NovelToon NovelToon
Kembali, Untuk Mencintai-Mu

Kembali, Untuk Mencintai-Mu

Status: sedang berlangsung
Genre:Reinkarnasi / Pernikahan Kilat / Dijodohkan Orang Tua / trauma masa lalu
Popularitas:71.2k
Nilai: 4.8
Nama Author: Sucii Amidasari

Mark Enderson adalah Pria Tampan yang sangat sukses tiba-tiba Ibu Kandungnya menikahkannya dengan Gadis dari Desa bernama Erika Rasinta.

Mark memiliki Kekasih mengabaikan Istrinya selama beberapa bulan dan secara terang-terangan tidak menganggapnya tanpa disadari Erika Rasinta menemukan tambatan hati lain yang selalu setia menemaninya di Kala hatinya sedih ulah Mark.

Ketika Cinta Mark tumbuh tanpa disadari, saat itulah penyesalan terbesarnya ternyata Erika telah mencintai Pria lain, Mark berusaha mendapatkan Cinta Istrinya lagi bahkan sanggup menjadi tokoh Antagonis diantara keduanya.

Penyesalan selalu di Akhir, Mark yang begitu terpuruk dan terserang penyakit sampai akhir hidupnya hanya ingin Erika kembali mencintainya seperti dulu.

bagaimana ceritanya jika Mark kembali ke Masa Lalu sebelum penyesalan terbesarnya di mulai? Mark yang begitu mencintai Erika di pertemukan kembali di masa itu dan bertekat merubah segalanya.

ikuti kisahnya..!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sucii Amidasari, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Wanita Gila

Erika bisa mendengar suara nafas teratur Mark, Ia terus mengelus punggung Mark dengan sabar sembari berpikir keras.

"mas Mark kenapa ya? apa dia tadi sedang kepikiran sesuatu?" batin Erika yang tak mengerti.

Mark sangat aneh menurut Erika tapi jujur Erika tak membenci keanehan itu malah hatinya merasa kasihan, apa yang Mark pikirkan sampai menatapnya seperti itu.

Lelah berpikir pun lama-lama Erika ketiduran, mereka tertidur sambil berpelukan di Sofa mencari posisi nyaman masing-masing.

sore harinya,

Erika perlahan membuka mata nya sambil menggeliat pelan dan mengerjab saat bersitatap dengan bola mata Mark yang sedang menatapnya.

Erika terus mengerjab berulang kali hingga Ia tersadar buru-buru bangkit dari posisinya sambil membenarkan baju serta rambutnya.

Mark menopang sisi kepalanya dengan telapak tangan-nya, "kita dating lagi?" tanya Mark dengan senyuman kecil.

Erika menatap sekeliling, "kamu nggak sibuk mas?" tanya Erika yang merasa mengganggu jam kerja suaminya.

Mark menggeleng kepalanya pelan, "kemarilah..! jangan berjauhan dariku." pinta Mark lembut namun terdengar manis oleh Erika yang perlahan menurut duduk di tepi sofa yang menjadi tempat tidurnya tadi dengan Mark.

Mark terus memperhatikan Erika yang seperti merasa gugup di tatap terus oleh Mark bahkan Ia sampai malu bertatapan dengan Mark yang memandangnya tanpa berkedip.

"aku malas bekerja." jawab Mark membuat Erika terkejut.

"ke--kenapa malas mas?" tanya Erika.

"aku hanya ingin berbulan madu denganmu selama 1 tahun ini, lagian masalah pekerjaan ada Will yang mengatasinya kalaupun ada Berkas yang harus aku tanda tangani biar tugas Will yang pasti mengantarnya padaku." jelas Mark.

Erika sampai ternganga mendengarnya, "ma--mas??"

"hmm?" sahut Mark suka sekali memandang Erika bahkan untuk berkedip saja Mark merasa enggan kalau bukan karna mata nya perih maka Ia tak akan berkedip.

"apa mulutmu banyak gulanya?" tanya Erika dan Mark menautkan kedua alisnya.

"hmm? gula apa?" tanya Mark bingung.

"kenapa bicaramu manis sekali?" tanya Erika dengan polosnya.

Mark akhirnya paham pun terkekeh langsung duduk berhadapan dengan Erika, "apa kamu suka mulut manisku ini?"

Erika mengangguk, "suka."

