NovelToon NovelToon
KETIKA JATUH CINTA

KETIKA JATUH CINTA

Status: tamat
Genre:Romantis / Komedi / Keluarga / Cinta Seiring Waktu / Peran wanita dan peran pria sama-sama hebat / Wanita Karir / Tamat
Popularitas:10.5M
Nilai: 4.9
Nama Author: linieva

Abraham yang seorang Komisaris Polisi dan Arshinta seorang guru TK. anak-anak Lucifer setelah dewasa.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon linieva, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 19

“Oh ya, Satmaka kamu ada apa ingin bertemu dengan ku?” tanya Arshinta baru sadar dengan kehadiran Satmaka.

“Hhmm…. Sangkin asik mengobrol dengan kalian aku jadi lupa dengan tujuan utama ku datang. Sebenar nya aku ingin mengajak mu bertemu dengan anak ku, Rakha.” Jawab Satmaka duduk santai.

“Memang nya kenapa dengan nya? Dan kenapa aku harus bertemu?”

“Rakha saat ini lagi sakit, aku rasa dia merindukan mu, jadi….

“Dia yang rindu atau kamu….” Ledek Arshinta menaikkan salah satu alis nya.

Wajah Satmaka menjadi merah karena merasa malu.

“Bukan aku lah…. Kan aku sudah bilang kalau anak ku lagi sakit, dia merengek ingin bertemu dengan mu. Jadi jangan salah paham.” Jawab nya menggaruk kepala yang tidak sakit.

“Biasa aja jawab nya, jangan gugup.”

“Aku tidak…….

“Sudah…sudah, tidak usah di jelaskan. Aku akan ke rumah mu untuk bertemu dengan Rakha, tapi sebentar saja ya.” Arshinta memotong ucapan Satmaka yang sebenar nya dia tahu apa yang akan di bicarakan pria itu.

“Tapi dek, kakak udah jemput kamu loh…” Ina berdiri, dia ingin agar shinta ikut dengan nya pulang.

“Iya kak, lagi pula kan hanya sebentar saja, aku bukan mau nginap di rumah nya. Kakak ikut aja bersama ku,nanti dari sana kita pulang ke rumah.” Jawab Arshinta mengerti dengan apa yang di rasakan kakak nya.

Tidak lama, bel sekolah pun sudah berbunyi. Mereka bersiap-siap akan pulang.

“Ruly kamu pulang naik apa?” tanya Arshinta yang ingin mengantar asisten nya pulang.

“Aku naik motor bu Shinta.” Jawab nya dengan menunjukkan kunci motor nya.

“Kalau kau mau, kau pakai mobil ku saja, motor mu taruh di sini.” Arshinta menawarkan mobil agar di pakai.

“Tidak usah bu Shinta, lagi pula aku tidak bisa bawa mobil. Terima kasih ya bu.” Tolak nya pelan dan tersenyum.

“Ya udah kalau begitu, sampai jumpa besok ya.” Arshinta pamit bersama dengan Ina dan Satmaka.

“Kamu naik mobil kakak saja, mobil mu tinggal di sini, besok kakak antar kamu ke sini lagi.” Ina menawarkan untuk bersama dengan Arshinta.

“Oke….

Mereka bertiga berjalan bersama di koridor sekolah.

Semua murid-murid juga sudah berlarian keluar dari kelas.

Beberapa murid memberikan salam pada Arshinta, dan dia membalas dengan tersenyum.

“Kamu senang ya jadi guru?” tanya Ina yang melihat adik nya selalu tersenyum ramah.

“Sebenar nya aku gak full jadi guru sih kak, karena kan aku tidak mengajar. Aku hanya ingin memiliki guru-guru yang professional yang bisa membagikan ilmu nya dengan sabar, ikhlas dan tulus kalau sedang mengajar. Aku hanya menyiapkan tempat dan uang untuk menggaji mereka.” Jawab Arshinta, sesekali melambaikan tangan nya pada murid lain.

“Tapi, apa kamu tidak menyesal atau marah, karena papa kita menyerahkan perusahaan nya untuk aku kelola?” tanya Ina yang berbicara serius.

Arshinta berhenti dan menghela nafas nya. Dia melihat kakak nya dengan tatapan serius namun santai.

“Kakak, aku sama sekali tidak tertarik dengan

perusahaan….aku tidak tahu bisnis, manajement, atau apalah itu nama nya. Jiwa

ku itu jiwa sosial… bukan jiwa pesaing dalam bisnis. Yang penting aku bisa makan, tinggal di rumah dengan tenang, ada pemasukan, bisa jalan-jalan, so….. aku tentu tidak akan marah.” Ucap Arshinta memeluk pergelangan tangan Ina.

Ina tersenyum dengan jawaban Arshinta.

Satmaka mulai mengerti karakter Arshinta.

“Abraham juga begitu, mau nya bebas, sama seperti kamu, jiwa sosial… tapi, kalau kalian ingin mengambil bagian dari perusahaan itu juga kakak tidak masalah kok, karena kakak kan….

