NovelToon NovelToon
Pembalasan Achilles

Pembalasan Achilles

Status: sedang berlangsung
Genre:Teen / Crazy Rich/Konglomerat / Diam-Diam Cinta / Kehidupan di Sekolah/Kampus / Fantasi Wanita
Popularitas:64.2k
Nilai: 5
Nama Author: Mul_yaa

Teruslah abaikan dan sakiti aku sampai cinta ini berubah menjadi dendam!.


.......
Jhonson hanya menganggap nya adik , tapi Achilles mencintai nya!.

"Bagaimana pun itu aku akan berjuang untuk mendapatkan cinta kak Jho?" pernyataan Achilles.

" Tapi dek , kakak hanya menganggap kamu adik dan rasa itu tidak akan pernah berubah ." jawab Jhonson.

" Aku mencintai kakak, lihat cinta aku kak, hiks " tangis Achilles menatap punggung Jhonson yang perlahan menghilang ditengah keramaian orang-orang.

yuk baca⬆️

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Mul_yaa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 9 Belajar mencintai diri sendiri

" Papi tau , Achi menyayangi Jho tapi Achi juga harus sadar kalau Jho tidak mencintai Achi dan kita tidak bisa menyalahkan Jho jika memang dihatinya tidak ada rasa cinta untuk Achi " ucap Papi yang memang juga tidak menyalahkan Jho kalau memang dia tidak cinta ya bagaimana lagi .

" Achi nggak nyalahin kak Jho kok Pi , mungkin memang Achi aja yang terlalu berharap dan mulai hari ini Achi akan belajar menghapus perasaan Achi sama kak Jho " ucap Achi yang diangguki kedua orang tua nya .

" Balas dendam terbaik adalah berdamai dengan keadaan bukan menjadi lebih baik untuk menandingi seseorang, jadi Achi harus berubah dan tunjukkan kalau Achi juga layak untuk dicintai " ucap Mami mengecup kening putri nya .

" Baik Mi" kata Achi yang sebenarnya sangat hancur hati dan perasaan nya tapi nasehat dan dukungan dari kedua orang tuanya membuat Achi menjadi kuat .

" Ingat kembali cintai diri sendiri terlebih dahulu " ucap Papi memeluk putrinya yang sangat dia sayangi .

...........

Malam harinya.

" Baiklah , jika itu yang kak Jho inginkan Achi bakalan berhenti mencintai kakak" ucap Achi yang berdiri di balkon kamarnya menatap foto Jho .

" Tapi ini nggak adil , kakak menyia-nyiakan rasa cinta ku yang terlalu besar dan tunggu lah pembalasanku" ucap Achi menatap ke langit malam dan tiba-tiba menghapus air matanya.

" Selama ini aku terlalu baik dan terlalu peduli pada kakak , tapi mulai detik ini aku tidak akan lagi menjadi garda terdepan untuk kakak , Aku menyerah " ucap Achi masuk kedalam kamar dan menutup pintu balkon .

..........

Seminggu kemudian.

" Akkkkk" Jho mengelus kepala nya yang terasa sakit setelah beraktivitas sejak pagi .

" Sepertinya aku lupa minum obat selama 4 hari ini " ucap Jho membuka laci meja kerjanya lalu mengambil obat .

" Kalau mau minum obat kakak harus makan dulu ya " begitu Jho membuka tutup botol obat seketika Jho teringat ucapan Achi yang selalu mengingatkan dia minum obat setiap hari sejak dulu .

Jho memanggil bodyguard nya " Apa seminggu ini Achi benar-benar tidak ada mengirimkan aku makan siang ?" tanya Jho yang dibalas gelengan oleh bodyguard nya .

" Yasudah , pesankan makanan aku ingin minum obat " ucap Jho yang diangguki bodyguard nya.

" Kamu kemana aja dek udah seminggu nggak ada kabar " ucap Jho menelfon Achi karena rindu dengan adik nya yang biasanya selalu datang .

" Kamu dimana dek ?" tanya Jho begitu Achi menjawab telfon .

" Dikampus Kak kenapa?" tanya Achi .

" Kamu kenapa seminggu ini nggak ada main kekantor kakak " ucap Jho .

" Nanti aku kekantor kak Jho jemput Papi " ucap Achi lalu berpamitan untuk menutup telfon karena dia akan masuk kelas selanjutnya.

Sekitar jam 2 sore Achi datang keperusahaan Jho membawa paper bag berisi makan siang untuk Papinya dan Achi duduk disofa tunggu lantai dasar tidak seperti biasanya yang selalu masuk ruang kerja Jho .

Walaupun bodyguard Jho sudah menawari sedari tadi karena Jho masih meeting bersama investor termasuk Papi Achi.

" Nggak usah Om Achi duduk disini aja tunggu Papi " ucap Achi yang merasa lapar membuka kotak bekal yang juga dia bawa untuknya lantaran tidak sempat makan setelah memasak .

" Ehhhh, kak Gavin " panggil Achi begitu melihat Gavin yang baru masuk berdiri di lantai dasar seperti nya sedang menunggu seseorang.

" Ehhh, Princess kamu ngapain disini ?" tanya Gavin dengan senyum hangatnya menghampiri Achi yang duduk disofa tunggu dekat pojok ruangan .

" Aku tunggu Papi " ucap Achi .

" Sama , aku juga menjemput Papi kesini tapi kata resepsionis masih meeting" ucap Gavin tersenyum lalu duduk disebelah Achi agar bisa lebih dekat .

" Kakak dari kantor ya ?" tanya Achi menatap Gavin yang masih memakai stelan jas lengkap .

