NovelToon NovelToon
My Secret Lover

My Secret Lover

Status: sedang berlangsung
Genre:cintamanis / Nikah Kontrak / Diam-Diam Cinta / Romansa
Popularitas:9.7k
Nilai: 5
Nama Author: Shn_Bryy

Sebuah tragedi menimpa keluarga gadis berusia 18 tahun bernama Larissa Haninda. Sang Ibu dimasukkan ke dalam jeruji penjara oleh Adiknya sendiri. Wanita itu menuduh Ibu Larissa telah membunuh Kakaknya yang tak lain suami atau Ayahnya Larissa. Si Bibi pun mengusir keponakannya dari rumah, dia tidak peduli dengan apa yang akan terjadi pada gadis tersebut diluaran sana.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Shn_Bryy, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chap 11

Mendengar apa yang baru saja diucapkan oleh kekasih putrinya, mata dua orang paruh baya itu berbinar. Apalagi sang Ibu meminta Hans segera menikahi Flora. Urusan sekolah wanita tua tersebut tidak terlalu peduli, jika perlu anaknya itu berhenti saja dan fokus menjadi Ibu rumah tangga melayani Hans layaknya seorang istri. Seandainya mereka tahu bahwa calon mantunya itu seorang playboy apakah masih akan tetap mengizinkan Hans menikahi anak mereka satu-satunya.

Hans memberikan beberapa gepok uang berwarna merah pada keluarga Flora. Terlihat keduanya sangat senang dan langsung pergi kedalam kamar membawa pemberian kekasih putrinya. Sedangkan Flora sendiri terus diam, dia bingung apakah Hans benar-benar akan bertanggungjawab atau omong semata. Dirinya mempunyai firasat jika lelaki di sampingnya itu akan pergi meninggalkan.

“Kamu benar mau nikahin aku?” tanyanya dengan ragu. Hans tersenyum, dia membelai rambut kekasihnya lembut sambil meyakinkan Flora. Gadis itu menghela napas lega setelah mendengar penuturan Hans. Kata-kata yang baru saja pria itu ucapkan begitu terlihat yakin.

“Kita atur tanggalnya, setelah kita resmi kamu akan tinggal di rumah aku. Okay sayang!” Flora menganggukkan kepala setuju. Dia sudah berkhayal menjadi nyonya besar keluarga Praharsa. Keluarga nomor 4 terkaya. Sedangkan Pramudita Wardhana adalah keluarga terkaya nomor 1.

Larissa berhambur turun kebawah memeluk Pram dengan sangat erat. Dia akhirnya menyadari bahwa pria itu yang selalu ada dan melindunginya setiap saat. Berada didekat Pram membuat Larissa merasa nyaman dan hangat. Gadis itu sudah tidak peduli akan ancaman yang diberikan oleh Bella juga Rara.

“Udah makan?”

“Iya," jawabnya senang.

“Wajah kamu kenapa? Habis berantem kah? Maaf....” lanjutnya menundukkan kepala.

“Hey! Nggak masalah kok, ini hanya luka kecil besok juga sembuh.”

“Ehem!” Riko turun melihat sang adik yang memegang tangan Larissa mesra. Sebenarnya ada sedikit rasa sakit saat melihat pemandangan tersebut. Namun, apa boleh buat dia tidak akan pernah merebut perempuan milik adiknya sendiri walau terkadang hubungan keduanya tidak akur.

Malam ini Pram menemani calon istrinya tidur. Dia duduk di kursi belajar milik Larissa sambil membuka laptop. Di tempat Maya, wanita tua itu tengah beradu mulut dengan sang suami. Pendiriannya menolak Larissa menjadi menantu begitu kuat. Entah jurus apa yang Bella pakai agar Mama Pram terus memihak padanya.

“Kita nggak tahu asal gadis itu, kamu jangan begini dong Pah. Bella yang lebih pantas menjadi istri sekaligus menantu keluarga Wardhana. Apa kata orang nanti jika putra kita menikah dengan gadis remaja yang bahkan tidak diketahui keluarganya.”

“Sudahlah kamu ini banyak protes. Aku lihat Larissa gadis baik dan Pram begitu mencintainya. Selama ini setelah ditinggal Bella, anak kita menjadi pendiam. Apa kamu nggak mikir betapa sakitnya perasaan Pram saat kekasihnya itu pergi tanpa berpamitan. Mengabaikan hubungan keduanya seolah-olah Bella tidak menganggap anak kita. Kamu jangan terlalu percaya pada wanita itu, dia kembali ke sini mungkin memiliki maksud tertentu.”

“Loh-loh maksud kamu apa Pah ngomong Bella punya maksud tertentu. Sudah jelas dia kembali ke sini untuk bertemu Pram. Dia juga wanita yang baik berasal dari keluarga terhormat.”

“Terserah, Papa capek. Bilang pada Pram jika aku ingin pernikahannya dipercepat.”

Papa Pram pergi meninggalkan istrinya yang masih mematung. Maya menahan rasa kesalnya baru kali ini perkataan dia tidak dituruti oleh sang suami. Dirinya berpikir semenjak kedatangan Larissa ke kehidupan putranya semua orang menjadi berubah. Rasa benci dia terhadap gadis itu semakin bertambah, dia sudah tidak bisa menahannya lagi.

“Bagaimana pun caranya gadis itu harus segera pergi.”

...----------------...

