NovelToon NovelToon
Chronos Medica: Legenda Tabib Agung

Chronos Medica: Legenda Tabib Agung

Status: sedang berlangsung
Genre:Time Travel / Dokter Genius / Mengubah sejarah / Dokter Ajaib / Cinta Istana/Kuno
Popularitas:4.1k
Nilai: 5
Nama Author: R. Seftia

Mei Lin, seorang dokter muda dari tahun 2025, sedang dalam perjalanan darurat untuk menyelamatkan nyawa seseorang ketika sebuah kecelakaan tak terduga melemparkannya ke masa lalu. Terhempas ke laut dan terbangun di tengah medan perang, ia menemukan dirinya berada di kamp Pangeran Mahkota Rong Sheng dari Dinasti Xianhua, yang terluka parah dan sekarat.

Dengan insting medisnya, Mei Lin menggunakan alat-alat modern dari ransel besarnya untuk menyelamatkan nyawa sang pangeran, mengira ini hanyalah lokasi syuting drama kolosal. Namun, kesalahpahaman itu sirna saat anak buah Rong Sheng tiba dan justru menangkapnya. Dari situlah, takdir Mei Lin dan Rong Sheng terjalin.

Di tengah intrik istana dan ancaman musuh, Mei Lin harus beradaptasi dengan dunia yang sama sekali asing, sementara pengetahuannya dari masa depan menjadi kunci bagi kelangsungan hidup dinasti. Bisakah seorang dokter dari masa depan mengubah takdir sebuah kerajaan kuno?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon R. Seftia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 24: Ciuman Pertama

Rong Sheng mengungkapkan perasaannya kepada Mei Lin. Hal itu benar-benar tidak terduga. Mei Lin benar-benar terkejut dibuatnya. Dia tidak menyangka jika Rong Sheng akan mengungkapkan perasaan kepada dirinya. Hal itu membuat jantung Mei Lin berdebar kencang. Benar-benar sangat aneh.

"Bagaimana bisa seseorang yang sudah memiliki istri mengatakan hal seperti itu kepada wanita lain?! Apakah kau tidak memikirkan bagaimana perasaan Putri Rui Xi jika dia sampai mengetahui hal ini? Bukan hanya kau saja yang akan terkena imbasnya, tetapi aku juga. Aku tidak ingin sebagai pelakor!" tegas Mei Lin.

"Terserah dengan apa yang orang lain lihat tentang masalah perasaanku. Aku tidak peduli. Yang aku inginkan hanya kau, Mei Lin! Asal bisa aku dapatkan, aku tidak peduli dengan apa yang orang lain katakan!" Rong Sheng benar-benar telah kehilangan kendali atas pikirannya sendiri. Dia benar-benar tidak peduli dengan hal lain kecuali rasa cintanya kepada Mei Lin.

Mei Lin benar-benar tidak bisa membayangkan hal seperti ini akan terjadi dalam kehidupannya. Dicintai secara ugal-ugalan oleh pria tampan memang selalu menjadi keinginannya. Tetapi dicintai oleh suami orang? Bukan itu yang Mei Lin inginkan! Menjadi pelakor tidak ada didalam daftar keinginannya.

"Tidak-tidak. Ini benar-benar tidak benar. Tarik kembali apa yang sudah kau katakan. Aku akan berpura-pura tidak mendengar apa yang baru saja kau katakan, jadi, karena itulah, pergilah sekarang sebelum semuanya terlambat. Aku benar-benar tidak ingin memiliki masalah dengan Putri Rui Xi." Mei Lin benar-benar memohon kepada Rong Sheng untuk meninggalkan dirinya dan melupakan apa yang telah Rong Sheng katakan. Tapi, tentu saja bukan hal yang mudah untuk melakukan itu.

Rong Sheng tidak bergerak. Sekeras apapun Mei Lin berusaha untuk mendorong Rong Sheng keluar dari kamarnya, hal itu benar-benar tidak berguna. Rong Sheng tak bisa disingkirkan dengan mudah.

"Kau benar-benar gila! Kau tidak waras!" Mei Lin frustasi.

"Benar. Kau benar. Aku memang gila. Aku memang tidak waras. Aku gila karena aku terlalu menginginkan dirimu!"

Tanpa aba-aba, Rong Sheng meraih tangan Mei Lin, menariknya mendekat kepada dirinya dan kemudian perlahan-lahan mendekatkan wajahnya ke wajah Mei Lin sampai pada akhirnya bibirnya mengucap lembut bibir Mei Lin.

Ciuman itu adalah yang pertama bagi Mei Lin! Itu adalah ciuman pertamanya! Tapi... kenapa harus direbut oleh suami orang?!

Mei Lin berusaha menjauh, tapi tangannya digenggaman erat oleh Rong Sheng sehingga membuat dirinya tak bisa terlalu menjauh dari Rong Sheng.

"Apa-apaan tadi!?" Mei Lin menghapus bekas kecupan bibir Rong Sheng dari bibirnya.

Dan, Rong Sheng? Dia tidak memberikan jawaban apapun kepada Mei Lin. Kali ini, dia kembali melakukan hal yang sama. Mengecup bibir Mei Lin. Kali ini lebih intens dan lebih dalam. Mei Lin sudah berusaha untuk tidak membuka bibirnya, tapi, Rong Sheng terus memaksa, membuat Mei Lin merasa kesulitan untuk bernapas.

Dengan menggunakan satu tangan, Mei Lin memukul dada bidang Rong Sheng, berbicara dengan tangannya, meminta Rong Sheng untuk berhenti dan melepaskan dirinya.

