NovelToon NovelToon
Anak Buangan Jadi Istri Kesayangan

Anak Buangan Jadi Istri Kesayangan

Status: sedang berlangsung
Genre:Reinkarnasi / Mengubah Takdir / Identitas Tersembunyi / Balas dendam dan Kelahiran Kembali
Popularitas:4.4k
Nilai: 5
Nama Author: Mila julia

Aneska Maheswari ratu bisnis kelas kakap yang di bunuh oleh rekan bisnisnya tapi dengan anehnya jiwanya masuk pada gadis desa yang di buang oleh keluarganya kemudian di paksa menikahi seorang pria lumpuh menggantikan adik tirinya .

Mampukah aneska membalaskan semua dendam dan menjalani kehidupan gadis buangan tersebut?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Mila julia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 17.Anes di tubuh Raline

Paviliun itu berdiri terpisah di belakang mansion, bangunannya tua, kusam, dan nyaris terlupakan. Begitu pintunya dibuka, bau apek langsung menyeruak ke udara.

“Ini menjijikkan!” teriak Arumi sambil menutup hidung.

Debu beterbangan saat pintu terbuka, sarang laba-laba menggantung di sudut langit-langit, dan lantainya penuh bercak hitam tak jelas. Seekor tikus kecil melintas cepat di sudut ruangan, membuat Maya menjerit ketakutan.

“Aaaa…” ia berjingkrak ketakutan.

“Mama, aku tidak ingin tinggal di sini. Ayo kita mencari apartemen atau hotel yang jauh lebih layak dari ini,” ucap Arumi sembari merengek kepada papanya.

“Bagaimana mungkin kita menyewa apartemen ataupun hotel sedangkan semua aset dan uang Papa sudah habis untuk menutupi kerugian perusahaan,” jelas Hendra.

Maya dan Arumi menganga mendengar penuturan suaminya itu.

“Mas… kamu benar-benar bangkrut? Berarti apa yang dikatakan oleh anak buangan itu semua benar?” ucap Maya sambil memegang kepalanya. “Tidak… tidak mungkin… bagaimana bisa?”

“Ini karena ulah kalian,” tegas Hendra. “Kalau saja kamu tidak mencoba menjebak Raka waktu itu, mungkin perusahaan sampai saat ini masih aman di tanganku. Investasinya tidak akan dicabut dan kita tidak akan seperti ini.”

“Mas, kenapa kamu malah menyalahkan anak kita? Ini salah anak buangan itu! Pasti dia yang sudah menghasut Gunawan untuk bisa menguasai perusahaan. Lagi pula dari mana dia dapat uang sebanyak itu sampai bisa menjadi pemilik saham mayoritas?” ucap Maya tak mau menerima tuduhan suaminya.

“Ah, sudahlah. Cepat bersihkan tempat ini, aku sangat lelah. Bahkan jabatanku sekarang di kantor hanyalah direktur nonaktif. Aku tidak memiliki kuasa apa pun selain mengikuti perintah Raline,” jelas Hendra.

“Kamu menjadi bawahan anak itu sekarang?” suara Maya bergetar.

“Mau bagaimana lagi? Kamu ingin aku memberontak dan membuatnya mengeluarkanku dari kantor? Apa kalian mau menjadi gelandangan? Sudah untung dia tetap mengizinkan kita berada di sini meskipun hanya paviliun kecil ini,” ucap Hendra.

“Tidak! Aku tidak ingin berada di sini. Jika Papa dan Mama tidak bisa membiayai hotel ataupun apartemen, lebih baik aku pergi. Aku tidak mau hidup miskin seperti ini,” ucap Arumi sambil menendang tikar yang berada di depan pintu.

“Arumi, kamu akan ke mana?” tanya Maya sambil menahan tangan anaknya.

