NovelToon NovelToon
Istri Pengganti Sang Presdir

Istri Pengganti Sang Presdir

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Nikah Kontrak / Cinta Paksa / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:8.5k
Nilai: 5
Nama Author: nanih sintawati

" saya menikahi kamu bukan karena cinta, jangan anggap pernikahan kita seperti pernikahan pada umumnya, saya hanya akan menafkahi lahir kamu tapi tidak akan pernah ada sentuhan bahkan lebih, jangan harap kamu akan menjadi istri yang saya cintai " ucapan Rafael yang begitu menyakitkan bagi seorang wanita bernama Kirana .

namun Kirana tetap berusaha menjadi istri yang baik meskipun tidak pernah di anggap sama sekali oleh sang suami .

Kirana terus berusaha agar suatu hari nanti akan ada secuil rasa dari Rafael untuk nya .

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon nanih sintawati, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

eps 25

      Kirana pun berangkat menggunakan ojek online yang ia pesan, sesampainya di kantor ia langsung pergi ruangan HRD untuk mengurus surat pengunduran dirinya .

        Urusan di ruang HRD sudah beres dan tinggal menunggu tanda tangan dari Rafael untuk persetujuan surat pengunduran dirinya dan ia pun duduk di kursi kerja yang biasa ia duduki di sana sudah ada Desi .

" Kirana kemana aja sih kamu ?" tanya Desi .

" ma'afin aku ya selama aku kerja mungkin pernah nyakitin hati kamu " ucap Kirana .

" apaan sih kmu kaya mau pisah aja " sahut Desi .

" iya Des, aku udah resign " ucap Kirana lirih .

" beneran Kirana ?" Desi terus bertanya untuk memastikan .

      Kirana mengangguk seketika Desi langsung memeluk nya, mereka sudah hampir 3 tahun berteman dipertemukan di tempat kerja dan akhirnya mereka menjadi sahabat tempat saling bertukar cerita .

      Kirana tak memberitahukan alasan nya kenapa ia berhenti bekerja, ia tak mau kabar pernikahan nya tersebar jika itu terjadi Rafael pasti akan murka kepada nya .

      Setelah selesai membereskan barang-barang nya ia pun pamit kepada Desi dan yang lain nya, Desi pun memberikan pelukan perpisahan untuk sahabat nya itu .

" Kirana kita masih bisa bertemukan ?" tanya Desi .

" iya dong, aku kan hanya berhenti bekerja bukan meninggal " jawab Kirana sembari tersenyum .

       Dan Kirana pun pulang setelah surat pengunduran dirinya di tanda tangani oleh Rafael .

       Sesampainya di rumah mamih heran melihat Kirana baru pulang namun dengan barang bawaan yang banyak .

" kamu dari mana sayang ?" tanya mamih .

" aku dari kantor mih, kan hari ini aku resign makanya ini barang bawaan nya banyak " jawab Kirana sembari tersenyum .

" mamih kira kamu hanya bercanda " ucap mamih .

" gak lah mih, aku kan harus nurut apa kata suami aku, kalau begitu aku ke kamar dulu ya mih, mau beresin barang-barang " pungkas Kirana sembari melanjutkan langkah nya menuju kamar .

         Sesampainya di kamar Kirana malah melamun ia kebingungan mau menyimpan barang-barang nya dimana, pakaian nya pun masih terlipat rapih di dalam koper karena Rafael melarang nya untuk menyimpan pakaian di lemari .

        Kirana pun pergi ke dapur mencari bi sari, setelah bertemu Kirana lantas menanyakan letak gudang sebelah mana bi sari pun menunjukan nya posisinya paling pojok dari semua ruangn Kirana pun kembali ke kamar nya untuk mengambil barang-barang nya dan ia letakan di dalam gudang .

Banyak sekali barang disana tapi Kirana penasaran dengan sebuah barang dari bentuk nya itu seperti fas foto tapi ukuran nya sangat besar tinggi nya hampir sama dengan tinggi orang dan foto tersebut di tutup oleh kain putih lantas ia membuka kain penutup nya itu .

Ternyata itu foto keluarga ada pak Jodi, Ibu Nita, Rafael namun ada satu lagi seorang lelaki yang seperti nya itu adalah kakak nya Rafael yang di lihat dari badan nya yang agak besar jik di bandingkan dengan Rafael .

" ini siapa ?" gumam Kirana dalam hati .

Namun rasa penasaran nya ia kubur tak perlu juga ia tahu siapa yang ada di dalam foto tersebut, Kirana pun menutup kembali kain putih penutup ny dan ia pun keluar dari gudang .

" kamu dari mana, kita makan siang bareng-bareng ya " ajak mamih .

" dari gudang habis nyimpen barang-barang aku yang tadi mih, boleh aku juga sudah lapar " ucap Kirana sembari memegang perutnya .