Setelah berselang cukup lama, Rong Sheng akhirnya melepaskan Mei Lin. Kali ini Mei Lin benar-benar tidak bisa berkata apa-apa lagi. Dia benar-benar dibuat tak bisa berkata-kata oleh Rong Sheng.

"Yang barusan kau lakukan... itu adalah tindak kriminal! Pelecehan! Aku bisa melaporkanmu ke polisi! Lihat saja nanti... saat aku berhasil keluar dari dunia aneh ini, aku akan melaporkanmu atas pelecehan yang kau lakukan!" teriak Mei Lin. Tak menyadari jika ancamannya itu tidak berarti apa-apa bagi Rong Sheng.

"Terserah kau ingin melakukan apa padaku. Aku akan pasrah. Dan untuk kali ini, cukup sampai di sini. Aku akan kembali lagi dilain waktu." Rong Sheng tersenyum, menujukkan kepuasannya atas apa yang telah terjadi.

Melihat itu, Mei Lin tidak bisa mengatakan apa-apa. Kata-kata yang ingin ia keluarkan, semua itu tidak bisa ia katakan. Mei Lin hanya bisa berteriak, meluapkan rasa kesal dan jengkelnya atas apa yang telah terjadi.

"Dia benar-benar menjengkelkan! Dia merebut ciuman pertamaku secara paksa, kemudian dia pergi begitu saja?" Mei Lin tiba-tiba merasa panas. Padahal saat itu cuaca sedang sangat dingin.

"Tunggu dulu!" Mei Lin tiba-tiba berhenti berputar-putar di dalam kamarnya. "Kenapa ada sesuatu yang aneh? Kenapa perasaan marah yang aku rasakan bukan karena dia merebut ciuman pertamaku? Entah kenapa... tetapi, perasaan ini... sepertinya bukan karena itu." Mei Lin terlihat kebingungan sendiri.

"Apakah aku merasa marah karena durasi ciuman itu hanya sebentar?" Perkataan itu tiba-tiba saja keluar dari mulut Mei Lin tanpa dia sadari. Dan saat ia sadar, Mei Lin langsung memukul mulutnya sendiri dengan keras.

"Dasar gila! Tidak waras! Gila! Gila! Gila! Benar-benar gila!" Mei Lin memukul mulutnya beberapa kali. "Bisa-bisanya aku mengatakan hal seperti itu? Wah... aku benar-benar sudah tidak waras." Mei Lin berusaha mengipasi wajahnya yang terasa sangat panas, tetapi hal itu tidak membuahkan hasil apa-apa. Ia masih merasa panas.

***

Di ruangan Putri Rui Xi, seorang pelayan datang dengan berita yang tidak membuat Rui Xi senang. Sebaliknya, dia sangat marah ketika mendengar berita itu.

Salah seorang pelayan telah melihat Pangeran Rong Sheng keluar dari kamar Mei Lin. Setelah melihat hal itu, pelayan itupun langsung memberitahu kepada Rui Xi; mendapatkan hadiah beberapa koin emas atas informasi yang telah ia berikan kepada Rui Xi.

"Wanita itu... dia benar-benar tidak mau berhenti untuk menggoda pangeran. Dan pangeran? Dia benar-benar sangat lugu. Dia tidak tahu jika wanita itu hanya memanfaatkan dirinya saja. Aku tidak akan membiarkan wanita itu bisa hidup dengan tenang di tempat ini setelah dia berani menyentuh sesuatu yang sudah menjadi miliki!" Rui Xi bertekad untuk menghancurkan Mei Lin.

"Lalu, sekarang apa yang ingin Tuan Putri Rui Xi lakukan kepada tabib itu?" tanya salah seorang pelayan Rui Xi.

Rui Xi menyeruput tehnya, kemudian meletakkan kembali gelas teh kosong di atas meja sambil tersenyum licik. "Tentu saja aku tidak akan mendiamkannya begitu saja. Aku harus memberikan dia pelajaran. Aku harus membuat dia tidak betah tinggal di sini dan memilih untuk keluar dari sini sesuai dengan keinginannya sendiri." Sebuah rencana jahat telah tersusun rapi di dalam benak Rui Xi.

"Aku ingin semua orang tahu tentang hubungan terlarang pangeran dan tabib itu. Aku ingin semua orang tahu bahwa pangeran menghabiskan banyak waktu di dalam kamarnya. Aku ingin semua orang tahu perbuatan terlarang mereka berdua. Jika perlu, aku ingin hal ini sampai di dengar oleh kaisar langsung. Aku ingin tahu, hukuman macam apa yang akan mereka dapatkan setelah melakukan hubungan terlarang?"

***

Bersambung.

1
nur janah567
suka kali bisa di cintai dengan cara ugal ugalan kaya dracin yg seorang perawat d cintai sama mafia
nur janah567
c iblis rui xi pasti ngamuk
nur janah567
semangat up thor aku tunggu
nur janah567
ini unik ceritanya gk sama sama yg lain kaya real orang masuk jaman kuno yng ngerasa aneh dan takut karna tk sama , sama jaman dia di jaman asalnya .
aku jadi ngebayangin klw aku kayak gitu pasti sama takut nya ataw bahkan lebih dari itu
Marini Dewi
lanjut thor
Lim Kelly
karakter cewenya gak bs adaptasi ma jaman kuno,nangis terus
anggita
lumayan menarik, moga novelmu lancar thor👌.
R. Seftia: Terima kasih sudah mampir 💕
total 1 replies
anggita
like👍 iklan☝, Mei Lin👏.
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!