NovelToon NovelToon
Misteri Kehidupan Kedua Lisa

Misteri Kehidupan Kedua Lisa

Status: sedang berlangsung
Genre:Mafia / Reinkarnasi / Kehidupan di Sekolah/Kampus / Transmigrasi ke Dalam Novel
Popularitas:112.2k
Nilai: 5
Nama Author: Irma Nirmala

Lisa Juana Kim seorang pembunuh bayaran yang mati dengan tragis di tangan musuhnya.

Karena sebuah keajaiban dirinya kembali hidup di dalam tubuh seorang gadis remaja dari keluarga kaya raya yang baru saja melakukan tindakan bunuh diri.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Irma Nirmala, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

27

...****************...

Kembali ke tempat para pekerja yang sedang sibuk mengurus acara lelang.

Albert yang sudah menunggu cukup lama kedatangan barang terakhir untuk acara lelang.

"Ck.., dimana pengirim itu, aku benar-benar akan mati kebosanan karena menunggu kedatangan mereka." gerutunya dengan wajah sebal .

beberapa anak buahnya hanya bisa menghela nafas panjang saat mendengar gerutuan atasannya itu.

Beberapa saat kemudian akhirnya muncullah orang-orang yang khusus mengantarkan barang barang terakhir.

"Hey Botak..!, sepertinya kau cukup rajin untuk menunggu kedatangan kami." ujar Sen rekan kerja Albert yang mengantarkan barang.

"Ck..!, manusia brengsek ini lagi." geram Albert pada Sen orang yang paling tidak ia sukai karena mulutnya yang beracun.

"Apakah kau begitu leletnya dalam berkerja hingga membuang waktu ku selama satu jam lebih.." ucap Albert dengan sedikit sindiran atas keterlambatan Sen.

Sen tertawa lepas ia berjalan menghampiri Albert dengan membawa satu koper hitam di tangannya.

"Oh teman lama tenanglah, kau itu sudah tua, tidak baik marah-marah seperti itu, nanti rambut mu yang hanya tersisa pinggir nya saja itu ikut rontok." ujar sen sedikit menyentil hal yang membuat Albert tersinggung dengan membahas kebotakannya.

"Sialan kau Sen..!, cepat kemari kan barang nya..!, aku sudah muak dengan wajah mu..!" ucap Albert yang begitu kesal hingga ingin menendang kepala Sen.

"Hahahaha..!!, baiklah baiklah aku juga tidak berselera dengan wajah mu, lebih baik sekarang aku menghampiri gadis gadis cantik daripada melihat wajah buruk mu." sahut Sen yang masih saja menyebalkan.

Sen langsung memberikan koper di tangan nya pada Albert sebelum Albert mengamuk karena candaannya.

Albert berusaha menenangkan emosinya dan dengan hati-hati memeriksa barang yang di antar Sen.

"Indah sekali.., liontin yang begitu berkilau, menurutmu berapa karat berlian hitam ini..?" ucap Albert yang begitu terpesona dengan keindahan berlian hitam yang sangat langka.

"Kau benar itu memang indah bahkan harganya lebih mahal dari harga dirimu yang tak seberapa itu." sahut Sen dengan wajah tanpa bersalah dan tentunya langsung mendapat sorotan mata tajam dari Albert.

"Bajingan kau Sen...!!" Albert berteriak keras hingga membuat anak buahnya menutupi telinga mereka.

"Hahahaha...!!, Sen berlari pergi memasuki gudang untuk menghindari kemarahan Albert.

"Argh..!, kalau bukan karena dia salah satu orang kepercayaan bos sudah ku bakar dia." amuk Albert yang dibuat emosi.

Setelah melihat Sen berlari pergi, Albert kembali menatap kearah liontin berlian hitam di dalam koper yang ia buka.

" Sungguh barang yang sangat langka, sesekali aku terpikir bagaimana caranya bos mengumpulkan benda-benda langkah seperti ini." pikir Albert yang memang sedikit penasaran dengan cara bos nya bisa mendapatkan benda-benda super langka seperti berlian hitam ini.

Bahkan bukan hanya berlian langkah barang langka yang pernah hadir di acara pelelangan.

Pernah suatu ketika bos nya menghadirkan tulang dinosaurus bahkan lukisan bersejarah yang hilang selama berabad-abad.

" Entah dengan cara kotor seperti apa yang bos lakukan untuk mengumpulkan benda-benda ini, atau jangan-jangan ini hasil kerja sama dengan Black Ocean..?" seketika itu Albert terpikir dengan organisasi rahasia Black Ocean.