"ayo kita pulang..! kemarin malam karna ada wanita itu aku jadi nggak enak bawa kamu main-main, sekarang kita main dari Sore sampai malam." ajak Mark begitu bersemangat.

Erika mengangguk juga sambil tersenyum cerah.

.

Mark dan Erika jalan berpegangan tangan, sesampainya di pembatas jalan lagi-lagi Mark dan Erika serentak bertingkah konyol hingga sebagian Karyawan Mark hanya membelalak kan mata.

sebelumnya mereka hanya dengar berita dari mulut ke mulut saja tapi melihat bukti didepan mata, siapa yang tak akan mempercayainya? Mark bahkan tertawa bersama Erika layaknya sahabat baik yang telah berteman lama sehingga tak segan memperlihatkan kekonyolan masing-masing.

"ayo coba lagi!" ajak Mark hendak berbalik tapi Erika menahannya malah mendorong Mark pergi karna Ia sungguh malu di lihat banyak Orang.

Mark seketika berputar arah sehingga Erika juga sama, Erika melototkan matanya ketika Mark sengaja berputar-putar sehingga Erika yang mengikutinya seperti anak ayam.

"Mas?" kesal Erika dan Mark tertawa keras sambil berlari keluar Perusahaannya.

Erika mengangkat tinjunya ke udara dan mengejar Pria yang mempermainkannya itu, tingkah mereka begitu kekanakan tapi siapapun yang melihat mereka malah ikut tertawa bercampur gemas.

Mark bahkan merasa hidup setelah mengerjai Erika, kapan lagi Ia bisa membuat Gadis yang tak pernah tersenyum dan ber-ekspresi lain di hadapannya itu bisa terlihat kesal, ada kesenangan sendiri bagi Mark.

di antara para Karyawan Mark melihat interaksi pasangan itu ternyata ada Martin yang mengerutkan keningnya merasa heran mengapa Mark bisa berubah dalam hitungan hari.

"apa hanya aku yang bingung disini? kenapa dia bisa berubah?." gumam Martin.

apa 7 tahun pacaran dengan Lana tak ada apapun dihatinya? cinta yang paling besar itu kan rasa kasihan, kalaupun Mark menahan diri bersama Lana selama ini pasti ada rasa suka walau sedikit tapi setelah menikah Mark berubah 360°.

bagi seseorang punya pemikiran Logika yang tinggi seperti Martin mana mungkin bisa percaya begitu saja, Mark sungguh aneh.

"apa aku dekati aja Lana ya?" gumam Martin tapi Ia mengingat mundur bagaimana sombongnya Lana terhadapnya langsung geleng-geleng kepala.

"wanita itu benar-benar sombong." gumam Martin yang tak mengerti pemikirannya sendiri sampai nekat mendatangi Kota ini hanya untuk mendapatkan hati Lana dengan cara yang tulus dan sederhana.

.

di Luar Perusahaan,

Erika masih mengejar Mark yang terus berlari mengelilingi Mobil dan ajaibnya lagi Erika dengan polosnya mengejar Pria itu.

"Mark?" lirih Lana dari kejauhan melihat Mark tertawa begitu lepas bersama wanita lain.

Lana mengepalkan tangannya menatap tajam ke arah Erika yang telah menyihir Mark sampai membencinya bahkan meninggalkannya demi Erika yang kelasnya masih dibawah Lana.

"aku nggak bisa biarkan mereka bersama, Mark milik aku." gumam Lana dengan tangan gemetar geram bercampur benci pada sosok Erika yang baru datang kemarin sore telah menghancurkan kebahagiaannya bersama Mark.

Lana keluar dari Mobilnya, Ia ingin menemui Mark untuk meminta Pria itu menemaninya esok hari acara pemotretan di Mall terkenal tapi malah melihat Mark tertawa bersama Erika.

Lana berjalan cepat ke arah pasangan itu, Mark melihat Lana begitu marah buru-buru menghampiri Erika.

"mas?" Erika memukul dada bidang Mark dengan puas tapi saat Ia mendongak malah melihat Mark menatap tajam orang lain sehingga Erika mengikuti arah tatapan Mark.

"Mark? kenapa kamu begitu melindunginya?" tanya Lana tercengang melihat Mark yang langsung melindungi Erika seolah Erika adalah permata yang tak boleh tergores pecahan kaca sepertinya.

