NovelToon NovelToon
Diakah Jodohku 1

Diakah Jodohku 1

Status: tamat
Genre:Romantis / Cintamanis / Tamat
Popularitas:3.2M
Nilai: 4.9
Nama Author: 💞💋😘M!$$ Y0U😘💋💞

Sherly Lee adalah wanita cantik yang harus rela tinggal sendirian setelah kekasihnya meninggalkannya. Padahal selama ini ia hidup bersama kekasihnya selama tujuh tahun. Didalam kegalauan dan kesedihannya, datanglah pria tampan yang tinggal di depan rumahnya.

Tora Sin pria tampan yang tinggal berseberangan dengan Sherly Lee. Tora Sin adalah seorang polisi yang ternyata menyukai Sherly Lee sudah lebih dari sepuluh tahun. Sejak mereka bertemu di sebuah kecelakaan yang merenggut nyawa kedua orang tua Sherly Lee.

Tora Sin selalu berniat menjaga Sherly Lee, dan mendapati kenyataan bahwa Sherly Lee tinggal bersama kekasihnya selama tujuh tahun. Disaat Sherly Lee ditinggalkan kekasihnya. Disaat itu pula Tora Sin ingin masuk dalam kehidupan Sherly Lee.

Bagaimana kisah antara Sherly Lee dan Tora Sin. Ikuti ceritanya dalam novel "Diakah Jodohku."

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon 💞💋😘M!$$ Y0U😘💋💞, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 5

Sherly Lee sangat gelisah, ia bahkan tidak bisa berkonsentrasi saat bekerja. Selain ia baru mengetahui siapa Tora sebenarnya. Ia juga sangat khawatir pada keadaan pria itu.

Mengapa perasaanku seperti ini? Ada keanehan dalam diriku saat mengetahuinya terluka tadi. Rasa khawatirku begitu besar saat tahu ia terluka. Sadarlah Sherly, ia pria sudah berkeluarga. guman Sherly sambil memukul pipinya.

"Kau kenapa Sherly?" tanya Mega teman sekantornya.

"Tidak apa apa. Hanya sedang mengkhayal sedikit." jawab Sherly sambil terkekeh.

"Apa kau masih merindukan Ferdinan?" tanya Mega lagi.

"Sialan aku ingin muntah gara gara mendengar nama itu." jawab Sherly muak.

Mega terkekeh dengan tingkah Sherly. "Kau sangat mudah melupakan pria yang bersamamu selama 7 tahun." ujarnya.

"Aku bahkan sekarang membenci pria itu, aku bersyukur Tuhan menjauhkannya dariku. Aku sudah membuang semuanya termasuk ranjang sialan itu." ujar Sherly sambil bergidik.

"Aku senang kau bisa melupakannya Sher, aku sangat kasihan padamu, pria itu sangat tidak pantas untuk wanita cantik dan baik sepertimu." ujar Mega.

"Aku tidak butuh belas kasihan Meg, oh ya aku ingin cerita. Aku memiliki tetangga baru yang gagah dan sangat tampan. Ternyata pria itu adalah seorang Inspektur. Tapi sayang, ia sudah berkeluarga walaupun aku tidak pernah melihat anak istrinya." kata Sherly.

"Kau sangat yakin, aku kira kau sudah melihat keluarganya." Mega terkekeh. "Harusnya kau bertanya Sher." sambungnya.

"Aku bertemu saja baru dua kali, bagaimana aku bisa bertanya. Itu tidak sopan. Dan ia sedang terluka dirumahnya. Tertembak saat bertugas." bisik Sherly.

Mega terkesiap. "Sungguh mengerikan. Jika ia tinggal sendiri bagaimana ia bisa melakukan sesuatu di rumah." ujar Mega.

"Entahlah, tapi sepertinya ia memiliki anak buah yang perhatian." jawab Sherly.

"Jika ia ditinggal anak buahnya bagaimana? Jika ia masih lajang bagaimana?" tanya Mega.

"Itu tidak mungkin, umurnya seperti sudah tiga puluhan." tebak Sherly. "Dan ia sangat tampan, jika tak beristri mungkin sudah memiliki kekasih." jawab Sherly.

"Kau benar juga. Tapi siapa tahu kau memiliki kesempatan." ujar Mega.

"Aku seperti mengharap nanas berbuah anggur. Jangan meledekku." jawab Sherly.

