NovelToon NovelToon
Jerat Cinta Duda Tua

Jerat Cinta Duda Tua

Status: tamat
Genre:Tamat / Beda Usia / Cinta Seiring Waktu
Popularitas:456.2k
Nilai: 4.8
Nama Author: Bunda Wia

Novel author ke empat launching 😘( cerita ini hasil karangan othor sendiri ya ). Silahkan mampir kak, jika tidak suka di skip aja ya, jangan kasih rating jelek. Ntar othor ngambek loh 😁.

Jeffander Smith lelaki dewasa dengan status duda kaya raya, tengah jatuh cinta pada gadis belia bernama Queensha Claire. Gadis cantik dan sedikit bar-bar itu telah membuatnya jatuh cinta pada pandangan pertama. Namun sayang, cinta jeffander bertepuk sebelah tangan. Lalu bagaimana usaha duda tampan itu untuk mendapatkan cinta sang gadis pujaan hatinya. Kepoin yuk kakak-kakak cantik dan ganteng. jangan lupa tinggalkan dukungan agar othor semangat up datenya. Terima kasih.

Happy reading 😘

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Bunda Wia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 23

Pagi ini, Jeffander tampak duduk santai di kursi meja makan sambil mengecek pekerjaannya lewat laptop nya. Manik matanya yang hitam pekat itu terlihat sesekali mengamati kegiatan Queen yang tengah memasak sarapan pagi untuknya di temani oleh bibi Sofia. Sedari tadi bibir lelaki tampan itu terus saja mengukir senyum ketika melihat ke arah Queen. Bibi Sofia yang melihat itu tampak mengulas senyum bahagia.

" Nona Queen, anda sungguh hebat ", bisik bibi Sofia yang membuat Queen bingung.

" Hahh? Siapa yang hebat? ",

" Tentu saja anda nona ",

" Hahh, aku ",

" Ya anda ",

" Maksud bibi apa ? Mengapa mengatakan aku hebat ", tanya Queen bingung.

" Ya tentu saja anda hebat nona, anda sudah membuat tuan jeff selalu menampilkan senyumnya jika berada di dekat anda. Apa anda tahu nona? Sejak perceraian tuan dengan nyonya lisa, tuan jeff tidak pernah lagi tersenyum ", bibi Sofia tampak menghela nafas panjang. Sorot matanya menerawang jauh kembali mengingat masa lalu kala itu.

" Dulu saya bekerja di sini sebagai pengasuh tuan jeff. Saat itu tuan jeff masih sangat kecil. Ibu tuan jeff yang bernama nyonya Adellyn, lebih suka pergi bersama dengan teman-temannya. Dia jarang sekali merawat tuan, sehingga tuan jeff tumbuh dengan kekurangan perhatian dari orang tuanya. Sedang ayah tuan jeff, terlalu sibuk dengan bisnisnya yang saat itu sangat maju. Dia pikir, nyonya di rumah mengurus tuan jeff dengan benar. Tapi nyatanya nyonya lebih mementingkan dunianya sendiri. Bahkan ketika putra keduanya lahir pun, nyonya tidak juga berubah ",

" Itu berarti hubungan tuan dengan nyonya Adel kurang baik ", tanya Queen yang di jawab bibi dengan anggukan.

" Hal itu membuat tuan tumbuh menjadi pribadi yang dingin dan tertutup. Hingga suatu hari ia bertemu dengan nyonya lisa di suatu acara pesta. Tuan mulai tertarik menjalin hubungan dan mulai berubah menjadi pribadi yang lebih hangat. Mereka menjalin hubungan selama dua tahun, sampai pada akhirnya memutuskan untuk menikah. Awal tahun pertama pernikahan, semua masih baik-baik saja. Namun pada saat tahun kedua, nyonya mulai sering keluar kota untuk mengurus bisnisnya. Sejak itu lah mereka mulai sering sekali bertengkar. Di tambah nyonya juga menolak permintaan tuan jeff untuk segera memiliki anak. Tentu saja hal itu membuat tuan jeff bertambah murka. Dan puncak dari semuanya, nyonya lisa meminta cerai dan lebih memilih karirnya dan meninggalkan tuan jeff yang masih sangat mencintainya ", manik mata wanita paruh baya itu tampak berkaca-kaca.

