NovelToon NovelToon
SELURUH KELUARGA MENDENGAR PIKIRANKU

SELURUH KELUARGA MENDENGAR PIKIRANKU

Status: sedang berlangsung
Genre:TimeTravel / Reinkarnasi / Mengubah Takdir / Transmigrasi ke Dalam Novel / Fantasi Wanita / Pembaca Pikiran
Popularitas:4.2k
Nilai: 5
Nama Author: cerryblosoom

Ivy yang telah terlahir kembali ke-empat kalinya. Dimana disetiap kelahiran ia mati muda. Memilih untuk pasrah pada kehidupan kali ini.

Tapi kenapa kali ini dia kembali saat masih bayi?

[Eeehh, bayi.... Baiklah, aku hanya akan makan dan tidur dengan baik.] Pikir Ivy optimis.

Namun, hatinya tetap tak bisa menahan desahan setiap kali mengingat masalalu.

[Hahh, tak disangka ibukku begitu cantik aslinya. Sayangnya saat ulang tahunku yang setahun Dia akan mati. Hikshh.]

[Ah, ayah begitu tinggi dan gagah. Tapi setelah kecelakaan dia hanya akan duduk di kursi roda.]

[Kakak ketiga yang cantik, saking cantiknya membuat banyak pria jahat mempermainkan nya. Lalu kakak pertama dan kedua yang bodoh, kalian hanya akan berakhir menyedihkan karena jatuh hati pada pemeran utama wanita.]

Tanpa disadarinya, seluruh keluarga mendengar setiap fikiran nya itu.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon cerryblosoom, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 19 HARAPAN DALAM NAMA

Baru beberapa langkah keluar dari kamar. Mereka berpapasan dengan seseorang.

"Sayang, kok kamu disini?" tanya Ethan. "Kepala pelayan bilang kamu masih bersiap bersama, Lea. Baru saja aku dan baby akan kesana."

"Aku sudah selesai berdandan. Lea juga sudah siap. Anak-anak sudah menunggu di tangga, jadi aku hendak menjemput kamu dan baby untuk turun bersama."

"Ah, begitu, kalau begitu ayo, waktunya pesta dimulai."

...----------------...

Aula bawah, telah penuh dengan para tamu undangan.

Di sisi keluarga Rhodes dan Nugroho. Dua kepala keluarga tengah berbincang hangat.

"Apa kalian juga belum melihat putri bungsu mereka!?" tanya Thomas terkejut. Wajar jika Dia terkejut, Dia pikir keluarga Nugroho atau Hansen sudah melihat putri bungsu yang baru lahir di keluarga Theodore.

"Ya," jawab Tigoz

"Pantas saja saat aku menghubungi Ethan untuk meminta maaf karena tak bisa menjenguk, Dia mengatakan 'Tak masalah, aku saja melarang yang lain untuk datang,' Ku Pikir itu hanya caranya menenangkan kami," Saat mendengar kabar Disya mengalami kecelakaan, mereka sedang berada di luar negeri, dan baru kemarin mereka bisa kembali.

"Mungkin memang kondisi mereka masih sangat sensitif saat itu. Juga jika banyak orang yang datang pastilah mengganggu istirahat Disya dan bayinya," komentar Imel memberikan opini.

"Mbak Imel benar," ucap Ajeng menyetujui.

"Aku jadi semakin penasaran pada putri bungsu Theodore. Lea saja sudah sangat imut. Beruntung sekali Disya bisa memiliki dua putri manis. Sedangkan aku hanya dua bocah nakal. Yang satu jarang dirumah, yang lain selalu sibuk dengan bukunya. Seandainya saja aku juga punya putri," Imel melirik sang suami sebagai kode.

Tigoz yang disindir, menghelas nafas dalam hati. Masalah keturunan adalah yang paling sulit. Gen keluarganya memang sangat kuat. Bahkan meski istrinya juga alpha yang kuat.