" kebetulan kalau begitu mamih juga sudah lapar " pungkas mamih.

Dan mereka pun berjalan menuju ruang makan yang dimana di sana sudah di sediakan beberapa menu makanan, ada ayam goreng, sayur asem, tahu dan tempe goreng, dan tidak lupa ada sambal, sengaja mamih meminta bi sari untuk memasak masakan ala rumahan.

" wahh ... makanan nya pasti enak " ucap Kirana .

Kirana pun menyendokan nasi dan di berikan kepada ibu mertua nya tersebut, Kirana sudah terbiasa jika orang tua harus di dahulukan .

" terima kasih " ucap mamih sembari mengambil piring berisi nasi .

Dan mereka pun makan bersama dengan lahap nya, sampai-sampai mamih nambah nasi untuk ke 2 kali nya .

" Kirana kamu jangan nunda-nunda punya momongan ya, mamih sudah pengen cepet-cepet gendong cucu " ucap mamih tiba-tiba yang membuat Kirana tersedak saat mendengar ucapan ibu mertuanya tersebut .

" uhukkk "

" bagaimana mau punya momongan menyentuh badan aku pun seperti nya dia jijik " gumam Kirana dalam hati .

Namun Kirana hanya mengangguk karena ia bingung mau berkata apa .

Sedangkan di kantor Rafael tengah memilih-milih apartemen untuk di tinggali oleh Kirana, ia ingin cepat-cepat pindah dan terbebas dari pantauan orang tua nya .

Dan akhirnya ia dapat apartemen yang satu gedung dengan Alexa, namun beda lantai ia sengaja memilih yang dekat dengan apartemen kekasih nya tersebut agar ia bisa lebih dekat dengan sang pujaan hati nya tersebut .

Tanpa pikir panjang ia langsung menghubungi pihak apartemen untuk melakukan pengecekan dan pembayaran, karena ia ingin cepat-cepat pindah dan telah di jadwalkan setelah pulang kerja ia langsung menuju apartemen nya .

Hanya berdiam diri di rumah membuat Kirana merasa bosan, karena ia sudah terbiasa bekerja dan sekarang ia hanya berdiam diri di rumah tak ada aktivitas yang lain, ia di larang melakukan hal yang bisa membuat nya capek, semua sudah di kerjakan oleh para asisten rumah tangga .

Ia membuka-buka majalah yang berada di bawah meja dan di lihat nya halaman per halaman di dalam majalah banyak sekali gambar-gambar pakaian, dress, sepatu, heells karena memang itu adalah majalah fashion .

Kirana sedikit tertarik dengan gambar-gambar tersebut ia langsung melihat- lihat lagi majalah yang lain nya .

Dulu pada saat SMA Kirana pun pernah menjadi model sekaligus designer baju pada saat lomba fashion show di sekolah nya dan ia pun mendapatkan juara pertama atas karya nya tersebut .

Makanya ketika ia melihat gambar-gambar baju atau dress itu mengingatkan kepada cita-cita nya dahulu yaitu menjadi designer, namun cita-cita itu harus ia kubur dalam-dalam karena di desa nya dulu belum ada kuliah jurusan tersebut dan terpaksa Kirana pun memilih jurusan yang tidak sesuai dengan keinginan nya meskipun ia kuliah sampai beres dan bekerja bukan sesuai cita-cita nya .

" apa aku jualan online aja ya " Kirana mempunyai ide untuk mengisi waktu luang nya .

" apa aku harus bilang dulu sama Rafael " gumam nya kembali .

Kirana pun langsung menyimpan kembali majalah nya dan langsung mengambil sesuatu di dalam koper nya sebuah buku dan ia pun membuka buku tersebut terdapat beberapa gambar pakaian, dan juga dress karya nya sendiri .

Di sela kesibukan nya ia selalu menyempatkan menyalurkan hobinya menggambar beberapa pakaian meskipun ia tidak terlalu up to date tentang gaya busana yang sedang viral sekarang .

1
Ma Em
Kirana biarkan Rafael dgn kesenangan dia sendiri setelah Rafael tau Alexa selingkuh pasti Rafael akan menyesal
Ma Em
Rafael kamu pasti menyesal karena telah menyakiti Kirana apalagi setelah tau Alexa yg kamu cinta telah mendua hati, selingkuh dibelakangmu semoga kebohongan Alexa segera diketahui sama Rafael
Reni Anjarwani
buat bucin rafaell kepd kirana thor jadi orang kok ngak ada hormatnya didepan orang sakit malah bikin pak gunawan shok
Ma Em
Rafael si Alexa ini wanita yg ga benar kamu cuma dimanfaatin saja sama Alexa untuk diporotin uangnya
Sâu trong em
Cerita yang membekas
Belen Gonzalez
Menarik perhatian.
momy hanum: terima kasih 😊
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!