" Dan sejak saat itu tuan mulai berubah menjadi pribadi yang semakin dingin dan sangat tertutup. Di kecewakan oleh dua wanita yang paling berharga di dalam hidupnya membuat tuan tidak ingin lagi mengenal cinta. Tuan sepertinya sangat trauma dengan yang namanya wanita. Bahkan selama sepuluh tahun ia menduda, tidak ada satupun wanita yang ia ajak ke rumah. Bahkan nona Elly yang sudah mengenal lama tuan jeff, tidak mampu meruntuhkan tembok trauma itu. Dan anda adalah orang yang berhasil meruntuhkan tembok trauma itu nona Queen, anda yang sudah berhasil mengembalikan senyum tuan jeff yang telah hilang selama ini ", wanita paruh baya itu tampak sibuk menyeka air matanya yang jatuh karena mengingat penderitaan tuannya.

Queen yang mendengar semua cerita bibi Sofia tidak mampu berkata-kata. Air matanya jatuh begitu saja tanpa ia minta. Entah kenapa hatinya turut merasakan sakit saat mendengar semua itu. Ia tidak menyangka jika di balik sikap mesum jeff selama ini, tersimpan luka yang sangat dalam. Queen menoleh ke arah kekasihnya, lelaki tampan itu tampak serius menatap ke layar laptopnya.

" Lalu dimana orang tua tuan jeff sekarang bi? "

" Mereka tinggal di Singapura nona, Tuan besar memiliki bisnis di sana, yang saat ini tengah di kelola oleh putra keduanya. Saat itu tuan jeff tidak ikut karena sudah menikah dengan nyonya Lisa ",

" Apa mereka tidak pernah pulang ke Indonesia? ",

" Tentu pernah, setiap empat bulan sekali mereka akan datang berkunjung. Ya meski tuan tidak terlalu mengharapkan kedatangan mereka ",

" Kalau begitu, mulai sekarang biar aku saja yang berusaha membuatnya tersenyum bahagia ", ucap Queen pada bibi Sofia. Wanita paruh baya itu tampak mengulas senyum seraya menggenggam tangan Queensha.

" Terima kasih nona ",

Beberapa saat kemudian, masakan mereka pun selesai. Queen segera menata makanan itu di atas meja. Nasi goreng dengan toping lengkap yang tampak menggugah selera. Kemudian Queen mengambilkan untuk jeff dan tak lupa meletakkan segelas air dan juga segelas susu.

Queen baru sadar jika pekerjaannya selama ini lebih mirip seperti tugas seorang istri. Apakah duda tua di depannya ini sengaja melakukan semua ini? Ah mungkin hanya kebetulan saja batin Queen berusaha berpikir positif.

Setelah selesai sarapan, Jeff mengantar Queen ke rumah orang tuanya karena jeff akan pergi ke luar kota selama dua hari. Awalnya jeff ingin mengajak Queen, namun rupanya gadis itu tengah ada banyak tugas dari kampus.

Kini mereka tengah berhenti di pinggir jalan, di depan Rumah tuan James, daddy Queen.

" Sayang, aku tidak bisa mengantarmu ke dalam, karena aku harus segera berangkat ",

" Tidak apa-apa tuan, saya mengerti ",

Jeff yang mendengar queen masih memanggilnya tuan, menjadi kesal.

" Sampai kapan kau akan terus memanggilku tuan. Sekarang kita sudah menjadi sepasang kekasih ", Queen hanya meringis seraya menggaruk tengkuk.

