NovelToon NovelToon
Cinta Yang Kamu Pilih

Cinta Yang Kamu Pilih

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Cinta setelah menikah / Janda / Romansa
Popularitas:730.9k
Nilai: 5
Nama Author: kenz....567

"Ceraikan suamimu dan menikahlah denganku."

Sandiwara cinta di depan layar yang Naya Andriana lakukan bersama suaminya Rayyan seorang aktor, membuat orang-orang berpikir jika rumah tangga keduanya penuh bahagia. Tanpa mereka tahu, jika rumah tangga Naya tidaklah sebahagia itu. Sering kali Rayyan berbuat kasar padanya, tanpa peduli jika dirinya sedang hamil. Kehidupan rumah tangga indah di bayangan semua orang adalah kesengsaraan baginya.

Hingga, Rayyan di penjara atas penipuan investasi yang ia lakukan. Bertepatan dengan itu, Naya terpaksa harus melahirkan sebelum waktunya. Membuat bayinya harus di rawat Di NICU. Harta di sita, dan tak ada biaya sepeserpun, Naya hampir menyerah. Sampai, pria bernama Zion Axelo datang padanya dan menawarkan sebuah bantuan.

"Karena Rayyan sangat mencintaimu, Aku ingin membalas dendamku padanya, dengan merebut cintanya." ~Zion

"Anda salah Tuan, apa yang di lihat belum tentu yang sebenarnya terjadi. Kisah cinta kami, hanya lah sandiwara." ~Naya

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon kenz....567, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Seperti apa jatuh cinta?

Hari-hari yang Zion lalui terasa berbeda, dia juga mencoba untuk menghilangkan dendamnya walau setiap malam dirinya harus terbayang akan deritanya saat ia kecil. Itu semua, dia lakukan demi Naya. Zion juga merasa, jika dia merasa bahagia saat di dekat wanita itu.

"Xander, seperti apa jatuh cinta itu?" Celetuk Zion pada Xander yang sedang fokus pada tugasnya.

"Hah? Gimana tuan?!"

"Ck, aku bertanya ... seperti apa jatuh cinta itu!" Greget Zion.

Xander mengerutkan keningnya dalam mendengar pertanyaan Zion yang sangat aneh. Lima tahun dirinya menjadi asisten pria itu, tak pernah dia mendengar Zion bertanya tentang cinta. Apa, pria itu sakit?

"Tuan, sepertinya anda harus meminum paracetamol atau ... antibiotik? Saya rasa, anda sedang setengah sadar." Ucap Xander yang mana membuat Zion mendelik kesal ke arahnya.

Melihat tatapan tajam Zion, mendadak Xander pun panik. Dia gelagapan dan takut bos nya itu akan kembali mengancam dengan memotong gajinya. Baiklah, Xander harus menjelaskannya.

"Jatuh cinta itu seperti ... saat kita dekat dengannya kita merasa bahagia, dan ketika jauh darinya kita merasa rindu. Yah, begitu lah cinta." Tetang Xander, dia sudah sangat serius menjelaskannya.

"Berarti kamu mencintaiku?" Pertanyaan Zion membuat Xander meng4nga. Kenapa dia yang jadi mencintai Zion? Bukankah pria itu bertanya tentang jatuh cinta, yang pasti antara wanita dan pria. Bukan pria dan pria kan?

"Tuan, jatuh cinta itu hanya untuk wanita dan pria, bukan pria pria. Anda tidak belok kan?!" Seru Xander dengan nada penuh curiga.

"Sepertinya kamu yang belok,"

"Heuh? Aku?!" Xander langsung menunjuk dirinya sendiri.

"Ya! Kamu merasa bahagia di dekatku karena aku bisa memberimu uang, dan ketika jauh kamu selalu meneleponku karena rindu. Bukankah, itu maksudmu tadi?"

Xander menahan kekesalan yang akan keluar dari mulutnya. Pria itu memilih mengusap kasar wajahnya dan menarik nafas dalam. Salahkah jika dia ingin memarahi bos nya itu? Jika dia marah, gajinya akan di potong atau justru di tiadakan?

"Tuan, bukan begitu konsepnyaaa! Maksud saya, ketika anda jauh dari wanita yang anda cintai, anda akan merasakan rindu yang amat sangat, sampai-sampai anda merasa sulit bernafas karena memendam rindu itu! Sampai disini paham?!" Wajah Xander sudah memerah, nafasnya terdengar memburu memburu. Kini, wajahnya dan wajah Zion hanya berjarak dekat saja.

"Oooh seperti itu. Tapi aku belum sampai tahap sulit bernafas jika aku jauh darinya. Tandanya, aku belum mencintainya kan?" Zion sepertinya tak serius bertanya, ia seolah hanya ingin menghacurkan mood asistennya.

Xander menegakkan tubuhnya dan menjatuhkan tubuhnya pada kursi dengan pasrah. "Tuan, sepertinya anda harus sekolah khusus masalah hati."

"Kalau begitu ...," Zion beranjak berdiri, ia meraih jasnya dan memakainya.

"Carikan untukku." Ucapnya dan berlalu pergi, meninggalkan Xander yang mematung mendengar ucapan Zion baru saja.

"Cari dimana? Apa ada guru cinta? Astaga, lima tahun kedepan aku bisa menjadi pasien dokter jiwa karena memiliki bos sepertinya." Gumam Xander yang merasa pusing.

Dertt!

Dertt!

Xander berdecak kesal saat mendengar dering ponselnya, ia pun memutuskan untuk mengangkatnya tanpa melihat siapa yang meneleponnya.