“Kemanapun, asalkan tidak di rumah kecil ini. Aku tidak sudi hidup dari belas kasihan anak buangan itu. Aku wanita terhormat, Ma,” ucap Arumi sambil menghentakkan tangan mamanya lalu bergegas pergi dari sana.

“Mas, lakukan sesuatu,” desak Maya melihat Arumi pergi.

“Maya, aku juga sangat pusing hari ini. Jangan menambah kepusinganku. Urus saja anakmu dengan benar. Lagipula mau ke mana dia akan pergi? Paling sebentar lagi dia juga akan kembali,” jelas Hendra sambil terduduk lemas di teras paviliun itu.

Di sisi lain, Arumi pergi ke garasi mobil bermaksud untuk mengambil mobilnya untuk bertemu dengan Kenzo. Namun belum ia masuk, dua penjaga menghalangi langkahnya.

“Kenapa kalian menghalangiku? Aku tidak akan masuk ke dalam mansion anak buangan itu. Aku hanya ingin mengambil mobilku yang ada di dalam,” ucap Arumi.

“Maaf, Nona. Sesuai perintah Nona Raline, semua aset termasuk mobil yang ada di dalam garasi ini adalah milik perusahaan. Nona Arumi tidak berhak untuk mengambil ataupun mengendarainya lagi mulai hari ini,” jelas penjaga tersebut.

“Kurang ajar! Dia benar-benar mengambil semuanya dariku!” umpat Arumi sambil menghentakkan kakinya lalu berteriak keras.

“SEMOGA KAMU SEGERA MATI MEMBUSUK, ANAK BUANGAN!” teriaknya sambil menghentakkan kaki, lalu berjalan keluar gerbang mansion.

Sementara itu, Raline justru tersenyum tipis sambil meneguk wine di gelasnya di atas balkon, menyaksikan Arumi, Mama tiri, serta papanya yang kini terpuruk dan kesulitan.

“Raline yang kamu maksud memang sudah mati membusuk, Arumi,” gumam Raline pelan, mengingat bagaimana ia bisa masuk ke dalam tubuh gadis itu.

Flashback…

Petir menyambar, rintik hujan mulai berjatuhan, menetes dari sela-sela daun dan membasahi tubuh seorang wanita yang tergeletak di jurang dengan kepala penuh bercak darah dan tubuh dipenuhi luka.

Perlahan ia membuka mata. Gelapnya hutan serta rimbunnya pepohonan menjadi hal pertama yang ia lihat.

“Apa yang terjadi… kenapa aku berada di sini? Bukankah aku baru saja jatuh dari atas gedung hotel pencakar langit?” Anes berusaha bangkit, namun kepala serta tubuhnya tak mampu bergerak, belum lagi rasa sakit luar biasa yang menusuk setiap titik tubuhnya.

Anes berusaha bersuara.

“To… tolong…!”

“T… tolong…”

Rintihan demi rintihan ia ucapkan, berharap seseorang datang membantunya.

Namun—

Tak satu pun yang mendengarnya atau menolongnya sampai Anes melihat seorang gadis juga terbaring bersimbah darah di sampingnya saat ia berusaha menoleh ke sisi lain.

Gadis itu tidak sadarkan diri, matanya tertutup rapat, tidak ada tanda-tanda kehidupan. Namun ketika Anes berusaha mengerahkan tenaga untuk menggerakkan tangannya dan menyentuh gadis itu, tangannya seolah menembus begitu saja.

“Ada apa ini… apa aku berhalusinasi?” ucapnya, mencoba lagi dan lagi. Namun tetap sama, gadis yang terbujur di sampingnya tak dapat ia sentuh.

“RALINE!” teriak orang-orang di kejauhan. Cahaya senter menyoroti hutan.

“Seseorang… mungkin orang-orang itu bisa menyelamatkanku dan perempuan ini,” ucap Anes, lalu berteriak sekuat tenaganya.

“TOL… TOLONG!”

“TOLONG!”

Ia mengulanginya beberapa kali hingga sorot senter menerangi wajahnya.

