NovelToon NovelToon
Memori Cinta Kita ( Abi & Salma )

Memori Cinta Kita ( Abi & Salma )

Status: tamat
Genre:Tamat / cintapertama / Lari Saat Hamil / Anak Kembar / Penyesalan Suami
Popularitas:93.7k
Nilai: 5
Nama Author: El Viena2106

Berawal dari cinta yang manis berlanjut dengan pernikahan yang harmonis. Membuat rumah tangga Abi dan Salma di penuhi dengan kebahagiaan.

Sebagai suami yang baik, Abi tidak pernah menuntut apapun terhadap Sang istri mengenai keturunan, Walaupun sebenarnya ia sangat ingin.
Hingga hampir dua tahun usia pernikahan mereka, Sebuah rahasia terungkap bahwa selama ini ayah dari Salma adalah seorang pria yang pernah membunuh kedua orangtua Abi di masalalu.

Sikap yang semula manis, lemah lembut serta perhatian penuh yang biasa Abi berikan terhadap Salma berubah menjadi datar dan dingin seakan sulit di sentuh.

Sampai Akhirnya Salma memilih pergi meninggalkan kehidupan suaminya setelah ia mengetahui fakta bahwa ia akan di jadikan alat balas dendam atas kematian orangtua Abi Suatu rahasia yang tidak Salma ketahui sama sekali.

Lalu bagaimana kelanjutan hubungan mereka?

"Aku memang pergi tapi aku tidak akan pernah melupakan memori indah cinta kita " _Salma Rania

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon El Viena2106, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Katakan, Apa Salahku?

"Abi.. Ini gimana?" Clara merengek, Perutnya sudah lapar sejak tadi, Bahkan ia susah tidak sabar ingin segera makan. Tapi nyatanya? Makanan yang yang terlihat sangat enak dan menggiurkan itu tidak seenak kelihatannya. Rasanya Asin dan pedas, Dan sungguh makanan itu seakan membakar lidah Clara tadi.

Begitupun dengan Abimana, Ingin rasanya ia berteriak dan marah pada para pelayan yang berada di rumah ini, Tapi pria itu merasa malas. Ia tidak ingin membuang-buang tenaga malam-malam. Terlebih Salma masih istrinya, semua pelayan pasti ikut tunduk dan patuh padanya.

"Abi...

"Aku tidak tau.."Hanya itu yang Abimana ucapkan, Setelahnya pria itu bangkit meninggalkan Clara yang tampak kelaparan.

Begitu sampai di dalam kamarnya, Abimana meraih benda pipih miliknya. Pria tampan berjambang tipis itu menghubungi Uncle Charles dan berniat meminta agar pria itu kembali.

Sungguh, Ingin rasanya Abi hajar pria pengganti orang tuanya itu. Entah apa yang membuat Uncle Charles tidak setuju dengan rencananya, Bukankah dari awal rencana ini sudah matang? tapi kenapa sekarang pria itu Justru berbelok arah?

"Kemana Uncle, Kenapa telfon dariku tidak dia angkat.."Pria itu berdecak sebal, Abimana kembali menelfon pria yang sudah merawatnya dengan sepenuh hati itu. Hingga berulang kali Uncle Charles tetap abai akan telfon darinya.

"Uncle..Kita harus bicara.."Abimana melemparkan ponselnya ke atas ranjang. Ini tidak bisa di biarkan, Untuk saat ini Abimana akan melakukan pemberontakan yang artinya Charles pun harus menuruti apa maunya.

Terlebih, Surat cerai yang ia inginkan kini sudah ada dalam genggamannya. Sesuai rencana awal, Abimana ingin menyiksa batin wanita itu sampai Salma benar-benar menyerah dengan sendirinya. Lalu ia akan menceraikannya serta membuang wanita itu. Seakan lupa dengan Janjinya yang pernah Abimana ucapkan dulu, Pria itu sudah tak peduli, yang ia inginkan adalah. Abi tidak ingin tinggal bersama anak seorang pembunuh.

Sementara di tempat lain, Di sebuah ruangan VVIP restoran besar di kota itu. Salma menatap nanar berbagai makanan yang tersaji di atas meja. Ia yang semula sangat begitu antusias menerima ajakan Uncle Charles, Begitu sampai di sana otak Salma justru teringat kepada suaminya.

"Kenapa hanya di lihat saja nak? Ayo dimakan?" Salma mengangkat kepalanya, Matanya menatap sendu Uncle Charles yang sangat begitu perhatian padanya.