" Iya " ucap Gavin tersenyum melihat Achi yang makan sampai mulutnya seperti ikan buntal .

" Ehhh, iya kakak mau makan " kata Achi menawari nasi dalam kotak bekal diatas pangkuan nya.

" Nasinya cuma sekotak malah menawari aku " tawa Gavin .

" Hehehe, kalau yang satu itu punya Papi aku tapi kalau kakak mau kita kan bisa berbagi ?" ucap Achi yang juga tidak keberatan dan kebetulan dia juga baru makan dua suap .

" Ya sudah bagi aku , sepertinya enak itu udang Jimbaran ya " kata Gavin yang memang sangat suka menu itu .

" Iya, kakak suka ?" tanya Achi dengan excited langsung menyuapi Gavin .

" Aku masak sendiri " ucap Achi .

" Wahhh, kamu hebat dong bisa masak sendiri " ucap Gavin sampai bertepuk tangan dan itu membuat Achi tersenyum malu karena ada yang mengapresiasi masakan nya.

...........

Jho keluar ruang meeting bersama Daddy nya dan juga beberapa kolega bisnis .

" Mana putramu Lex?" tanya Daddy yang berjalan beriringan dengan para sahabatnya yang sudah lama tidak bertemu.

" Sebentar mana ya dia , tadi katanya sudah datang ?" ucap pria itu menatap dilantai dasar mencari putranya yang sengaja dia suruh datang karena ingin dikenalkan pada sahabat lama nya .

" Itu dia " tunjuk Papi Achi kepojok ruangan dan terlihat Achi dan Gavin sedang asik bercerita sambil makan .

Achi terlihat asik bercerita sambil makan dan sesekali juga menyuapi Gavin yang mendengarkan ceritanya.

Jho benar-benar tidak bisa diam entah kenapa secara tiba-tiba nalurinya mendesak Jho untuk menghentikan Achi menyuapi pria itu .

Rasanya Jho tidak terima karena biasanya Achi selalu makan sekotak berdua dengan nya , kenapa sekarang malah menyuapi pria lain .

" Kak Jho " kaget Achi yang akan menyuapi Gavin lagi tapi tiba-tiba Jho yang datang tanpa mereka sadari memakan suapan itu.

" akkkh" belum 1 menit Jho menelan suapan itu terlihat bintik-bintik merah di lehernya dan detik berikutnya Jho sudah merasakan gatal yang menyiksa .

" Kak Jho kenapa ?" sekeras apapun Achi mencoba terbiasa tetap saja dia tidak bisa diam melihat Jho kesakitan.

" Om Kak Jho kenapa?" tanya Achi yang melihat tiba-tiba tubuh Jho di penuhi bintik merah .

" Dia itu alergi udang " ucap Daddy yang langsung menelfon dokter pribadi nya setelah melihat ada udang di nasi yang sebelumnya Jho ikut makan .

Seketika Achi teringat kejadian 2 Minggu yang lalu ketika dia melihat Jho membuang makanan yang Achi masak , ternyata dia memang alergi udang .

Semakin lama gatal yang Jho rasakan tidak tertahankan sehingga Daddy memutuskan untuk membawa Jho kerumah sakit saja .

" Daddy urus aja meeting selanjutnya, aku kerumah sakit sama Achi aja " ucap Jho yang walaupun sudah tidak tahan tapi masih memikirkan pekerjaan.

" Ayo dek " ucap Jho memegang tangan Achi walaupun bodyguard nya sudah menunggu .

" Achi nggak bisa kak soalnya," Jho langsung menatap Achi dengan mata sayu nya ketika untuk pertama kalinya Achi menolak mendampingi nya .

1
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
artinya raisa tak bisa menggantikan posisi achi disisi jho
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
kalau alergi kenapa gak bilang, supaya achi gak salah paham kemarin
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
ikhlas tanpa harus membenci
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
/Sweat//Sweat//Sweat//Sweat//Sweat//Sneer//Sweat//Sweat//Sweat//Sweat//Sweat//Sweat//Sweat//Sweat/
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
kasihan achi. cinta tak berbalas
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
achi semangat, banyak bergaul supaya kenal banyak karakter yang penting mereka baik
MAYZATUN 🥰🥰🥰al rizal
JHO ACHI .JHO ANAK ZE DAN KIARA
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
kenapa dibuang ?
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
coba achi pergi. apakah jho masih menganggap achi adik juga?
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
kasihan achi. berbalas kah cintanya ?
@E𝆯⃟🚀BuNdAιиɑ͜͡✦⍣⃝కꫝ🎸🇵🇸
mulai baca kisah achilles
hasatsk
tidak mungkin orang tua Achi+ orang tua Jho dan Jho sendiri membohongi Achi bahwa bara telah meninggal kalau tidak ada alasan yang kuat...mungkin bara tidak sebaik yang di perlihatkan di depan Achi.....
makanya Jho marah dan kecewa pada Achi karena Achi lebih percayaa apa yang di katakan bara dari pada mempercayai suami dan keluarganya sendiri
scoRp10
aduh kak mul, baru jg melambung tinggi sdh dihempaskan 🤭😁
Rini Ester
lanjut thor
partini
lope lope dah
partini
good
partini
he he betul jg yah kata Achi
Cristella Tella
archi di lawan🤣🤣🤣🤣
Inna Imsaniwati
jgn jgn nanti buat judul baru anak perempuan jo nikah sama sahabat nya jo seperti judul sebelumnya aliora utk Jonathan..awal cerita baru..ditengah tengah cerita sampai mau habis copy paste.......
hasatsk
lucu kali ya..anak Jho jodohnya Daniel...Daniel kan umurnya beda 5 tahun dari jho🤣🤣
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!