NovelToon NovelToon
Keterikatan Cinta

Keterikatan Cinta

Status: tamat
Genre:Romantis / Komedi / Tamat / Romansa-Solidifikasi tingkat sosial / Romansa
Popularitas:572.3k
Nilai: 5
Nama Author: Neen@

Kamisha Naeswari seorang gadis dari Jogja yang sudah lama merantau di Bandung. Setelah selesai kuliah ia bekerja di sebuah EO dan memiliki toko kue yang kecil.

Dalam waktu satu hari hidupnya berubah seratus delapan puluh derajat karena pengkhianatan kekasih yang sudah dua tahun menjalin hubungan. Setelah itu ia harus merawat seorang bayi yang bukan darah dagingnya di usia yang masih muda.

Takdir memang selalu punya cara yang tak terduga agar selalu tampak mengejutkan. Semula ingin berkelana ke utara tapi malah terbang ke selatan bahkan berpindah dengan sukarela.

Banyak hal yang harus dikorbankan Kamisha termasuk hidupnya, kebebasannya, tapi akan indah pada waktunya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Neen@, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Berkenalan dengan Aunty Misha

"Mommy kenapa pulang cepat hari ini?"

"Hmm mommy ingin bermain bersama dengan Axel."

"Benarkah?"

"Iya benar, hmm Axel mau bermain apa?"

"Bagaimana kalau ke taman bermain di depan?"

"Boleh," jawab Kamisha. "Mommy ganti baju dulu."

Setelah selesai ganti baju, Kamisha dan Axel bermain di taman dekat dengan perumahannya. Kamisha tampak kurang bersemangat bermain dengan anaknya itu. Ia memikirkan bagaimana kelanjutan hidupnya nanti. Dengan berjualan kue saja tidak akan cukup. Ah mulai besok aku harus cari pekerjaan.

"Mommy ayo kita pulang," ucapan Axel membuyarkan lamunannya

"Kok cuma sebentar?"

"Bosan."

"Kenapa anak mommy bosan?"

"Main sendiri nggak asyik."

"Maafkan mommy sayang, sepertinya hari ini mommy sangat capek. Besok kita main lagi, mommy janji."

"Oke, ayo kita pulang."

Mereka pulang ke rumah sambil bergandengan tangan, bahkan sesekali Axel menceritakan kejadian di sekolahnya. Tiba - tiba mata Kamisha tertuju pada sesuatu. Mobil yang sama yang sering dia lihat mengantarkan Kyara pulang.

"Wow mobilnya keren mommy."

"Hmm," jawab Kamisha masih konsentrasi melihat siapa yang ada di dalam. Tapi sayang dia kurang beruntung. Begitu Kyara turun, mobil itu segera melaju.

"Besok kalau Axel sudah besar akan membeli mobil seperti itu mom."

"Ah ya sayang, mommy yakin kamu akan jadi orang sukses. Ayo kita ke rumah."

Kamisha meneruskan langkahnya yang sempat tertahan. "Axel sayang masuk ke dalam ganti baju, cuci kaki dan tangan oke."

"Oke mom."

Setelah memastikan putranya masuk Kamisha berbincang dengan Kyara.

"Kenapa tidak di ajak ke rumah. Katanya mau memperkenalkan padaku?"

"Hari ini dia sibuk mbak. Besok dia akan datang ke sini."

"Ada yang mau aku bicarakan denganmu?" Kamisha menarik napas sebelum memulai. "Bagaimana dengan event di kantormu hari ini?"

"Itu yang juga mau aku bahas mbak."

"Apa betul mereka minta ganti rugi?"

"Ganti rugi apa? mereka tidak mempermasalahkan soal souvenir yang kurang. Pihak perusahaan bisa memaklumi dan semua acara berjalan dengan lancar."

"Tapi tetap saja kurang sempurna."

"Mbak tidak usah khawatir, aku sudah menghandle semuanya. Kebetulan ada beberapa tamu yang tidak datang."