Rintik hujan yang turun dipagi hari membuat suasana dingin bertambah. Gavin terbangun dari tidurnya dia meraih ponsel yang terletak di atas meja. Tiba-tiba cowok itu melihat foto Larissa yang tersimpan di galeri. “Aku mimpiin kamu La. Dimana sekarang kamu berada? Semoga sehat dan baik ya, aku rindu....”

Suara ketukan pintu menyadari lamunan Gavin. Dia bangkit dari ranjangnya dan melihat siapa yang mengetuk. Ternyata sang nenek, wanita tua dengan baju elegannya tersenyum manis dihadapan si cucu. Tak lama muncul kedua orang tua Gavin, selama mereka baru saja menjemput sang nenek. Sengaja tidak bertemu Gavin terlebih dahulu karena ingin memberikan kejutan.

“Cucuku sudah besar, tambah ganteng saja kamu ini. Gimana tidurnya nyenyak?”

Gavin menganggukkan kepalanya sebagai jawaban. Dia memeluk sang nenek melepaskan rasa rindu yang lama tidak bertemu. Hujan belum juga reda, Larissa berdiri didepan jendela menatap keluar. Dari atas dia dapat melihat pemandangan dibawah. Nyanyian dengan suara kecil dirinya senandungkan, lalu sebuah mobil mengalihkan pandangannya.

Bona keluar mengenakan payung menghampiri mobil tersebut. Pria tua itu nampak memberikan sesuatu pada orang yang berada didalam. Larissa tidak bisa melihat wajahnya karena tertutup oleh badan Bona. Pram datang membuatnya kaget, pria tampan itu memeluknya erat dari belakang. “Sedang apa?” tanyanya.

“Lihatin hujan, kayaknya seru main diluar. Apa kamu mau nemenin aku hujan-hujanan?”

“Yakin? Aku nggak mau kamu sakit.”

“Nggak bakal sakit kok. Lagipula aku udah lama nggak main air hujan, kamu mau kan??”

“Baiklah, ayo!” Pram akhirnya setuju untuk bermain hujan. Mereka berdua keluar dari kamar dan menuruni anak tangga bersiap ke halaman depan yang luas itu. Riko yang sedang duduk santai sambil menikmati kopi ditarik tiba-tiba oleh adiknya.

“Biar tambah seru ajak kak Riko juga, ahaha. Ayo siram dia,” seru Larissa tertawa bahagia.

“Heh! Apa-apaan ini? Astaga baru selesai mandi padahal udah kotor lagi. Dasar kalian,” ujarnya. Namun, dia juga membalas siraman sang adik dan iparnya. Kebahagiaan terpancar diwajah masing-masing, Bona yang baru kembali melihat para tuannya bermain dibawah guyuran hujan. Ini kali pertamanya dia melihat pemandangan itu.

“Pak Bona sini," panggil Larissa sambil melambaikan tangannya. Pria tua tersebut melangkahkan kaki menghampiri tiga orang itu. Payung yang dipegangnya diambil oleh Larissa membuat dirinya kebasahan.

“Kamu ini ya, dia udah tua nggak baik main hujan-hujanan. Kalo sakit gimana coba?" ucap Pram memandang calon istrinya.

“Aku yang rawat tenang aja. Hehe..., udah ah ayo main lagi.”

Pukul 09.45, semua yang bermain hujan-hujanan telah membersihkan dirinya masing-masing. Setelah itu Rara bersama Mitha menyiapkan makanan untuk para majikan. Larissa yang sudah siap segera datang ke meja makan, dia akhirnya disambut baik oleh Riko. Biasanya pria itu akan terus bersikap ketus namun hari ini tidak.

Hacih! Suara bersin terdengar dari arah tangga. Pram menggosok hidungnya sambil tak henti-henti bersin. Rara yang berniat mencari perhatian dengan memberikan sapu tangan malah diabaikan begitu saja.

1
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
thor lanjut opo stop nih...... padahl aku tunggu tunggu loh kelanjutany
Yustikarini Susanti
kayaknya cerita ini gantung smpk disini....dn TK lanjut up nya
Yustikarini Susanti
lanjut
Sofi Sofiah
saya juga ikutan
tehNci
Bona....gajah kecil berbelalai panjang. punya teman namanya Rongrong🤭. Namanya mirip nama hewan lucu di komik majalah kesukaanku waktu kecil
tehNci
Mampir nih Kak....kayaknya bakalan mampir lama deh...🤭
Nuryanti 94
lnjt kk
Nisa Ramadani
punya pembatu single dan janda muda tu pr banget
elza cantika
awas aj u thor klu ad acara keguguran n larissa celaka
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
awas aja kl berhasil masa kalah sama pembantu
Ira Sulastri
Cakep pak Wardhana demi menjaga calon pewaris keluarga, karena Riko belum menikah 😇
Rita
Bener jgn ditinggalin
Nuryanti 94
hdr kk
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
pembantu mu tuh pram mata mata bella....
💜🌷halunya jimin n suga🌷💜
hans sama bella jadiin satu tuh.... cocok iblis sama jin
Nina_ Ei Rimiri{minami♤♡
mangat
elza cantika
aku.pling bnci klu mlhat pmran utama keguguran udh basi ug krn setiap crta hmpir sm psti keguguran
elza cantika
thor jgn ad drama2 larisa keguguran y thor
Rita
sakit jiwa fiks
Rita
dikira lgsg bikin lgsg jadi dasar Pram
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!