NovelToon NovelToon
Gadis Berkacamata ( Ternyata Seorang Mafia)

Gadis Berkacamata ( Ternyata Seorang Mafia)

Status: sedang berlangsung
Genre:Mafia / Kehidupan di Sekolah/Kampus / Identitas Tersembunyi / Bullying dan Balas Dendam
Popularitas:8.7k
Nilai: 5
Nama Author: Tu es belle

Di universitas ada seorang gadis yang nampak sangat misterius. Penampilannya amat persis seperti kutu buku, dengan kacamata tebal, baju sederhana, buku yang selalu dalam genggaman. Bahkan cara berjalannya pun nampak begitu sangat lamban, sampai-sampai kerap kali jadi bahan tertawaan bagi orang sekitar

Beberapa orangpun mulai berani melakukan pembullyan terhadap sang gadis, namun nahas. Tak lama setelah perundingan tersebut, tersebar kabar jika pelaku pembullyan di temukan dalam keadaan mencengangkan. Tubuh mereka di penuhi luka hingga membuat ngeri bagi siapapun yang melihatnya. Mereka juga pernah sekali di temukan dalam keadaan tidak bernyawa di gedung belakang universitas. Berita panas itu menyebar begitu cepat memenuhi artikel kampus. Tak ada yang tahu, siapa sebenarnya sang Gadis? Benarkah dia pelaku tersembunyi itu ataukah ada oranglain yang membantu di belakang sang gadis?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Tu es belle, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Beri dia kesempatan

Segerombolan manusia masih memenuhi halaman kampus, seorang diantarnya bersuara saat melihat bagaimana Ariella pergi dalam keadaan yang tidak bisa di katakan baik

"Bukankah kamu berkata jika dia pembunuhnya?"

beberapa nampak mengangguk mengiyakan. pelaku didepan sana adalah seorang anak buah Anita. Wajahnya nampak pias, buru-buru dia menjawab "Iya, kenapa kalian sekarang jadi ragu? Bukannya tadi kalian ikut memojokkan Ariella? "

"Kami menuduh gadis culun itu karna kau, kau yang memberi kami bukti lembaran foto pelaku"

Alis wanita itu mengernyit, suasana halaman universitas semakin heboh. Mereka jelas takut jika Alana membuktikan pernyataan yang di ucapkan tadi

"bukti? "

"Iya, kau jangan pura-pura lupa" seru lainnya

suara suara sumbang mulai terdengar, gadis itu berkali-kali menyela tapi teman sekampusnya tidak percaya

"Tunggu" ujar wanita itu sambil mengangkat kedua tangan sampai sikunya sejajar dada

"Aku memang berkata jika pembunuh Anita adalah gadis culun itu. Tapi aku tidak pernah memberi kalian bukti foto apapun"

Sepi.... mereka semua saling pandang

Pria menggunakan kaos kemeja dengan kancing terbuka maju, dia menyodorkan layar pilihnya ke hadapan gadis itu

"Ana, kamu berbohong. Sudah jelas ini adalah nomormu"

Ana mengangkat pandangan dari layar pipih, dia melihat wajah pria di depannya nampak memerah

"Kami ikut membully Ariella karena bukti foto itu, jika kamu tidak mengakuinya. Maka berhentilah memprovokasi kami untuk melakukan perundingan ini" ucap pria itu, dia menarik handphone miliknya lalu berbalik pergi diikuti mahasiswa/i lain

"uuu, dasar penipu"

"Tanggung jawab kamu sana, kami akan berkata jika Kamulah yang terus menerus memprovokasi sampai perundungan ini terjadi"

seakan keadaan berbalik, Ana di lempari sisa tepung bekas Ariella tadi

Gadis itu gelagapan, dia menutupi wajahnya. Dalam hati dia mengutuk pelaku pengiriman foto itu

...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...

Sementara itu di ruang rapat para dosen dan petinggi Universitas sedang melakukan musyawarah terkait mahasiswi yang baru saja dikabarkan meninggal. Mereka belum tahu kejadian yang sedang heboh terjadi saat ini

Saat Rektor Tengah mengangkat spidol ingin menuliskan sesuatu pintu diketuk dengan tergesa-gesa, pimpinan Universitas itu pun menoleh dengan gerakan mata. Dia seolah memberi isyarat kepada pria remaja yang ada dekat pintu, pria itu mengerti. Dia membuka sedikit pintu dan Melongo kan kepala

"ada apa? kau tidak tahu di dalam sedang ada rapat? "

si pembawa berita tampak tidak tenang tangannya saling menggenggam

"a--aku ingin bilang"

"kau tahu tidak ada mahasiswi-"

"Ariella yang gadis culun itu, baru saja dibully secara ramai-ramai"

pria remaja yang menahan pintu itu membulatkan mata dia segera melebarkan pintu tanpa izin dari kepala yang universitas. Ketika dirinya akan mendapat teguran si Pembawa berita langsung masuk bahkan entah karena rasa takut atau hal lainnya.

