Perjodohan yang sudah berlangsung selama 8 tahun, akhirnya kini berakhir dengan sebuah pernikahan. Ya, Jamie Shaga Richardo akhirnya resmi telah menikahi Sheana Zaen Xavier, putri dari Levi dan Lucia. Namun, dibalik pernikahan itu siapa sangka Jamie menyembunyikan sebuah rahasia besar dari semua orang.
Bahkan tidak hanya rahasia itu yang harus Shea hadapi dalam kehidupan pernikahannya? Akan tetapi, pihak lain yang sudah lama mengincar keluarga Richardo dan banyaknya rahasia dalam keluarga itu akan menjadi jalan terjal bagi pernikahan Shea dan Jamie?
Apakah Shea akan mampu bertahan dengan pernikahannya? Lalu rahasia apakah yang Jamie dan keluarga Richardo sembunyikan? Sheana Zaen Xavier yang akan mengungkap semuanya satu persatu!
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Phopo Nira, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Bab 30. Terungkapnya Fakta Mengejutkan
Nathan mengeluarkan ponselnya, mencari data yang sebelumnya Shea kirimkan padanya. Tidak hanya itu, Nathan juga meminjam ponsel milik Zhea untuk mencari tahu tentang resep obat yang di berikan oleh Dr. Ivano yang jelas berbeda dengan obat yang diberikan kepada Jamie untuk dikonsumsi. Kemudian, dia juga meletakkan hasil uji coba obat milik Jamie agar bisa memberikan penjelasan yang lebih mudah dipahami oleh semua orang, terutama Shea dan Jamie.
“Aku akan menjelaskannya secara singkat agar mudah kalian pahami.” Nathan mulai memberikan penjelasannya, “Kalian bisa membacanya sendiri apa saja fungsi atau kegunaan obat yang dokter itu resepkan kepada Jamie.” Lanjutnya memberikan ponsel milik Zhea agar Shea dan yang lainnya bisa membacanya sendiri.
“Disitu jelas tertulis bahwa resep obatnya tidak berguna sama sekali untuk seseorang yang mengindap kepribadian ganda.” Nathan kembali melanjutkan.
“Sementara, kandungan dalam obat yang kau cari tahu sendiri ini memiliki fungsi atau kegunaan untuk memperparah gangguan saraf otaknya. Yang bisa saja akan menyebabkan kepribadian Jamie yang lainnya akan mengendalikan tubuh Jamie sepenuhnya. Bahkan parahnya menjadi tidak terkendali, kesulitan tidur dan halusinasi berlebihan yang bahkan sampai bisa mengakibatkan kematian.” Nathan menyudahi penjelasannya.
“Beraninya bajingan ini,” umpat Shea.
“Kau boleh marah, tapi jangan sampai menghancurkan ponsel milik istriku. Karena dalam ponsel ini terdapat banyak sekali foto bulan madu kami,” ujar Nathan.
Tampak Shea sangat marah setelah mengetahui fakta yang sebenarnya, bahkan bahkan hampir saja menghancurkan ponsel milik Zhea jika Nathan tidak langsung mengambilnya kembali. Kemarahan jelas bukan dirasakan oleh Shea saja, tetapi Jamie yang menjadi korban tersebut. Orang yang dicintai d,,,an nikahi kakaknya empat tahun yang lalu, malah tega menyakitinya seperti ini.
“Tuan muda, apa yang akan anda lakukan sekarang? Semuanya semakin jelas bahwa Tuan Rega berniat mencelakai anda selama ini,” ujar Hugo yang melihat Jamie hanya diam menahan semua amarahnya.
Namun, tetap saja Jamie tidak merespon pertanyaan itu sama sekali. Pikirannya saat ini tengah kalut, sebab dia tidak pernah membayangkan bahwa orang yang selama ini sudah dianggap sebagai kakak kandungnya sendiri tega berbuat hal seperti itu kepadanya.
Meski berulang kali kecurigaan kepada Rega sering muncul dipikirannya, tapi Jamie selalu menyangkal dan menyanggahnya setidaknya sampai hari ini. Ketika semua fakta mengejutkan ini akhirnya terbongkar di tangan keluarga Xavier atas perintah istrinya, Shea.
“Paman Zef, orang-orangmu masih mengawasi dokter itu, bukan?” tanya Shea yang tidak akan membiarkan siapapun yang terlibat dalam melukai suaminya begitu saja.
“Kebetulan sekali, anak buahku baru saja mengirimkan kabar bahwa dokter itu berniat meninggalkan Negara ini dan saat ini sudah berada di Bandara dengan menggunakan identitas palsunya,” ujar Zef sembari memperlihatkan isi pesan yang anak buahnya kirimkan.
“Seret dia ke markas baru kita, aku yang akan melakukan interogasi dan menghukumnya dengan tanganku sendiri,” perintah Shea.
“Sudah beres! Anak buahku yang akan membereskan tentang dokter itu,” ujar Zef menyampaikan perintah yang sama kepada anak buahnya.