Selama hampir dua tahun ia menikah dengan Abi, Sama sekali Salma tidak pernah dekat dengan pria yang telah membesarkan suaminya ini. Salma merasa takut, Justru itu ia menghindar.

Tapi sekarang, Salma merasa bahwa Uncle Charles tidak semenyeramkan itu. Satu bulan perubahan yang di alami Abimana pria itulah yang kadang mencoba menghiburnya agar lebih tenang. Dan malam ini?.Pria itu justru mengajaknya makan malam di luar. Seakan tau isi hati Salma, Uncle Charles adalah penyelamatnya.

Entah apa yang terjadi apabila Uncle Charles tidak ada disana,Pasti sekarang Salma tengah di bentak oleh Abi di depan wanita itu.

"Makanlah Salma.. Setelah ini kita pulang...

"T..tapi Uncle..Mas Abi...?

Uncle Charles terdiam beberapa saat, Lihat? di saat-saat seperti ini wanita ini justru memikirkan suaminya yang Uncle Charles yakini pasti sekarang Abimana tengah dalam keadaan marah.

"Nak.. Makanlah dulu..Masalah Abi kita bisa pesankan makanan untuknya nanti.. Makanlah, Setelah ini ada beberapa hal yang ingin Uncle bicarakan padamu.."Salma menarik nafas,,Mau tidak mau iapun mencoba memasukan makanan itu ke dalam mulutnya.

.

.

.

Setelah acara makan malam itu selesai, Uncle Charles meminta waktu Salma sebentar. Karena bagi Uncle Charles ini cukup penting.

"Aku juga ingin bertanya sesuatu yang penting Uncle...

"Apa yang ingin kau tanyakan Nak? Tentang Abi?" Salma mengangguk, Karena memang itu yang ingin dia tanyakan.

"Ada beberapa hal yang harus kau tau nak..Yang mungkin kau tidak tau..." Ucap Uncle Charles menatap dalam Salma yg kini siap untuk mendengarkan apa yang hendak ia katakan.

"Memangnya apa itu Uncle?

"Kau kan? Bahwa Abimana di tinggal orang tuanya sejak kecil?" Salma mengangguk, Karena memang Abimana pernah bercerita saat itu.

" Dan kau tau kenapa?

"Mas Abimana bilang hanya dia di tinggal oleh orang tuanya sejak kecil Uncle, Hanya itu.. Selebihnya aku tidak tau.. Karena Mas Abi tidak pernah membahasnya lagi.."Jelas Salma dengan jujur, Walaupun terkadang ia penasaran juga. Tapi Salma tidak pernah bertanya lebih.

"Orang Tuan Abimana meninggal karena di bunuh nak.." Seketika Salma membuka mulutnya, Wanita itu terkejut, Sungguh ia tidak tau tentang ini. Karena Abi memang cukup tertutup sekalipun pada Salma yang notabene nya adalah istri Sah. Uncle Charles juga bercerita semua tentang kejadian tragis malam itu. Hanya satu yang Uncle Charles tidak ceritakan, Pria itu menyembunyikan fakta bahwa pembunuhnya adalah Ayah salma sendiri.

Mendengar cerita Uncle Charles jelas Salma merasakan khawatir pada suaminya itu. Apa jangan-jangan, Trauma sang suami kambuh makanya Pria itu sikapnya berubah?

Uncle Charles juga sempat meminta, Agar Salma berusaha bertahan berada di sisi Abimana. Pria berjambang lebat itu seakan tau bahwa Salma lah obat yang sesungguhnya. Mendengar permintaan pria itu, Salma tidak menolak dan tidak meng-iyakannya. Jika hanya Abimana Salma akan bertahan, Tapi jika sudah menyangkut perempuan lain, Salma mungkin harus berpikir seribu kali terlebih dahulu.

Ucapan Uncle Charles mengenai kedua mertuanya tiada karena di bunuh membuat Salma kepikiran bahkan hingga ia sampai di rumah.

Ceklek..

Begitu masuk, Salma di sambut oleh tatapan maut Abimana yang sangat menakutkan. Entah kenapa lagi suaminya ini.

"Bagaimana acara makan malamnya? Seru..

"Mas, Aku..." Salma tak melanjutkan ucapannya ketika pria itu tiba-tiba Bangkit dari duduknya.

"Bisa-bisanya kau pergi makan di luar, Sementara suamimu kelaparan disini? "Dengan wajah penuh amarah pria itu berucap membuat Salma ketakutan.

