NovelToon NovelToon
Demon Beside Me

Demon Beside Me

Status: sedang berlangsung
Genre:Action / Fantasi / spiritual / Cinta setelah menikah / Cinta Seiring Waktu / Romansa
Popularitas:21.1k
Nilai: 5
Nama Author: Titin Supriatin

"Menikahlah denganku, aku berjanji akan kuubah nasibmu menjadi lebih baik dari sebelumnya. Ini adalah janji dari cucu seorang Putra Raja padamu," ucap Hans pada Rosela.

Cinderella zaman Now, istilah itu mungkin tepat disematkan pada gadis cantik yang nasibnya mirip seperti kisah Cinderella yang selalu ditindas oleh saudara dan ibu tirinya. Calon suami Rosela juga diambil oleh Emma, kakak tirinya sendiri.

Hans tak sengaja menggunakan kekuatan Supranaturalnya untuk menyelamatkan nyawa Rosela. Alhasil, dia sendiri yang harus kehilangan nyawa. Jika Hans ingin tetap hidup dan kekuatannya kembali seperti sebelumnya, maka ia harus menikahi Rosela.

Akankah Rosela bersedia menikah dengan pria tampan aneh yang berbeda dengan manusia pada umumnya? Bisakah Rosela menerima Hans yang notabennya bukan manusia biasa?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Titin Supriatin, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 13 Tujuan Baca Novel 'Putra Raja'

Di luar ruangan, Hans berjalan lesu menuruni tangga dan duduk di ruang tamu. Rumah besar dan mewah ini tampak sangat sepi karena seluruh anggota keluarga Hans sudah kembali ke kediaman mereka masing-masing setelah menghadiri pernikahannya dengan Rosela.

Karena Hans sudah tahu semua kisah kelam istrinya, ia tak banyak berkomentar. Hans teringat ucapan kakeknya saat ia masih koma. Waktu itu, Hans merasa seperti diambang kematian dan bakal kehilangan kekuatan untuk selamanya. Sebab, sampai batas waktu yang telah ditentukan, Rosela tak kunjung mengatakan ‘iya’ atau kesediaannya menikah dengan Hans.

Refald pernah berkata, bahwa hidup Rosela sangatlah sulit dan tidak mudah. Sejak ia dilahirkan hingga sekarang, gadis itu tak pernah merasakan kebahagiaan. Rasa sakit itu, jauh lebih sakit dari apa yang dirasakan Hans kala hendak kehilangan kekuatan. Hanspun pasrah jika ia harus menjadi manusia normal seperti manusia biasa pada umumnya.

Namun, takdir telah berkata lain, di detik-detik kekuatan Hans hampir sepenuhnya hilang, di saat itulah Rosela juga ada diambang kematian. Hans mengerahkan kekuatan terakhirnya untuk meminta Rosela mau menikahinya, dan tak disangka, Rosela langsung menjawab ‘iya’ sehingga dalam sekejap, kekuatan Hans yang tadinya hendak hilang, langsung kembali seperti semula meski tidak semuanya.

Dan disaat itupula, tubuhnya seolah terpanggil menuju ke tempat di mana Rosela sedang dalam bahaya. Hans datang tepat waktu jauh sebelum calon istrinya itu mendarat di dasar jurang. Mereka berdua akhirnya selamat. Hans tak jadi kehilangan kekuatan, Rosela tak jadi pindah alam.

Tak perlu menunggu waktu lama, Refald dan keluarganya menyiapkan pernikahan Hans dan Rosela tanpa perlu menunggu gadis itu sadar. Hans juga tak bisa menolak keinginan kakeknya. Dalam keadaan pingsan, Rosela dipaksa menikahi Hans. Cucu dari seorang Raja demit Refald.

Sebenarnya kalau dalam dunia nyata, agak ambigu kalau salah satu mempelai menikah dalam keadaan setengah sadar setengah tidak. Namun, ini adalah dunia Refald, tidak ada yang tidak mungkin dalam dunia Raja demit satu itu.