"Makanya Pak Tigoz, pulang lebih sering, sudah di kode itu sama Imel," canda Thomas.

"Percuma, Thom. Prajuritnya lebih penting dari istrinya kok," ucap Imel dengan mencebikkan bibir.

"Tidak, kamu paling penting," bantah Tigoz.

"Ehemm-ehemm," dehem Thomas menggoda.

Pipi Imel yang sudah diolesi pemerah menjadi semakin merah. "Apa Sih."

"Kamu juga jarang pulang, sayang. Gak Usah ngejek orang lain," timpal Ajeng melihat kejenakaan suaminya. "Agaknya yang kali ini pasti lebih mirip Disya."

"Bisa jadi, Lea kan mirip Ethan tuh, biasanya putri kedua akan mirip ibunya."

Topik dengan cepat berubah, jiwa bisnis memang tak bisa jauh-jauh dari mereka.

"Bagaimana masalah logistik yang kamu bicarakan waktu itu, sudah mendapat penggantinya. Aku memiliki seseorang yang bisa menjadi bantuan. Dia sangat ahli di bidang nya."

"Belum ada pengganti."

"Bagus, gunakan milikku, aku bisa jamin.... Bla-bla bla."

Jika para pria mulai membicarakan masalah bisnis. Para wanitanya memiliki topik yang random, dari fashion, disert baru, hingga ke anak mereka.

Tamu lain juga memiliki obrolan yang tak jauh berbeda, mereka membentuk kelompok mereka sendiri.

Saat itulah sang pemilik rumah terlihat menuruni tangga. Semula hanya sepasang mata, kemudian menjadi puluhan pasang mata, menatap satu objek yang sama.

Ethan langsung membawa keluarganya menuju panggung.

Sekarang sepenuhnya pusat perhatian adalah keluarga Theodore yang ada di atas panggung.

Bayi Ivi yang dihadapkan pada banyak orang sama sekali tak takut. Matanya melirik kesana dan kesini. Memperhatikan banyak hal.

[Ahh, dimana protagonis pria. Harusnya protagonis pria utama dan protagonis pria keduan hadir kan di pesta ini.]

Keluarga yang mendengar menjadi bingung lagi dengan istilah peran yang disebutkan bayi mereka. Sebutan protagonis harusnya ada di sebuah drama. Tapi jika diingat kembali, bayinya sering menyebutkan novel, dan protagonis wanita yang menyeramkan.

[Itu Dia, Gabrielle Orion Rhodes. Pemeran utama pria kita. Sahabat kecil kakak Lea. Juga cinta pertamanya. Harus Ivy katakan, kak Orion memang tampan sejak kecil. Benar saja jika wanita cantik bisa meruntuhkan negara. Maka pria tampan bisa menghancurkan dunia.]

[Pantas jika kak Lea menjadi antagonis, untuk wajah semacam itu. Jika saja kita tak berada di dunia novel. Dengan protagonis wanita penguasanya. Maka Ivy akan dengan senang hati mengakui kak Orion sebagai kakak ipar. Apalagi paman Thomas banyak uang.]

Entah kenapa bayi mereka begitu terobsesi dengan uang. Keluarga menjadi curiga apa dimasa depan keluarga mereka akan menjadi miskin. Sepertinya mereka harus membuat persiapan.

Tapi kesampingkan hal itu, bocah menyebalkan dari keluarga Rhodes harus mereka bereskan dulu. Siapa yang memberinya keberanian mengacaukan putri keluarga Theodore.

Orion yang tiba-tiba ditatap oleh orang tua gadis pujaan hatinya menjadi tegang. "Apa ada yang salah dengan penampilanku," hatinya gugup.

...----------------...

'Tukk-tukk'

"Testt, tess," Ethan mengecek bunyi mic. Setelah memastikan tak ada masalah, Dia mulai membuka acara, "Hallo semuanya, selamat malam," Ethan terdiam sejenak menunggu balasan.

"Selamat malam."

