Clara seorang gadis cantik yang ingin menuntut balas atas kematian keluarga nya ,yang di lakukan oleh sahabat ayah nya sendiri dan untuk melancarkan aksi nya dia mendekati anak bungsu dari pembunuh itu
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon putrioktober, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Bab 14
Tak lama setelah cinta lari dari ruangan penyiksaan Salah satu anak buah Jack masuk ke dalam ruangan penyekapan cinta , karena dia tidak melihat teman nya berjaga di depan pintu ruangan itu.
Alangkah terkejut dirinya ketika melihat teman nya tergeletak dengan kepala bersimbah darah,dan dia melihat pintu tahanan itu terbuka lebar dan cinta tak berada di dalam sana .
" Pak tua mana perempuan sialan itu ?!" tanya anak buah Jack
" Saya tidak tahu !" jawab pak tua tersebut sambil memalingkan wajahnya
Karena mendengar keributan dari ruang tahanan pak tua dan cinta ,anak buah Jack yang lain masuk ke dalam.
Dan melihat teman mereka sudah tergeletak dengan bersimbah darah dan tahanan wanita bos Jack pun tak ada di sana maka anak buah nya yang lain langsung keluar mengejar cinta.
" Ayo cepat cari wanita itu sebelum dia lari terlalu jauh " seru temannya
Akhirnya para anak buah Jack meninggalkan teman mereka dan pak tua tersebut di dalam sel.
Mereka menyelusuri jalan setapak yang banyak di tumbuhi semak belukar karena bangunan tahanan mereka berada di hutan belantara.
Sedangkan cinta terus berlari menembus pepohonan dan semak belukar dia terus berusaha berlari walaupun kaki nya masih sangat sakit .
Tak lama dia sudah hampir mendekati jalan raya ,dan cinta berhenti sejenak untuk mengatur nafas nya
Tapi dari jauh dia melihat anak buah Jack sedang mengejar dirinya ,tanpa pikir panjang dia langsung berlari lagi .
Dia tidak memikirkan kondisinya yang sudah sangat lelah dan sangat lemah yang ada di benak nya adalah dia harus selamat dari kejaran anak buah bos Jack.
" Itu lihat wanita sialan itu di sana , cepat tangkap dia dan habisi segera " ujar anak buah bos Jack.
Karena sudah melihat tahanan di depan mata maka anak buah Jack semakin cepat mengejar cinta .
" Hai berhenti ..!!" teriak anak buah Jack
Tapi cinta tak memperdulikan teriakan mereka dia terus saja berusaha lari menghindari kejaran anak buah Jack
" Ya Tuhan selamat kan aku , setelah ini aku akan bertobat dan menjadi wanita yang baik " ujar cinta di dalam hati sambil terus berdoa
***
Karena lari nya cinta memang kurang kencang karena kondisi kakinya yang sedang sakit,dan dia sudah sangat kelelahan akhirnya dia pun tertangkap juga oleh anak buahnya jack
" Kena kau mau ke mana kau lari " ujar anak buah Jack.
"Lepaskan aku ,aku tidak mau mati " ujar cinta berontak dari pegangan anak buah Jack
"Bos kita habisi saja wanita ini di sini " ujar salah satu teman preman itu.
" Tidak bisa ini di tempat umum kita bawa dia ke tempat sepi lalu kita habisi dia di sana "
Cinta pun di seret paksa oleh anak buah Jack dengan menutup mulutnya dengan tangan mereka dan menyeretnya ke arah hutan itu kembali
" Hem"
" Hem" teriak cinta mencoba menjerit
" Diam kau kalau tidak kau kami habisi di sini sekarang" ancam anak buah Jack ke cinta
Tapi cinta tidak putus akal dia menggigit tangan preman itu dengan kuat dan menginjak kaki nya .
"Ahh..dasar perempuan gila " teriak anak buah jack sambil mengibas gibaskan tangan nya karena gigitan cinta
" Tolong"
" Tolong " teriak cinta setelah terlepas dari pegangan mereka.
Dengan geram anak buah Jack mengeluarkan pisau kecil dan melempar kan kearah cinta.
" Ahh.." teriak cinta menjerit karena pisau itu tepat mengenai kaki nya .
Cinta langsung jatuh tak berdaya akibat pisau menancap di kaki nya .
" Jangan jangan bunuh aku ,aku masih mau hidup " ujar cinta memohon sambil merapatkan ke dua tangan nya dan menangis ketakutan.
Tapi anak buah Jack tak ada belas kasihan sama sekali mereka menyeret cinta bak seonggok sampah masuk ke dalam hutan
Cinta terus menjerit minta tolong walaupun tidak ada orang yang lewat di sana.
