NovelToon NovelToon
Putri Modern Pembawa Keberuntungan

Putri Modern Pembawa Keberuntungan

Status: sedang berlangsung
Genre:Ruang Ajaib / Time Travel / Reinkarnasi / Fantasi Wanita / Cinta Istana/Kuno
Popularitas:499.4k
Nilai: 5
Nama Author: Yulianti Azis

Mei Lan, seorang gadis cantik dan berbakat, telah hidup dalam bayang-bayang saudari kembarnya yang selalu menjadi favorit orang tua mereka. Perlakuan pilih kasih ini membuat Mei Lan merasa tidak berharga dan putus asa. Namun, hidupnya berubah drastis ketika dia mengorbankan dirinya dalam sebuah kecelakaan bus untuk menyelamatkan penumpang lain. Bukannya menuju alam baka, Mei Lan malah terlempar ke zaman kuno dan menjadi putri kesayangan di keluarga tersebut.

Di zaman kuno, Mei Lan menemukan kehidupan baru sebagai putri yang disayang. Namun, yang membuatnya terkejut adalah gelang peninggalan kakeknya yang memiliki ruang ajaib. Apa yang akan dilakukan Mei Lan? Yuk kita ikuti kisahnya!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Yulianti Azis, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kenyataan Terungkap

Suasana langsung membeku. Mereka terkejut mendengar ucapan dokter kepercayaan keluarga mereka.

Lily terpaku di tempat, wajahnya memucat tapi Lily mencoba tertawa canggung mengira hanya prank. “Dokter jangan bercanda dengan hal sepenting ini!”

“Saya tidak bercanda, Nyonya Lily,” kata dokter Junki dengan suara tegas. “Semua data medis itu palsu.”

“Apa?!” teriak semuanya tak percaya.

Tubuh dua orang menegang kaku. Mata mereka terbelalak kaget.

Saat semuanya mencoba mencerna ucapan sang dokter, tiba-tiba seseorang tertawa terbahak-bahak. “Ha! Ha! Ha! Ha! Ha! Ya ampun Dok. Ini bukan April Mop. Tapi bercandnya berhasil, Dok. Dokter berhasil membuat kita semua terkejut,” sahut Ibu Zhou diikuti oleh sang suami.

Semuanya akhirnya ikut tertawa, mengira ini hanya bercanda. Tapi sang dokter sama sekali tidak tertawa.

“Saya benar-benar tidak dalam bercanda. Saya sangat serius dengan hal ini,” balas sang dokter dengan suara dingin.

Semuanya kini berhenti tersenyum. Wajah mereka berubah tegang, terutama Ibu Zhou.

Mei Rang langsung maju dan menarik kerah jas dokter Junki dengan marah. “Apa kau sadar dengan apa yang Anda katakan, Dok. Kau pikir kami bisa percaya ucapan konyolmu ini?! Bukankah kau sendiri yang bilang penyakit itu sudah ada sejak Mei Lin dalam kandungan?!”

Dokter Junki menatapnya tanpa gentar. “Benar, semua data medis sebelum sikenbar lahir adalah benar. Tapi sebagian dari itu juga sebuah kebohongan dan semua itu atas permintaan seseorang.”

“Jangan bohong, Dokter!” seru kepala pelayan dengan suara gemetar. “Saya sendiri yang mengurus Mei Lin sejak bayi! Saya tahu bagaimana sakitnya dia!” teriak lantang, tubuhnya tiba-tiba panik.

Dokter Junki menatap wanita itu tajam. “Sampai kapan kau akan terus berbohong, Ibu Zhou? Aku sudah cukup menuruti sandiwara kalian selama bertahun-tahun.”

Kepala pelayan terbelalak, wajahnya langsung pucat pasi. Supir yang berdiri di belakangnya juga tampak panik.

“Sandiwara?” tanya Dylan dengan dahi mengerut. “Apa maksud semua ini, Dokter?”

Kepala Pelayan dan Supir pribadi keluarga Mei mulai bergerak maju untuk membungkam sang dokter. Tapi yang tak mereka duga, empat orang satpam memegangi keduanya.

“Lepas. Apa yang kalian lakukan?! Lepaskan saya sialan!” teriak lantang Ibu Zhou mencoba memberontak.

Tak berbeda dengan suaminya, pria setengah baya itu jga memberontak, wajah mereka semakin panik. Hal itu membuat keluarga Mei semakin bingung.

“Ada apa sebenarnya ini Dokter Jun. Apa yang kalian sembunyikan dari kami semua?!” Suaea Mei Long terdengar dingin dan penuh tekanan.

“Saya—”

“Berhenti Dokter sialan!” teriak Ibu Zhou semakin kesetanan.

