NovelToon NovelToon
Antara Benci & Cinta

Antara Benci & Cinta

Status: sedang berlangsung
Genre:Nikah Kontrak
Popularitas:25.5k
Nilai: 5
Nama Author: Eflin Manopo

Liana Mikha Smith

Ibarat jatuh tertimpa tangga lagi, mengalami buta dan harus menerima pernikahan yang tak berdasar pada cinta.

Arsen Christoper Miller

Dengan dalil menjaga nama baik keluarga harus bersedia menikah tapi dengan mengajukan satu syarat. cerai setelah pulih kembali.


Ikuti kisahnya AB&C...

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Eflin Manopo, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 27

...******************...

Pagi menjelang siang, dimansion utama, tepatnya di ruang kerja, Leonardo Papa Arsen baru saja selesai menerima panggilan telpon dari Rio mantan ajudannya.

Pria muda yang sedang ditugaskan di spanyol sudah memberikan informasi yang sungguh sangat membuatnya terkejut. Ada berita yang cukup membuat pria paruh baya itu dalam dilema.

Sejak awal kejadian tabrakan itu, Leonardo sempat curiga kalau ada sesuatu dibalik kecelakaan itu. Papa Arsen mengira ada orang yang sengaja ingin membunuh Arsen putranya. Jadi tuan besar Miller, langsung menyelidiki motif kecelakaan itu untuk memastikan kecurigaannya. Dan ternyata benar ada orang yang terlibat dalam kecelakaan itu. Sayangnya, tadi saat mendengar keterangan Gregorio ternyata dugaan untuk membunuh Arsen salah. Bukan Arsen yang menjadi tujuan kecelakaan itu. Arsen hanya tak sengaja berada disana dan akhirnya menyeret dirinya sebagai pelaku.

Padahal Leonardo sempat mengira kalau Liana menjadi penyelamat bagi Arsen. Tanpa adanya Liana, maka putra sulungnya yang akan tiada. Itulah sebabnya Leonardo dan istrinya Natalie berusaha menikahkan Arsen dengan Liana demi sebuah rasa tanggung jawab dan ungkapan rasa terimakasih pada gadis itu. Namun kenyataannya malahan Arsen lah yang menjadi korban.

Saat Leonardo sedang fokus dengan pikirannya, dia tak sadar Natalie istrinya sudah berada disampingnya. Leonardo saat ini tengah berdiri menghadap jendela ruang kerjanya yang sengaja ia buka untuk menenangkan pikirannya.

"Pa...ada apa? ada yang terjadi yang tidak Mama ketahui?" Tanya Natalie pada suami tercintanya sangat lembut sekali.

Leonardo yang sedikit terkejut langsung memalingkan wajahnya pada sang istri, dan menjawab.

"Iya..." Sesingkat itu jawaban suaminya.

Natalie mulai penasaran.

"Boleh tau..apa itu..hmm?" Tanya Natalie dengan manja seperti kebiasaannya yang langsung melingkarkan tangannya pada pinggang suaminya.

"Ini tentang Arsen dan istrinya.."Jawab Leonardo. Dia menatap sang istri dan memberikan kecupan singkat di dahi istrinya.

Natalie yang mendengar itu langsung membalas kata-kata suaminya.

"Jangan bilang ini berita buruk..Pa."Kata Natalie langsung melepas pelukannya perlahan dan menatap serius suaminya.

Leonardo balas menatap sang istri dan menjawab keingintahuan istrinya itu.

"Tidak..bukan berita buruk..tapi justru ini berita baik untuk Arsen." Kata Leonardo dan kembali memandang keluar jendela. Pria paruh baya yang masih terlihat tampan itu, terlihat menghirup napasnya dalam-dalam kemudian melepaskannya kembali perlahan. Natalie dapat membaca gerakan suaminya itu. Jika Leonardo seperti ini berarti ada sesuatu yang cukup serius yang diketahui suaminya ini dan enggan diketahui Natalie.

"Apa ini tentang kecelakaan waktu itu?" Tanya Natalie menebak.

Suaminya hanya menatapnya sesaat lalu berpaling lagi dan mengangguk.

"Dugaan Papa ternyata salah.." Kata Leonardo.

Mama Arsen belum puas dengan kata-kata suaminya dia bertanya.

"Maksud Papa, orang yang Papa curigai tidak benar terlibat malam itu?" Tanya Natalie semakin ingin tau.

Leonardo memegang tangan istrinya kemudian membawanya ke sofa.Yang tersedia disana. Keduanya pun duduk disitu. Leonardo mulai menceritakan semua yang dia dengar tadi dari Gregorio lewat telpon.

Natalie jadi menganga setelah mendengar penjelasan suaminya, sehingga dia menutup mulutnya dengan telapak tangannya. Kemudian Natalie kembali bertanya pada suaminya untuk memastikan.

"Maksud Papa..kita salah menduga kalau Liana lah yang menyelamatkan Arsen..waktu itu?" Tanya Natalie, setelah mendengar cerita sebenarnya.

Leonardo mengangguk dan membenarkan perkataan istrinya.

"Iya..dan kita sudah salah memaksa Arsen menikahi Liana." Jawab pria paruh baya itu dengan wajah menyesal.

Natalie tau apa tujuan dari kata-kata suaminya dia segera membalas perkataan suaminya.

