NovelToon NovelToon
Terpaksa Menikahi Pria Belok

Terpaksa Menikahi Pria Belok

Status: tamat
Genre:Tamat / Nikah Kontrak / Pernikahan Kilat / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:297.6k
Nilai: 5
Nama Author: Whidie Arista

Aluna terpaksa harus menikahi seorang Pria dengan orientasi seksual menyimpang untuk menyelamatkan perusahaan sang Ayah. Dia di tuntut harus segera memiliki keturunan agar perjanjian itu segera selesai.

Namun berhubungan dengan orang seperti itu bukanlah hal yang mudah. Apa lagi dia harus tinggal dengan kekasih suaminya dan menjadi plakor yang sah di mata hukum dan Agama.

Bagaimana kelanjutan kisah mereka? Baca terus ya, semoga suka! Dan maaf jika cerita ini agak kurang mengenakkan bagi sebagian orang🙏

Warning!

"Ini hanya cerita karangan semata. Tidak ada niat menyinggung pihak atau komunitas mana pun"

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Whidie Arista, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 19 - Bersatunya Pelakor dan Istri Sah

Jeff tak lantas menjawab dia menatap Luna sejenak kemudian berkata dengan ragu, “bisakah aku tidak menjawab pertanyaan yang satu ini?” pintanya.

“Aah, tentu. Kau boleh tidak menjawabnya kalau kau tidak mau,” ralat Luna. Dia harus mengubur rasa ingin tahunya di tempat.

‘Sepertinya aku sudah keterlaluan, tak seharusnya aku menanyakan pertanyaan yang bersifat pribadi seperti itu padanya, yang jelas tidak akan dia jawab.’ batinnya.

“Emh, tapi jika kau memaksa aku akan menceritakan sedikit padamu,” dia mengedipkan sebelah matanya.

Heh? Luna hanya mengangkat bahunya ringan.

“Sebenarnya jika di katakan tidak pernah juga tidak, lebih ke hampir sih,” kekehnya, “aku dan Dean biasanya hanya saling memuaskan hasrat dengan cara kami,” ucapnya tampak sedikit malu, namun tidak dengan sang pendengar, Luna malah dibuat semakin penasaran olehnya.

“Dengan cara kalian, seperti apa misalnya?”

“Oh ayolah Luna, kau wanita dewasa bahkan kau sudah melakukan itu dengan Dean,” keluhnya.

Luna hanya diam tak menanggapi ataupun menampik ucapan Jeff untuknya.

“Ceritakan padaku bagaimana perasaanmu saat kau pertama kali melakukannya,” ucap Jeff sambil menopang dagu dengan tangannya.

“Biasa saja,” sahut Luna.

“Apa, biasa saja?!” Jeff tampak terkejut, “kau yakin rasanya biasa saja?” dia terlihat tak percaya.

“Ya memang begitu, kau pikir akan bagaimana rasanya, rasa strawberry, coklat?” ujar Luna berusaha bersikap masuk akal, padahal nyatanya dia tak tahu sama sekali karena memang belum pernah melakukannya.

“Milik Dean tidak begitu kecil, tapi mengapa rasanya biasa saja?” gumamnya tampak berpikir, “apa kau benar-benar masih perawan?” tatapnya penuh selidik.

“Hey, jangan bicara sembarangan ya. Tentu saja aku masih perawan,” kesal Luna, dia tak terima di tuduh sembarangan begitu oleh Jeff.

Dia berdecak seraya membuang tatapannya ke arah lain, “tapi aku terkejut karena kau bilang rasanya biasa saja. Padahal waktu aku pertama kali melihatnya, astaga, aku sampai berpikir dua kali untuk melakukannya. Terlalu mengerikan,” dia bergidik sendiri.

“Jadi apa kau pernah melakukan itu dengannya atau tidak?” tukas Luna.

“Hampir, tapi tidak jadi. Dia takut menyakitiku katanya.”

Luna mengernyitkan dahinya.

“apa kau tidak merasa cemburu padaku dan Dean, kenapa kau bisa sesantai itu bertanya tentang yang terjadi waktu itu?” tanya Luna.

“Cemburu? Sepertinya tidak, aku hanya merasa sedikit tak nyaman awalnya, tapi seiring berjalannya waktu aku bisa menerimanya, tapi karena itu kau aku merasa baik-baik saja.” Ujarnya.

