NovelToon NovelToon
Perempuan Itu

Perempuan Itu

Status: tamat
Genre:Tamat / Selingkuh
Popularitas:2.5M
Nilai: 4.8
Nama Author: moms Al

sudah lima tahun menjalani biduk rumah tangga tapi tak cukup bagi Ayumi meluluhkan hati suaminya Dirga yang telah terpaut dengan kekasihnya.

"semoga kamu bahagia dengan pilihan mu mas, sekarang aku mundur dan membiarkan mu bersatu dengan kekasih mu yang begitu kamu agung-agungkan".

"terimakasih selama lima tahun lebih ini telah sabar membersamai ku walau namaku tak pernah ada di hatimu".

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon moms Al, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 4

Setelah dimana Dirga marah padanya karena aduan dari Aruna sang kekasih, kini pria itu tidak pernah balik kerumah. Bahkan Dania sering bertanya mengenai dimana papa nya berada tapi Ayumi hanya mengatakan jika papanya sedang sibuk bekerja mencari uang untuk Dania.

terbilang sudah tiga hari kepergian Dirga dan sampai sekarang belum juga ada kabar darinya, dan saat itu juga anak nya sedikit murung karena tak pernah melihat papa nya.

"apa papa belum pulang ma ?". Tanya Dania setelah masuk mobil, dia merasa kecewa sebab lagi-lagi hanya mama nya yang menjemput dirinya pulang dari sekolah.

padahal dia ingin sesekali papanya meluangkan waktu untuk sekedar mengantar atau tidak menjemputnya pulang sekolah.

"sabar yah sayang, papa kan lagi sibuk cari uang. Nanti kalau papa pulang pasti bawain ole-ole untuk Dania". Jawab Ayumi mencoba membuat anak nya agar tidak terus-menerus merasa sedih.

"tapi kan Dania juga ingin papa antar ke sekolah atau jemput Dania pulang sekolah". begitu terlihat gambar kesedihan diraut wajah kecil nya.

Ayumi menghela nafas berat. "Dania nggak suka yah kalau mama yang antar jemput ke sekolah ?".

anak itu langsung menoleh kearah mamanya dan menggeleng dengan cepat. "Dania suka kok ma, tapi Dania juga ingin sekali-kali papa yang lakuin itu". Jawabnya memeluk mamanya dari arah samping.

"kalau begitu Dania harus sabar sayang".

Dania hanya mengangguk tapi masih memasang raut wajah sedihnya.

"gimana kalau kita singgah beli ice cream. Mau nggak ?". Tawar Ayumi pada sang anak.

mendengar itu Dania langsung kegirangan. "mau ma, tapi dia yah". ucapnya menaikkan jarinya dua.

"oke princess".

Akhirnya Ayumi segera melajukan mobil nya untuk membeli ice cream sesuai janjinya pada sang anak. Dia tidak ingin membuat Dania merasa sedih pokoknya hanya ada bahagia yang harus Dania rasakan.

Tak membutuhkan waktu lama akhirnya mereka sudah sampai di supermarket. Tujuan Ayumi bukan hanya untuk membelikan ice cream tapi juga untuk membeli kebutuhan dirumahnya.

Setelah puas berbelanja akhirnya mereka pulang, sebab Dania setelah makan ice cream langsung tertidur di mobil. Mungkin saja dia capek keliling dan berlarian ke sana kemari saat didalam supermarket tadi.

Ting

Ting

Ting

Sedari tadi bunyi suara notifikasi pesan terus masuk dalam ponsel Ayumi. Tapi dia menghiraukan nya sebab mengurus Dania yang sedang tertidur dan juga mengangkat barang belanjaan nya.

Sedari awal menikah memang dia tidak ingin ada pembantu dirumahnya. Dia hanya ingin melakukannya semua sendiri.

"maafin mama yah sayang. Kamu harus terlibat dalam masalah papa sama mama". ucapnya mengecup kening sang anak kemudian beranjak keluar dari kamar Dania.

setelahnya dia membersihkan diri terdahulu dan kembali turun ke lantai bawah untuk membuat teh hangat dan juga cemilan untuk teman sore nya.

Wanita itu duduk ditaman samping rumahnya sambil menikmati teh dan juga cemilan yang dibawa nya tadi.