Para satpam yang merasa geram, akhirnya memborgol mereka lalu menutup mulut mereka dengan kain.

Mei Rang yang merasa kesal kembali menatap tajam sang dokter. “Kenapa kau baru mengatakan hal ini sekarang. Apa kau ingin mempermainkan keluarga kami? Kenapa bukan dari dulu?!”

Dokter Junki menghela napas berat, tidak memedulikan Ibu Zhou. “Karena seseorang telah menyadarkanku, seseorang yang tidak bersalah, tapi menanggung semua kebencian hanya karena ambisi dan keserakahan orang lain. Maaf saya sudah terlalu lama ikut dalam kebohongan ini.”

Semua orang membeku, mata mereka membelalak. Jantung mereka berdegup kencang.

Lily menatapnya dengan suara bergetar. “Seseorang itu siapa?”

Dokter Junki menatap mereka satu per satu, lalu berkata dengan suara pilu, “Dia adalah Nona Mei Lan.”

Deg!

Ruangan itu langsung hening. Bahkan detak jam di dinding terdengar jelas.

“Mei ... Lan?” gumam semuanya tak percaya.

Dokter Junki mengangguk pelan. “Ya. Gadis itu menyelamatkan banyak penumpang dalam kecelakaan bus beberapa waktu lalu termasuk istri, anak, dan cucuku sendiri. Tapi mengorbankan dirinya sendiri. Kalau bukan karena dia, keluarga kecilku mungkin sudah mati. Kalian pasti sudah mendengar berita itu bukan?”

Mata sang Dokter mulai berkaca-kaca. “Saya tahu saya bersalah. Saya ikut memalsukan data demi kepentingan seseorang, demi kesenangan pribadi dan menutup mata pada kebenaran. Tapi sekarang. saya tidak mau diam lagi.”

Kepala pelayan yang kain di mulutnya terbuka berteriak. “Dokter Jun! Jangan berbohong! Nona Mei Lin akan sedih mendengar ini!”

Tapi Dokter Junki menatapnya dengan tatapan tajam yang membuat wanita itu mundur satu langkah. “Kau takut karena kau tahu aku berkata benar.”

Ibu Zhou tersenyum bengis dan berkata menantang. “Katakan saja. Kau tahu bukan konsekuensinya?! Kalau kami hancur, maka kau juga akan hancur bersama kami!”

Sang dokter terlihat tenang. “Tifak apa-apa. Saya rela dipenjara seumur hidup dan dibenci oleh keluarga, asalkan mengungkapkan kebenaran ini. Lagi pula saya sudah menelpon polisi. Saya akan menyerahkan diri.”

Dan benar saja, tiba-tiba beberapa polisi datang, membawa surat perintah.

Pihak kepolisian kini memborgol tangan sang Dokter. Tapi sang dokter meminta waktu beberapa menit lagi.

Dokter Junki lalu menatap keluarga Mei dan berkata dengan tenang, “Satu hal lagi yang harus kalian tahu Mei Lin bukan putri kandung kalian.”

Deg!

Semua orang tersentak.

Lily menatapnya dengan wajah pucat. “Apa ... apa maksudmu?”

“Putri kandung kalian saudara kembar Mei Lan, sudah meninggal sejak lahir karena jantung bawaan, makanya saya mengatakan sebagian kebenaran dan kebohongan. Sementara Mei Lin ....” Ia menatap kepala pelayan dan supir dengan tajam. “adalah putri mereka berdua. Mereka yang menukarnya saat masih bayi.”

“Apa?!” jerit keluarga Mei histeris. “Tidak mungkin!”

“Kalau kalian tidak percaya,” kata Dokter Junki, “silakan lakukan tes DNA.”

Suasana jadi kacau. Lily menjerit menangis, Mei Long menatap kosong ke depan bahkan pria setelah baya itu terjatuh ke lantai, sementara Mei Rang hanya bisa tertegun, tak tahu harus marah atau syok. Supir dan kepala pelayan gemetar hebat, lutut mereka hampir lemas.

Sebelum dibawa pergi, ia menoleh sekali lagi. “Aku pantas menerima hukuman ini. Tapi ingatlah, kalian sudah menghancurkan gadis yang paling tulus mencintai kalian. Jika kalian masih tidak percaya cari tahu sendiri, nona Mei Lan gadis baik, pemberani dan jenius. Berbeda dengan Mei Lin di gadis penipu.”

Polisi kemudian memborgol tangannya dan membawanya pergi. Sang dokter pergi dalam keadaan lega, tak ada lagi beban di hatinya.

