NovelToon NovelToon
Ketika Waktu Telah Berlalu

Ketika Waktu Telah Berlalu

Status: tamat
Genre:Tamat / cintapertama / Diam-Diam Cinta
Popularitas:6.6k
Nilai: 5
Nama Author: Aurora Borealis77

Hidup haruslah slalu kuat meskipun kadang kau akan merasakan sakit hari,tapi tersenyumlah karena dengan itulah aku membasuh lukaku.
Aku meilinda dan inilah kisah hidupku.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Aurora Borealis77, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 20

Malam itu Alexis termenung di kamarnya sambil melihat cahaya bulan, seakan disitu tergambar wajah cantik yang selama ini mengganggunya.

Ya...dialah Mei gadis cantik siswi SMP negeri 2 Tunas bangsa.

Alexis merasakan kegelisahan dan rindu yang slalu merasuk kedalam relung hatinya yang terdalam,namun lidahnya seakan kelu jika berhadapan langsung dengan pujaan hatinya itu.

Alexis pun menghela nafas nya berat.

"Apa yang harus kulakukan Tuhan..sanggupkah aku menahan rasa ini lebih lama lagi"gumamnya lirih.

"Alex..makan dulu!"ucap mamanya yang memanggil di balik pintu kamarnya dan menghilangkan lamunannya itu.

"Iya ma,sebentar lagi Alex turun!"teriaknya lagi memberi jawab pada mama nya.

Alex pun berjalan keluar kamarnya dan mendapati semua orang yang sudah menunggunya di meja makan,termasuk kakak dan kakak iparnya Lintang.

"Kak Lintang apa kabar?"sapa Alex pada lintang yang duduk di sebelah Widya istrinya.

"Baik,kamu sendiri sepertinya agak kurusan ya,mikirin apa..Pacar?gaknusah dipikir nanti juga datang sendiri,hahahaha"kelakar Lintang pada Alex yang di balas senyum kecil anak muda itu.

"Sudah ayo makan,"Suruh mama Ani pada semua orang.

"Bagas mau makan apa,biar mama ambilkan," ucap Widya pada anaknya yang baru berusia 4 tahun itu.

"Mas Lintang mau makan apa?"tanyanya lagi pada suaminya.

Merekapun makan malam itu dalam keheningan karena papa Rudy yang tidak suka berbicara ketika sedang makan.

"Bu Narti,bawakan kuah sopnya lagi ya,"ucap mama karena melihat sop yang ada di meja tinggal sedikit.

Beberapa saat kemudian makan malam pun telah selesai,dan mereka berpindah duduk di sofa ruang keluarga sambil menikmati secangkir teh yang di suguhkan asisten rumah tangganya.

"Bagaimana Lintang dengan bisnismu,apakah berjalan lancar dan bagaimana dengan kasus tentang produk yang tidak sesuai standar kemaren?" tanya papa pada menantunya itu.

"Sudah beres pap,dan semua sudah sesuai dengan standar yang kita mau"

"Hmm..baguslah kalau begitu"

"Lexis bagaimana dengan sekolahmu,bagaimana dengan ujianmu?"

"Baik pap,lancar terkendali," ucap Alexis lagi sambil tersenyum lebar,yang di tanggapi anggukan kepala papanya.

"Oh ya papa mau tanya,lexis,siapa yang pernah makan bersamamu di warung dekat sekolah SMP negeri tunas bangsa?" tanya papa Rudy.

"Dari mana papa tau?"tanya balik Alex.

"kebetulan kemaren papa lewat disitu menemui klien,"

"oh cuman temen pap,lagian siswi SMP"

"Oh begitu" angguk papanya lagi.

Lexis adalah panggilan papanya pada Alex yang sudah terbiasa ia sebutkan sejak Alex kecil.

"Alex mau kembali keatas dulu ya ma,pa..karena mau kembali melanjutkan belajar lagi," pamit Alex yang segera meninggalkan keluarganya di ruang keluarga itu.

Malam semakin larut dan gelap,Alexis masih termenung di depan jendela kamarnya sambil memandang rembulan yang bersinar terang menembus celah jendela yang tak tertutupi kain gorden,angin semilir berhembus dengan lembut menyapu wajah yang terlihat kurang bahagia.

"Seandainya waktu bisa diputar lebih cepat ingin rasanya ia memajukan waktu ini sehingga ia tidak harus menunggu lebih lama lagi.

Detik jarum jam yang terdengar samar menambah begitu hening nya malam yang terus berjalan,seakan enggan pergi digantikan cahaya mentari pagi.

Alexis pun akhirnya menutup jendelanya dan membaringkan tubuhnya yang terasa sangat melelahkan hari ini,entahlah memikirkan perasaannya membuat pikirannya letih sekali,akhirnya ia pun terlelap dalam buaian malam yang teramat dingin dalam kesunyian.

Bersambung

1
indah
semoga novel nya sukses thor....baca juga karya saya: mencintai suami posesif.
indah
selamat berkarya , mari saling dukung karya saya yang berjudul mencintai suami posesif...
Takagi Miho
Gak sabar buat lanjutin!
♥Kat-Kit♥
Saya tereksitasi banget nih untuk nunggu lanjutan ceritanya, you go thor!
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!