Ting

Bunyi notifikasi pesan masuk kembali. Dia segera membuka nya, mata wanita itu sedikit terbuka lebar melihat apa yang dikirimkan oleh nomor itu.

[suami mu sudah menjadi suami ku sekarang].

[kamu pasti penasaran kan ? Kenapa mas Dirga tidak pulang selama tiga hari].

[lihatlah, kami sedang menikmati bulan madu di Bali untuk menghasilkan anak].

[aku sudah mengatakan jika mas Dirga hanya mencintai ku].

[aku harap kamu segera mundur dari pernikahan mu].

[semoga kamu tidak syok melihat foto-foto pernikahan kami dan juga foto mesra kami diatas ranjang].

Beberapa pesan berserta foto Dirga dan Aruna. Bahkan wanita itu tak tahu malu memperlihat pergulatannya diatas ranjang.

"sungguh menjijikkan". Gumam Ayumi meremas ponselnya dengan mata memerah.

Ayumi baru ingat jika Dirga pernah mengatakan jika sang suami akan menikahi Aruna sang kekasih dua hari lagi. Mungkin saja pria itu tidak pulang karena melangsungkan acara pernikahannya dan juga sekarang sedang berbulan madu.

[silahkan ambil saja. saya sudah tidak membutuhkannya].

[sebelum kamu merasakannya, aku sudah merasakan terlebih dahulu bagaiman liar nya mas Dirga diatas ranjang].

[aku yang duluan mendapatkan keperjakaan nya dan kamu hanya mendapat bekas ku saja. Silahkan nikmati BEKAS KU ARUNA].

itulah beberapa balasan Ayumi yang menohok, senyum terbit dibibirnya membayangkan bagaimana reaksi wanita itu ketika membaca pesan nya. Mungkin saja dia akan mengamuk dan tidak bergairah selama bulan madu nya.

Bersambung...

1
Vita Bayu
Luar biasa
galaxi
calon jodoh hilalnya udh mulai nampak rupanya ini 😂
Ani Indriani
maaf cerita nya terlalu muter muter dengan konflik yg sama 🙏 juga penyelesaian nya terlalu gantung
galaxi
orang baik2 tidak akan meninggikan suaranya kepada orgtua
galaxi
mampus....mampus....lu...
galaxi
dimana2 gak laki gak perempuan klu mata udh ketutup "cinta" maka dia akan menjadi buta dan percuma dinasehati....ntar klu udh ngrasain sendiri pasti menyesal dg sendirinya...
galaxi
ingatlah wahai lelaki....janganlh mncari istri yg bila ada orgtua bicara dia akan dg lantang berani menjawab mwskipun dia benar...sebab perempuan yg memiliki adab dia tdk akan berani berucap kepada orgtua dg lantang.itu yg dinamakan etika....tp mgkn komen sy ini akan byk sekali yg tdk sependapat terlebih wanita2 yg kekinian yg merasa mengedepankan mental health ala2 jaman sekarang...pdhl yg dinamakan adab terhadap orgtua itu tdk lekang oleh zaman.apalagi dlm posisi yg salah spt aruna....ingin sekali merobek mulutnya
muhammad fitriadi
Luar biasa
Elok Pratiwi
menarik
Nyi Roro Gendis
kapok lo Dirga.... yg terbaik memang istri pertama... istri kedua haya mau duitmu
EkaYulianti
ternyata emaknya & dirga sama
EkaYulianti
berzina
EkaYulianti
pakai baju kurang bahan bukan modern tapi jaman tarzan atau zaman batu 🤣
makeup menor bukan modern tapi habis kepentok tiang listrik 🤣
EkaYulianti
emang gak pny ilmu nih laki . perempuan udah di khitbah org lain mau diperistri.
EkaYulianti
pertanyaan bodoh. jelas² jawabannya tdk. gak ada modal buat menyenangkan & membahagiakan.
EkaYulianti
jodoh gak kemana. sampah ya berjodoh dg sampah.
EkaYulianti
emang gak ada adab.
EkaYulianti
suami kurang ilmu nih. hrs nya tdk membandingkan istri dg mantan. tp berkatalah sesuai perintah agama tentang aurat perempuan dan ancamannya bila tdk menutup aurat.
EkaYulianti
di sodorin anu² oleh maklapir lupa lagi sama tanggungjwb.
EkaYulianti
kok tiba². seperti ada lompat adegan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!