Dulu dokter Junki membantu Ibu Zhou dan suaminya, karena pasangan suami istri tahu rahasianya, yang memiliki simpanan. Ia mencintai istrinya namun kebiasaannya yang memiliki simpanan tidak bisa dilepas. Akhirnya dia membantu suami istri itu.

Lily jatuh terduduk sambil menangis. “Tidak ... tidak ... ini tidak mungkin ... Mei Lin ... bukan anakku?”

Lorong rumah sakit mendadak gaduh setelah Dokter Jun dibawa pergi dalam keadaan diborgol.

Suara langkah polisi menghilang di kejauhan, meninggalkan keluarga Mei dalam kekacauan dan amarah.

Orang-orang yang menonton dari kejauhan tak berani mendekat. Beberapa perawat hanya saling pandang, menutup mulut dengan tangan, menyaksikan bagaimana keluarga terpandang itu kini pecah di depan mata mereka.

Mei Rang berdiri dengan rahang mengeras, matanya menatap tajam dua orang yang berdiri gemetar, supir keluarga Mei dan istrinya, Ibu Zhou, kepala pelayan yang selama ini dipercaya keluarga itu.

Tanpa peringatan, Mei Rang melangkah cepat.

Bugh!

Satu pukulan keras menghantam wajah si supir.

“Dasar pengkhianat!” teriaknya.

Pukulan kedua menyusul, lalu tendangan keras membuat pria tua itu jatuh terkapar di lantai. “Kau sudah menipu kami! Menukar adik kandungku!”

Si supir hanya bisa menahan sakit, darah menetes di ujung bibirnya. “Maafkan aku ... Tuan Muda ... aku hanya—”

Bagh!

Tendangan lain membungkamnya.

Satpam rumah sakit yang berdiri di dekat sana menatap canggung, tapi tak seorang pun berani mendekat.

Mei Long tak tinggal diam, ia juga ikut memukul supir pribadi keluarganya.

Bugh!

Bugh!

Sementara itu, Lily perlahan bangkit dari lantai. Wajahnya penuh air mata dan amarah. Tatapannya tajam menusuk ke arah Ibu Zhou, wanita yang selama ini ia anggap seperti saudara sendiri.

“Kau ....” suaranya bergetar.

Langkahnya mantap mendekat. “Kau yang kulindungi, yang kupercaya selama ini. Kenapa kau melakukan ini pada keluargaku?!”

Plak!

Tamparan pertama mendarat di pipi Ibu Zhou.

“Kenapa kau melakukan ini padamu?!” teriak Lily, suaranya pecah. “Karena kau aku membenci putriku sendiri!”

1
Mairoh Waelah
lanjut thor, semangaattt💪💪😘 crazy up
Narimah Ahmad
secawan kopi buat mu semakin seru 💪💪💪
Eka Haslinda
lanjuuuttt.. penisirin
Cindy
lanjut kak
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
Thor kebiasaan deh lg asyik"nya baca eh di gantung 😁😁
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
hrsnya dewa itu melindungi bkn menghancurkan
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
dewa laknat dasar gak guna 😏😤
zylla
Mei?
💜⃞⃟𝓛 ☘𝓡𝓳❤️⃟Wᵃf•§͜¢•🍒⃞⃟🦅
nahh kann mau apa dewa abal2 katanya dewa tp apa coba

hadehh dewi turun dr kayangan membyangakan kek mana dgn sayap seperti kabut tipis secantik wow ..
💜⃞⃟𝓛 ☘𝓡𝓳❤️⃟Wᵃf•§͜¢•🍒⃞⃟🦅
lha ini dewa kok kek gtu sih apa gunanya dewa klo kek gtu hadeh bikin esmosi aja
Dsy_Sagitariuzz
ayo lanlan saat nya pembalasan musnahkan para iblis yg sesungguhnya yg menyamar sebagai dewa tersembunyi itu
vj'z tri
kau bidadari turun dari surga dihadapanku eaaaa 😎😎
vj'z tri
apa setelah ini kau bisa tersenyum 😏😏😏
vj'z tri
logika nya masa iya di serang terus pasrah ya bakal serang balik lah😡😡😡
kriwil
hah giliran seru serunya harus nunggu lagi
Siti Hawa
aduh thoor gantung ni ceritanya... lagi seru seruan nya... jadi penasaran... 😍😍
mama_im
dewi yang sesungguhnya turun, tinggal nunggu dewa angung nya yg masih ngerem di kamar 🤣🤣🤣🤣
mama_im: lah typo ternyata. *agung 😌😌
total 1 replies
vj'z tri
maaf mei ,Chen khilaf 😅😅
kaylla salsabella
ayo chen kemana kamu
Sribundanya Gifran
lanjut
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!