Dia segera berkata "maaf Pak jika saya lancang, tapi mereka melakukan pembullyan ulang secara massal kepada ariella"

Berita itu membuat para dosen saling pandang sambil memejamkan mata erat mereka benar-benar merasa frustasi

"Kenapa mahasiswa itu tidak pernah belajar dari kesalahan? " ujar seorang dosen

Pria yang membawa berita masih dalam keadaan panik namun tidak dengan kepala universitas dia nampak menanggapi berita menggemparkan itu dengan santai. Bahkan dia mengetukkan spidol ke atas meja, ruangan rapat itu seketika hening

"Bagaimana ini pak? Jika dibiarkan maka akan ada lagi korban yang berjatuhan, dan bisa dipastikan kampus kita akan ditutup oleh pemerintah" seorang dosen jurusan bahasa berdiri dari duduknya dia tidak lagi memperdulikan aturan 'tidak boleh berbicara sebelum mendapat izin dari Rektor ketika rapat diadakan' Rektor memandang pria paruh baya itu lalu berkata dengan nada dingin

"duduk dan Tenanglah! Kita akan selesaikan ini secepatnya dan kamu" tunjuknya pada si pembawa berita

"Pergilah dan lihat Apakah pembullyan itu masih terus berlanjut? jika Iya laporkan segera"

"Baik Pak, saya permisi!"

Ketika mahasiswa yang membawa berita itu pergi kasak kusuk dalam ruang rapat mulai terdengar. Para dosen membahas secara pribadi dengan rekan sejawat mereka

Sementara itu Rektor di depan sana masih diam dia duduk dengan menopang tangan di atas meja memandang satu persatu orang dalam ruangan itu entah kenapa dia merasa janggal di sini

Sampai sebuah pertanyaan melesat padanya "Pak Apa kamu yakin ini bisa diselesaikan secara tertutup?"

"Bagaimana jika awak media tau Kejadian ini lagi pula dengar Pak! Anita bukan anak dari orang sembarangan. Ayahnya adalah menteri eksklusif dalam pemerintahan. Jika dia tidak terima kerjasama dari kita, maka universitas kita yang bergengsi ini bisa ditutup secara paksa"

Rektor semakin diam, dengan menghela napas. Pria itu melepas kacamata dokter dan berkata dengan nada pelan "Pergilah! rapat sampai di sini"

para dosen yang mendengarnya hanya bisa Saling pandang mereka menggeleng tidak percaya 'bagaimana bisa pria ini menanggapi hal seperti ini dengan begitu santai?'

Satu persatu para dosen pergi meninggalkan ruang rapat hanya tersisa Rektor dan pria penjaga pintu

Pria remaja yang bertugas sebagai tangan kanan Rektor itu melangkah mendekati pria itu dia berucap "Pak Kenapa tidak kau terima saja kerjasama dari Pak Rubby?"

Mendengar itu pria dengan gelar Rektor mendongak dia menukik alis dengan tajam "Apa kau tahu siapa itu ruby? "

pria remaja itu mengangguk "jelas saja aku tahu dia adalah mantan detektif dan juga pernah menjadi wawancara kota yang terkenal tapi..."

pria itu terdiam tidak mampu meneruskan kata-katanya

"Itulah sebabnya aku ragu" potong Rektor

"Tapi Pak Tidak ada salahnya jika kita beri Dia kesempatan untuk menyelesaikan kasus ini

"Apa kau gila?" ucap Rektor dengan nada marah

"Apa Anda ingin kampus ini ditutup?" Rektor tercengang mendengar ujaran pria remaja itu

1
Yuli Ana
duh...
penasaran bngt...
Yuli Ana
udah mulai terkuak...
Yuli Ana
keduluan sama tuan kalian....🤭
Yuli Ana
gk bisa kabur...
Yuli Ana
seperti dugaanku by... memiliki kepribadian ganda. ARIELLA. klo di kampus culun, klo blas dendam udh kyk malaikat pencabut nyawa. dn selama ini dibantu arna jdi semua berjalan mulus... bener gk...
Ig : loneliest.7: makasih banyak kk udh komen di setiap bab🫶🫶🫶🫶, mhon maaf jika keterlambatan update setiap bab🙏🙏🙏🙏
total 1 replies
Yuli Ana
merinding...
Yuli Ana
siapa sih ni cewk gaun merah... ariella... atau kembarannya atau si ariella punya kepribadian ganda.... duh... penasaran bngt...
Yuli Ana
bersama arna yah...
Yuli Ana
serem banget bi....
Yuli Ana
jdi si ariella ini dimanfaatin oleh seseorang...
Yuli Ana
ruby ruby
Yuli Ana
arna
Yuli Ana
mencurigakan. arna sama ariella... ada hubungan apakah....
Yuli Ana
tr anita nya mati
Yuli Ana
siapakah itu? arie sm arna th...
Yuli Ana
knpa nih... si arna... apa benci pada arie krena merebut perhatian adiknya...🤣🤣🤣
Yuli Ana
jngn2 si arna prnh mlakukan sesuatu pd arie....
Yuli Ana
ternyta bukn ariela y...
Yuli Ana
siapa sih... penasaran bngt....
Yuli Ana
masih blum mengerti alurnya...🤭🤭🤭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!