NovelToon NovelToon
Aku Hanyalah Pengganti

Aku Hanyalah Pengganti

Status: tamat
Genre:Romantis / Cintamanis / Perjodohan / Balas Dendam / Cinta Seiring Waktu / Tamat
Popularitas:13.7M
Nilai: 4.9
Nama Author: Anny Djumadi

Ayo penggemar drama romantis, segera merapat ke karya yang satu ini, dijamin bikin baper.

Tiara terpaksa harus menggantikan Bella kakak angkatnya untuk menikahi Tuan Eden yang buta karena mengalami kecelakaan.
Karena hutang budinya pada keluarga Wijayanto, Tiara harus mengubur mimpinya dan menerima pernikahan itu.

Tentu bukan jalan yang mudah untuk menjadi istri Eden yang baru saja mengalami kebutaan.
Tapi Tiara bukanlah gadis lemah, dibalik kelembutannya dia memiliki hati yang tegar.

Tapi apakah hatinya bisa tegar, ketika muncul Bram pria yang dicintainya, tapi harus dia tinggalkan, karena harus menjadi pengganti Bella.

Apa yang terjadi ketika Eden bersedia menjalani operasi mata dan bisa melihat kembali?

Apa yang harus dilakukan Tiara? menghindari Eden atau jujur pada Eden, kalau selama ini dia yang sudah menikah dengan Eden menggantikan Bella?

Buat yang penasaran, langsung lanjut baca ya, buat yang suka jangan lupa tekan favorit dan like. Jika berkenan tinggalkan komentar.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Anny Djumadi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

bekerjasama

Bram mencekal setir mobilnya, ketika tiba-tiba dia teringat lagi keadaan Tiara yang dia lihat di kamar Eden.

"Hatimu begitu cepat berubah Tiara?", ujar Bram yang geram, akhirnya memberhentikan mobilnya di pinggir jalan, yang mana kebetulan jalan yang dia lalui sepi.

Bram memukul setir mobilnya untuk melampiaskan kekecewaannya.

Setelah hatinya merasa lebih tenang, akhirnya dia kembali menjalankan mobilnya.

"Aku harus menjumpai Bella! Perempuan yang mau enaknya itu pasti akan merebut kembali posisinya bila dia sudah tahu Eden sudah bisa melihat. Aku harus bekerjasama dengan perempuan licik itu!", pikir Bram yang akhirnya menjalankan mobilnya menuju ke tempat Bella.

...********...

"Bel, koq kamu masih malas-malasan di kamar?", tanya Mita saat masuk ke kamar Bella menemukan Bella yang masih berbaring di atas tempat tidur sambil bermain Handphone di tangannya.

"Kartu ku sudah mencapai limit Bu, sekarang ayah pelit banget deh! Ibu juga pelit, koq gak mau pinjamin aku kartu ibu sih?", protes Bella yang tetap tiduran di tempat tidur.

"Ibu juga sudah diancam ayah mu bel, lagipula baju, sepatu dan tas mu sudah satu lemari. Kalau ibu berikan kartu ibu pada mu, bisa-bisa nanti kita sekeluarga gak bisa makan. Kau tahu sendiri kalau ayah mu baru memulai lagi usahanya di Indonesia!", ujar Mita yang juga merasa ngeri melihat Bella yang sangat konsumtif.

"Sudah! Ayo bangun, seorang pria ganteng mencari mu! Koq kamu gak pernah cerita sama ibu, kalau kamu punya kenalan sekeren itu? Mobil nya saja mobil sport, dilihat dari penampilannya sepertinya berasal dari keluarga berada. Kamu main rahasia-rahasia an sama ibu ya! Mau kasih surprise ya?", ujar Mita yang merasa senang dan penuh semangat.

Mendengar perkataan ibunya, Bella langsung beranjak dari tempat tidur, dan langsung duduk di tepi tempat tidur.

"Aduh! aku belum mandi Bu! Siapa ya? Dia gak sebut namanya?", tanya Bella bingung, setahunya tidak ada temannya yang mau datang mengunjunginya. Lagipula dia belum lama pulang ke Indonesia.

"Ibu gak tanya, karena ibu terpana pada penampilan laki-laki itu. Jangan-jangan salah satu pengagum mu! Ayo cepat! dasar malas, masak sudah siang begini kamu belum mandi sih!", omel Mita yang akhirnya kesal dengan kemalasan Bella, sambil memukul lengan Bella.

