NovelToon NovelToon
Maaf, Aku Selingkuh Mas!

Maaf, Aku Selingkuh Mas!

Status: sedang berlangsung
Genre:berondong / Balas Dendam / Selingkuh / Cinta Terlarang / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Penyesalan Suami
Popularitas:9.9k
Nilai: 5
Nama Author: Wela Edelways

"Dia tidak selingkuh, dia baik. Semua kebutuhan finansial ku terpenuhi. Dia perhatian dan tak pernah kasar padaku. Tapi sayang semuanya terkuak, menyakitkan bagiku. Hingga akhirnya aku pun terjatuh dalam lumpur dosa itu. Salahkah aku, bila aku hanya mengikuti permainan alur hidup, yang kadang mempermainkan ini?"
(Alika Kinanputri)
Belum habis rasa sakit yang dirasakan Alika. Oleh karena sikap suaminya yang tidak pernah mau menyentuhnya lagi, selama satu tahun belakangan. Ada apa yang sedang terjadi pada Bagas yang sangat mencintai dirinya, meski mereka belum dikaruniai oleh seorang anak. Bahkan pernikahan mereka sudah menginjak lima tahun, dan tidak pernah terjadi pertengkaran. Tiba-tiba Alika harus dihadapkan dengan kenyataan pahit Dugaannya ternyata meleset. Yang membuat hidupnya semakin kacau, saat dihadapkan dengan pilihan, pergi tak diperbolehkan. Tapi dipaksa bertahan demi reputasi keluarga Bagas. Mampukah Alika bertahan?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Wela Edelways, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Awal Rencana

POV Keanu

Kepulangan aku ke rumah, sebenarnya terpaksa. Jika saja kakek dan nenek tidak mendesak, mungkin aku lebih memilih tinggal di luar negri saja. Dari pada aku harus kembali dan tinggal serumah dengan papa. Pria bergelar papa itu adalah pengecut bagiku.

Bagaimana tidak, mama Delia adalah wanita penyayang dan setia. Dia pebisnis hebat juga dalam bidang fashion. Namun, begitu saat hari kejadian dia diculik, kenapa mama Yanti mengatakan jika mama Delia pergi bersama pria lain. Seakan mama Delia pergi atas kemauannya sendiri.

Keanu melihat dengan mata kepalanya sendiri, mama Delia saat itu dibawa paksa masuk ke dalam mobil berwarna hitam.

Sedang hidup mama Delia hanya didedikasikan untuk keluarga dan bisnisnya. Tidak ada alasan baginya untuk pergi meninggalkan papa.

Jika ini adalah permainan licik mama Yanti, dia harus bisa menyusun rencana yg lebih licik lagi. Demi untuk informasi yang bisa membawanya pada sebuah titik terang, dimana keberadaan mama Delia yang sebenarnya.

Hatiku lebih kacau saat mendengar kabar jika Alika sudah menikah dengan saudara tiri ku, Bagas. Sejak kecil aku sudah menyayanginya. Perlakuan lembutnya untuk aku membuat aku merasa tak pernah kekurangan kasih sayang. Jika mama Delia melakukan perjalanan bisnis, dan papa Leo sibuk dengan perusahaannya. Kedewasaan Alika dan kelembutannya menemani aku belajar dan bermain, seakan mengganti keberadaan mama Delia.

Lambat laun, hatiku sadar jika ini bukanlah tentang perasaan seorang adik pada kakaknya. Tapi semakin aku menyangkal perasaan ini semakin dalam. Apalah dayaku yang pada saat itu, masih belia. Belum waktunya untuk bisa mengungkapkan perasaanku.

Hingga papa mengirim aku ke luar negri. Dan aku tidak bisa menemui Alika untuk terakhir kalinya. Kini, tidak lagi melihat perlakuan kasar Bagas terhadap Alika sama saja dia sedang menggali lubang kuburnya sendiri. Aku akan membuat perhitungan dengannya. Karena setitik luka yang dia torehkan untuk Alika adalah luka untuk aku juga.

Jadi bersiaplah Bagas, tunggu aku di kantor hari ini. Kamu akan mendapatkan kejutan yang sangat luar biasa hari ini.