Pernikaha Rosela dan Hans tetap berjalan dengan lancar sesuai dengan keyakinan yang dianut mempelai saat ini. Begitu acara pernikahan selesai, Hans diminta membawa Rosela ke kamar pengantin mereka. Sebelum Refald pergi, ia mengucapkan kalimat pesan pada cucunya.

“Hans cucuku, kini Rosela adalah istrimu. Suka atau tidak suka, mau atau tidak mau, cinta atau tidak cinta. Kau bertanggungjawab penuh atasnya. Jika dia terluka, kau juga terluka, jika dia bahagia, kaupun juga bahagia. Jika dia sakit, kaupun akan merasakan sakit yang sama. Ini adalah salah satu aturan pemilik kekuatan supranatural yang sudah menemukan pasangannya. Jangan biarkan Rosela menderita atau dalam bahaya. Semakin kau mencintainya, semakin kuat kekuatan supranatural yang kau miliki. Sebaliknya, jika kau menyakitinya, kekuatanmu pun akan melemah.”

Itulah pesan yang disampaikan Refald pada Hans sesaat setelah cucunya selesai melangsungkan cara pernikahan. Yang dikasih wejangan sih diam saja. Sebagai cucu raja demit, Hans paham betul dengan kekuatannya dan segala resiko serta konsekuensinya.

Kini Hans memang tak bisa sebebas dulu. Kekuatan yang ia miliki tak bisa sembarangan ia gunakan untuk orang lain dan harus berpusat pada istrinya. Itulah alasan kenapa Refald memberikan Novel berjudul PUTRA RAJA untuk cucunya, sebab, novel itu berisi awal mula kisah cinta Refald dengan Fey yang merupakan nenek Hans juga.

Banyak hal yang bisa Hans pelajari dari novel itu. Terutama dalam hal kekuatan ajaib yang Hans punya serta dunia ghaib yang berdampingan dengan kehidupannya. Rosela akan kaget jika tahu siapa Hans dan keluarganya, dan sebelum itu terjadi. Misi pertama yang harus Hans lakukan adalah, ia harus jatuh cinta. Apapun yang terjadi, Hans harus mencintai Rosela. Barulah ia membuat Rosela jatuh cinta juga padanya.

Yang menjadi pertanyaan adalah, apakah Hans akan saling jatuh cinta? Tidak ada yang tahu. Bahkan Refaldpun juga tidak tahu karena urusan hati sangat sulit diprediksi.

***

“Apa yang akan terjadi pada cucu dan cucu menantu kita Refald? Apakah kelak mereka saling mencintai? Beri bocoran sedikit padaku?” tanya Fey pada suaminya saat mereka berdua ada di atas atap kediaman bungalownya Hans. Rupanya Refald masih belum benar-benar pergi dan mengawasi keadaan sekitar mereka untuk memastikan apakah aman atau tidak.

Sudah merupakan tradisi di keluarga Refald kalau ada anggota keluarganya yang menikah, pasti ada saja yang akan mengganggu ketenangan Refald dan keluarganya. Namun sepertinya kali ini berbeda, semuanya tampak normal dan tidak ada tanda-tanda kekacauan. Kendati demikian, Refald tetap waspada dan sudah menyiapkan segala hal untuk memberikan keamanan pada Hans dan istrinya yang merupakan anggota baru keluarganya.

“Masih samar Honey, aku tak bisa melihat jelas bagaimana akhir kisah cucu pertama kita. Itu karena mereka berdua masih belum bisa merasakan perasaan mereka masing-masing. Hati Rosela masih dipenuhi dengan luka dan sakit hati. Hati Hans penuh dengan pemberontakan tapi ia terikat dengan kekuatan yang ia miliki. Mereka berdua belum menyadari perasaan mereka masing-masing. Tapi, jika salah satu dari mereka mulai merasakan sesuatu, maka aku akan langsung tahu seperti apa masa depan mereka nanti,” terang Refald pada istrinya. Pasangan raja dan ratu demit itu saling berpelukan dan menatap indahnya malam di bawah sinar rembulan dan bintang yang bersinar terang.

