NovelToon NovelToon
Kembalinya Kaisar Dunia Bawah

Kembalinya Kaisar Dunia Bawah

Status: sedang berlangsung
Genre:Action / Perperangan / Romansa
Popularitas:322
Nilai: 5
Nama Author: blueberrys

Dunia ini bukanlah tempat bagi mereka yang lemah si kaya terbang membelah awan layaknya naga, sementara si miskin terinjak sebagai debu di bawah kaki sang penguasa. Di tengah kejamnya takdir, hiduplah Zhou Yu, bocah laki-laki yang jiwanya jauh lebih dewasa dibanding usianya yang baru delapan tahun. Sejak kecil, ia adalah pelita bagi orang tuanya, sosok anak berbakti yang rela menghabiskan masa bermainnya di pasar demi menyambung hidup keluarga.

Namun, langit seolah runtuh saat Zhou Yu pulang membawa harapan kecil di tangannya. Aroma darah dan keputusasaan menyambutnya di ambang pintu. Ia menemukan sang ayah pria yang selama tiga bulan terakhir berjuang melawan sakit tergeletak mengenaskan dalam napas terakhirnya. Di sudut lain, ibunya terkulai lemas, tak berdaya, bersimbah darah dan dengan kondisi yang mengenas. Di detik itulah, kepolosan Zhou Yu mati. Dalam tangis yang tertahan, sebuah dendam dan ambisi membara ia tidak akan lagi mengubah nya menjadi sosok yang berbeda.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon blueberrys, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kebebasan dan pembalasan

Fajar di hari pelarian itu tidak membawa kehangatan, melainkan hawa dingin yang mencekam. Di balik jubah kumalnya, Zhou Yu merasakan detak jantung yang aneh seolah-olah jantungnya kini berdenyut seirama dengan pedang hitam yang melilit di pinggangnya. Aura kegelapan murni dari pusaka itu mulai merambat, memberikan kekuatan fisik yang belum pernah ia bayangkan sebelumnya.

Rencana pelarian massal dimulai bukan dengan teriakan, melainkan dengan keheningan yang pecah saat lonceng kerja berbunyi.

Saat para pengawal mulai menggiring barisan budak menuju lorong tambang, Zhou Yu melangkah keluar dari barisan. Seorang pengawal senior berteriak, mengayunkan cambuknya yang berduri ke arah Zhou Yu. Namun, sebelum cambuk itu menyentuh udara, kilatan hitam membelah pandangan mata.

Zing!

Pedang hitam itu telah terhunus. Dalam satu gerakan yang hampir tak terlihat, pengawal itu tumbang tanpa sempat bersuara. Zhou Yu berdiri di tengah lapangan, auranya meledak hebat, menyelimuti area sekitarnya dalam bayangan yang pekat.

"Hari ini," suara Zhou Yu menggelegar, mengguncang dinding-dinding batu tambang, "kalian semua bebas!"

Melihat pemimpin mereka telah memulai serangan, Da Ge meraung dengan kekuatan raksasanya. Ia menghantam tiang-tiang penyangga utama menara pengawas dengan palu gadanya, memicu getaran hebat yang meruntuhkan konstruksi kayu tersebut. Ling’er dan Nyonya Liu segera bergerak sesuai rencana, memandu ribuan budak yang terdiri dari wanita, anak-anak, dan orang tua menuju jalur evakuasi di Sektor Nol.

Para tentara bayaran berpakaian besi segera mengepung Zhou Yu. Mereka adalah petarung terlatih yang telah membunuh banyak orang, namun mereka tidak pernah menghadapi sesuatu yang lahir dari kegelapan abadi. Zhou Yu bergerak seperti bayangan di antara barisan musuh. Setiap ayunan pedang hitamnya mengeluarkan gelombang energi gelap yang menghancurkan baju zirah baja mereka seperti merobek kertas.

Satu per satu penjaga tumbang di bawah tebasan pedang kegelapan. Zhou Yu tidak menunjukkan keraguan. Setiap tetes darah yang tumpah seolah menambah berat aura yang memancar dari pedangnya. Ia bukan lagi sekadar pemuda berusia tujuh belas tahun; ia adalah personifikasi dari dendam ribuan jiwa yang telah terkubur di bawah tanah ini.