" Percuma kau menjerit sampai suara mu habis wanita sialan di sini sangat jarang orang yang lewat " ujar anak buah Jack sambil tertawa lepas
" Tolong lepaskan aku "
" Hiks..hiks.."cinta menangis ketakutan sambil terus memohon pengampunan
" Tolong"
Clara yang pas kebetulan lewat di tempat itu mendengar orang meminta tolong mencoba menajam kan pendengarannya.
" Seperti ada seseorang meminta tolong " ujar Clara sambil menghentikan motornya dan melihat sekeliling tempat itu.
Dan mata Clara langsung terbelalak ketika di lihatnya ada seorang wanita di seret oleh ketiga orang laki laki bertubuh besar.
" Woi ..lepas kan wanita itu " teriak Clara sambil turun dari motor nya.
Anak buah nya Jack yang mendengar teriakan Clara langsung berhenti menyeret cinta.
" Ha..ha..ha"
Para anak buah Jack tertawa kearah Clara yang mencoba mendekati mereka.
" Hai kawan kawan ada mangsa bagus nih ,kita bisa dapat bayaran besar nih " ujar anak buah Jack sambil memainkan alis nya.
Cinta yang melihat Clara yang datang langsung meminta tolong kepada temannya itu yang hampir di jual nya ke bos Jack
" Clara tolong aku mereka ingin membunuh diri ku " ujar cinta meminta tolong.
Cinta tahu kalau Clara mempunyai ilmu bela diri dari anak buah nya Jack , sehingga mereka tidak berhasil menangkap diri nya
" Cinta apakah itu kau " tanya Clara tidak percaya
" Iya Clara ini aku cinta " ujar cinta meminta tolong kepada clara
" Udah selesai reunian nya ?kalau sudah mari sini cantik ikut kami ,kami tidak akan menyakiti diri mu " ujar anak buah Jack sambil mendekati Clara
"Puih"
Clara meludah ke tanah sambil menatap jalang ke arah anak buah Jack.
" Coba saja tangkap aku kalau bisa " ujar Clara sambil menyunggingkan senyum mengejek ke arah anak buah Jack.
" Wah nantangin dia " ujar anak buah Jack sambil tertawa terbahak bahak
"Ha..ha..ha."
Balas teman teman anak buah Jack tertawa lepas mendengar perkataan teman nya itu.
" Tangkap dia sekarang sudah gatal tangan ku ini untuk menangkap nya" ujar anak buah Jack sambil menyerang ke arah Clara
" Bust"
Clara menghantam para anak buah Jack dengan helm yang dia pegang
" Ah"
Teriak anak buah Jack ketika helm itu mengenai kepala mereka ,seketika mereka terhuyung huyung akibat pukulan Clara tersebut.
" Bangsat hebat juga dia " ujar anak buah Jack sambil meludah ke tanah.
Clara hanya tersenyum mengejek ke arah anak buah Jack ,lalu dia pun memasang kuda kuda untuk menghadapi anak buah Jack yang mulai marah.
" Cepat tangkap dia jangan kasi lepas "
Lalu anak buah Jack menendang perut clara dengan tiba tiba tapi dengan cepat Clara mengelak tendangan dari salah satu anak buah preman tersebut .
Lalu dia memberi serangan balasan dengan berkelit ke samping dan menendang kaki lawan nya .
" Ahhh." teriak anak buah Jack
" Clara awas di belakang mu " teriak cinta ketika dia melihat anak buah Jack hendak menikam Clara dari belakang dengan pisau yang di pegang nya
Dengan sigap clara menendang tangan anak buah Jack sehingga pisau di tangan nya terlepas.
Cinta sangat takjub melihat gerakan Clara yang sangat gesit dalam menghadapi anak buah Jack ,dia memang sudah mendengar kehebatan Clara dari anak buah Jack yang mencoba menangkap dirinya.
Tak lama salah satu anak buah Jack mengeluarkan pistol rakitan dari belakang bajunya dan mengerah kan ke arah Clara
Cinta yang melihat anak buah Jack mengarahkan pistol tersebut ke Clara langsung berteriak dengan keras .
" Clara awas "teriak cinta sambil menangkap kaki anak buah Jack .
" Door"
Siara tembakan membelah kesunyian hutan,dan tendangan mendarat ke dada cinta karena dia berusaha menghalangi anak buah Jack untuk menghabisi Clara .
" Ahh.."
Teriakan keluar dari mulut salah satu anak buah Jack dan terkapar di tanah dengan tidak bernyawa lagi .
Ternyata tembakan itu mengenai salah satu teman mereka yang sedang bertarung dengan Clara .
Dan Clara mengeluarkan sebuah pisau kecil dan melemparkan ke arah lelaki yang mengeluarkan pistol tadi .
" Bust "
Pisau tadi tepat mengenai mata anak buah Jack ,seketika lelaki itu terkapar bersimbah darah dengan darah segar mengalir dari mata yang terkena tancapan pisau