"Aduh, nanti lengan ku merah Bu! Aku mau pakai baju ku yang baru kemaren ku beli, bajunya gak ada lengan, nanti kalau merah-merah lengan ku, kan malu!", ujar Bella yang segera menuju ke kamar mandi.

"Huh! dasar! cantik tapi malas! Tapi gak pa pa deh, kalau dia dapat suami kaya, dia juga gak usah kerja lagi, paling kerjanya shoping setiap hari", pikir Mita sambil tersenyum membayangkan.

...********...

"Sial! menunggu tuan putri yang satu ini lama banget sih. Jangan-jangan dandan nya bisa berjam-jam!", omel Bram dalam hati, yang mulai kehilangan rasa sabarnya, teringat dengan penampilan Bella yang selalu modis dan sempurna.

Kalau bukan karena ada keperluan, mungkin Bram sudah pergi dari rumah Bella.

Sedang mengomel sendiri, akhirnya Bella turun juga.

"Wah siapa nih yang datang? kau cari aku atau Tiara? Tiara sudah menikah, sudah tidak tinggal di sini lagi!", ujar Bella sambil duduk di sofa, sambil menyilang kan kaki nya dengan santai.

"Huh! kukira cowok mana yang cari aku. Kupikir aku sudah bakal punya mangsa baru, ternyata si Bram. Cuman habis-habisan waktu ku saja!", omel Bella dalam hati, tapi mukanya masih menampilkan senyum manis.

...********...

"Aku datang mencari mu kali ini", ujar Bram langsung.

"Wah aku merasa tersanjung, kau bisa datang mencari ku. Pasti ada sesuatu yang memerlukan bantuan ku ya? Pengen tahu siapa suami Tiara?", sindir Bella langsung.

"Tidak perlu, aku sudah tahu siapa suami Tiara, bahkan aku sudah tahu di sana Tiara berperan sebagai siapa?", ujar Bram kalem.

"Jangan bohong, memang kau tahu dari siapa? Jangan-jangan Tiara sudah gak tahan ya? Tiara menghubungi mu dan memberitahu mu?", tanya Bella yang langsung curiga kalau Tiara tidak tahan hidup dengan Eden, lalu mencari Bram untuk berkeluh kesah.

"Ha..ha..ha..Mana mungkin Tiara memberitahu ku? Dia sudah hidup senang dengan suaminya dan begitu disayang?", ujar Bram memanasi Bella.

"Tapi kalau dipikir lagi bisa jadi", Bram langsung teringat keadaan Tiara saat dia ke kamar Eden dan Eden yang mengusirnya terus.

Akhirnya Bram menjadi geram sendiri dan mengepalkan tangannya menahan kemarahan, bila teringat apa yang dia lihat di kamar Eden tadi.

"Jangan bohong dengan ku Bram! Kau kurang kerjaan ya? mau coba main-main dengan ku?", tanya Bella yang mengira Bram hanya ingin menjebaknya hingga mengatakan pada Bram siapa suami Tiara.

"Aku tidak suka berbohong seperti keluarga mu, Bella! Suami Tiara, adalah Eden Nugroho, eh maaf aku ralat, suami Bella!", ujar Bram tersenyum sinis.

Perkataan yang membuat Bella kali ini terdiam cukup lama.

...********...

"Koq kamu bisa tahu?", tanya Bella yang akhirnya penasaran.

"Ternyata dunia ini tidak seluas yang kamu duga nona Bella! Eden adalah sepupu ku! Aku pasti tahu, dan aku sudah tahu kebohongan apa yang sudah dilakukan keluarga mu!", ujar Bram mengancam.

"Semua itu tidak ada hubungan dengan ku. Kalau kau ingin memberitahu Eden, juga tidak masalah bagi ku. Aku adalah manusia bebas! Aku berhak menolak menikah Dengan Eden. Aku tidak suka hidup susah! Masak aku harus menikah dengan seorang pria buta? Salahkan Tiara sendiri yang bersedia menggantikan ku dan mau menuruti keinginan kedua orang tua ku! Atau jangan-jangan Tiara memang mengincar untuk menikah dengan orang kaya!", sahut Bella dengan egois, dan sempat-sempatnya menjelekkan Tiara.

"Wah kau sungguh seorang perempuan yang egois Bella!", sindir Bram yang tidak menyangka kalau Bella sama sekali tidak bisa diancam dan sama sekali tidak memperdulikan nasib keluarganya, kalau sampai kebohongan mereka diketahui Eden.