Keanu melajukan mobil sport berwarna biru miliknya. Membelah jalanan ibu kota. Hingga tak membutuhkan waktu yang lama dia telah tiba di sebuah gedung perkantoran tinggi. Dan masuk ke dalamnya, di pintu masuk semua karyawan telah menunggu kedatangannya.

"Selamat datang tuan," sambut seorang manager dan mempersilahkan Keanu masuk ke dalam gedung.

"Apa anda ingin beristirahat dahulu di ruang anda tuan. Sambil melihat interior ruangan anda, apakah sudah cocok dengan apa yang diinginkan oleh anda," ujar manager barunya.

"Tidak, aku ingin kamu antar kan aku langsung ke ruang meeting." Pinta Keanu dengan dingin.

"Baik tuan," jawab manager tadi, dan berlari kecil mendahului Keanu agar bisa membukakan pintu lift untuknya.

Di ruang meeting semua pimpinan direksi sedang menunggu. Saat manager tadi membuka pintu ruangan, semua mata tertuju padanya. Dengan langkah berat dan pasti, Keanu berjalan masuk ke dalam ruangan lalu duduk bersama.

Dan papa Leo ternyata sudah sejak tadi menunggu kedatangannya.

Rapat dimulai, semua orang duduk dan terdiam menyimak semua hasil keuntungan dan rugi yang diperoleh selama ini. Dan terakhir saat papa Leo akan menutup meeting, dia mempersilahkan managernya mengumumkan. Apa yang ingin disampaikan olehnya selama ini.

"Saham dari nyonya Delia Winata sebesar 20% akan diserahkan kepada tuan Keanu putra Dirgantara, berikut saham dari tuan Leo Dirgantara pun akan diserahkan sebesar 25%. Silahkan tuan Keanu, menerima tanggung jawab perusahaan ini, agar bisa diatur lebih baik lagi. Dan mulai hari ini, kami mempercayakan perusahaan atas nama Tuan Keanu Dirgantara."

Semua pimpinan redaksi, bertepuk tangan lalu berdiri satu per satu dari tempatnya. Memberikan selamat atas pencapaian yang tuan Keanu dapatkan hari ini.

****

Jauh beberapa hari yang lalu, tuan Leo mendatangi kediaman papa dan mama mertuanya. Nyonya Victoria dan Richard Winata memberi persyaratan untuknya agar bisa memberi saham milik putri mereka diserahkan untuk cucu kesayangannya.

"Kami nggak bisa berbuat apa pun untuk membuat hati Keanu kembali mempercayai cinta yang dimiliki olehmu untuknya. Namun satu yang kami inginkan, untuk mengamankan saham dari ibunya, kamu harus segera menyerahkannya pada Keanu. Agar Keanu sudah bisa segera kembali mendapatkan apa yang seharusnya menjadi miliknya."

Dan Leo Dirgantara segera menyetujuinya.

Bukan tanpa alasan tuan Richard meminta permintaan itu. Karena dia juga sudah cukup mengerti dengan keputusan Leo menantunya, dengan memberikan kepercayaan kedudukan CEO untuk putra tirinya.

Dan kini, dia harus kembalikan pada yang seharusnya.

Terlihat Bagas meremas selembar kertas di hadapannya. Hati dan otak Bagas dipenuhi rasa amarah dan benci terhadap putra kesayangan dari papa tirinya itu. Hari ini dia benar-benar merasa dipermalukan.

Dia lebih memilih pergi meninggalkan ruangan meeting dan kembali ke ruang CEO miliknya.

Baru saja dia duduk di atas kursi dan meja kerjanya, seseorang karyawan mengetuk pintu.

"Masuk," pintanya dengan nada gusar.

"Maaf tuan, saya diperintahkan oleh dewan direksi," jawab karyawan itu sopan.

"Ada apa?"

Tanya Bagas agak sedikit menjadi kasar.

"Saya diperintahkan untuk mengosongkan ruangan ini, sekali lagi saya mohon maaf tuan," jawab karyawan itu.

Bagas berdiri dan mendekati bawahannya itu lalu memegang krah kemeja miliknya.

"Maafkan saya tuan, ini perintah atasan. Saya nggak bisa menolak," ucap karyawan itu ketakutan.

