...🙏🤩🤩

1
Sri Prihatinie
bentar lagi ada calon dedek diperut humay😍
Sri Prihatinie
selamat malam pengantin baru🥰
mitra kreasindo
smg cepat sembuh putranya dan bundanya selalu diberikan kesehatan...semangat thor💪
Shakila khanza: makasih kak... semoga kak pembaca juga sehat selalu 🙏
total 1 replies
Yulya Muzwar
semoga ananda lekas sehat kembali, tetap semangat kakak.
di tunggu lanjutannya
Shakila khanza: terimakasih kak doanya... semoga kak yulya sekeluarga di beri kesehatan... 🤲🙏
total 1 replies
mitra kreasindo
terlalu sedikit lanjutan ceritanya...cape nunggunya😌
Shakila khanza: maaf ya kak... soalnya anak aku di rawat di rumah sakit, jadi hanya bisa semampunya... makasih masih bersedia membaca karya receh aku... 🙏
total 1 replies
retiijmg retiijmg
kok mau tamat kak.
bagus lho ceritanya..
👍
Shakila khanza: masa sih kak... aku penasaran kok pembacanya gak banyak jadi rada gak semangat... 🥺
total 1 replies
retiijmg retiijmg
lanjut thor.
aq suka sm ceritanya
Shakila khanza: makasih kak... 🙏
total 1 replies
Sumarly Surono
😁😁😁👍🏼
Sri Prihatinie
akhirnya syifa nembak abang adnan
Sri Prihatinie
itu baju dinas malam loh humay/Angry/
Sri Prihatinie
samawa selalu ya buat kalian berdua😍
Shakila khanza: makasih kak... 🥰
total 1 replies
Sri Prihatinie
setelah dengar nasihat angga aku jadi ikutan koreksi diri loh🤭 pernah nggak ya aku sampai terobsesi pengen punya sesuatu. eh nggak ternyata. alhamdulillah
masa iya kamu adnan yg basicnya org baik² dan pinter nggak instrokpeksi diri. ayo semangat berjuang utk move on🥰
Shakila khanza: makasih kak udah selalu stay di sini... 🥰🫶
total 1 replies
retiijmg retiijmg
ceritanya bagus lho..
makin penasaran aja..
Shakila khanza: makasih kak... 🙏😍
total 1 replies
retiijmg retiijmg
ditunggu upnya kak.
cerita bagus.
makin penasaran
Shakila khanza: di tunggu up berikutnya kak... 🙏
total 1 replies
Sri Prihatinie
ya udah lah ya pakdos ganti gebetanya ya. humay itu dah bersuami dan suaminya itu sangat² cinta dan syg ke dia. jadi pakdos jgn buang² waktu utk jadi pemuja istri org ya. ingat itu apa kata kwn² humay...msh byk perempuan diluar sana jgn sama perempuan jadi²an😁
retiijmg retiijmg
bagus lho ceritanya.
coba baca deh
Eka Novariani
dasar humaira... nikah berasa mimpi..astagaaaaa😂😂😂
Sri Prihatinie
untung aja abang nggak digebukin sama humayra😁
Sri Prihatinie
jangan maen² sama abang ashraf. kena hajar sama istrinya beserak nanti🤭
Sri Prihatinie
kayakmana lah ini pakdos. dah tau humay dah nikah masih aja ngejar² istri org
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!