"Halo? Ada apa menggangguku siang-siang?" Tanya Xander dengan nada malas.

"Halo, Xander? Ini aku, Raisa. Apa Zion ada di kantor?"

Mendengar suara Raisa, sontak Xander membulatkan matanya. Dia langsung menarik ponselnya dan melihat nama kontak Raisa yang dirinya namai sebagai jantung hati. Moodnya mendadak membaik, ia langsung berdiri dari duduknya seraya tersenyum lebar.

"O-oh, Nona Raisa. Maafkan aku, aku pikir tadi siapa," Ucap Xander sembari tersenyum malu dengan pipinya yang merah.

"Maafkan aku sudah mengganggumu, apa Zion ada di sana?" Raisa mengulang pertanyaannya.

"Tu-Tuan Zion baru aja pergi menemui kliennya, mungkin akan kembali nanti." Jawab Xander dengan hati yang berbunga-bunga.

"Gitu yah ... ehm, yaudah kalau gitu. Terima kasih Xander, semoga harimu menyenangkan."

Setelah sambungan itu terputus, Xander melompat girang. Dia sampai berjoget aneh untuk meluapkan rasa bahagianya. Raisa adalah single mom yang ia taksir. Namun, dirinya tak punya keberanian untuk mendekatinya.

"AKU MERASA SANGAT BAHA ...,"

"Apa kamu sudah gilaaa?!" Teriakan Zion membuat Xander menghentikan kegiatannya. Ia berbalik dan menatap bosnya yang sedang terbengong melihat tingkahnya tadi.

"Tu-Tuan?!"

Zion langsung mengambil ponselnya dari saku celananya dan mencari nama kontak seseorang.

"Aku harus menghubungi kakakku agar dia mencarikan dokter spesialis jiwa untukmu."

"TIDAAAAAK!"

.

.

.

Naya tengah menimang putranya di halaman depan rumah Zion. Sepertinya Zevan merasa bosan di dalam, jadilah sedari tadi bayi itu terus rewel. Di susui tidak mau, di tidurkan juga tidak mau, Naya bingung sendiri di buatnya. Hingga, dia memutuskan untuk mengajak Zevan ke taman. Untungnya, di halaman rumah Zion terdapat ayunan kayu yang ada atapnya. Jadi, Naya bisa berteduh dengannya.

"Masuk yuk, panas ini." Ajak Naya, tapi Zevan justru merengek.

"Zevan kenapa? Nunggu Om Zion pulang?" Zevan sedari tadi terus menatap ke arah gerbang, seolah menunggu kedatangan seseorang.

Naya bingung dengan putranya yang sangat lengket sekali dengan Zion. Setiap akan tidur malam, jika bayi itu tidak melihat Zion dia tidak akan tertidur. Naya di buat pusing sendiri dengan tingkah bayinya.

Tak lama, Naya melihat gerbang otomatis terbuka. Terlihat, sebuah mobil sedan putih masuk ke halaman rumah Zion. Naya tahu jika mobil itu bukanlah milik pria itu, entah milik siapa ia belum pernah melihatnya.

"Mobil siapa itu?" Naya beranjak berdiri, ia melangkah mendekati mobil yang kini berhenti di depan pintu utama.

Tak lama, turunlah sepasang suami istri paruh baya. Keduanya langsung menatap ke arah Naya yang juga tengah menatap mereka. Naya tak mengenali keduanya, Raisa dan Zion pun tak mengatakan padanya jika nanti ada yang datang.

"Maaf, cari siapa?" Tanya Naya dengan kening mengerut dalam.

"Kamu, Naya yah?"

____

Hari ini triple yah kawan, satunya menyusul😍

1
Entin Wartini
masih belum berani ngomong ya om calden
fee2
xander itu. ngincer kembaran mu raisa zioin... besok kamu manggil nya kak xander bukan asal panggil nama aja...
☠ᵏᵋᶜᶟ🍃⃝⃟𝟰ˢ🫦🐝⃞⃟⃝𝕾𝕳ɳҽˢ⍣⃟ₛ♋
jujur aja ke zion xander
yumna
kka km zionnnm
titiek
Aamiin
Bunggo Sikumbang
yuk gosib di grup
Irma Juniarti
gpp thour santai aja😁
Irma Juniarti
sama anehnya sama kamu zion🤣🤣🤣
Irma Juniarti
ya kakak mu Raisa zion🤣🤣
Irma Juniarti
biar dapat restu minggat dulu ke luar negri ya om calden 🤣🤣
Irma Juniarti
kacian kali om calden,hidupnya dilema
Irma Juniarti
duh janda memang meresahkan dan terdepan🤣🤣
Irma Juniarti
tapi ini jandanya beda mama😂
Irma Juniarti
Raisa janda mama...😄
Entin Wartini
caldeeeen knp nggk berani ngungkapin cinta sm raisya
🍃🦂 Nurliana 🦂🍃
🤣🤣 ya ampun dilema na si bayi tue
aryuu
rameeee ceritanya 😍
TRI SRI SULANJARI
ayo semgat xander kejar restu orang tua dulu pasti jalanya mulus kalau udah ada restu,tinggal deketin raisanya ok.../Ok/
Aan Azzam
dua orang ini memiliki tantangan masing²
Zion suatu saat pasti berhadapan dg mantan Naya,,
Xander menyukai janda, yg belum pasti jga menyukainya, belum lagi keluarganya.🤔
huuu.... tunggu updatenya aja dah'.
Nur Halida
kakakmu zion...
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!