Sebuah novel romansa fantasi, tentang seorang gadis dari golongan rakyat biasa yang memiliki kemampuan suci, setelahnya menjadi seorang Saintes dan menjadi Ratu Kekaisaran.
Novel itu sangat terkenal karena sifat licik dan tangguhnya sang protagonis menghadapi lawan-lawannya. Namun, siapa sangka, Alice, seorang aktris papan atas di dunia modern, meninggal dunia setelah kecelakaan yang menimpanya.
Dan kini Alice hidup kembali dalam dunia novel. Dia bernama Alice di sana dan menjadi sandera sebagai tawanan perang. Dia adalah pemeran sampingan yang akan dibunuh oleh sang protagonis.
Gila saja, ceritanya sudah ditentukan, dan kini Alice harus menentang takdirnya. Daripada jadi selir raja dan berakhir mati mengenaskan, lebih baik dia menggoda sang duke yang lebih kejam dari singa gurun itu. Akankah nasibnya berubah?
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nuah, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Bab 1: Kecelakaan
...BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIM...
...ASSALAMUALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATUH...
...SELAMAT DATANG DI NOVEL BARU NUAH...
...SELAMAT MEMBACA…...
Sebuah novel romansa fantasi, tentang seorang gadis dari golongan rakyat biasa yang memiliki kemampuan suci, setelahnya menjadi seorang Saintes dan menjadi Ratu Kekaisaran.
Novel itu sangat terkenal karena sifat licik dan tangguhnya sang protagonis menghadapi lawan-lawannya. Namun, siapa sangka, Alice, seorang aktris papan atas di dunia modern, meninggal dunia setelah kecelakaan yang menimpanya.
Dan kini Alice hidup kembali dalam dunia novel. Dia bernama Alice di sana dan menjadi sandera sebagai tawanan perang. Dia adalah pemeran sampingan yang akan dibunuh oleh sang protagonis.
Gila saja, ceritanya sudah ditentukan, dan kini Alice harus menentang takdirnya. Daripada jadi selir kaisar dan berakhir mati mengenaskan, lebih baik dia menggoda sang duke yang lebih kejam dari singa gurun itu. Akankah nasibnya berubah?
...----------------...
...Tawanan Ranjang Duke Kejam...
“Aku lebih mencintaimu, huooo o o…” Suara tinggi seorang bintang membuat sorak penonton menggema di bawah panggung megah itu.
“Terima kasih semuanya!” teriak lagi sang bintang dan keluar dari panggung itu. Alice—ya, dialah bintang itu.
Akting yang memukau, suara yang indah, dan semua gemerlap dunia hiburan sudah pernah dia rasakan. Dia juga disebut sebagai maniak penghargaan karena di berbagai bidang, dia berhasil meraih penghargaan, menjadi bintang iklan, model, penyanyi, pemain film, bahkan bermain sinetron pun pernah dia lakukan. Tak ada hasil kerja kerasnya yang berakhir sia-sia. Semuanya berjalan sesuai dengan kerja kerasnya.
“Kerja bagus, Alice. Apakah Anda akan langsung istirahat?” tanya seorang wanita yang merupakan asisten pribadi Alice.
“Iya, aku mau pulang dan istirahat. Bagaimana persiapan pemotretan besok?” tanya Alice pada asisten pribadinya itu.
“Semuanya sudah siap. Hati-hati di jalan,” ucap asisten pribadinya itu saat Alice memasuki mobil sport mewah keluaran terbarunya.
“Iya, kamu juga cepat istirahat.” Alice menyalakan mobilnya dan melesat membelah kota. Lampu hijau tampak menyala, Alice tancap gas tanpa sadar sebuah truk besar mengalami rem blong hingga akhirnya…
Brak!
Bukh!
Prang!
Suara tabrakan dahsyat terdengar di perempatan. Kota yang masih ramai itu langsung dibuat gaduh seketika. Alice perlahan membuka matanya, merasakan sakit yang berdenyut-denyut.
“Truk sial!” umpatnya kesal. Namun, sekelilingnya tampak gelap.
“Ya ampun, apa aku buta? Apa mataku kena pecahan kaca?” tanyanya beruntun pada dirinya sendiri.
“Tuan Putri?” Terdengar suara lembut seseorang. Alice merasakan denyutan di alisnya.
“T-tunggu, sekarang aku di mana?” tanya Alice karena dirinya mendengar suara.
Brak!
Seketika mata Alice ditutup saat silau matahari mengenai matanya. Besi kokoh tampak membentuk sangkar mengurung dirinya dan beberapa orang wanita.
“Kalian sudah bangun?” Suara seorang pria di atas kuda sambil bersiul dan tertawa.
“Berisik, bawa mereka! Malam ini mereka harus membuat senang Raja!” perintah seorang pria tua gendut dengan wajah khas dalam film fantasi.
Kenapa ini, apa aku sedang bermain film? tanya Alice pada dirinya sendiri, namun dia tidak ingat pernah memerankan wanita seperti itu.