"Sebelumnya maaf, mungkin saya mengganggu obrolan kalian."

"Tidak/Gak Apa/Ayo lanjutkan, nak," suara balasan bersahutan.

Ethan tersenyum tipis, "Saya sangat berterima kasih atas kehadiran rekan-rekan malam ini. Puja dan puji syukur kepada Tuhan sehingga kita semua bisa berkumpul dalam keadaan sehat. Seperti yang kalian tahu. Satu bulan lalu istri saya mengalami kecelakaan. Yang membuatnya harus melahirkan sebelum jadwal yang ditentukan," Sejenak kepalanya menoleh ke arah sang Istri, tersenyum lebih lembut.

Yang dibalas senyuman balik oleh Disya, dan isyarat untuk segera melanjutkan.

"Saya benar-benar beruntung bisa menemukan istri seluar biasa Dia. Atas usahanya kami memiliki putri kecil lagi. Terima kasih sayang."

"Sama-sama," balas Disya disampingnya.

"I Love You," kata Ethan tak tahu tempat.

[Tidak bisakah kalian mengasihani jiwa kecilku yang malang ini. Ivy iriiiiiii loh!!!. Ayah jangan memonopoli ibu.]

Disya memelototi sang suami, Dia benar-benar harus memperingatkan suaminya, untuk berhenti menunjukkan hal semacam ini di hadapan bayi mereka.

"Ehem, saya tahu banyak kabar tak enak yang beredar mengenai kejadian itu. Itulah mengapa saya mengadakan pesta ini.... Tapi selain untuk meluruskan berita miring itu, tujuan sebenarnya pesta ini adalah untuk memperkenalkan putri bungsu keluarga Theodore."

Ethan mengangkat bayi Ivy sejajar dengan kepalanya. Sehingga semua tamu bisa melihat jelas wajah bayinya.

Semua orang yang melihat bayi Ivy memiliki pikiran yang sama. "Bayi yang cantik sekali."

"LETIZIA FAINE IVY THEODORE. Seperti namanya, keluarga berharap Dia akan menjadi bayi yang bahagia dan gembira. Apapun halang rintangan yang ada, keluarga akan menjadi garis terdepan. Baby hanya harus hidup dalam kebahagian. Makan, tidur, bermain hanya itu saja. Tak perlu mengkhawatirkan apapun. Serahkan semuanya pada keluarga."

Ethan mengucapkan pidato penuh makna tersirat. Orang lain hanya berfikir keluarga mereka menyayangi putri baru ini. Tapi yang sebenarnya keluarga sedang sangat mengkhawatirkan bayi mereka. Rahasia kelahiran kembalinya. Kematiannya di usia muda. kehancuran keluarga. Rasa sakit yang Dia rasakan.

Keluarga hanya ingin bayi mereka hidup dalam kebahagiaan, itulah harapan mereka dalam hidup ini. Maka untuk itu mereka akan melakukan apapun.

Tamu lain langsung larut dalam suasana bahagia. Bertepuk tangan dengan meriah.

1
cerry
Akhirnya setelah seminggu/Sob//Facepalm/
𝒀𝑶𝑺𝑯𝓊𝒶: /Sneer/
total 1 replies
𝒀𝑶𝑺𝑯𝓊𝒶
Wah, baru kali ini niat membaca tulisan fiksi orhir lain kembali hadir. lucu, menarik, mengandung ajakan untuk kembali menjadi bayi.🥴
otomatis bepikir, "Seandainya aku bisa mengingat memori saat aku masih bayi."🥴
Tulisannya rapih kk Thor. Ceritanya santai, menghibur.😂😏😏
𝒀𝑶𝑺𝑯𝓊𝒶: /Sneer/
cerry: Jangan lanjut ya kak, authornya up sesuai mood/Facepalm/
total 2 replies
Miea™
lanjut
Arietyy
aku mampir, jangan lupa mampir dikaryaku
cerry: Maaf ya kak, belum bisa mampir/Pray/
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!