"Aku dipecat Ra."

"Apa? di pecat?"

"Ssstt jangan keras - keras, nanti kalau Axel dengar."

"Mbak Misha kan sudah bekerja lama disana."

"Mungkin kesalahanku di anggap fatal oleh perusahaan."

"Lantas langkah apa yang diambil mbak Misha."

"Beruntung aku masih punya toko kue, mungkin aku akan berusaha mengembangkannya."

"Aku akan mencari tahu, mungkin ada lowongan di hotel mbak."

"Tidak perlu Ra."

"Nggak apa - apa mbak, mungkin sebentar lagi aku akan menikah."

"Jangan berpikiran terlalu jauh dulu, aku juga belum berkenalan dengan pacarmu." Kamisha memberi tanggapan. "Kapan ibumu keluar dari penjara?"

"Beberapa bulan lagi mbak."

"Dia sudah tahu tentang ibumu yang masuk penjara? tentang masa lalu mu?"

"Tidak mbak, aku belum ada keberanian."

"Ra, hubungan akan berjalan dengan lancar jika ada kejujuran. Jangan sampai karena masalah ini hubunganmu bisa hancur."

"Beri aku waktu mbak, aku pasti akan cerita."

"Bagus," Kamisha menepuk pundak Kyara.

🍁🍁🍁🍁

"Alex, menurutmu buah tangan apa yang cocok untuk aunty nya Kyara."

"Kalau untuk orang tua bisa makanan yang empuk atau satu paket minyak aromateraphy atau syal."

"Hmm benar juga usulmu, untuk orang tua memang jangan yang aneh - aneh."

"Syal mungkin lebih cocok pak, kalau malam bisa dipakai untuk menghalau dingin."

"Baiklah belikan aku syal dengan kualitas yang baik."

"Kapan anda akan membawanya?"

"Nanti sore."

"Maaf, hmm bagaimana tentang Kyara?"

"Dia cantik, lembut, sopan, cekatan dan cerdas."

"Maksud saya tentang perasaan tuan?"

"Entahlah, sejauh ini kami berkomunikasi dengan baik."

"Apa sudah ada getaran dalam hati anda?"

"Belum mungkin nanti," jawab Xander. "Yang penting mamaku senang aku memiliki pasangan, masalah perasaan akan terbentuk dengan sendirinya."

"Aku harap anda akan menemukan orang yang anda cintai dan mencintai anda," doa Alex. "Kalau begitu saya permisi."

Xander kembali melanjutkan pekerjaan. Ada beberapa wawancara dari media terkait event di hotel miliknya kemarin. Hingga tanpa terasa sore telah tiba.

"Pak Xander ini syal yang anda minta."

"Thank's Alex," ucap Xander. Ia merapikan pakaian yang di kenakan. Hanya dengan menggunakan kemeja polos warna coklat, penampilan Xander tetap menawan. "Bagaimana penampilanku?"

"Perfect."

"Mudah - mudahan aunty nya Kyara menyukaiku."

"Sudah pasti akan menyukai tuan yang kaya, tampan dan mapan.."

"Hmm benar juga," Xander tersenyum puas di depan cermin. Setelah memastikan semuanya beres Xander segera pergi bersama Kyara menemui aunty nya.

Sementara itu...

"Tumben mbak Kamisha masak banyak?"

"Nanti pacarnya Kyara mau datang kesini mbok."

"Loh mbak Kyara punya pacar? opo ndak wedi karo sing biyen (apa tidak takut dengan yang dulu)." gumamnya

"Yah namanya juga cinta mbok, bisa terjadi kapan saja tanpa kita sadari."

"Mbak Kamisha tidak ingin punya pacar?"

"Hahahhah ingin sih mbok cuman belum ada yang klik."

"Mbak Misha cantik, mandiri pasti banyak yang seneng."

"Saat ini aku konsentrasi ke pada masa depan Axel mbok."

"Mbak Misha sudah berkorban terlalu banyak untuk keluarga ini."