Alice dibawa ke sebuah ruangan dan didandani sedemikian rupa. Bahkan Alice sendiri sampai malu bila harus bercermin. Kini bagian punggungnya tak tertutup kain. Di bagian depan tubuhnya hanya menggunakan kain tipis dan kain pendek menutupi bagian V-nya.
Gila! Ini tempat apa sebenarnya? tanya Alice lagi, namun dia belum berani bersuara.
Hingga terdengar seorang pelayan di luar sana yang tengah bercakap-cakap dan seketika mata Alice membulat bukan main saat sadar di mana kini dirinya berada.
“Raja Vincen sangat menyukai wanita cantik. Malam ini mereka akan menari dan pasti akan menarik perhatian Raja. Kita akan dapat upah yang besar!” ucap salah satu pelayan.
“Kau benar, bahkan Duke Corvin dari Utara juga ikut hadir.” Seketika mata Alice membulat.
Dia teringat akan kisah sebuah novel yang pernah dibacanya saat SMA. Novel romansa fantasi yang sangat populer saat itu. Novel itu berkisah tentang seorang wanita dari golongan rakyat biasa.
Dia diketahui memiliki kekuatan suci dan akhirnya menjadi Saintes di Kuil Dewa. Namun, pertemuannya dengan Raja yang menyukai kecantikan membuat Saintes itu menjadi ratunya karena wajahnya yang amat cantik.
Alhasil, demi menyingkirkan para pesaingnya, Saintes itu tak segan menyingkirkan mereka dengan cara yang keren begitulah di mata pembaca dan juga cerdas.
“Haaa, yang benar saja.” Alice menghela napas kasar. Kini dirinya di sini, dengan rambut pirang keemasan, mata emas, dan kulit putih berkilau bagaikan berlian. Ini adalah putri dari negara musuh yang menjadi tawanan perang.
Di masa depan, Alice yang kini berada di tubuh Putri Alice akan menjadi selir kesayangan Raja. Namun setelah kedatangan protagonis, dirinya akan disiksa, dihujat, bahkan ending-nya dia akan mati di tangan protagonis.
“Aku tak terima!” Alice menggertak pada dirinya sendiri. Takdir macam apa kini yang menimpa hidupnya?
Mana bisa Alice berdiam diri saat tahu bagaimana akhir kisah dari novel itu, dan akhir kisah tentang dirinya? Alice menggelengkan kepalanya. Dia tidak mau jadi tumbal dan dibunuh oleh protagonis.
Selama ini aku selalu hidup menjadi pemeran utamanya. Aku tak terima bila posisiku diambil alih oleh wanita dari negeri fantasi seperti ini! umpat Alice lagi. Dia harus mencari cara agar lepas dari Raja itu.
Titik masalah pertama adalah: dia harus menghindari pertemuan dirinya dan sang Raja. Dia tak mau jadi selir Raja, dan dia juga tidak boleh bertemu dengan protagonis dengan cara apa pun juga.
Bila di sini ada protagonis lain, maka Alice harus menjadi pemeran utama di tempat yang berbeda. Setidaknya, bekerja sama dengan protagonis bukanlah ide yang buruk. Namun masalahnya saat ini, dia harus mencari cara agar Raja tidak tertarik padanya.
“Kalian semua, cepat!” ucap seorang pelayan membawa mereka semua menuju ke sebuah ruangan.
Oke, jadi sekarang aku harus menari? tanya Alice pada dirinya sendiri. Alice yang memang memiliki berbagai kemampuan di bidang menari akan cukup mudah, namun dia harus mencari tumbal untuk pelariannya. Yang jelas, dia tidak mau jadi wanitanya sang Raja.
Suara gemerincik gelang kaki Alice terdengar. Wajahnya tertutup cadar tipis, rambut panjang keemasannya tampak indah melambai.
“Tuan Putri, lebih baik Anda melarikan diri,” bisik salah satu teman Alice mungkin di sana.
“Melarikan diri?” tanya balik Alice. Gila saja, penjagaan seketat itu, bagaimana caranya dia bisa melarikan diri dari sana?
“Tidak, saya akan bersama kalian. Kalian adalah para saudari saya dari negeri saya yang hancur. Bagaimana mungkin saya meninggalkan kalian semua?” Alice berusaha memberikan kesan baik agar mereka tidak membencinya.
Sebagai aktris papan atas, citra dan nama baik adalah modal utama dalam melakukan segala sesuatu. Dengan hati yang tulus dan penyampaian yang halus, siapa yang tidak akan tersentuh?
...INFO GIVE AWAY...
Seperti Novel-novel Nuah sebelumnya, give away dalam novel Nuah ada dua jenis.
Give away mingguan, khusus untuk pembaca teraktif. hadiahnya 10.000 poin Noveltoon.
Give away bulanan, khusus untuk pembaca dengan jumlah dukungan terbanyak dalam karya onging Nuah. Hadiahnya, untuk wilayah pulau Jawa adalah paket berupa barang atau pulsa, untuk luar pulau Jawa just pulsa, sando dana, gopay, atau token listrik.
Masing masing pemenang bisa mendapatkan berulang, namun dalam setiap kategori hanya ada satu pemenang. Pemenang mingguan di umumkan setiap malam Senin.