"Tapi Mama sudah sangat sayang pada Liana..Pa..meski kita salah dengan menikahkan mereka...Mama tidak akan setuju kalau mereka dipisahkan Pa..bagaimana dengan Liana.? Dia sudah Mama anggap putri sendiri Pa.." Ujar Natalie dengan sedih.

Leonardo merasa salah juga berbicara seperti itu langsung menjelaskan maksud kata-katanya.

"Papa tidak bilang mereka akan dipisahkan Ma..tapi kita harus tau, sejauh mana keadaan pernikahan mereka..Mama juga tau kalau Arsen terpaksa menikah dengan Liana..kita juga harus menjaga perasaan putra kita."Kata Leonardo mengingatkan Natalie, kalau sesuatu yang terpaksa dilakukan sungguh menyakitkan. Jadi lebih baik mengetahui jelas apakah ada sesuatu yang bisa membuat ikatan itu harus tetap utuh atau tidak.

"Mama tau Pa..tapi Mama yakin Arsen akan mencintai Liana nanti..Mama tidak tega dengan Liana..kasihan anak itu..Papa..Dia hanya memiliki kita sebagai keluarganya..Mama akan sedih kalau melihat Liana sedih..apalagi saat ini Liana tak bisa melihat..Apa yang akan dia lakukan selanjutnya dengan keadaan seperti itu?" Kata Natalie yang mulai berkaca-kaca. Mama Arsen sering terbawa emosi, jika ada yang membuatnya sedih.

"Kita lihat nanti Ma..jika mereka baik-baik saja tidak akan ada masalah dengan pernikahan itu. Tapi jika mereka hanya tersiksa dengan ikatan yang kita paksa harus mereka lakukan..maka Papa akan melakukan apa yang baik saja.." Ujar Leonardo dan langsung memeluk istrinya mengecup kening istrinya. Pria itu kemudian menempelkan keningnya pada sang istri yang sementara menikmati kesedihan hatinya, Leonardo masih terus memandang istrinya dari jarak dekat bermaksud untuk memenangkan kesedihan istrinya. Tak lama kemudian pria itu sedikit memberi kecupan pada bibir merah istrinya itu. Namun beberapa saat dia kembali memagut bibir istrinya agak lama sedikit. semakin lama semakin membuatnya lupa akan kesedihan sang istri karena dia pun sudah merasakan ada sesuatu yang menyakitkan dan butuh disembuhkan segera. Leonardo melepaskan bibirnya dan dengan segera dia mengangkat wajahnya dari wajah sang istri. Suara serak khas Leonardo, terdengar jelas sekali.

"Ya..ampun..Ma..!! Papa...." kata Leonardo dengan keningnya berkerut lucu dibarengi senyum seperti seorang anak meminta sesuatu. Atau seperti sedang menahan sesuatu.

Natalie yang melihat gelagat biasa sang suami tercinta, langsung berdiri. Dia memukul manja lengan suaminya dan langsung cemberut dia berkata.

"Ah...Papa tidak pengertian sekali...Mama lagi sedih..tapi..diganggu begitu..tidak..Mama pergi saja.." Ujar Natalie, langsung keluar membawa kekesalan. Dia maunya dimengerti dengan kesedihannya. Leonardo bukannya membujuk agar tangisnya berhenti justru ingin membuatnya lebih sakit lagi.

1
Ayu Nawangsih
Luar biasa
nita bonita
lanjut lanjut
Mia Syara
Kenapa lama sangat nk up thor?
Rania Rania
sangat bagus
Mia Syara
lanjut lagi thor..tak sabar ni😁
Maya Ellydarwina
lanjut yang banyak dong thor 🥰🥰🥰🥰🥰🙏
Eve❤️: 👍👍semoga suka 😁
total 1 replies
Mia Syara
lanjut thor👍
nita bonita
lanjutt thoooorrrrr
nita bonita: asyaaaapppp 🤣
Eve❤️: mohon dukungannya yah nona bos😁🙏👍
total 2 replies
Maya Ellydarwina
ceritanya sungguh bagus dan menarik,di tunggu kelanjutan nya thor 🥰🥰🥰🥰🥰🥰
Eve❤️: mohon dukungannya yah😁🙏
Eve❤️: makasih 🙏...semoga suka
total 2 replies
Maya Ellydarwina
cerita nya bagus,mampir ah 🥰🥰🥰🥰
Eve❤️: kasih saran dan kritiknya yah😁🙏
total 1 replies
Pertama Satu
asyik..lanjut
Eve❤️: tq👍👍👍👍👍💪💪💪💪💪👏👏👏👏
total 1 replies
Pertama Satu
lanjutttttt
Eve❤️: ok...mohon🙏dukungannya yah
total 1 replies
Pertama Satu
up
Pertama Satu
👏👏👏mantap
Pertama Satu
👍👍👍👏👏💪💪
Mia Syara
update lagi thor👍
Eve❤️: makasih udah mampir🙏
total 1 replies
Mia Syara
Cerita nya bagus..salam dari Malaysia thor👍
Eve❤️: makasih🙏
mohon saran dan kritiknya yah😁
total 1 replies
aimi Lyy
Lumayan
Anita Jenius
Salam kenal kak.
Ceritanya keren kak.
5 like mendarat buatmu thor. semangat ya.
Rima R P
pusinh thor baca nya mending jangan di ganti nama liana nya biar tetep enak di baca nya
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!