Ia menghancurkan barikade utama dengan satu tebasan vertikal yang membelah tanah, menciptakan celah bagi ribuan budak untuk menyerbu keluar. Terjadi kekacauan total. Budak-budak yang selama ini ditindas kini menggunakan alat tambang mereka untuk melawan sisa-sisa penjaga yang ketakutan. Ledakan terjadi di beberapa titik penyimpanan mineral saat api mulai melahap fasilitas pemrosesan.

Zhou Yu tidak berhenti di gerbang. Ia melesat menuju balkon istana kecil yang menghadap ke arah tambang tempat di mana Tuan Lu dan anaknya, Lu Han, mencoba melarikan diri dengan membawa peti-peti perhiasan.

Dengan satu lompatan bertenaga yang diperkuat oleh energi pusaka, Zhou Yu mendarat tepat di hadapan mereka. Pedang hitamnya bergetar, mengeluarkan dengungan rendah yang membuat bulu kuduk berdiri.

"Kau... budak rendah! Berhenti!" teriak Tuan Lu dengan suara gemetar, sembari menghunuskan pedang emasnya yang hiasan.

Zhou Yu hanya menatap mereka dengan mata yang kini memiliki kilatan hitam pekat. Tanpa membuang kata-kata, ia menjatuhkan senjata mereka dan melumpuhkan keduanya dengan serangan yang presisi.

Kini setelah bertahun tahun lama nya akhir nya, anak anak, orang tua dan seluruh pekerja tambang, untuk pertama kali kali nya menatap betapa biru nya dan indahnya langit, mereka yang selama ini menghirup udara kotor dari tambang akhir nya bisa menghirup oksigen murni setelah bertahun-tahun tersiksa, kepuasan dan rasa kebebasan pun menyelimuti hati semua orang.

Seketika suasana menjadi haru semua orang menetes kan air mata dan tangis yang terisak, bukan karna kesedihan yang mendalam,tetapi ledakan emosional dan rasa bersyukur yang meluap luap, Ling'er. yang untuk pertama kali nya menghirup udara segar pun seketika jatuh berlutut ke tanah dan di susul pelukan hangat dari nyonya Liu, "akhirnya...hiks.. akhirnya..." suara tangis bahagia nya.

Beberapa saat kemudian, suasana di lapangan utama Tambang Azure berubah total. Api masih berkobar di kejauhan, meruntuhkan struktur-struktur penindasan yang telah berdiri selama puluhan tahun. Ribuan penduduk tambang yang tadinya melarikan diri, kini berhenti dan berbalik. Mereka membentuk lingkaran besar di tengah lapangan, menciptakan panggung bagi keadilan yang sesungguhnya.

Di tengah lapangan itu, Tuan Lu dan Lu Han terduduk bersimpuh di atas tanah yang kotor oleh debu dan darah. Tubuh mereka gemetar hebat, wajah mereka yang biasanya angkuh kini pucat pasi, dipenuhi air mata dan keringat dingin.

Zhou Yu berdiri dengan tenang di hadapan mereka. Ia tidak lagi mengayunkan pedangnya dengan liar, melainkan dengan penuh perhitungan. Dengan menggunakan tali tambang yang kasar dan kuat tali yang sama yang sering digunakan untuk mengikat para budak yang membangkang Zhou Yu mulai mengikat tangan dan kaki kedua bangsawan kejam tersebut.

Simpul-simpul itu ditarik dengan kencang, membuat Tuan Lu mengerang kesakitan. Lu Han, anaknya yang sering menyiksa budak untuk kesenangan pribadi, kini hanya bisa terisak, memohon ampunan yang tidak pernah ia berikan kepada orang lain.

Seluruh penduduk tambang terdiam. Keheningan itu begitu mencekam, hanya diiringi suara gemeretak api dari bangunan yang terbakar. Ribuan pasang mata menatap ke arah tengah lapangan. Ada rasa benci, luka, dan harapan yang bercampur aduk di udara.