“Karena itu aku?” Luna menatap heran.

“Ya, karena itu kau, Luna.” Dia tersenyum manis.

Luna sedikit terpana dengan senyuman Jeff, pria ini memang lumayan tampan dengan tubuh idealnya, tapi sayangnya dia tidak normal, apa mau di kata. Setelah sekian detik Luna memutus pandangannya tidak baik melihat pria tampan lebih dari tiga detik.

“Mengapa?” tanya Luna lagi.

“Entahlah, mungkin karena kau bilang dalam hidupmu kau hanya akan mencintai uang, jadi aku merasa kau bukan ancaman bagi hubunganku dan Dean.” Jeff tertawa kecil.

Luna menghela nafas pelan, ‘maaf Jeff, tapi sepertinya aku sudah mengecewakanmu, sekarang aku sadar bahwa aku menyukai Dean.’

“Luna, mari kita berteman,” Jeff mengulurkan tangannya.

Luna tak lantas menyambutnya, dia diam sejenak namun pada akhirnya dia pun menyambut uluran tangan Jeff walau sedikit ragu “sekarang kita sudah resmi berteman.” ujarnya sembari menggoyangkan tautan lengan mereka.

Luna hanya mengangguk pelan sebagai jawaban.

“Haish, ini sudah malam ayo kita pulang.” Jeff bangkit sambil meregangkan otot-ototnya. Luna pun melakukan hal yang sama, udara kini terasa semakin dingin entah pukul berapa tepatnya sekarang, Jeff merangkul pundak Luna dan menggandengnya.

“Ayo kita pulang teman,” ujarnya dengan wajah ceria.

Mereka berjalan bersama.

“Haha kau tahu Luna ini jarang terjadi di kehidupan orang lain kan?”

“Maksudnya?”

“Saat Pelakor dan Istri sah berjalan bersama dan saling bergandengan,” Jeff tertawa nyaring. Sedang Luna hanya memutar bola mata malas sambil melipat tangan di dada.

1
Evy
Gak sadar Jeff sudah jatuh cinta...
Evy
Jeff disanding kan dengan sahabat karib Luna saja.biar hilang tuh kelainan sexual nya...
Evy
Dean belum pernah mencoba berhubungan dengan wanita..sekali coba pasti bakalan ketagihan..
Evy
semoga akhirnya mereka bisa hidup normal dan tidak menyimpang lagi...
sasa adzka
Luar biasa
winda aulia
aku mencari suasana baru dinovel cape CEO mafia rengkarnasi.
Whidie Arista 🦋: Gak bisa di bilang gak CEO juga sih kak Novel ini, tapi author mengemasnya dengan cara berbeda, coba aja Kakak baca siapa tahu sesuai dengan selera Kakak 😊
total 1 replies
Dewi Habibah
ceritanya bagus
Whidie Arista 🦋: Terimakasih ❤️🤗
total 1 replies
玫瑰
Luar biasa
Whidie Arista 🦋: Terimakasih 🙏
total 1 replies
玫瑰
buat bayi tabung..selesai!
Katherina Ajawaila
cerita bagus bingit, sukses outhour 🥰
Whidie Arista 🦋: Terimakasih akak❤️🤗
total 1 replies
Katherina Ajawaila
semoga Naya ngk. melahirkan thour 🧐
Katherina Ajawaila
rudal. ngk jadi meluncur deh, 😜
Katherina Ajawaila
kalau bisa ada visual thour, ceritanya bagus 💋
Whidie Arista 🦋: Hihi, susah nyari visualnya kak, aku gak bisa😅
total 1 replies
Katherina Ajawaila
lucu berdua, ada aja yg di bahas, 🤗
Katherina Ajawaila
bagus thour ceritanya, ngk neko2
Katherina Ajawaila
sepertinya Dean ngidam simpatik ya thour, makanya nempel sprt perangko😘
Katherina Ajawaila
kasihan juga luna, kalau di sindir2 terus, itu kan penyakit, iya ngk thour 🥸
Katherina Ajawaila
dasar udh tau apem basi lantas aja Dean😊
Katherina Ajawaila
Dean jadi gesrek otaknya. kapok Dean jgn suka anggap remeh istri kontrak mu🤗
cahpinter123
bagus
Whidie Arista 🦋: Terimakasih ❤️
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!