NovelToon NovelToon
Pembalasan Permaisuri Yang Dingin

Pembalasan Permaisuri Yang Dingin

Status: tamat
Genre:TimeTravel / Tamat / Cintapertama / Patahhati / Reinkarnasi / Balas dendam. / Peningkatan diri-Perubahan dan Mengubah Takdir
Popularitas:7.4M
Nilai: 4.8
Nama Author: sayonk

Bagaimana jadinya jika seseorang kembali ke masa lalu..

Michelina seorang istri yang mencintai Kaisar Jasper dengan sejuta warna. Selama di kehidupannya ia tampil glanmour, seakan dirinya akan membuat Kaisar Jasper terpesona. Namun apa yang ia dapatkan hanyalah sebuah penghinaan. Kaisar Jasper tidak pernah menginginkannya atau lebih tepatnya tidak mencintainya.

Suatu hari Kaisar Jasper membawa seorang gadis dari kalangan biasa,menjadikannya istrinya. Kaisar Jasper sangat mencintai gadis itu. Hingga membuatnya buta dalam kecemburuan. Dia pun mencelakai gadis itu, lalu membuat Kaisar Jasper marah dan menjatuhi hukuman mati padanya.

"Ayah, Ibu maafkan aku. Aku yang bodoh mencintainya. Seharusnya aku tidak mencintainya."

ig:@riiez.kha.37

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon sayonk, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Memilih Takhta daripada Cinta

Suara kegaduhan berasal dari ruang kerja Kaisar Jasper. Semua buku dan berkas-berkas istana berserakah di lantai. Matanya mendekik tajam, nafasnya seakan berlomba-lomba berhembusan. Hatinya dan pikirannya tidak menerima perkataan Michelina. Ingin marah, ingin memaki seseorang yang menyebarkan rumor tak jelas itu. Seandainya dia menemukannya, ia berjanji akan menggantungnya, menyiksanya sampai orang itu lebih memilih mati. Bahkan sekarang dia harus menjelaskan pada para bangsawan. Kepalanya seakan penuh, otaknya seolah tak berfungsi.

"Baginda," Marquess Azel tak berani melihat api di depannya. Bisa-bisa dia di bakar hidup-hidup.

"Apa kamu sudah menemukan dalang yang menyebarkan rumor?" tanya Kaisar Jasper datar.

"Be-belum Baginda."

Brak

"Menemukan seseorang saja kamu tidak becus. Aku tidak mau tau, kamu harus mencarinya secepatnya. Aku tidak ingin mendengarkan kegagalan." Ujar Kaisar Jasper. Baru kali ini ia Marquess Azel gagal dalam perintahnya. Biasanya dialah yang bisa di andalkan mencari informasi seseorang.

"Sepertinya orang itu sangat cerdik Baginda. Bahkan saya tidak bisa melihat jejaknya."

"Menurut mu, siapa yang ingin bermain-main dengan ku?" tanya Kaisar Jasper dengan amarah yang sudah mereda.

"Sepertinya dia bukan orang biasa Baginda. Pasti ada motif tertentu dengan rumor ini."

Kaisar Jasper menaikkan alisnya seraya melirik Marquess Azel. Dari pembicaraannya, ia bisa menarik kesimpulan. Orang yang menyebarkan rumor itu ingin membuat hubungannya dan Permaisurinya meregang. Sebenarnya tujuannya apa Permaisurinya atau dirinya atau malah sebaliknya. Jika dia tidak memiliki keturunan dari Permaisuri. Sudah di pastikan para bangsawan pasti mengusulkan dirinya menikah lagi? memikirkan menikah lagi, membuatnya enggan menjadi seorang Kaisar. Namun mau bagaimana lagi? dia harus mencari cara agar Michelina mau menerimanya, menghindari pernikahan.

"Hah, apa dia musuh Permaisuri atau memang ingin takhta ku?"

"Apa mungkin Permaisuri memiliki musuh? tapi bisa di katakan begitu Baginda. Banyak orang yang tak suka dengan Permaisuri." Jelas Marquess Azel. Tentunya, posisi Permaisuri atau istri seorang Kaisar banyak yang menginginkannya. Selain menjadi bangsawan yang kuat, bagi mereka kemewahan dalam hidup tetaplah berkurang.

"Benar, posisi. Aku harus mempertahankan posisi Permaisuri." Ujar Kaisar Jasper. Entah bagaimana caranya, ia akan memikirkannya nanti.

"Marquess, apa menurut mu Permaisuri berubah?"