"Maaf mas..Tapi aku bawain makanan kok buat kamu.. "Dengan sepenuh hati Salma memperlihatkan makanan yang sempat ia beli untuk sang suami.

Dengan rahang yang mengeras Abimana meraih kotak makanan itu dengan kasar dan Membantingnya ke lantai membuat makanan tersebut berserakan disana.

"Dasar Istri tidak berguna!! Menyesal aku menikahi wanita seperti dirimu ini! Wanita yang tidak mempunyai otak,,Kenapa kau masuk ke kamar ini lagi? Kenapa tidak kau masuk ke kamar Uncle Charles saja, Memuaskannya agar..

PLAAAKKK

Sebuah tempat keras mendarat di pipi pria itu. Abimana terdiam, Begitupun Salma gang tidak tau lagi dengan cara apa agar suaminya itu diam. Bagaimana bisa Abimana berpikir sedemikian. Kotor sekali otak pria ini..

"Katakan! Apa salahku selama ini mas.. Apa Salahku!? Kenapa kamu berubah mas.." Salma sudah tidak bisa membedung air matanya lagi. Wanita itu menangis di depan sang suami yang masih terdiam dengan dada naik turun itu.

"Katakan mas? Apa Salahku? Karena jika boleh aku jujur, Ini bukan suamiku sama sekali.. Mana janji Abimana yang ingin membuatku bahagia sampai nanti.. Mana janji Abimana yang selalu ingin menjaga hatiku agar tidak tersakiti..Mana Janji Abimana yang ingin selalu membuatku tersenyum, mana!!?" Salma mengguncang tubuh tegap itu dengan sekuat tenaga hingga..

"Lepas.." Dengan kasar Abimana mendorong sang istri hingga Salma terjatuh terduduk di lantai yang dingin itu. Salma menangis lagi, apa yang sebenarnya terjadi kepada suaminya?

.

.

.

TBC

....... Mohon tinggalkan jejak setelah membaca. ...

1
Anonymous
keren kata2 nya
Evi Alvian
Yach udh tamat aja nih...aku slalu mendukungmu thour semangat trus dan ditunggu kisah anak"nya
📴
wa'alaikumsalam thor, sllu menunggu karya² trbaru'y, sukses sllu
Bojone Nalendra 🥰: Makasih kk.. Dukung terus ya🥰
total 1 replies
Elmaz Putri Priyadi
waalaikumussalam othor....
Bojone Nalendra 🥰: Dukung terus ya kk..🤗🥰
total 1 replies
Viena Alfiatur Rohman
Tamat juga.. Tapi kyak blum siap pisah sama mereka.. di tunggu kisah anak2nya
Egy Erlangga
Aku selalu tunggu kryamu thor.. Di tunggu nnti kisah anak2 nya
Piyah
haahhhh ko tamat sih
Bojone Nalendra 🥰: Maaf. Othor harus lanjut di novel yang lain kk..gak mungkin disini trus🙏🤗
total 1 replies
Evi Alvian
Ingat tuh Ali apa yg dikatakan Fahri...jangan berbuat kesalahan lg
Holipah
Alhamdulillah ema& bp ustadz Ali sadar 😊 ky nya bau2 udah dekat knp balas budi harus nikahin anak nya Justin 😏😏
Viena Alfiatur Rohman
Siapa tau setelah ini Aki brobat ya. Biar bisa punya anak...
Egy Erlangga
Semoga langgeng ya sama yg ini..
Piyah
muda2han ali di ksh kesembuahan
biar bisa punya anak
kan kasian auliya kalo g punya anak
lanjut jngn kendor gas terus
Elmaz Putri Priyadi
lanjut pak boss ali masih berhubungan ama salma ntar wkwk
Holipah
tom and Jerry 😅😅
Evi Alvian
Abimana makin kesini makin nyebelin yak tp aku suka ada lucu'nya😂
Piyah
lanjut gas terus
muda2han ali sembuh g mandul terus punya anak sm auliya
王贝瑞: Mampir juga kak ke My Secret Lover 😄
total 1 replies
Viena Alfiatur Rohman
Selamat buat debay nya... Gak kerasa ali sama aulia udh mau nikah aja
Egy Erlangga
lama2 Abimana nyebelin juga ya😂
Evi Alvian
Owh jadi Aulia jodohnya Ali sip deh pkoknya
Evi Alvian
Lanjuttttt
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!