" Lalu saya harus memanggil apa? "

" Terserah, asal jangan tuan ",

" Kalau begitu aku panggil pak saja ", goda Queen sambil mengulum senyumnya.

" Wah, kau berani sekali meledekku gadis nakal ", Jeff segera mengangkat tubuh Queen hingga duduk di atas pangkuannya. Jeff memeluk erat pinggang ramping itu hingga dada Queen menghimpit dadanya.

" Ayo katakan sekali lagi jika kau berani ", Queen yang di tantang seperti itu malah semakin meledek kekasihnya.

" Siapa takut, pak Jeff si duda tua mesum ", ucap Queen cekikikan.

" Kau ", Jeff terkekeh pelan melihat kenakalan gadisnya. Ia segera menarik tengkuk Queen dan melu mat dengan rakus bibir merah itu. Awalnya Queen terdiam, namun setelah itu ia mulai memejamkan kedua matanya dan mengalungkan tangannya ke leher jeffander. Jeff terus melu mat dan menyesap bibir Queen seakan tidak ingin berhenti. Setelah merasa pasokan udara di dalam dada menipis, barulah Jeff melepas tautan bibir mereka. Terlihat jelas kabut gairah tengah menguasai dirinya. Begitu juga dengan Queen, gadis itu juga mulai terbawa suasana.

" Jaga dirimu baik-baik, aku akan sering menghubungimu, jadi kau harus membawa Handphone mu kemana pun kau berada, mengerti ",

" Astaga, kau posesif sekali. Baiklah aku akan menurut ", ucap Queen seraya tersenyum. Ia pun segera turun dari pangkuan Jeff dan keluar dari mobil tersebut. Kemudian ia pun melambaikan tangan saat mobil Jeff berlalu meninggalkannya.

Queen tampak meraba bibirnya sendiri dan kemudian tersenyum malu ketika teringat ciuman yang barusan ia lakukan.

" Ternyata kau sangat romantis dan menggairahkan pak duda tua ", gumam Queen terkikik geli. Kemudian ia pun berjalan menuju gerbang rumahnya.

**********

Om Jeff bikin Queen jadi gak polos lagi 🤭

Enak ya Queen 🤣

Ayo dukungannya jangan lupa ya reader, likenya di pencet gratis lo

Terima kasih 😘😘

1
Dinda Putri
Luar biasa
marti 123
Lumayan
marti 123
Kecewa
Kurnia Hany Aljafar
/Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Sumarni Tina
Luar biasa
Sumarni Tina
Lumayan
Fransiska Oroh
uh mantap thor... dari judul aja sudah brgetarr🙏🏻
Erviana Erastus
habis kau j********g
Erviana Erastus
akhirnya emak sadar juga mana permata mana batu kerikil
Erviana Erastus
Luar biasa
Erviana Erastus
ngaca mak ngurus anak nggak pernah sdh anak dewasa sok ngatur2
Erviana Erastus
cie yg sdh lope2 .... masih ada penghalang hubungan mereka hadehhhh ayo jeff singkirkan hama penganggu
Erviana Erastus
j******g yg urat malux putus
Erviana Erastus
jd perempuan kok tolol amat kau queen
Erviana Erastus
move on queen ngapain ngarep rex
Ina Karlina
terimakasih Thor ceritanya bagus . tetap semangat 💪💪
Ina Karlina
waduuuuh kadihannya Mark gagal belah durennya🤣🤣🤣
Ina Karlina
🤣🤣🤣 malah di tinggal tidur...kasihan Jeff malam pertama nya harus ter tunda..unboxsing di tahan dulu ya Jeff😁😁😁
Ina Karlina
hati hati queen di rek lagi tebar pesona kamu jangan mau di gombalin sama dia tar pacar duda mu bisa ngamuk bahaya
Ina Karlina
Tremor ya Jeff.. berhadapan dengan camer😁😁
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!