NovelToon NovelToon
Transmigrasi Menjadi Pelayan Pria Jahat

Transmigrasi Menjadi Pelayan Pria Jahat

Status: sedang berlangsung
Genre:Reinkarnasi / Romansa Fantasi / Time Travel / Lari Saat Hamil / Transmigrasi ke Dalam Novel / Rebirth For Love / Cinta Istana/Kuno
Popularitas:10.4k
Nilai: 5
Nama Author: aif04

Alana seorang gadis biasa yang sangat suka membaca novel di waktu senggangnya. Hingga ada satu novel yang membuatnya benar-benar sangat kesal.

Tapi siapa sangka ia justru terjebak menjadi pelayan dari penjahat utama dalam novel tersebut.

"Aku benar-benar akan mati jika terus begini." Gumamnya.

"Akh pangeran bajingan !" Umpatnya.

"siapa yang kau sebut bajingan ?"

"Mati aku..."

Dapatkah Melisa terus bertahan hidup dan dapatkah ia merubah akhir dari novel itu ? ayo saksikan kisahnya di "Transmigrasi menjadi pelayan pria jahat."

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon aif04, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pesta perburuan

"Silahkan dinikmati, saya sudah mencoba makanan itu dan semua aman tidak ada racun dan juga enak." Ujar Alana.

"Huh." Rion menghela nafas dengan berat tapi dia tidak membenci hal ini. Justru ia merasa senang saat wanita itu perduli padanya.

...****************...

Beberapa hari berlalu dengan begitu cepat dan Alana sudah mulai terbiasa dengan rutinitasnya menjadi seorang pelayan dari Rion. Pria itu juga tidak melakukan sesuatu yang membahayakan dirinya hingga Alana mulai berpikir bahwa pria itu tidak seburuk itu. Hingga setidaknya hari ini ia bisa menarik pemikirannya itu.

"Apa yang mulia serius ?"Tanya Alana tidak percaya.

"Ya, itu adalah perintah, kau harus ikut pada pesta perburuan yang akan diadakan besok." Ujar Rion.

"Tapi yang mulia jika saya ikut maka akan menjadi beban bagi anda saja. Lagipula saya tidak bisa menunggang kuda." Jelas Alana.

"Kau tidak perlu menunggang kuda." Ujar Rion.

"Benarkah yang mulia ? jangan-jangan anda ingin membawa saya bersama anda jadi kita bisa berkuda bersama." Ujar Alana. Dia adalah maniak pembaca novel fantasi romantis jadi dia sudah tidak asing dengan adegan seperti itu. Dimana pemeran utama pria membawa pemeran utama wanita berkuda bersama.

"Tidak, kau jalan kaki." Ujar Rion yang menghancurkan seluruh khayalan milik Alana.

"Anda bercanda yang mulia ?"Ujar Alana.

"Tidak, aku sangat serius, besok kau ikut aku dalam berburu dan kau jalan kaki." Ujar Rion. Rasanya Alana ingin memukul kepala pria itu. Tapi jika dia melakukan hal tersebut maka kepalanya yang akan melayang.

"Apa kau keberatan ?"tanya Rion tapi dengan nada mengancam.

"Tentu saja tidak yang mulia."Ujar Alana. Wanita itu yakin betul jika dia mengatakan jika dirinya keberatan maka bisa saja nyawanya yang melayang.

"Baik kau bisa pergi sekarang, dan besok pagi kau harus sudah siap !"Ujar Rion tanpa mau di bantah. Sedangkan Alana hanya bisa mematuhi semua apa yang di katakan Rion. Karena ia saat ini hanya sebagai pelayan dan harus menuruti tuannya.

Hingga kini wanita itu sudah keluar dari ruang kerja milik Rion. Ia hanya bisa menghela nafas kasar saat mengetahui apa yang ada di perburuan besok.

"Huh...kuharap semua baik-baik saja besok." Gumam Alana yang berjalan pergi meninggalkan ruangan itu. Sedangkan di dalam ruangan Robin benar-benar tidak bisa mengerti jalan pikiran dari tuannya itu.