“RALINE… RALINE ADA DI SANA!” teriak salah satu warga sambil menyoroti tubuhnya.

Beberapa warga segera turun ke dalam jurang untuk mengangkat tubuh Raline. Begitu warga mengangkatnya, Anes memberitahukan bahwa ada satu perempuan lagi yang perlu mereka selamatkan.

“Selamat… kan wan… wanita itu juga!” ucap Anes sambil menunjuk seorang wanita yang terbujur kaku di sampingnya.

“Wanita siapa? Tidak ada siapa-siapa selain dirimu di sini,” ucap salah satu warga, membuat Anes terdiam. Ia mencoba melihat lagi, dan benar—wanita yang ia lihat tadi sudah tidak ada.

Warga tidak begitu menghiraukan ucapannya. Mereka segera mengangkat tubuhnya ke atas jurang untuk segera dibawa ke rumah sakit.

Setelah dirawat beberapa hari dan ia mulai sembuh, Anes baru menyadari bahwa jiwanya tidak lagi berada di tubuhnya sendiri, dan perempuan yang ia lihat di hutan saat itu adalah jiwa pemilik tubuh ini yang sebenarnya. Jiwanya benar-benar telah mati dan digantikan oleh jiwanya.

.

.

.

💐💐💐Bersambung💐💐💐

Aduh si Arumi umpatannya pedes banget udah miskin aja lagaknya kayak masih jaya, kira - kira si Kenzo bakal bantuin Arumi nggak ya???.

Lanjut Next Bab ya guys😊

Lope lope jangan lupa ya❤❤

Terima kasih sudah membaca bab ini hingga akhir semuanya. jangan lupa tinggalkan jejak yaa, like👍🏿 komen😍 and subscribe ❤kalian sangat aku nantikan 🥰

1
Cindy
lanjutt
Cindy
lanjut
Irsyad layla
tapi dia pake kursi roda kek mana ni
Kutipan Halu: oooooh iyaaa maaf kk. makasi koreksinya🫶🫶
total 1 replies
vj'z tri
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣 haisssss para demit berkumpul jadi satu
vj'z tri
tepat banget tebakan bang Joni 🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣
vj'z tri
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣 apa iya mau ikut tinggal di mansion bagian puojoooooook belakang 🤣🤣🤣🤣🤣🤣
vj'z tri
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣 suprise 🎉🎉🎉🎉🎉
vj'z tri
seru seru seru seru 🎉🎉🎉🎉
vj'z tri
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣 kalau kata pakde Didi kempot bojo loro 🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣
Cindy
lanjutt
Cindy
lanjut
Cindy
lanjutt
Cindy
lanjut
Kutipan Halu: siap kakak🫶🫶
total 1 replies
vj'z tri
kaplok lohhh 🎉🎉🎉🎉🎉 wes tak tonton Soko kene
Kutipan Halu: lanjut🫶🫶🫶
total 1 replies
vj'z tri
sungguh mati aku jadi penasaran,sampai mati pun akan ku perjuangkan 🎉🎉🎉🎉🎉
vj'z tri
smas maut di lontarkan queen!!!! masukkkkkk🎉🎉🎉🎉
Kutipan Halu: asik asik josss😅
total 1 replies
vj'z tri
tambah looohh up nya 🎉🎉🎉
Kutipan Halu: masih mak pikirin cintaaa🫨🫨🫨
total 1 replies
vj'z tri
awas bucin beneran nanti 🤭🤭🤭
Kutipan Halu: maunya gitu biar bisa uwuwuwuwu🤭
total 1 replies
vj'z tri
horeeeeee masalah tambahan 🎉🎉🎉🎉
Kutipan Halu: kejutan dimulai🤭
total 1 replies
vj'z tri
buang bunga teratai ngambil bunga bangkai 🤧🤧🤧🤧🤧 selamat menikmati
Kutipan Halu: kirain pantun syggg😅
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!