NovelToon NovelToon
Cinta Untuk Anak Jendral.

Cinta Untuk Anak Jendral.

Status: sedang berlangsung
Genre:Romansa Fantasi / Fantasi / Dark Romance / Balas Dendam
Popularitas:4.3k
Nilai: 5
Nama Author: My. dark

Ragas Pratama, Siswa Nakal dan sering bikin kegaduhan di sekolah, tiba-tiba bertemu dengan Jasmine yang membuatnya terpana dan hatinya terus bergetar saat melihatnya, tetapi Gadis Cantik dan lembut itu, Dia anak seorang Jendral.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon My. dark, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

07.

18.00 Rumah Ragas.

Dengan tubuh yang basah kuyup Ragas memarkirkan motor sport nya, bibirnya terlihat pucat dan sedikit bergetar, tubuhnya mengigil efek menahan dingin nya air hujan.

"Darimana kamu? " tanya Anggraini dengan tatapan marahnya. "Kamu lupa hari ini hari ulang tahun Abang mu? " cerocosnya lagi.

"Iya ma, ini Ragas mau mandi dan siap siap, " jawab Ragas dengan sopan.

"Udah nggak usah, kelamaan lagian calon mertua kakakmu sudah datang sejak tadi, kamu di rumah aja, lagian ini pertemuan keluarga, mama nggak mau mereka melihat kondisi kamu yang seperti ini, " ucap Anggraini sambil bersiap siap untuk pergi. "Devan, Nak, kamu udah siap belum? buruan. " teriaknya kepada Devan.

"Udah ma, ayo...!!!" Ajak Devan yang baru keluar dari kamarnya dengan pakaian yang sudah rapi dan terlihat elegant.

"Ragas, Mama pergi dulu, jaga rumah, " pesan Anggraini lalu pergi bersama Devan.

Ragas menghela nafasnya dengan berat, lalu naik ke tangga menuju kamarnya. "Lihatlah pa, aku menjadi orang asing di sini, setelah papa pergi meninggalkan aku, " gumam Ragas dengan senyuman getirnya. "Bahkan Mama lupa 2 minggu yang lalu hari ulang tahunku," gumamnya lagi sambil menatap foto mediang papanya.

Ragas bergegas menuju kamar mandi untuk membasuh badannya dengan air hangat, bukannya menjadi netral suhu badannya malah semakin mengigil, tubuhnya mulai demam, dengan perlahan dia memejamkan matanya.

......................

"Gas, bangun, " ucap Jasmine sambil menyentuh lengan Ragas.

Ragas perlahan membuka mata nya, "Jasmine, " sapanya dengan suara seraknya kas bangun tidur. "Ngapain disini? " tanyanya dengan bingung, dan Jasmine hanya tersenyum manis di hadapan Ragas.

Ragas mencoba bangun dari tidurnya dan memeluk Jasmine. "Makasih sudah mau menemani gue disini, " ucap Ragas sambil memeluk erat tubuh Jasmine. Jasmine yang selalu menerima setiap perlakuan Ragas, membuat Ragas ingin melakukan lebih, matanya terfokus dengan bibir imut Jasmine yang berwarna pink, Ragas mencoba mengikis jarak mereka, lalu melumat dengan lembut bibir Jasmine dengan intens.

......................

"Den, Den Ragas, Bangun den, minum obat dulu, Den... "!! pangil Mbok Minah sang asisten rumah tangga yang usianya sekitar sudah sedikit lansia. " Den... " pangilnya lagi sambil menepuk-nepuk pipi Ragas dengan pelan.

"Mbok.... di mana Jasmine, " tanya Ragas tiba-tiba saat terbangun dari tidurnya.

"Jasmine siapa Den, dari tadi Den Ragas hanya sama simbok, hanya saja Den Ragas sejak tadi selalu ngigau panggil panggil nama Jasmine, lalu.... " Ucap Mbok Minah yang terputus begitu saja sambil terkekeh. "Udahlah Den, Jasmine hanya di alam bawah sadar Den Ragas sejak tadi, nggak ada di sini, ayo makan dulu, Mbok udah bikinin bubur untuk Aden, lalu minum obat, biar demamnya cepat turun," cerocos Minah sambil memberikan semangkuk bubur untuk Ragas.

"Makasih mbok, " ucap Ragas dengan muka kecewanya.

"Oh iya den, tadi nyonya telfon dan mengabari kalau selama seminggu ini mereka keluar kota, liburan bersama calon besannya ke lombok, " jelas Minah lagi dengan jujur.

Ragas perlahan menghentikan kunyahan yang ada di dalam mulut nya untuk memberikan jeda, hingga tarikan nafas yang berat dia lepaskan. "Mbok, apakah aku bukan anak kandung Mama? " tanya Ragas secara tiba-tiba, yang membuat Minah tercengang.

"Hah, anu, itu den, Ya nggak mungkin lah, Aden itu anaknya mama aden, " jawab Minah gelagapan.

Ragas langsung tersenyum ke arah Minah, "Makasih ya mbok sudah merawatku dari kecil, " ucap Ragas dengan tulus, yang membuat Minah terharu.

...****************...

𝗪𝗔𝗝𝗜𝗕....!!! 𝗞𝗢𝗠𝗘𝗡, 𝗟𝗜𝗞𝗘 𝗗𝗔𝗡 𝗩𝗢𝗧𝗘...!!!

1
putrie_07
g ad jaringan Mak😩😩
My.Dark: sini aku kasih🤣
total 1 replies
Siti Nina
Nah lhoo si Ragas main nyosor aja 😄
My.Dark: Ragas gercep soalnya🤣
total 2 replies
Siti Nina
Ada ada aja si Ragas 😄
Siti Nina
oke ceritanya 👍👍👍
My.Dark: 😍😍😍 Terimakasih ya Kak.
total 2 replies
My.Dark
luar biasa
Siti Nina
Ceritanya bagus 👍lanjut thor semangat 💪
My.Dark: Wah😍 Terimakasih kak Siti Nina 🙏
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!