Keduanya tertawa bersama. Dan melanjutkan pekerjaan mereka.

 *****

Tora Sin berkali kali mengumpat akibat ia tidak bisa membuka bajunya sendiri. Hari sudah semakin sore, ia akan pergi mandi. Tapi akibat pundaknya terluka, ia tidak bisa mengangkat bajunya. Ia biasa terluka tapi tidak menyusahkan saat terluka dibagian tangan. Akhirnya ia menyerah dengan posisi baju menggantung sebelah.

Suara ketukan pintu mengagetkannya. Siapa yang bertamu di sore hari begini. Semoga saja Darko atau Ario yang datang. Tora menghampiri pintu dengan malas. Lalu membukanya. Ia terkesiap saat melihat wanita cantik di depannya. Sherly Lee yang datang.

Mulut Sherly menganga melihat tubuh sixpack Tora. Setelah sadar ia membalikkan tubuhnya.

"Maaf nona Sherly, aku ingin mandi dan berusaha membuka baju sialan ini, namun sangat sulit." Tora menjelaskan.

"Ya Tuhan apa kau sendirian sekarang?" tanya Sherly, ia belum membalikkan tubuhnya.

"Iya aku sendirian. Apakah kau bisa membantuku? Berbaliklah, aku tak apa apa." tanya Tora.

Sherly menelan ludahnya. Yang apa apa justru ia. Entah mengapa ada rasa yang berbeda saat melihat tubuh Tora, padahal ia sering melihat tubuh Ferdinan selama 7 tahun. Sherly membalikkan tubuhnya dan dipersilahkan masuk oleh Tora.

Tora duduk disalah satu sofa agar Sherly dengan mudah membantunya membuka baju, karena postur tubuhnya yang tinggi akan sulit buat Sherly melepasnya.

"Jadi aku harus apa?" tanya Sherly, suaranya sedikit tercekat karena gugup.

"Tolong bantu aku melepaskan baju ini. Aku dari tadi berusaha tapi hasilnya malah seperti ini." ujar Tora.

Sherly menghampirinya dan pelan pelan membuka baju Tora, ia kembali menelan ludahnya saat melihat otot pada tubuh Tora.

"Dimana istrimu, mengapa kau sendirian di rumah besar ini?" tanya Sherly.

"Istriku?" Tora terkekeh. "Sebentar lagi ia menjadi istriku." jawab Tora.

"Maksudmu kalian masih berpacaran? Mengapa tak memanggilnya kemari." ujar Sherly.

Tora kembali terkekeh. "Aku tak perlu memanggilnya, mungkin ia akan sering datang kesini dengan sendirinya. Tapi kami belum berpacaran. Masih dalam masa pendekatan." ujar Tora. Sebenarnya yang ia maksud adalah wanita didepannya sekarang.

"Oh... Aku takut ia akan cemburu, jika aku membantumu, kau yakin ingin aku membantumu." ujar Sherly lagi.

"Tidak akan, aku tak tahu jika wanita itu pencemburu. Terima kasih kau telah membantuku. Tapi ada apa kau kemari?" tanya Tora.

Sherly menggeleng. "Entahlah aku juga tidak mengerti mengapa aku kemari. Setelah pulang kerja tiba tiba saja aku malah ingin mengunjungimu." jawab Sherly.

Tora menyipitkan matanya. Dan memandang lekat wajah Sherly yang berubah merah karena malu. Wanita ini sangat cantik. Jantung Tora terus berdetak hebat. "Apa kau mengkhawatirkan tetanggamu?" tanyanya.

"Oh tentu saja tidak." jawab Sherly terburu buru.

Tora kembali terkekeh. "Tapi aku benar benar berterima kasih, jika tidak ada kau mungkin aku akan memaksakan tanganku dan membuat lukanya berdarah kembali." ujarnya.

"Tidak masalah. Kau bisa memanggilku kapan saja jika kau butuh bantuan pak Tora." jawab Sherly.

"Ya Tuhan apa aku terlihat sangat tua, sampai kau memanggilku bapak? Panggil namaku saja Sherly, atau kau panggilku kakak saja." pinta Tora.

Sherly menghela nafasnya. "Baiklah kak...Apa perlu bantuan yang lain." tanya Sherly.