"Tidak apa - apa mbok, aku hanya teringat pesan ibu sebelum meninggal. Apapun yang terjadi antara aku dan kakakku harus saling membantu, menjaga dan menyayangi," kenang Kamisha.

"Mommy, apa hari ini ada yang berulang tahun," tanya Axel tiba - tiba.

"Tidak ada sayang, kenapa kau menanyakan itu."

"Kenapa masak banyak dan enak - enak?"

"Hari ini kita kedatangan tamu, temannya mbak Kyara."

"Hmm boyfriend nya?"

"Wow kenapa anak mommy bisa tahu istilah boyfriend?"

"Di sekolah Axel dianggap boyfriend oleh Tasya."

"Hahahahhh anak mommy sudah besar rupanya. Sebutan boyfriend itu untuk orang dewasa sayang, sedangkan untukmu cukup friend aja."

"Maaf mbak Misha ini di taruh mana?"

"Hmm sebelah sini saja mbok." perintah Kamisha.

"Mommy."

"Ya sayang."

"Mobil keren itu ada di depan rumah."

Mereka sudah datang batin Kamisha. Ia menarik napas panjang mempersiapkan diri bertemu dengan kekasih Kyara. Sebenarnya ia bingung sikap apa yang harus diambilnya. Ia sendiri gagal dalam menjalankan suatu hubungan.

"Mbok coba lihat, apa benar itu Kyara."

"Nggih mbak."

Mbok Sri segera keluar melihat dari jendela dan kembali menemui Kamisha.

"Betul mbak, itu mbak Kyara sama pacarnya." lapor mbok Sri. "Pacarnya gagah dan ganteng mbak." pujinya.

"Suruh mereka masuk mbok, aku ganti baju dulu."

"Baik mbak."

Kamisha masuk ke dalam kamar. Mengenakan dress floral warna kuning, sederhana tapi membuat Kamisha tambah cantik.

Tok.. tok.. tok.. "Mbak Kamisha," panggil Kyara.

"Ya... bentar lagi aku keluar," jawab Kamisha. Setelah di rasa pantas Kamisha keluar. "Ayo."

Kamisha dan Kyara berjalan keluar menuju ruang tamu.

"Mbak Misha kenalkan ini pak Xander dan pak Xander kenalkan ini bulik ku namanya Kamisha."

Kamisha dan Xander saling bertatapan. "Kamu!" ucap mereka bersamaan.

"Kalian sudah saling kenal?"

"Ya." jawab Xander. "Tidak." jawab Kamisha secara bersamaan.

Kyara tampak bingung dengan jawaban mereka berdua yang berbeda.

"Ra, aku tidak mengenal pak Xander sebelumnya dan aku rasa pak Xander juga tidak mengenal ku. Iya kan pak?"

"Eh iya," jawab Xander.

"Oya, saya ucapkan selamat datang di rumah saya," ucap Kamisha sambil menyodorkan tangannya untuk bersalaman.

Xander menyambutnya dengan senyuman. Begitu berjabat tangan, Kamisha mengeratkan jabatannya hingga Xander meringis.

Rasakan..! siapa suruh kamu membuatku di pecat batin Kamisha geram. Tidak akan aku biarkan kamu dengan mudah mendapatkan keponakanku.

"Silahkan duduk."

"Oya, ini ada sedikit hadiah buat mbak Misha." Kyara memberikan kantong berisi syal pada Kamisha. Kamisha melihat isi dari kantong itu. Sialan dia kira aku sudah tua renta apa.. di kasih syal rajut kayak begini batin Kamisha.

"Maaf, aku tidak tahu kalau aunty nya Kyara masih sangat muda."

"Iya, aku juga tidak menyangka kalau kekasihnya Kyara adalah anda. Seorang pemilik hotel yang terkenal."

"Hmm belum kekasih mbak, kita teman dekat iya kan pak."

"Benar, jika aunty Misha mengijinkan dengan senang hati aku akan menjadi kekasih Kyara." Xander berbicara sambil tersenyum smirk.