"Yang mulia, kenapa anda mengajak pelayan itu ? lagipula seperti yang telah kita ketahui bahwa identitas wanita itu masih tidak jelas. Bagaimana jika dia adalah mata-mata dari permaisuri." Ujar Robin karena ia sudah menyelidiki Alana tapi tidak ada kejelasan mengenai siapa keluarga dari wanita itu. Belum lagi dengan sifat wanita itu yang sangat berbeda dengan saat baru tiba di sini dan pada saat ini. Pada saat hari pertama wanita itu datang ke istana putra mahkota, wanita itu begitu penyendiri dan pendiam bahkan terlihat sangat aneh karena sering bergumam seorang diri. Bahkan jika di ajak berbicara, wanita itu tidak akan merespon. Benar-benar berbanding terbalik dengan sosok Alana yang begitu ceria.

"Kau meragukan keputusan ku Robin ?"Tanya Rion tapi dengan nada dinginnya.

"Tidak yang mulia, saya tidak berani." Jawab Robin.

Setelah itu keheningan kembali melanda dua orang itu. Sehingga yang terdengar hanyalah suara-suara kertas yang dibolak balikan.

'Aku benar-benar tidak paham apa yang di pikirkan oleh pria ini.' Batin Robin.

Keesokan harinya kali ini Alana dengan sangat berat hati sudah siap untuk ikut dalam pesta berburu bersama dengan pria itu. Ini adalah tradisi yang selalu di adakan detail tahunnya. Dimana bangsawan-bangsawan wajib mengikuti acara ini. Lagipula dalam acara ini mereka bisa menemukan banyak keuntungan seperti mendapatkan kolega baru untuk bisnis dan lainnya. Jika Alana memikirkannya bahwa ini memang ajang yang cukup menguntungkan untuk bangsawan terutama bagi seorang putra mahkota seperti Rion yang tentunya harus memiliki dukungan dari banyak bangsawan.

"Huh." Helaan nafas keluar dari Alana. Ia cukup muak dengan berpuluh-puluh pasang mata yang menatapnya dengan tatapan yang merendahkan.

"Itu adalah helaan nafas ke 15 untuk hari ini." Ujar Rion.

"Huh.." Alana menghela nafas kembali.

"Itu adalah helaan nafas saya yang ke 16 hari ini yang mulia." Ujarnya.

Bangsawan-bangsawan yang ada disana semakin menatap tajam ke arah Alana saat melihat interaksi dari dua orang tersebut.

'Mereka melihatku seakan-akan aku akan di kuliti.' Batin Alana.

Hingga matanya melirik pada gadis berambut perak yang datang bersama dengan seorang prajurit tampan.

'Akhirnya datang juga pemeran utama dalam novel ini.' Batin Alana.

1
Winny Anpooh
Luar biasa
Mrinpur
jangan jangan rion dan alana adalah reinkarnasi rain dan hazel cuman skrng posisi ny kebalik kan dari rain dan hazel,,
Darmanto Atok
next Thor 💪😊👍
Mrinpur
uhhhhh,,,,,sweet bnget tpi knp slalu berubah ubah rion,,
Darmanto Atok
next Thor
semangat ya buat ceritanya Thor
Mrinpur
kecuali rion berubah jd bucin k pd mu alana baru bisa berubah,,,
Ayu Dani
wkwkwkwk lanjuuut Thor
Darmanto Atok
next Thor
semangat ya buat ceritanya Thor
Mrinpur
semangat up thor,,,
Darmanto Atok
next Thor
semangat terus ya buat ceritanya Thor
ZiaMinSuga
Semangat up nya kakak
famida
Semangat Thor...!
Darmanto Atok
next Thor
semangat ya buat ceritanya Thor👍😊💪
Darmanto Atok
next Thor
semangat ya buat ceritanya Thor
Darmanto Atok
Rion thor
dreamy
Bunga Mawar, bunga Dahlia.
Sedap jika di pandang mata.
Thooor, buat Rion jatuh cinta denga Alana.
Sehingga mereka berdua bisa hidup bahagia.
Up yang banyak tjooor.
🤭🤭🤭
kang mager: cakep wkwkwk
total 1 replies
Darmanto Atok
next Thor
semangat ya buat ceritanya Thor
dreamy
Aq suka karakter Alana Thoor.
Ngak mudah di tindas.
👍👍👍
dreamy
Semangat thooor.
Dari Andrea dan Melisa.
Aq pindah ke sini.
Darmanto Atok
next Thor
semangat ya buat ceritanya Thor 💪😊👍
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!