"Keluar kamu dari sini!" Perintahnya kasar dan melepaskan krah kemeja milik karyawan itu.

Bagas merasa sudah dipermalukan, kini harga dirinya sedang diinjak-injak.

Emosinya meledak ledak di dalam hatinya. Tapi demi untuk menjaga image dia tetap diam.

Lima menit kemudian dia memilih meminta seorang office boy untuk membereskan ruangannya.

Keanu tersenyum puas, saat melihat Bagas pergi dengan keadaan emosi.

"Ini baru permulaannya Bagas. Apa yang sudah kau renggut dariku. Aku akan balaskan semuanya. Hingga kau akan datang dan menangis sambil berlutut di hadapanku meminta aku menghentikan api amarah dalam diriku, yang sudah lama belum terlampiaskan," gumam Keanu dalam hatinya.

Hari ini adalah awal dimana Keanu harus lebih ekstra hati-hati. Agar tidak mudah dijatuhkan oleh Bagas dan Mama Yanti.

Masih banyak rencana-rencana yang lain demi untuk menghancurkan Bagas. Namun Keanu tak ingin terlihat gegabah, dia ingin bermain dengan permainan yang berbeda-beda.

****

Argggghhhhh

Di sisi lain, di sebuah cafe di sudut ruangan Bagas terlihat stres dan tak ingin diganggu oleh siapa pun. Dia terus mengumpat, dengan segala kata dan kebencian untuk Keanu Dirgantara.

Tak berselang, mama Yanti telah tiba kemari.

"Bagaimana bisa kamu diperlakukan tidak adil seperti ini, nak?" Tanya mama Yanti khawatir.

"Ayo ma, kita lanjutkan rencana kita. Kali ini rencana lebih besar lagi," ucap Bagas dengan pandangan mata kosong mengarah ke depan kaca jendela.

Mama Yanti diam tak mengerti.

"Menyingkirkan semua orang-orang yang berada dalam silsilah keluarga Dirgantara," ucap Bagas yakin.

1
Zuraidah Zainal
Halah Palinggan Tuh Bagas yang Mandul Bukan Alika Dan Kerana Dia Bodoh bisa Tertipu Sama Si Ulat Keket Padahal Hamil anak pria Lain hahahaha
Zuraidah Zainal: Semangat Thor asal kamu Update Aq Gas Terussss...
Wela Rana: ikuti terus ceritanya ya kak,🥰🥰
total 2 replies
Ninik
kesempatan itu buat bukti Alika bgo difoto bahkan divideoin kalau perlu
Ninik
double up tp sama isinya sama aja
Ninik
tinggal ke PA beberkan bukti kalau dah nikah lagi bahkan dah ada anak dan jg sudah lama pisah ranjang pasti di proses Alika jgn bego jd cewek
Wela Rana: Sabar ya kakak🥰🥰🥰
total 1 replies
Ninik
Thor 🙏🙏🙏 bikin konfliknya jgn yg terlalu extrim aku takut bacanya yg ada aku skip
Wela Rana: Halo kk🥰 Terima kasih masih terus mengikuti jalan cerita Alika.
Semuanya baik2 saja ya kak, konfliknya masih belum mulai,🥰🥰
total 1 replies
Ninik
ini gila keluarga amburadul
Ninik
hahaha nah Lo kebat kebit itu hatinya si Yanti tentu saja anaknya Leo yg bakal ambil alih semuanya
Wela Rana: Nantikan keseruannya kak🥰🥰🥰
total 1 replies
Ninik
Thor terlalu sadis disini ceritanya dan Malika juga terlalu lemah
Ninik: Ok ditunggu bab selanjutnya
Wela Rana: Tenang kak, alur ceritanya masih panjang. Dan pastinya pemeran utama selalu mendapatkan happy ending.🥰🥰
terus ikuti ceritanya ya kak
biar author lebih semangat lagi.

salam sayang🥰🥰🥰
total 4 replies
gamingmato channel
Wah seru!
Wela Rana: mksh kak😊
total 1 replies
Sarah
Ngebayangin jadi karakternya!
Wela Rana: Menyakitkan kak🤗
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!