"Yah tidak ada organisasi mafia yang mampukah mengumpulkan banyak informasi rahasia seperti organisasi iblis itu."

Anak buah Albert yang berada di sampingnya terlihat sedikit kebingungan dengan ucapan Albert.

"Tuan .., apa itu Black Ocean..?" tanya salah satu anak buahnya yang memang tidak mengetahui apa itu organisasi Black Ocean.

Albert melihat sekilas kearah anak buahnya yang bertanya itu.

"Singkatnya jika kau merasa mafia adalah sekumpulan orang-orang yang kejam maka kau bisa mengamggap organisasi Black Ocean jauh lebih buruk dari sekumpulan para mafia itu." jawab Albert dengan wajah datarnya.

"Jauh lebih buruk..!, dari segi apa tuan, hingga mereka dianggap lebih buruk dari para mafia." Anak buah Albert tercengang.

Albert menghela nafas panjang. " Jika mafia suka membunuh seorang demi uang atau kekuasaan berbeda halnya dengan kelompok iblis itu."

"Black Ocean tidak lebih dari perkumpulan orang-orang gila yang sangat suka membuat kekacauan."

"Mereka bahkan tidak segan segan membunuh semua warga disatu kota hanya untuk menjadi kelinci percobaan untuk penelitian mereka ." jelasnya dengan sedikit mengingat informasi yang sangat rahasia dikalahkan para petinggi.

"Apa..!!, mereka iblis..!" sahut anak buah Albert dengan wajah kaku penuh ketidak percayaan.

"Apakah kau ingat kejadian satu tahun yang lalu, beberapa kota kacau karena secara tiba-tiba diserang wabah penyakit, lalu selang beberapa minggu secara tiba-tiba ditengah kekacauan yang menelan begitu banyak korban satu perusahaan farmasi yang berhasil mendapatkan obat untuk penyakit itu." terangnya lebih lanjut.

"A..apa..itu.. ulah mereka." anak buah Albert tidak bisa berkata kata lagi.

Begitu gilanya organisasi itu hingga orang yang dianggap buruk seperti para mafia terlihat lebih berperikemanusiaan dari pada orang orang yang berada di organisasi Black Ocean.

"Perusahaan farmasi itu milik mereka, dan mereka menjual penawarnya dengan harga yang cukup tinggi, bahkan sebelum mereka menyebar virus yang mengakibatkan wabah, mereka dengan gilanya memanipulasi peredaran obat obatan di beberapa negara untuk membuat masyarakat kesulitan mendapatkan penanganan medis dan hanya mampu bergantung pada mereka." timpal Albert.

Gila..! hanya itu yang bisa dipikirkan oleh anak buah Albert yang baru saja mengetahui betapa berbahayanya organisasi Black Ocean.

...----------------...

1
Lukman Lukman
semoga acaranya lancar jaya smngt kakak💪💪💪❤️❤️
Wahyu Suriawati
bahagia selalu buat max dan Laura..
JeJeN NN
Luar biasa
🦆 Wega kwek kwek 🦆
nanti hamil bilang nya anaknya max ,kalo enggak dia bakal laporin Laura ,,,,sat set gitu loh Laura singkirkan dulu nih jalang setelah itu baru balas dendam di mulai ,,,,
🦆 Wega kwek kwek 🦆
Julia tidak bercermin ,,,,🤣🤣🤣🤣🤣buah jatuh tidak jauh dari pohonnya
Yani Agustyawati
Luar biasa
Cindy
👍👍👍👍👍👍👍👍👍
diara
semangat kak
Wahyu Suriawati
gimana rasanya Jully kena jebakan sendiri enak ga
Lukman Lukman
mantap senjata makan tuan sip cerdas
Velita Muharto
bagus cerita nya menarik
Lukman Lukman
mantap senjata mkn tuan good job baru saya suka😍👍💪💪💪💪
Wahyu Suriawati
Jully benar benar jalang dan akhirnya akan malu sendiri dengan perbuatan nya
Dsy_Sagitariuzz
gilak 6 pria woy gimana lebar nya tu qoa setelah itu🤔 🤣
anyelin stephania
seru thor lanjutkan ceritanya/Drool//Drool//Drool/
Kartini Rotua Situmorang
sering bgt penempatan tanda baca kyk titik (.) tidak pada tempatnya.
Lukman Lukman
sip hukum tabur tuai rasain lohhh puas puasin dah🤣🤣🤣
Wahyu Suriawati
senjata makan tuan.julli bakalan malu banget tu
Diyah Pamungkas Sari
gasss up tor! gentayangan krn kepo
Lukman Lukman
sip balikin saja sama yg nyuruh ngasih racunnn racunnn
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!