Marquess Azel menyetujui perkataan Kaisar Jasper. Jelas saja sikap dan sifatnya berbeda sebelum menikah. "Benar Baginda."

"Dan kamu tau, apa yang Permaisuri tadi katakan pada ku? dia ingin aku menikahi Zoya dan membenarkan rumor itu." Kaisar Jasper tertawa. Seketika matanya kembali menajam. " Bahkan dia berkata pada ku. Dia menginginkan takhta bukan cinta ku. Jadi selama ini dia mengejar ku hanyalah sebuah kebohongan." Kaisar Jasper tertawa pada dirinya sendiri. Tidak ada yang mencintainya kecuali ibunya dan ayahnya.

"Baginda,"

"Aku akan berusaha menaklukan banyak wilayah. Biar dia puas dengan takhta yang kini di duduki. Dengan begitu, mungkin dia bisa menjadi istri ku. Karena di matanya, aku tidak lebih penting dari pada takhta."

"Baginda." Marquess Azel baru menyadari. Laki-laki di depannya sudah berubah. Dimana Kaisar yang dingin pada Permaisuri dan sekarang ingin menunduk di hadapannya.

"Besok kita akan menaklukan kerajaan Harves." Lirih Kaisar Jasper. Semoga dengan takhta, Michelina mau melihat ke arahnya.

"Apa Baginda mencintai Permaisuri?" tanya Marquess Azel dengan hati-hati.

Kaisar Jasper memegang dada kirinya, mendengarkan namanya saja membuat jantungnya melompat. "Aku tidak tau, yang jelas aku ingin dia di posisinya."

Sementara di luar Zoya yang ingin mengantarkan camilan tengah mendengarkan semuanya. Ia tidak berani masuk dan penasaran akan kemarahan Kaisar Jasper. Nanti dia akan mencoba bertemu dengan Permaisuri Michelina. Jujur saja, dia menginginkan Kaisar Jasper. Perhatiannya dan kenyamanan yang tak pernah dia dapatkan melainkan dari Kaisar Jasper. Ada rasa senang. Namun seketika kecewa. Terbang di atas awan langsung jatuh begitu saja.

Zoya menarik nafasnya dalam-dalam. Ia mengetuk pintu. Lalu masuk ke dalam ruangan mengerikan itu.

#Pengumuman Yaaaa.

Untuk para readers, makasih atas dukungan kalian dan doa kalian sampai aku, sebagai author recehan aku bersyukur ada penerbit yang meminang dua karya ku sekaligus. Sekali lagi terima kasih banyak. Dan untuk sekarang, author gak janji update setiap hari. Karena sekarang author sibuk merevisi dua karya. Jadi mohon, author berharap para readers mau mengerti keadaan Author sekarang. Author juga bingung, ini harus revisi dua karya. Ke depannya pasti bakalan sibuk menambah atau menghapus part dengan bimbingan Editor penerbit. Jadi mohon maklumi, beribu maaf.

1
#ayu.kurniaa_
.
Ira Kawai
Luar biasa
Maureen
good
Mutia Sari
Luar biasa
Khansa Rafani
Kecewa
Khansa Rafani: gimana cara hapus komentar dan rating bintang ya? saya gak pernah merasa beri bintang 2 gini. sumpah gak enak sama penulis.. maaf.. 🙏🙏🙏🙏
total 1 replies
Khansa Rafani
Buruk
Khansa Rafani: gimana cara hapus komentar dan rating bintang ya? saya gak pernah merasa beri bintang 1. sumpah kaget dan gak enak sama penulis. maaf.. 🙏🙏🙏🙏
total 1 replies
nia kurniawati
Luar biasa
Aprilia
kok gak tau malu jadinya
Aprilia
luar biasa
Ayana Kimura🇮🇩🇯🇵
Masih gak mudeng sama jalan ceritanya,waktu dimasa lalu duke laster bukannya jahat tapi ini gak ada jahat2nya🤔
Asna
Luar biasa
Ayana Kimura🇮🇩🇯🇵
Belum ngerti alurnya,katanya mau menyatukan si zoya sama kaisar jasper terus keluar dari istana,tapi kok malah dihalangi🤔
Afifah Nahda Rafanda
Luar biasa
Amalia Siswati
benci wanita typikal zoya.wanita kelas terendah ya modelannya.
momi
mampir,dan menyimak di awal kayanya seru
Yen Yen
Luar biasa
Acin minduk
jgn lemah Celin, kmu kuet ok❤️
Acin minduk
semangat permaisuri💪
Nada dwi Yuandira
Luar biasa
karyaku
hi kak kekasih misterius jangan lupa mampir y
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!