Zhou Yu berdiri tegak setelah menyelesaikan ikatannya. Ia membelakangi matahari yang mulai naik, membuat bayangannya jatuh menutupi tubuh kedua tawanan itu. Pedang hitamnya tertancap di tanah di sampingnya, mengeluarkan asap tipis berwarna kegelapan.

"Lihatlah mereka!" suara Zhou Yu bergema, menjangkau setiap sudut lapangan. "Inilah orang-orang yang menganggap nyawa kalian lebih murah daripada sebongkah mineral kristal. Inilah mereka yang merampas matahari dari mata kalian dan menggantinya dengan debu hitam."

Tuan Lu mendongak, matanya yang merah menatap Zhou Yu. "Aku... aku akan memberimu semua emas ini... lepaskan kami..."

Zhou Yu hanya menatapnya dengan dingin. Ia menoleh ke arah Ling'er yang berdiri di baris terdepan, didampingi oleh Da Ge. Ia melihat paru-paru Ling'er yang kini bisa bernapas lega, dan ia melihat bekas luka di punggung penduduk lainnya.

"Emasmu tidak bisa membeli kembali nyawa yang hilang di terowongan ini," bisik Zhou Yu.

Ia meraih hulu pedang hitamnya. Aura kegelapan itu kini tidak lagi liar, melainkan tenang dan berat, siap untuk memberikan keputusan terakhir. Zhou Yu menatap seluruh penduduk, menunggu saat yang tepat untuk mengakhiri sejarah kelam Tambang Azure di bawah sinar matahari yang merdeka.

Di hadapan ribuan orang yang pernah mereka injak-injak, penguasa Tambang Azure kini hanyalah dua manusia kecil yang terikat, menunggu nasib mereka di tangan pemuda yang mereka remehkan sebagai "budak Sektor Nol".

"para saudara sekalian!", suaranya menggelegar.. "kedua bajingan ini yang telah memisahkan anak dari orang tuanya.. Suami dari istri nya... dan seorang ibu dari anaknya...sekarang di sini di hadapan kalian semua, aku pastikan mereka membayar dengan harga yang pantas"

Zhou Yu yang semula tenang kini mata nya tersirat api kemarahan yang mendalam, dengan kasar ia menjambak rambut tuan Lu dan langsung menggorok leher nya dengan sebilah belati milik putra nya sendiri hingga putus, lalu menendang tubuh nya dan mengangkat kepala nya seperti penghargaan.

Namun hal yang tak pernah terpikirkan oleh siapapun kini di lakukan oleh Zhou Yu, ia mengangkat tinggi-tinggi kepala tuan lu dengan darah segar yang Masi mengalir dan mengarahkan nya ke arah mulut nya, Zhou Yu dengan sadis meminum darah tuan Lu seperti air segar dari pegunungan,kini Zhou Yu benar benar terlihat berbeda, ia tak seperti Zhou Yu yang mereka kenal, disini Zhou Yu lebih terlihat seperti monster yang siap melahap siapapun yang menghalanginya.

Da Ge yang melihat adegan itu pun langsung menutup pandangan Ling'er dengan tubuh nya yang besar, ia tak mau pandangan gadis kecil itu ternodai dengan hal yang begitu kejam. Setelah beberapa saat anak tuan Lu, Lu han. Mendapatkan akhir yang sama seperti ayahnya.

Zhou Yu.dengan tubuh yang berlumuran darah pun mulai goyah, melihat hal tersebut Da Ge yang telah menitipkan Ling'er ke nyonya Liu pun dengan gesit menangkap tubuh Zhou Yu jatuh pingsan, "kita semua telah berhasil sobat...kau melakukan nya dengan sangat baik" ucap Da Ge sambil tersenyum tipis.

Namun ini bukanlah akhir perjalanan Zhou Yu, justru ini adalah awal dari kebangkitan 'sang naga hitam dari sektor nol'.

...Bersambung.......

1
Ada badaknya
baru 1 bab udah cerita sedih/Sweat/
pinguin: author kejam👍
total 1 replies
Butet Kon77
💪💪
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!