NovelToon NovelToon
My Naughty Boss

My Naughty Boss

Status: tamat
Genre:Romantis / Komedi / Tamat / Wanita Karir
Popularitas:24.1M
Nilai: 4.9
Nama Author: DHEVIS JUWITA

Awalnya hubungan Keenan dan Tessa hanya sebatas boss dan sekretaris. Tanpa mereka sadari, mereka saling ketergantungan satu sama lain.

Keenan boss muda playboy yang sering berganti pasangan sementara Tessa sekretaris yang sering mengatur kencan bosnya.

Bagaimana jadinya jika Keenan dan Tessa akhirnya saling jatuh cinta?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon DHEVIS JUWITA, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

MNB BAB 33 - Komplikasi

Merasa tidak mimisan, Keenan mulai membalas ciuman Tessa. Dia membuka mulut dan bermain dengan indera pengecapnya.

"Sial, aku sudah bilang diam, bos playboy ini justru mencuri kesempatan!" batin Tessa kesal.

Albert yang menyadari jika yang bercumbu itu adalah Tessa menghentikan langkahnya. Dia kemudian berdehem di sana.

"Ehem!" Albert sengaja berdehem dengan keras.

Tessa melepas ciumannya kemudian menatap Albert yang berjarak beberapa meter darinya.

"Ah, apa kau itu Albert? Sudah lama kita tidak bertemu, ya? Maaf aku tidak datang ke acara pernikahanmu, aku terlalu sibuk dengan kekasih baruku!" seru Tessa.

"Kau ada di sini juga?" tanya Albert penuh selidik. "Kau pasti stalking dan mengikutiku, ya?"

"Kau mau menggagalkan bulan maduku!"

Albert dengan percaya diri mengatakan hal seperti itu, dia mengira Tessa belum move on darinya.

"Daya halusinasimu sungguh tinggi, ya?" Tessa meraba dada Keenan dengan sensual. "Aku sedang berlibur dengan kekasihku yang hottt..."

Tessa sengaja membuat nadanya seperti orang mendesaah.

"Kau yakin dia Tessa yang kau ceritakan?" tanya Lucille -- istri Albert.

Albert memang bercerita mengenai Tessa pada istrinya. Tessa yang penggila kerja, kaku dan tidak agresif sama sekali berbeda dengan Tessa sekarang.

"Ayo lebih baik kita masuk!" Albert menggandeng tangan istrinya masuk ke swalayan.

Saat mereka sudah masuk, Tessa buru-buru turun dari pangkuan Keenan.

"Kita harus cepat pergi, Bos!" Tessa mengambil mie cup dan air mineral yang dia taruh di meja sebelumnya.

Sementara Keenan masih mematung seperti orang bodoh. Dia memandangi pedang panjangnya yang berdiri tegak sampai membuat celananya sesak.

"What the hell..." Keenan kemudian berdiri dan mengejar Tessa.

"Tessa, tunggu!"

Perasaan Tessa saat ini sangat kesal dan malu, diantara banyak tempat kenapa harus bertemu dengan Albert di Pulau Borgia.

"Tessa!" Keenan mencekal tangan gadis itu saat berhasil berjalan sejajar dengan Tessa. "Apa yang kau lakukan? Kau melecehkan aku!"

"Kau juga sering melecehkan aku, Bos. Jadi kita impas!" sahut Tessa.

"Lagi pula sepertinya kau menikmatinya!"

Keenan berdehem tapi dia harus tetap seolah-olah menjadi korban.

"Tapi aku merasa dimanfaatkan, walaupun aku sering berganti-ganti pasangan kencan tapi aku tidak segampangan itu! Apalagi aku dicium dan diraba untuk memanas-manasi mantan!" ucap Keenan menggebu-gebu.

Tessa menghentikan langkahnya sejenak kemudian tangannya terulur untuk memeriksa suhu tubuh Keenan.

"Sepertinya demam mu sudan turun, Bos. Jadi ambillah ini!" Tessa memberikan mie cup dan botol air mineral pada Keenan. "Kembalilah ke kamarmu dan istirahatlah, Bos!"

Setelah berkata seperti itu, Tessa berlari ke penginapan duluan meninggalkan Keenan. Bahkan suara Keenan yang memanggilnya tidak dia pedulikan.

"Kenapa hari ini aku begitu sial!" gerutu Tessa saat sampai di kamarnya.

"Albert dan istrinya ada di sini juga? Akhhh..."

Tessa tidak boleh kelihatan menyedihkan di depan kedua orang itu jika bertemu lagi.

"Dunia memang sempit!"

Di kamar lain, Keenan memakan mie instan sambil merenung. Dia terus teringat dengan ciumannya bersama Tessa.

"Rasanya sangat kenyal tapi kenapa jantungku jadi bermasalah?" Keenan memegangi dadanya. "Apa ini efek alergi?"

"Aku harus memeriksakan diri ke dokter! Aku takut terjadi komplikasi!"

Keenan baru merasakan perasaan seperti itu setelah selama ini mencium banyak wanita.

_

_

_

_

Rekomendasi Author :

Mampir di karya author ZiOzil ya bestoy

Blurb :

Melihat sang ayah dibantai dan mati dihadapannya, membuat Deka trauma. Apalagi sejak sang ayah tiada, dia dipelihara dan dididik oleh seorang mafia, membuat Deka tumbuh menjadi sosok yang dingin dan kejam.

Bertahun-tahun dia mencari orang yang tega melenyapkan ayahnya, namun tak pernah dia temukan.

Dan pertemuannya dengan Starla yang super ceria, membuat sikap serta hidup Deka perlahan mulai berubah, mereka akhirnya saling jatuh cinta. Namun sebuah kenyataan membuat Starla meninggalkan Deka.

Deka merasa hancur dan terluka, apalagi saat sebuah rahasia besar akhirnya terbongkar, dia tak bisa lagi menahan diri.

Bagaimana kisah seru nya?

Yuk, baca!

1
Dorce
mulai merasa tak rela, lama-lama jadi suka
Mugu
Luar biasa
Latifa
suru pingsan tapi kenyang dl /Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Beloved vindra
bangkee emang 🤣🤣
Chin Hong Tan
Luar biasa
Chin Hong Tan
Lumayan
Tira Aneri
Luar biasa
Nur Aqilah
Lumayan
Novi Haslinda
Biasa
Novi Haslinda
Kecewa
Eti Alifa
pedang panjang keterlaluan kamu😁
Eti Alifa
wah pedang panjangnya skrng diragukan😁
vj'z tri
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣 kelilipan mata nya Mase mbk 'e 🤣🤣🤣🤣🤣
Eti Alifa
aku seorang kapiten kali😁
Dahlia Dwi Aisyah
🤣🤣🤣
Eti Alifa
sah in dulu boss😡
Eti Alifa
pingin jitak kepala keenan😁
Hayati Nufus
ngakak bacanya lucu
Eti Alifa
ga kebayang seberapa byk pakaian dlm yg keenan punya😁
Nana Niez
🤣🤣🤣🤣🤣astagfirullah bosnya somplak banget
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!