“Aku tidak habis pikir, kenapa bisa ada manusia sekejam itu? Kita bereskan saja mereka Refald. Aku geram sekali melihat orang-orang jahat seperti mereka.”

“Tidak bisa Honey. Kita tidak boleh ikut campur urusan dapur cucu kita. Biarkan Hans dan Rosela sendiri yang menyelesaikannya dengan cara mereka. Masih ada banyak hal yang harus kita urus selain mengurus cucu kita. Di Eropa, sedang terjadi perang mafia. Leo dan Paman Byon butuh bantuan kita. Jadi kita harus ke sana. Masalah di sini, aku sudah minta Pak Po untuk mengawal Hans. Jadi kau tidak perlu khawatir.”

“Kenapa harus Pak Po?” Fey langsung protes.

“Hans juga cucunya Honey, tidak adil jika aku meminta Mas Gen atau Mas Ger untuk mengawal Hans. Pak Po lebih punya hak menjaga cucunya sendiri dibandingkan yang lain.” Refald bersiap menggendong Fey untuk segera pergi ke Eropa.

Fey sendiri melingkarkan kedua tangannya di leher Refald sambil menggerutu. “Aku tidak yakin si Poci Pocicu bisa menjaga Hans dengan baik, yang ada dia bakal bikin puyeng cucu dan cucu menantunya sendiri.”

Refald tertawa, ia tahu kalau Pak Po memang suka bikin masalah. “Setidaknya, ada manfaatnya Pak Po tetap bersama mereka walau onengnya nggak pernah bisa hilang.”

“Terserah kau sajalah, percuma juga berdebat denganmu.”

“Istriku memang pintas, jika saja tadi kau masih tak terima, aku putuskan untuk bikin adiknya Dewa.”

“Kau jangan gila! Usi akita sudah berapa?”

“Ehm … entahlah, tapi aku merasa kalau kau dan aku masih usia 17 tahun.” Refald nyengir. Walau ia dan Fey memang dikaruniai wajah awet muda bukan berarti mereka harus bertingkah seperti anak remaja lagi.

“Pasti ini gara-gara kau baca novel PUTRA RAJA! Novel itu memang bikin orang sesat saja.” Fey menggerutu.

BERSAMBUNG

***

1
Yurniati
tetap semangat terus update nya thorr
Yurniati
Leo makin tua makin somplak,nama nya geng ngak ada akhlak,,,,,,🤭🤭☺️☺️
Yurniati
tetap semangat terus update nya thorr
Yurniati
kangen thorr,,,
aksi ngak ada akhlak nya itu,,,,,🤭🤭😜😜
Yurniati
terus update thorr
Yurniati
tetap semangat terus thorr
eenok
sbr y rose jgn ggbh ok.. dah nurut aja ma suami km 🫢
Zanzan
Leo...Leo....aku padamu....😍😍😍
Raffasya@aimaria1203
Yg udah ada benih2 eceng tpi msih pda gengsi 🤣
Haryati
wes jangan berdebat lagi...gak usah malu lagi karna kalian saling tertarik
eenok
mau gya sikakek gk jd tu kwkwkwkw
Tumis Store
ngggaaaaakkkkaaakkkk 🤣🤣
Suwastika
lanjut thor
Teh Yen
haha gagal dong Leo bikin Shena terpukau dengan gayanya pdhl udh bela" in pake motor terbaru biar plngnya bisa pacaran. Gatot dech 🤭🤭🤭
Zanzan
🤣🤣🤣kasihan Leo...mau bergaya malah telat...🤣🤩🤣
Rahma Nuryani
🤣🤣🤣🤣
Haryati
🤣🤣🤣🤣🤣 sakno sakno kau Leo... kebanyakan begaya....🤣🤣🤣🤣🤣🤭
Rahma Nuryani
kak typo
Raffasya@aimaria1203
🤣🤣 coba kalo ada pa po dsna makin bengeklh tu c leo dngn kelakuan c pocong ngenes itu
Teh Yen
waduh Hans kecolongan nih Rosela d culik lagi smaa ibu tirinya ,,hans cepet datang Napa tolongin istrimu d sekap tuh d ruang bawah tanah
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!