"Aku ajarin kau supaya pintar Bram! Di jaman ini, kita harus egois, buat apa memikirkan orang lain, belum tentu orang yang kau pikirkan akan memikirkan mu saat kau mengalami kesulitan. Karena kau akrab dengan ku baru aku beritahu pada mu prinsip yang bagus ini!", ujar Bella sok menasehati, sekalian memanasi Bram

"Jadi jangan coba-coba kau mengancam ku Bram! Gak akan efek!", sambung Bella lagi tersenyum penuh kemenangan.

Bram memandang tak percaya ke Bella.

"Aku sudah menebak kalau Bella itu perempuan yang egois, tapi aku sungguh tidak menyangka ada perempuan dengan fisik cantik seperti Bella, tapi sama sekali tidak berperasaan! Dia tidak memikirkan keluarganya sama sekali. Benar-benar psikopat!", pikir Bram dalam hati.

"Tapi bekerja sama dengan orang seperti dia lebih menguntungkan. Apapun pasti berani dia lakukan, asal hasilnya enak buat dia!", pikir Bram mulai menyusun rencana.

Bersambung.........

1
Shifa Burhan
novel menjijikan dan munafik
pebinor dispesialkan, jijikan aku lihat wanita dengan pola pikir kayak gini
Shifa Burhan
satu kata untuk tiara
tiara istri menjijikan, mutaran, munafik, lebih rendah dari binatang,

dan tidak bermoral nya author membela semua kelakuan tiara
Shifa Burhan
contoh novel munafik dengan pemikiran munafik author adalah dalam novel itu ada pebinor yang sangat dipuja2, dispesialkan dan diperlakukan sangat lembut
Ratnasihite
kebohong pasti akan ketahuan🤭
Dewa Rana
Bibi apa tante sih, ketukar terus
Isayanti Hernanur
good ceritanya terbaik
kagome
Luar biasa
kagome
bener juga kata ara.
namanya ganti EDAN🤭✌
Runik Runma
seru
Elok Pratiwi
cerita yg burukkk ... karakter pemeran wanita nya menyedihkan lemah selalu ditindas tidak strong ... cerita nya lebay jatuh nya jadi cerita haluu ... sangat buruk
Fatma Waty
maaf Thor cerita nya terlalu bertele-tele, dri tadi itu Mulu yg di bahas
zian al abasy
Luar biasa
Elena Sirregar
bagus ceritanya
꧁🍒𝕬𝖓𝖓ꪗ_𝖉𝖏𝖚𝖒𝖆𝖉𝖎🍒꧂: terimakasih kak sudah mampir dan mendukung🙏🥰🥰
total 1 replies
Is Mulyani
Luar biasa
꧁🍒𝕬𝖓𝖓ꪗ_𝖉𝖏𝖚𝖒𝖆𝖉𝖎🍒꧂: terimakasih sudah mampir dan mendukung 🙏🥰🥰
total 1 replies
😘Si imut anaknya bapak 🥸☺️
karya baru Mak 😍
Hikmah
kasihan tiara ya.sudah mengubur cinta pertamnya.ini juga harus hilang kehormatannya.tapi bukan suaminya.karena menikahnya atas nama bella.
Hikmah
baru mampir,kesan bab pertama.menarik...semangat thor...
꧁🍒𝕬𝖓𝖓ꪗ_𝖉𝖏𝖚𝖒𝖆𝖉𝖎🍒꧂: terimakasih sudah mampir dan mendukung kak🙏🥰
total 1 replies
Rafa Pratama
👍👍👍👍
꧁🍒𝕬𝖓𝖓ꪗ_𝖉𝖏𝖚𝖒𝖆𝖉𝖎🍒꧂: terimakasih sudah mampir 🙏🥰
total 1 replies
handa_seokjin🥀
dasar wanita sundel, moga aj kena apes gantian kmu yg buta, mmng bnr2 wanita gila egois, ganguan jiwa, 😤
꧁🍒𝕬𝖓𝖓ꪗ_𝖉𝖏𝖚𝖒𝖆𝖉𝖎🍒꧂: terimakasih sudah mampir dan mendukung kk
total 1 replies
handa_seokjin🥀
mulus bgt bohong y, Uda bohong nyakitin lagi, ahh Tiara sabar2 y moga kmu segera bahagia 😘
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!