"mau apa kau?" tanya Mark dengan wajah dinginnya.

"pasti karna dia kan kamu begini Mark? aku datang kesini untuk memintamu temani aku besok pemotretan di Mall." ujar Lana dengan sinis ke arah Erika.

"ayo masuk sayang!" ajak Mark merangkul Erika membuat mata Lana membulat besar langsung menghampiri Erika dan menjambak rambut Erika dari belakang.

"Akhhh!?" Erika meringis memegang tangan Lana yang menarik rambutnya sampai Ia harus mendongak ke atas.

"Lanaa???" teriak Mark mencengkram tangan Lana yang kesakitan.

"Mark? lepasin aku!! aku cuma mau memberi penyihir untuk sadar posisinya." pekik Lana emosi saat Mark mencengkram kuat tangannya padahal Mark kan tahu Lana seorang Model.

"lepasin rambut Ika, cepat!!" Mark sampai panik saat Erika kesakitan bahkan Ia tak berani memegang rambut Erika takut melukai kepala Erika.

Erika merasa kesal akan tingkah Lana yang main jambak-jambak-kan pun langsung menginjak kaki Lana yang terpekik kesakitan mengangkat sebelah kakinya, otomatis rambut Erika terlepas olehnya.

"sayang?" Mark memegang bahu Erika.

"mas? kenapa mantan pacarmu begitu gila? pasti kamu stress bertahan sama dia karna ancaman akan bunuh diri itu kan? kamu pasti sangat kesulitan selama ini bertahan dengannya mas." omel Erika entah marah pada siapa.

1
Sama Lia
semangat author
ENDAH_SULIS
kak nae SDH bikin novel dg berbagai genre yg sangat epik...semoga next kak nae bikin yg ber-genre sistem Dewi atau sistem kaya raya wkwk
ENDAH_SULIS: sistem renkarnasi jg bagus kak...
Sucii Amidasarii: wkwk..! pengen sih tapi kayaknya bikin iri banget kalau Sistem Dewi mah.. wkwk..!!
total 2 replies
Lilis mulyati
kyanya martin dah bertindak nih dengan membuat kekacauan di perusahaan Mark biar Mark sibuk dan kmu bsa mndekati Erika wow sungguh rencana yg epik TPI kau tdak tau sja bgmna Mark bsa lngsung mengatasi msalahnya scpat mngkin.
Sani Srimulyani
aku makin curiga kalo permasalahan ini ada hubungannya sama martin, karna dia emang punya akses keluar masuk ruangan. palagi dia kan punya dendam sama mark.
Sani Srimulyani
wah ada yang mau mencoba mangadu domba mark sama will nih. sory ya kamu bener2 pengecut, dan kali ini rencanamu gagal total.
RJ 💜🐑
semangat buat karyanya 🤗🤗🤗🤗👍🏻👍🏻👍🏻👍🏻👍🏻
Sama Lia
semangat author....
Lilis mulyati
sudah pasti dalangnya martin semoga aja buktinya sgra ditmukan dan tersangka utama menerima hkuman dari martin
Sani Srimulyani
pasti ulah martin yang ingin mengadu domba mark dan will.
Sama Lia
semangat author.....
maaf beberapa hari ini saya sibuk. maklum musim tanam padi..
Sani Srimulyani
jujur memang lebih baik mark jadi ika ga kan salah faham sama kamu.
Sama Lia
Mark jujur sama Erika soal Martin...
semangat author....
Sani Srimulyani
beneran kata ayu, kamu kasih anak aja sama mark yang pasti nya iti bisa jadi hadian paling berharga untuk mark.
RJ 💜🐑
segera selesaikan masalah mu sama Martin mark supaya gak di ganggu lagi 👍🏻👍🏻👍🏻🤗🤗❤
RJ 💜🐑
seru banget ceritanya, aku suka 🤗🤗❤❤❤👍🏻👍🏻👍🏻
Sama Lia
semangat author....
Sani Srimulyani
kasih mark anak aja pasti dia bakalan bahagia banget apalagi mama murni.
Sani Srimulyani
ika hatimu baik banget.
Sama Lia
semangat author
Lilis mulyati
sudah pasti dia mematai2 Erika hti2 Mark si Martin itu muka dua
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!