Suasana ruangan itu kini berubah murung dan sedikit ada ketegangan, apalagi melihat sikap diam Jamie yang membuat semua orang tidak berani mengatakan sesuatu secara sembarangan. Bahkan sampai membuat Noah dan Tristan ragu untuk memberikan laporannya, melihat tentang kejahatan dokter gadungan yang selama ini merawat Jamie terungkap membuat suasana seperti ini. Apalagi ditambah dengan informasi yang berhasil mereka temukan, dimana informasi ini lebih mengejutkan.
“Shea, sebaiknya kau kembali saja bersama dengan Zhea dan yang lainnya. Aku akan berusaha mengurus sisanya mulai sekarang ….”
“Jamie—”
“Seperti yang kalian tahu, semua ini masalahku sejak awal! Sehingga kau ataupun kalian semua terlibat dalam masalah ini seperti sekarang. Aku janji akan segera menjemputmu begitu semuanya selesai. Bagaimanapun juga Kak Rega adalah suami Kakakku, ini masalah keluarga yang harus aku selesaikan sendiri,” potong Jamie yang kali ini terlihat sedikit memaksa Shea untuk kembali ke Negara A.
“Ini bukan hanya tentang masalah keluargamu saja, Jamie! Kau akan mati jika kami meninggalkanmu begitu saja di sini tanpa mengetahui apapun,” celetuk Tristan menyela perkataan Jamie.
“Benar, jika kami pergi begitu saja dan membiarkanmu mati. Shea akan sangat sedih serta merasa sangat kehilangan dirimu dan kami tidak akan membiarkannya sedih, setelah kau menjanjikan kebahagiaan dalam ikatan pernikahan yang suci.” Noah menambahkan.
“Seperti yang sudah aku katakan sebelumnya, Rega tidak melakukan semua ini sendirian. Ada Julio Cesar Guilherme yang merupakan saudaranya turut membantunya. Selain itu, kami juga sudah menyelidiki penyebab kecelakaan mu, bahkan sampai hal sekecil apapun telah kami gali sampai tak tersisa,” ujar Tristan mengeluarkan setumpuk dokumen yang sebelumnya berada di dalam tas yang Noah gendong.
“Silahkan kalian semua melihatnya, di dalam laptop ini juga terdapat beberapa video yang memperlihatkan pertemuan Rega dengan Cesar atau apalah itu bersama dengan Ketua gangster Hellions yang menguasai wilayah pelabuhan saat kalian pergi ke pantai.” Noah sendiri segera menyalakan alat tempurnya, maksudnya laptop kesayangannya mencari file video yang ingin dia tunjukkan.
Semua orang pun heboh melihat semua informasi itu secara bergantian, hingga Jamie terpaku pada sebuah foto yang tampak tertera dua tahun yang lalu dilokasi terakhir yang dia datangi sebelum kecelakaan yang dialaminya.
Dimana terlihat seseorang memang tengah menyabotase mobilnya, tapi bukan itu yang menjadi pusat perhatian Jamie. Melainkan pada dua orang yang melihat kejadian itu dari kejauhan, Rega dan Kakaknya sendiri, Jovita melihat orang itu tengah menyabotase mobilnya.
“I-ini tidak mungkin ….”
Ingatan dua tahun yang lalu sebelum kecelakaan itu terjadi mulai kembali berputar di kepala Jamie. Kepalanya terasa semakin sakit luar biasa, bahkan saking sakitnya membuat Jamie meraung kesakitan sembari memegangi kepalanya.
“TIDAK!! ARGHHH ….”
Teriak Jamie yang membuat Shea dan semua orang di dalam ruangan itu khawatir dengan keadaannya. Terdengar samar-samar Shea yang terus menanyakan apa yang terjadi pada Jamie, begitu juga yang lainnya dan Nathan yang berusaha berteriak pada Aaron untuk mengambilkan kotak obat yang ada di dalam kopernya di dalam bagasi mobil yang mereka naiki tadi.
Sementara itu, ingatan Jamie semakin jelas tentang kecelakaan yang di alaminya dua tahun yang lalu. Meskipun hanya potongan gambar, tapi kali ini terlihat lebih jelas dari sebelumnya. Jamie melihat dirinya sendiri yang berlumuran darah ketika mobilnya menabrak pembatas jalan dengan sangat keras, tapi dia masih bisa sadar bahkan keluar dari mobilnya sendiri untuk meminta pertolongan.
Namun, tak berselang lama kemudian saat dia berhasil keluar dari mobilnya sekelompok orang tiba-tiba datang mengelilinginya. Ya, sekelompok orang dan satu diantara mereka semua terlihat tidak asing, tapi Jamie tidak bisa melihatnya dengan jelas karena darah yang mengalir mengenai matanya.
“ARGHH ….”
“Jamie sadarlah!”
Bersambung ….
nah lo rasain Rega penderitaanmu,,, apalagi kau akan jadikan kambing hitam oleh saudara tirimu
Semangat terus Thor .