“Stop!! Kalau kakak bicara seperti itu lagi… aku akan marah, dan akan aku adukan pada kak Abraham, dan kami tidak mau bertemu dengan mu lagi….” Arshinta menutup mulut Ina dengan tangan nya.

“Tapi…..

“Ihhh…. Masih di bahas lagi?”

“Kakak kan cuma berbicara sesuai kenyataan nya, kakak tidak mau di luar sana bilang kalau kakak anak angkat yang tidak tahu diri, yang

merampas…

“Siapa….siapa yang bilang begitu? Mana orang nya, biar aku jahit mulut nya.” Protes Arshinta emosi.

“Ppppfftthhh….. sudah lah sudah, ayo kita pergi.” Ina mengalah dan tidak mau membahas nya lagi.

*******

Di dalam kantor polisi, Abraham sedang mengecek laporan-laporan yang ada di tangan nya.

Semua rekan nya juga ada yang sedang berada di lapangan ada juga di kantor bersama nya.

Abraham sangat teliti dan cerdas melakukan pekerjaan, maka nya cepat naik jabatan walaupun masih muda.

Abraham awal nya di tugas kan di Tangerang, tapi di pindahkan ke kota Jakarta.

Adley adalah salah satu anak dari korban penculikan beberapa tahun, ketika mereka masih kecil.

Adley adalah salah satu anak-anak yang di besarkan Lucifer, anak-anak yang terlantar, yang tidak memiliki keluarga.

Banyak anak-anak yang di ‘pelihara’ Lucifer berhasil menjadi sosok yang membanggakan.

Saat ini Adley sedang dalam perjalanan ingin kembali ke kantor setelah ada urusan di lapangan.

Tiba-tiba seorang suami isteri yang sudah tua datang memberi laporan di kantor polisi tempat Abraham.

“Tolong pak, kami ingin membuat pengaduan… anak kami meninggal pak, tolong…” ucap ibu yang menangis dan kelelahan.

“Sebentar ya bu, saya akan catat dulu laporan kalian. Silahkan ceritakan kejadian nya bagaimana.” Salah satu rekan nya mulai mengetik dan mendengar kana pa yang di laporkan suami isteri itu.

“Anak gadis kami hilang pak, kami yakin anak kami di culik…” ucap si ibu sambil menangis.

Si suami berusaha menenangkan isteri nya yang menangis terisak.

“Di culik? Bagaimana cerita nya?” tanya polisi serius.

“Sudah dua hari anak gadis kami tidak pulang kerumah, dia adalah seorang pembantu di rumah tetangga saya. Tapi dia tidak tinggal di rumah itu, setiap jam 6 sore, dia akan pulang kerumah. Tapi sampai saat ini dia tidak

pulang.” Ucap si ibu sambil mengusap air mata nya.

“Apa sudah di cek tempat nya bekerja?” tanya polisi sambil mengetik laporan.

“Sudah pak, dan kata majikan nya, sudah dua hari juga anak kami katanya tidak masuk kerja. Kami sangat takut dan khawatir pak. Tolong kami pak, tolong temukan puteri kami.” Pinta si ibu dengan menangis sesunggukkan.

Abraham yang mendengar suara tangisan si ibu pun keluar.

Penasaran dengan apa yang di dengar nya.

“Ada apa?” tanya pada bawahan yang sedang menyimak.

“Begini pak Abraham, ibu ini mengadu kalau puteri nya hilang sudah dua hari. Menurut pemikiran nya kalau anak nya di culik.” Jawab nya memberi laporan pada Abraham.

“Apa sudah di cari ke tempat-tempat lain bu? Seperti rumah teman nya atau saudara lain?” tanya Abraham.

1
Diva Nayla
th 2025 udah mau habis tp kok blm ada season 2 nya kpn nih up lagi
kim.yeoja.syahkira
udah 2025 belum ada season 2 nya, nanggung bgt ini ceritanya
kim.yeoja.syahkira
kasus ini seperti kisah nyata, dan baru viral tahun 2025
Lili Lala: yg mana ya kk?
total 1 replies
kim.yeoja.syahkira
keren, paket lengkap ceritanya..😎
kim.yeoja.syahkira
apakah satmaka itu Natha yg diculik dulu juga
Matdoan Sheny
tunggu up-nya sampai bertahun-tahun
On fire
💗💗💓💓💓
On fire
🤎🤎💕💕💞💞
On fire
💓💓💓💓💕💕💕💕💕
On fire
🤎🤎🤎
On fire
💗💗💗💞💞💞💞💞
On fire
❤️‍🩹❤️‍🩹❤️‍🩹❤️‍🩹❤️‍🩹
On fire
❤️‍🩹❤️‍🩹❤️‍🩹
On fire
💙💙
On fire
Bgcfd
On fire
Wegh
On fire
Bvcss
On fire
Sfghkloi
On fire
Dfghj
On fire
Ddghj
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!