"Aku akan mandi dengan cepat, bisakah kau menungguku sebentar dan membantuku memakai baju kembali." pinta Tora.

Sherly menelan ludahnya lagi. "Tentu saja kak, aku akan menunggu dan membantumu." jawabnya.

"Terima kasih cantik." ujar Tora dan masuk kedalam kamar mandinya.

Tora menghela nafasnya saat di kamar mandi, ia hampir tak bisa bernafas saat berhadapan dengan wanita itu. Ingin sekali ia menarik Sherly kepelukannya, menciumnya karena kerinduannya selama 7 tahun tak bertemu. Ia segera menyelesaikan mandinya. Ia tidak ingin membuat Sherly menunggu lebih lama.

 *****

Happy Reading All...😘😘😘

Dukung, Like n Komen ya...

1
Virgo Girl
Luar biasa
Evi Sugianto
Di 2023 saya baru liat novel mu Thor 🙂, dan dari sekian yang ku baca bagus 👍 pastinya selalu tumb Like dan favorit . Ada yang menarik di novel ini yaitu nama jalan atau daerah Sumatera yang selama ini saya tidak pernah tahu menjadi pengetahuan baru buat saya. Terimakasih.
iyah Thor berasal dari daerah Sumatera ya?
Sri Azhari
wlw eps nya GK Pjg tp ceritanya bagus AQ suka Thor dtggu Kisah selanjutnya yg lebih seru dan menantang spt kisah Tora 👍👍👍👍
Sri Azhari: good luck buat cerita ini 💪💪💪
total 1 replies
Sri Azhari
GK kerasa Sdh mau tamat aja Thor nie cerita,,, blom BS move on dr Tora dan Sherly....
Sri Azhari
penganten br gass poooLL,,, ayo Tora sin jgn ksh kendor Sherly semoga cepat dpt momongan......👍👍👍
Sri Azhari: SippLaahhh 💪💪💪
total 1 replies
Sri Azhari
akhirnya Tora sin MP jg so sweet bgt jd love love dechh buat kalian......💕💕💕
Sri Azhari
Untung Tora DTG tpt waktu klo Gak bakal lwt nyawa Sherly... rasain km Ferdinand dasar laki2 GK tau diuntung Sherly Sdh byk berkorban malah tega mau membunuhnya,, rasain km bakal membusuk dipenjara smpe tua.....
Sri Azhari
pinter gombal jg nie Bpk inspektur Tora,,bikin hati Sherly meleleh ituuu pak.....
Sri Azhari
gak sia2 ternyata penantian Tora bakal bersambut terbukti Sherly jg ada getaran hati yg tak BS diungkapkan,,semoga ini jd awal yg baik tuk lebih dekat LG ..
Sri Azhari
ayo Tora gass keun,, jgn lama2 tar Sherly diciduk org laenn Lhoo....
Sri Azhari: niat Baek jgn ditunda2 Tora,, bgitu Sherly mendekat gas polll pokok e
total 1 replies
Sri Azhari
Tora bnr2 cinta terpendam mudah2an GK bertepuk sebelah tgn dan Sherly mau terima cinta Tora yg sdh klepek-klepek sejak lama, duh GK sabar dgr berita baik Mereka....
Sri Azhari
Weh keren cerita nya,, tentang kota Lampung tulang bawang,, jauh dr bandar Lampung ini mah Krn sy tgl di teluk,,prnh ke tulang bawang tp cm ke tubaba nya dalam rangka jln2 di islamic center SM patung marga... SippLaahhh kota Lampung msk cerita dalam novel,, 👍👍👍
Sri Azhari: mantaappp 👍👍💕
total 1 replies
Febri Ana
mampir
ciby😘
toko utama namanya tora
jadi bayangin Tora Sudiro thor🙄🙄🙄🙄aku ganti Ray aja deh biar bacanya GK kebayang sama Tora Sudiro 😂
Anonymous
menarik
Yulia Sulastri
ceritanya kumplit banget seru
Ersa
Inspektur? sdh irjen kah di umur 33th. Ah tapi ini Dunia halu, it's oke. Saya suka cerita yg berbau polisi dan atau militer... 🌹🌹🌹 untuk mu author
Ucio
mantap lanjutkan
Mai Suri
aku jg dr lampung,tepatnya kotabumi lampung utara
Goay Aja
mausi
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!