Oh.. mau main - main denganku rupanya. Mau menguji kesabaranku rupanya. Baiklah akan aku ladeni keinginanmu Xander brengsek batin Kamisha "Sabar pak Xander, semua ada waktunya."

"Ra, ijinkan aku berbicara secara pribadi dengan pak Xander."

"Baiklah mbak."

"Mari pak, kita berbincang di toko kue miliku."

Xander mengikuti Kamisha berjalan menuju toko kue miliknya.

"Silahkan duduk," ucap Kamisha dengan wajah serius.

"Hei... aku minta maaf atas kejadian tempo hari. aku tidak bermaksud kurang ajar padamu." ucap Xander sambil berdiri berhadapan dengan Kamisha.

"Tidak bermaksud? entah kondisi mendesak apa yang membuatmu melakukan itu tapi itu tidak dibenarkan," Kamisha mencengkeram kerah Xander dan menatapnya tajam. "Hargailah wanita, mengerti!"

Aroma parfum dari Kamisha menusuk hidung Xander. Xander sempat terpesona dengan keberanian Kamisha. Tatapannya yang tajam dari mata yang indah membuat Xander untuk sepersekian detik di buat diam tak berkutik.

"Jangan harap kau dengan mudah mendapatkan keponakanku, tidak akan ku biarkan. Dasar laki - laki brengsek!"

"Apa..! oh kau kira aku tidak berani aunty Misha? umurku lebih tua darimu. Seharusnya kau lebih sopan padaku aunty kecil," Xander mendesak maju terus membuat Kamisha mau tidak mau berjalan mundur.

Aku harus membuat perlawanan, dia tidak bisa dianggap sebagai lawan yang enteng batin Kamisha geram.

🍁🍁🍁🍁

1
Sugiharti Rusli
pasti shock lha walo ga ada yang terjadi yah Sof,,,
Sugiharti Rusli
oh seperti itu ternyata si Matto dah notice sama Sofi rupanya
Sugiharti Rusli
jiahh kerjaannya berdua yah,,,
Sugiharti Rusli
semoga kamu konsisten deh sama ucapan kamu Sof,,,
Sugiharti Rusli
kalo playboy mah kasihan Sofi yah
Sugiharti Rusli
siapa laki" itu
Sugiharti Rusli
sakitnya sang mama membawa berkah yah Xan ternyata,,,
Sugiharti Rusli
namanya suami sendiri, kalo dicemburuin sebatas normal wajar ko Sha,,,
Sugiharti Rusli
mang kalo sama" ego yah harus ada yang jadi korban dulu tuk meruntuhkannya, dan dalam hal ini sakitnya Enzio
Sugiharti Rusli
apa berhasil kali ini usaha mama Xander😁
Sugiharti Rusli
sepertinya memang sang mama yang harus turun tangan tuk menyatukan mereka b-2 yang terlalu mengutamakan ego masing" yah,,,
Sugiharti Rusli
terus aja main kucing" an yah Xan😆😆
Sugiharti Rusli
nih mereka ke setealn awal sebelum nikah, sama" gengsi da ga ada yang mengalah🤭
Sugiharti Rusli
apa Misha mau menerima Xander lagi sekarang,,,
Sugiharti Rusli
Xander memang batu sih yah dia,,,
Sugiharti Rusli
untung si mbok memang uda lama ikut jadi ga susah" diajak kerjasamanya sama Xander
Sugiharti Rusli
semoga lha kamu bisa sembuh Xander walo harus memerlukan waktu
Sugiharti Rusli
Alex top yah sangat loyal sama Xander dan keluarganya,,,
Sugiharti Rusli
semoga mental Axel ga down yah kalo suatu saat dia tahu kalo ibu kandungnya seorang pembunuh dan punya kelainan jiwa
Sugiharti Rusli
kamu harus bertanggung jawab sama kesalahan kamu uda mencelakakan pak Dimas bahkan sampai meninggal Norman
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!